Ketentuan Umum Peraturan Sekretaris MA No. 03 Tahun 2015 Tentang Penilaian Angka Kredit Jabatan Komputer

Petunjuk Teknis Penilaian Angka Kredit JFPK MA-RI 6 BAB 2. KETENTUAN

I. Ketentuan Umum

1. Dengan diterbitkan Buku Petunjuk Teknis Penilaian Angka Kredit Pranata Komputer di Lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan di Bawahnya, maka Calon Pranata Komputer, Pranata Komputer, dan Tim Penilai di lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan di Bawahnya khususnya dalam Penilaian Angka Kredit Jabatan Fungsional Pranata Komputer agar berpedoman pada buku ini. 2. Setiap penyampaian Daftar Usulan Penilaian Angka Kredit DUPAK harus disertai bukti fisik berupa hardcopy yang dapat di lengkapi dengan softcopy. 3. Untuk penilaian pengangkatan pertama, calon Pranata Komputer wajib mengumpulkan dan menyerahkan semua dokumentasi kegiatan yang berkaitan dengan teknologi informasi dan dilakukan sejak mulai menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil CPNS. 4. Pranata komputer dapat melakukan kegiatan satu tingkat di atas atau satu tingkat di bawah jenjang jabatannya apabila ada penugasan tertulis dari pimpinan unit kerja yang bersangkutan sebagaimana dimaksud pada Pasal 9 Keputusan Menteri PAN No. 66KEPM.PAN72003 Tentang Jabatan Fungsional Pranata Komputer dan Angka Kreditnya. 5. Penilaian angka kredit Pranata Komputer yang melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud dalam poin nomor 4 di atas, ditetapkan sebagai berikut : a. Pranata Komputer yang melaksanakan tugas di atas jenjang jabatannya, angka kredit yang diperoleh ditetapkan sebesar 80 dari angka kredit setiap butir kegiatannya. Petunjuk Teknis Penilaian Angka Kredit JFPK MA-RI 7 b. Pranata Komputer yang melaksanakan tugas di bawah jenjang jabatannya, angka kredit yang diperoleh ditetapkan adalah sama dengan angka kredit dari setiap butir kegiatannya. 6. Penugasan tertulis bentuknya dapat berupa Surat Tugas, Nota Dinas, Disposisi, atau Surat Keputusan Tim yang menyebutkan nama Pejabat Pranata Komputer dan deskripsi pekerjaannya. 7. Prosedur Pengiriman Daftar Usul Penetapan Angka Kredit DUPAK a. Pranata Komputer Terampil dan Pranata Komputer Ahli menyampaikan DUPAK dan berkas-berkas pendukungnya kepada atasan langsungnya, setelah diperiksa diteruskan kepada Pimpinan Unit Kerja Pranata Komputer kemudian diteruskan kepada Kepala Biro Kepegawaian Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI. DUPAK disampaikan selambat-lambatnya minggu ketiga bulan November untuk penilaian periode Desember dan minggu ketiga bulan Mei untuk penilaian periode Juni. b. Setelah diperiksa kelengkapan DUPAK secara administratif Kepala Biro Kepegawaian menyerahkan berkas DUPAK Pranata Komputer Terampil Golongan IIa s.d. IIId dan Pranata Komputer Ahli Golongan IIIa s.d. IVc kepada Tim Penilai Instansi Pusat, Pranata Komputer Ahli Golongan IVd dan IVe kepada Tim Penilai BPS untuk dilakukan penilaian. 8. Pengambilan keputusan dalam sidang penilaian Angka Kredit dilakukan dengan musyawarah mufakat; 9. Dalam hal tidak tercapai musyawarah mufakat, pengambilan keputusan dilakukan melalui pemungutan suara terbanyak; 10. Sidang penilaian angka kredit sekurang-kurangnya harus dihadiri lebih dari setengah jumlah seluruh anggota Tim Penilai. 11. Hasil penilaian angka kredit dituangkan dalam Berita Acara Penilaian Angka Kredit BAPAK yang ditandatangani oleh seluruh anggota Tim Penilai yang hadir. BAPAK beserta lampiran berkasnya diserahkan ke Pejabat yang berwenang menetapkan angka kredit sebagai dasar Penetapan Angka Kredit PAK bagi Pranata Komputer yang dapat Petunjuk Teknis Penilaian Angka Kredit JFPK MA-RI 8 dipertimbangkan naik jabatan dan atau naik pangkat. Bagi Pranata Komputer yang belum dapat dipertimbangkan naik jabatan dan atau naik pangkat, hasil penilaian angka kredit disampaikan dalam bentuk Nota Pemberitahuan yang ditanda tangani oleh Ketua Tim Penilai Angka Kredit. 12. Angka Kredit yang telah ditetapkan oleh pejabat yang berwenang bersifat final dan tidak dapat diajukan keberatan oleh Pranata Komputer yang bersangkutan. 13. Komposisi Persentase Angka Kredit. a. Sebagaimana diatur dalam ketentuan pasal 12 dan Lampiran III dan IV Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor: 66KEPM.PAN72003 tanggal 17 Juli 2003 tentang Jabatan Fungsional Pranata Komputer dan Angka Kreditnya, jumlah angka kredit kumulatif minimal yang harus dipenuhi oleh setiap Pegawai Negeri Sipil untuk kenaikan pangkatjabatan Pejabat Pranata Komputer, harus berasal dari unsur utama sekurang-kurangnya 80 dan dari unsur penunjang sebanyak-banyaknya 20. b. Apabila hasil penilaian angka kredit tidak memenuhi komposisi angka kredit sebagaimana butir 13.a di atas, proses penetapan angka kreditnya ditangguhkan sampai komposisi tersebut dipenuhi dan akan diterbitkan Nota Pemberitahuan hasil penilaian angka kredit. 14. Mekanisme penyampaian Surat Keputusan Penetapan Angka Kredit PAK danatau Nota Pemberitahuan hasil penilaian angka kredit. a. Biro Kepegawaian mengirimkan Surat Keputusan PAK danatau Nota Pemberitahuan hasil penilaian AK ke unit kerja terkait. b. Unit kerja terkait meneruskan kepada Pejabat Pranata Komputer yang bersangkutan. Petunjuk Teknis Penilaian Angka Kredit JFPK MA-RI 9

II. Ketentuan Khusus