Gunakan ballpointpulpen untuk mengisi jawaban pada lembar Tidak ada sistem minus. Waktu Test = 150 menit. Reaksi A + B → C dikatalisis oleh enzim K. Jika reaksi dalam keadaan setimbang, manakah Berikut ini ditampilkan persamaan stoikiometri deg

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN MENENGAH DIREKTORAT PEMBINAAN SEKOLAH MENENGAH ATAS TEST TINGKAT KABUPATENKOTA SELEKSI CALON PESERTA INTERNATIONAL BIOLOGY OLYMPIAD IBO TAHUN 2015 PETUNJUK: 1. Setiap soal memiliki bobot nilai 1. 2. Isilah nama, asal sekolah dan nomor peserta anda pada halaman lembar jawaban.

3. Gunakan ballpointpulpen untuk mengisi jawaban pada lembar

yang telah disediakan dengan cara memberi tanda silang X pada pilihan yang sesuai seperti contoh eg..

4. Tidak ada sistem minus.

5. Waktu Test = 150 menit.

TIM OLIMPIADE BIOLOGI INDONESIA 2014 indahbersamakimia.blogspot.com 1 BIOLOGI SEL DAN MOLEKULER Nilai 20 1. Semua berikut ini merupakan fungsi dari protein pada membran plasma, KECUALI: A. angkutan zat melintasi membran B. katalis zat di dalam sel C. transmisi sinyal yang diterima dari suatu hormon di luar sel ke dalam aktivitas kimia di dalam sel D. pembentukan hubungan antara membran sel dari dua sel yang berdekatan E. replikasi DNA 2. Reaksi A + B → C dikatalisis oleh enzim K. Jika reaksi dalam keadaan setimbang, manakah dari berikut ini yang memungkinkan lebih banyak dihasilkannya produk C? A. Membuang beberapa reaktan A B. Membuang beberapa reaktan B C. Membuang beberapa reaktan C D. Menambah lebih banyak enzim K E. Meningkatkan suhu system

3. Berikut ini ditampilkan persamaan stoikiometri degradasi glukosa oleh sel Saccharomyces

cerevisiae: Pada suatu percobaan, penggunaan 1 mol glukosa, dalam keadaan sebagian aerobik dan sebagian anaerobik menghasilkan 3,6 mol CO 2 Berapakah persen fraksi glukosa yang digunakan secara anaerobik? A. 25 B. 40 C. 60 D. 75 E. 90 Pertanyaan No.4-8 berdasarkan keterangan dibawah ini. Kultur sel C, suatu sel eukarya, diketahui bersifat immortal dikarenakan adanya aktifitas telomerase. Namun salah satu galur mutan sel C, yaitu sel C-1 hanya dapat hidup hingga 200 kali pembelahan jika temperatur kultur pertumbuhannya diubah dari 25 o C menjadi 37 o C. Peneliti menemukan bahwa mutasi titik yang terjadi dibeberapa bagian dari urutan DNA salah satu gen telomerase menyebabkan enzim tersebut inaktif pada suhu 37 o C. Bagaimanapun, sel C-1 dapat kembali tumbuh seperti sel normal jika temperatur medium pertumbuhannya diubah kembali ke 25 o C

4. Di bawah ini ditampilkan jenis mutasi yang terjadi pada salah satu urutan DNA gen