Pendahuluan T1 672009112 Full text

1

1. Pendahuluan

Keamanan informasi data adalah proses untuk melindungi data dari perusakan atau penyalahgunaan yang dilakukan oleh orang dalam atau di luar sebuah organisasi. Informasi yang merupakan hasil pengolahan dari data, mempunyai nilai yang berbeda bagi setiap orang. Seringkali sebuah informasi menjadi sangat berharga, dan tidak semua orang diperkenankan untuk mengetahuinya. Untuk itu perlu adanya kerahasiaan tentang informasi tersebut demi mencegah akses terhadap data-data yang dianggap sensitif oleh orang-orang yang tidak berhak di dalam maupun di luar organisasi. Karena alasan tersebut keamanan untuk menjaga kerahasiaan informasi harus diterapkan demi melindungi data organisasi yang telah tersimpan. Teknologi informasi digunakan untuk menjaga keamanan informasi data. salah satunya yaitu penyimpanan data pada basis data menggunakan teknik kriptografi yang diterapkan pada data tersebut. Dengan adanya teknologi informasi, Kantor Pelayanan dan Perbendaharaan Negara KPPN Ambon melakukan suatu perubahan sistem dalam pengelolaan data gaji seluruh pegawai dengan mengkonversikan berkas-berkas gaji pegawai ke bentuk digital menggunakan sistem perhitungan gaji berbasis Web Service, dan menyimpan data gaji ke dalam database agar tidak terjadi kehilangan data. Namun, pengelolaan data menggunakan sistem perhitungan gaji masih terdapat permasalahan yang timbul, dimana berkas atau data-data pegawai yang telah dimasukan ke dalam database, sering terjadi perubahan pada nominal gaji pegawai oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab, sehingga terjadi ketidaksesuaian perhitungan dengan pengeluaran anggaran untuk pembayaran gaji Pegawai Negeri Sipil di KPPN Ambon. Solusi untuk menangani masalah tersebut adalah dengan merancang sebuah sistem guna mengamankan data gaji pegawai dengan penerapan algoritma kriptografi one time pad untuk meningkatkan keamanan basis data pada data gaji pegawai di KPPN Ambon. Skema enkripsi yang akan dibangun di sini menerapkan teknik pada kriptografi klasik, yang menganut kerahasiaan pada kunci key. Kunci pada algoritma ini juga menggunakan teknik substitusi kode geser Shif demi keamanan yang lebih baik.

2. Tinjauan Pustaka