IMPLEMENTASI PERWALI NO 19 TAHUN 2011 TENTANG PELESTARIAN KEBUDAYAAN LAMPUNG (Analisis Pemutaran Musik Tradisional Lampung Pada Usaha Kepariwisataan Di Wilayah Kota Bandar Lampung)

ABSTRACT

THE IMPLEMENTATION OF PERWALI (MAJOR REGULATION) NO.
19 OF 2011 ON THE CONSERVATION OF LAMPUNG CULTURE
(The Analysis of Playing Lampung’s Traditional Music in Tourism Business
in Bandar Lampung City Region)

Current development is indicated by the entry of foreign culture which influences
the existence of regional culture, causing the regional culture is not maintained
properly and not everlasting. Therefore, there is an effort to conserve the culture
through the policy of regional culture conservation. Bandar Lampung city is one
of Indonesian cities which issues the policy of Lampung culture conservation
reserved for Lampung traditional music conservation, in the form of Perwali
(Major Regulation) No. 19 of 2011 by providing the goverment of Bandar
Lampung city’s work head to the department of culture and tourism of Bandar
Lampung city and the place of tourism business in Bandar Lampung city. This
research is focused on the problem of the implementation of Perwali (Major
Regulation) No. 19 of 2011 in Bandar Lampung city. In disclosuring this issue,
the researcher uses Van Metter Van Horn’s theory of pulic policy implementation.
The type of this research is descriptive research with qualitative approach. This
research is organized in Bandar Lampung.

In this research, some constrains regarding the implementation of Perwali (Major
Regulation) No. 19 of 2011 in Bandar Lampung city are found. Among them are
the lack of the amount human resource for monitoring, the executing means that
do not support, and the communication between implementers which are not
going well. The conclusion of this research is that the implementation of Perwali
(Major Regulation) No.19 of 2011 in Bandar Lampung city is not maximizedly
implemented and need to improve. It can be seen from the number of constrains
that occur in the implementation of Perwali (Major Regulation) No. 19 of 2011 in
Bandar Lampung city. therefore, it is necessary to organize an improvement and
socialization concerning the policy and technical implementation of policy,
reconsideration of the condition of policy environment, and improvements to the
amount of human resources for monitoring implementation, so that the
implementation of Perwali (Major Regulation) No. 19 of 2011 can be achieved
and appropriate to the intended purpose.
Keywords: Implementation, Major Regulation No.19 of 2011, Lampung Culture
Conservation

ABSTRAK

IMPLEMENTASI PERWALI NO 19 TAHUN 2011 TENTANG

PELESTARIAN KEBUDAYAAN LAMPUNG
(Analisis Pemutaran Musik Tradisional Lampung Pada Usaha
Kepariwisataan Di Wilayah Kota Bandar Lampung)

Perkembangan zaman ditandai dengan masuknya kebudayaan asing yang
mempengaruhi eksistensi kebudayaan daerah, mengakibatkan kebudayaan daerah
di indonesia tidak dapat terjaga dan lestari. Oleh karena itu, terdapat upaya
melestarikan kebudayaan melalui kebijakan pelestarian kebudayaan daerah. Kota
Bandar Lampung merupakan kota di Indonesia yang mengeluarkan kebijakan
mengenai pelestarian kebudayaan Lampung yang dikhususkan untuk pelestarian
terhadap musik tradisional Lampung dalam bentuk Perwali No. 19 Tahun 2011
dengan pemberian beban tugas pemerintah Kota Bandar Lampung kepada Dinas
Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandar Lampung dan tempat-tempat usaha
pariwisata Kota Bandar Lampung. Penelitian ini menitikberatkan pada permasalah
pelaksanaan Perwali No. 19 Tahun 2011 di Kota Bandar Lampung. Dalam
mengungkap permasalahan ini, peneliti menggunakan teori implementasi
kebijakan publik milik Van Metter Van Horn. Jenis penelitian ini adalah
penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan di Kota
Bandar Lampung.
Dalam penelitian ditemukan beberapa kendala dalam pelaksanaan Perwali No. 19

Tahun 2011 di Kota Bandar Lampung. Diantaranya masalah jumlah sumber daya
manusia untuk monitoring tidak memadai, sarana pelaksana yang tidak
mendukung dan komunikasi antar pelaksana tidak berjalan dengan baik.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa implementasi Perwali No. 19 Tahun
2011 di Kota Bandar Lampung belum maksimal dan perlu dilakukan
pembenahan. Hal ini terlihat dari masih banyak kendala yang terjadi dalam
pelaksanaan Perwali No. 19 Tahun 2011 di Kota Bandar Lampung. Untuk itu,
perlu adanya perbaikan dari sosialisasi mengenai kebijakan serta pelaksanaan
teknis kebijakan, peninjauan kembali mengenai kondisi lingkungan kebijakan dan
perbaikan terhadap jumlah sumber daya manusia untuk pelaksanaan monitoring
agar pelaksanaan Perwali No. 19 Tahun 2011 dapat tercapai dan sesuai dengan
tujuan yang dimaksudkan.

Kata kunci: Implementasi, Peraturan Walikota No. 19 Tahun 2011,
Pelestarian Kebudayaan Lampung

IMPLEMENTASI PERWALI NO. 19 TAHUN 2011 TENTANG
PELESTARIAN KEBUDAYAAN LAMPUNG
(Analisis Pemutaran Musik Tradisional Lampung Pada Usaha
Kepariwisataan Di Wilayah Kota Bandar Lampung)


Oleh
FIRDAUS ROGUSKA

Skripsi
Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Mencapai Gelar
SARJANA ADMINISTRASI NEGARA
Pada
Jurusan Ilmu Administrasi Negara
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2015

IMPLEMENTASI PERWALI NO. 19 TAHUN 2011 TENTANG
PELESTARIAN KEBUDAYAAN LAMPUNG
(Analisis Pemutaran Musik Tradisional Lampung Pada Usaha
Kepariwisataan Di Wilayah Kota Bandar Lampung)


Skripsi

Oleh
FIRDAUS ROGUSKA

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2015

DAFTAR BAGAN

Bagan

Halaman

1. Tahap-tahap Kebijakan Publik...........................................................................11
2. Kerangka Pikir ...................................................................................................39
3. Teknik Analisis Data..........................................................................................49


DAFTAR GAMBAR

Gambar
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.

Halaman


Rumah Adat Lampung .......................................................................................57
Pakaian Adat Lampung ......................................................................................58
Tarian Adat Lampung ........................................................................................59
Senjata Tradisional Lampung ............................................................................60
Alat Musik Tradisional Lampung ......................................................................61
Arsip Kebudayaan Lampung..............................................................................70
CD Musik Tradisional Lampung .......................................................................72
Restoran Puti Minang Bandar Lampung............................................................73
Rumah Makan Hajja Ir Bandar Lampung.........................................................74
Nino Ice Cream & Cafe Bandar Lampung........................................................75
Surat Teguran 1 ..................................................................................................78
Sosialisasi pelaksanaan Perwali No.19 Tahun 2011 ..........................................85
Undangan Sosialisasi Perwali No. 19 Tahun 2011 ............................................86

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR BAGAN
DAFTAR GAMBAR

Halaman
I. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ................................................................................................1
B. Rumusan Masalah ...........................................................................................7
C. Tujuan Penelitian.............................................................................................7
D. Manfaat Penelitian...........................................................................................7
II. TINJAUAN PUSTAKA
A. Tinjauan Tentang Kebijakan Publik...............................................................8
1. Pengertian Kebijakan Publik ...................................................................8
2. Tahap-tahap Kebijakan Publik ................................................................10
B. Tinjauan Tentang Implementasi Kebijakan Publik........................................12
1. Pengertian Implementasi..........................................................................12
2. Pengertian Implementasi Kebijakan ........................................................13
3. Model Implementasi Kebijakan Publik....................................................15
C. Tinjauan Tentang Pelestarian Kebudayaan ....................................................29
1. Pengertian Kebudayaan............................................................................29
2. Unsur-unsur Kebudayaan ........................................................................31
3. Kesenian...................................................................................................33
4. Kesenian Tradisional................................................................................33
5. Seni Musik Tradisional ............................................................................35

6. Pelestarian Kebudayaan (Kesenian Daerah) ............................................36
D. Kerangka Pikir ................................................................................................39
III. METODE PENELITIAN
A.
B.
C.
D.

Metode dan Tipe Penelitian ...........................................................................40
Fokus Penelitian .............................................................................................41
Lokasi Penelitian............................................................................................43
Informan Penelitian........................................................................................43

E.
F.
G.
H.

Sumber Data...................................................................................................44
Teknik Pengumpulan Data.............................................................................45

Teknik Analisis Data......................................................................................47
Teknik Keabsahan Data .................................................................................50
1. Teknik Memeriksa Kredibilitas Data .......................................................50
2. Teknik Memeriksa Keteralihan Data .......................................................51
3. Teknik Memeriksa Kebergantungan ........................................................52
4. Kepastian Data .........................................................................................52

IV. GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN
A. Gambaran Umum Kota Bandar Lampung.....................................................53
1. Profil Wilayah Kota Bandar Lampung ....................................................53
2. Jumlah Penduduk Kota Bandar Lampung ..............................................54
3. Usaha Akomodasi Kota Bandar Lampung ..............................................55
B. Adat Istiadat dan Kebudayaan Daerah Lampung ..........................................56
V. HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian ...............................................................................................63
B. Pembahasan .....................................................................................................90
VI. KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan .....................................................................................................105
B. Saran ................................................................................................................107


DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

DAFTAR TABEL

Tabel
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.

Halaman

Data Informan ..................................................................................................44
Dokumen-dokumen..........................................................................................46
Objek Penelitian Implementasi Perwali No. 19 Tahun 2011...........................47
Contoh Model Triangulasi Keabsahan Data ....................................................51
Jumlah Penduduk Berdasarkan Suku Bangsa di Kota Bandar Lampung ........54
Jumlah Penduduk Kota Bandar lampung per kecamatan ................................55
Jumlah Usaha Akomodasi di Kota Bandar lampung .......................................56
Jumlah SDM Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Kota Bandar Lampung ......69
Daftar Nama Pegawai Monitoring Pelaksanaan Perwali No. 19 tahun 2011 ..71
Daftar Tempat Usaha yang menerima Surat Teguran .....................................78
Jumlah Usaha Pariwisata Kota Bandar Lampung............................................81

MOTO

Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan
(QS. Al Insyirah : 5)

Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan
kesanggupannya
(QS. Al Baqarah : 286)

Jangan takut untuk melangkah. Ketakutan muncul hanya dari dalam
pikiranmu. Dan hanya kamu yang dapat mengontrol itu.
(Firdaus Roguska)

Tidak ada batasan dari perjuangan
(Firdaus Roguska)

PERSEMBAHAN

Bismillahirrahmanirrahim
Kupersembahkan Karya sederhana ini untuk semua orang yang ku
kasihi dan mengasihiku :
Kedua orang tua ku tersayang
Ayahku tercinta Roswan
Ibuku Tercinta Reviyanti
Selalu menjadi sumber inspirasi di dalam kehidupanku selalu
mendoakan dan mendukung segala aktifitasku hingga sekarang
semua curahan kasih sayang yang kalian berikan tidak akan mampu
aku gantikan dengan apapun
Adikku Rahma Yunita Roguska
Keluarga Besarku, sahabat, Himagara,
Almamater dan seluruh dosen pengajar
TERIMA KASIH UNTUK SEGALANYA

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Bandar Lampung pada tanggal 31
Desember 1992, merupakan putra dari pasangan Bapak
Roswan dan Ibu Reviyanti. Penulis merupakan anak
pertama dari 2 bersaudara, dengan adik Rahma Yunita
Roguska .

Penulis mengawali pendidikan di Taman Kanak-kanak Ai
syah Bandar Lampung pada tahun 1998, kemudian dilanjutkan pada Sekolah Dasar
Negeri 1 Rawa Laut Bandar Lampung lulus pada tahun 2004, kemudian dilanjutkan
di Sekolah Menengah Pertama Negeri 4 Bandar Lampung lulus pada tahun 2007, dan
dilanjutkan di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Bandar Lampung dan di selesaikan
pada tahun 2010. Pada tahun 2010 penulis berkesempatan untuk melanjutkan
pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi dan diterima sebagai mahasiswa Jurusan
Ilmu Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas
Lampung.

Semasa kuliah penulis aktif dalam Himpunan Mahasiswa Administrasi Negara
Sebagai Anggota Tahun 2012-2013. Pada tahun 2013 penulis mengikuti Kuliah Kerja
Nyata (KKN) di Desa Kutawaringin, Kecamatan Adiluwih, Kabupaten Pringsewu.

SANWACANA

Assalamua’alaikum warahmatullah wabarakatuh

Syukur Alhamdulillah penulis ucapkan kepada Allah Subhanahu Wata’ala atas segala
nikmat serta limpahan rahmat dan karunia-Nya , tak lupa salawat serta salam selalu
tercurah kepada Baginda Rasulullah Muhammad S.A.W manusia terbaik sepanjang
masa yang kita nantikan syafa’atnya di akhir zaman. Bersamaan dengan itu, penulis
bersyukur karena telah lancar dalam menyelesaikan skripsi dengan judul
IMPLEMENTASI

PERWALI

NO.

19

TAHUN

2011

TENTANG

PELESTARIAN KEBUDAYAAN LAMPUNG (Analisis Pemutaran Musik
Tradisional Lampung Pada Usaha Kepariwisataan Di Wilayah Kota Bandar
Lampung) . Skripsi ini disusun dengan maksud sebagai salah satu syarat untuk
mencapai gelar Sarjana (S1) pada Jurusan Ilmu Administrasi Negara Fakultas Ilmu
Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung.
Pada kesempatan ini penulis ingin mengutarakan ucapan terima kasih sebesarbesarnya kepada semua pihak yang telah berperan dalam penulisan skripsi ini.
Penulis juga secara khusus mengucapkan terima kasih kepada ayah dan ibu tersayang
yang tidak kenal lelah dalam mendo’akan dan memberi dukungan moril serta materil
demi kasih sayang dan harapannya kepada penulis.

Penulis menyadari bahwa karya tulis ini jauh dari kesempurnaan, oleh sebab itu
penulis selalu membuka kesempatan kepada pihak pembaca untuk memberikan kritik
dan saran yang membangun dengan harapan mendekati kesempurnaan dikemudian
hari. Pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih dan
mempersembahkan kepada :
1.

Bapak Eko Budi Sulistio, S.Sos., M.A.P., selaku dosen pembimbing utama
penulis dalam menyelesaikan skripsi ini, terima kasih untuk arahan, bimbingan,
serta sarannya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

2.

Ibu Meiliyana, S.IP, M.A selaku pembimbing kedua penulis dalam
menyelesaikan skripsi, terima kasih untuk dukungan, masukan dan arahannya
selama proses bimbingan.

3.

Bapak Dr. Dedy Hermawan, S.Sos., M.Si., selaku Ketua Jurusan Ilmu
Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dan sekaligus selaku
dosen penguji yang telah memberikan kritik dan saran serta arahannya kepada
penulis dalam penyelesaian dan penyempurnaan skripsi ini. Terima kasih banyak
atas arahan dan dukungannya.

4.

Bapak Drs. H. Agus Hadiawan, M.Si., selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan
Ilmu Politik Universitas Lampung atas bantuannya dalam proses penyelesaian
skripsi ini.

5.

Bapak Simon Sumanjoyo Hutagalung, S.A.N., M.P.A., selaku Sekretaris Ketua
Jurusan Ilmu Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

6.

Segenap civitas akademika dan dosen pengajar atas bimbingan dan ilmu yang
telah diberikan, serta para karyawan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang
telah memberikan pelayanan dengan baik.

7.

Segenap responden dalam penelitian ini yaitu Dinas Kebudayaan dan Pariwisata
Kota Bandar Lampung dan semua pihak yang terlibat dalam proses penyelesaian
skripsi ini. Terima kasih atas bantuan, dukungan, serta keramahan yang diberikan
kepada penulis.

8.

Drs. Roswan dan Reviyanti, S.Pd orang tuaku tersayang, semoga ini menjadi
awal yang indah bagi penulis untuk dapat membahagiakan dan membuat bangga
Bapak dan Ibu di kemudian hari. Semoga dengan keimanan untuk terus
berikhtiar, kerja keras untuk terus berupaya, tawakkal untuk berserah diri kepada
Allah S.W.T., serta doa dan dukungan dari ayah dan ibu menjadikan penulis
mendapatkan kesuksesan dalam rencana hidupnya demi memberikan manfaat
yang terbaik bagi negara, agama, dan keluarga. Aamiin Ya Allah Ya
Rabbal’alamin.

9.

Adikku Rahma Yunita Roguska, semoga Allah S.W.T selalu mencurahkan
rahmat dan hidayahNya serta memberikan segala yang terbaik kepada kita.
Semoga kita bisa membahagiakan orang tua kita. Dan semoga dengan tujuan
yang luhur kita mendapatkan kemudahan dan keberkahan dari Allah S.W.T
dalam meraih kesuksesan. Aamiin Ya Allah Ya Rabbal’alamin.

10. Pamanku Dirwanto terima kasih atas segala perhatian dan semangatnya yang
selalu memberikan semangat kepada penulis untuk segera menyelesaikan skripsi
ini.

11. Untuk 5CM, Ayu Wandira S.Pd, Marleli Romadhona S.Pd, dan Danu Asmara
S.E, terima kasih sudah memberikan teguran-teguran dan sindiran kepada penulis
agar penulis segera menyelesaikan skripsi dan mendapatkan gelar sarjana. Dan
untuk Anjas Asmara semoga cepat menyusul, agar kita berlima bisa berkumpul
lagi.
12. Untuk teman-teman basket, Temon, TB, Prima, Dio, Alan, Dicky, Ko Heri, Ko
Wily, Frank, Candra, dan Bakur terima kasih selalu meluangkan waktunya untuk
bermain basket bersama penulis disaat penulis sedang suntuk mengerjakan
skripsi.
13. Untuk Club Sepeda T-Blus, Pak Hariri, Babe, Pak Marno, Kang Dadang, Pak
Sapuan, Pak Hadist dan semua anggotanya terima kasih sudah menanyakan terus
setiap sedang Gowes kapan penulis wisuda.
14. Keluarga Besar ADUSELON (Angkatan ke Dua Belas Sekelompok Mahasiswa
Publik Administration) : Pandu, Bunga, Yogis, Ardi, Rahman, Desmon, Maya,
Datas, Abil, Kiting, Indah, Erisa, Triadi, Tio, Anisa, Gideon, Hadi, Samsu, Izal,
Hepsa, Ridho, Geri, dll. Terimakasih telah menjadi sahabat seperjuangan yang
bersedia bersama dalam suka dan duka. Untuk Geri, terima kasih bro sudah
menjadi teman penulis merasakan pahit, manis, asam, asin dunia kampus. Dan
untuk Gideon, terima kasih sudah menyediakan kosan untuk menjadi tempat
istirahat penulis dan selalu menemani penulis saat bimbingan. Semoga kita
sukses sejahtera dan berguna bagi nusa-bangsa, dan keluarga. Aamiin Ya Allah
Ya Rabbal’alamin.

15. Senior HIMAGARA (Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Negara) dan
Alumni IKAGARA (Ikatan Alumni Mahasiswa Administrasi Negara), Khusus
buat Abang dan Mbak 2009, 2008, 2007, 2006, 2005, 2004, 2003, 2002, 2001,
2000, dan 1999. Terima kasih telah membimbing dan mengarahkan dalam
kehidupan berorganisasi.
16. Adik-adik HIMAGARA (Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Negara),
Khusus

buat

Administration),

ANTIMAPIA
AMPERA

(Angkatan Tiga Belas
(Angkatan

Empat

Mahasiswa

Belas

Mahasiswa

Public
Ilmu

Administrasi Negara), ALAS MENARA (Angkatan Lima Belas Mahasiswa Imu
Administrasi Negara). Terima kasih telah berkesan mewarnai dan melanjutkan
roda kepengurusan HIMAGARA.
17. Beserta seluruh pihak yang terkait dan telah memberikan kontribusi dalam
penyusunan Skripsi ini yang tidak bisa dituliskan satu per satu. Semoga kita
sukses dengan apa yang kita cita-citakan. Serta siapapun yang nantinya membaca
skripsi ini, semoga bermanfaat, boleh dibaca tapi jangan diambil dari ruang baca
karena membuat skripsi ini tidak mudah. Terima Kasih.

Bandar Lampung, 20 November 2015
Penulis,

Firdaus Roguska

1

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Indonesia adalah salah satu negara yang mempunyai kebudayaan yang beraneka
ragam baik jumlahnya maupun keanekaragamannya. Karena keanekaragaman
tersebut indonesia menjadi daya tarik bangsa lain dari belahan dunia untuk
mengetahui dan mempelajarinya. Kebudayaan bangsa Indonesia merupakan paduan
dari seluruh lapisan kebudayaan daerah dari Sabang sampai Merauke. Mulai dari
bahasa,

kesenian,

pakaian

adat,

rumah

adat

dan

kerajinan

daerah.

Keanekaragaman budaya indonesia menjadi salah satu kebanggaan sekaligus
suatu tantangan bagi seluruh rakyat Indonesia untuk dapat mempertahankan
budaya daerah yang ada, ditengah banyaknya berbagai faktor yang dapat
merusak dan mempengaruhi kebudayaan daerah misalnya masuknya budaya
asing.

Perkembangan zaman yang ditandai dengan masuknya kebudayaan asing
membuat kebudayaan daerah semakin tersisihkan. Masuknya kebudayaan asing
menimbulkan perubahan pola hidup masyakat yang lebih modern. Hal ini tentu
membawa pengaruh terhadap masyarakat baik dari perilaku, bahasa, seni, religi,
dan gaya hidup. Pengaruh masuknya kebudayaan asing dari sisi seni yaitu
masyarakat cenderung memilih kebudayaan baru yang lebih modern seperti

2

hiburan atau musik modern dibandingkan kebudayaan lokal yaitu kesenian
tradisional dan musik tradisional daerah.

Dampak dari dominasi kebudayaan asing terhadap masyarakat secara pelahanlahan akan mengikis kebudayaan daerah. Hal ini perlu mendapat perhatian oleh
pemerintah dan masyarakat akan pentingnya pelestarian kebudayaan daerah,
adapun cara melestarikan kebudayaan daerah yaitu dengan cara mengenal budaya
itu sendiri. Dengan hal ini setidaknya kita dapat mengantisipasi pencurian
kebudayaan yang dilakukan oleh negara lain, seperti alat musik dan lagu daerah
yaitu alat musik angklung, alat musik gamelan, lagu rasa sayange, lagu soleram,
lagu injit-injit Semut, lagu kakak tua, lagu anak kambing saya, lagu jali-jali dan
Musik Indang Sungai Garinggiang yang sempat diklam dan diakui oleh negara
Malaysia.(Sumber:http://www.kemendagri.go.id/news/2012/06/18/budayaindones
ia-yang-pernah-diklaim-malaysia diakses tanggal 07 juli 2014 pukul 12.00 wib).

Peran pemerintah daerah dalam pelestarian budaya daerah sangatlah penting.
Keberhasilan pelestarian kebudayaan daerah sangat ditentukan oleh kemampuan
aparat dalam merumuskan program atau kebijakan untuk dilaksanakan oleh aparat
pemerintah dalam kelompok–kelompok masyarakat yang ikut serta bersama–sama
melaksanakan program atau kebijakan yang telah diputuskan yang didukung atau
ditunjang oleh sarana dan prasarana yang ada.

Provinsi Lampung merupakan salah satu daerah yang terletak di bagian selatan
Pulau Sumatera yang sekaligus menjadi gerbang penghubung Pulau Jawa dan
Sumatera. Sebagaimana sebuah daerah, Lampung memiliki nilai-nilai budaya
yang menjadi dasar kehidupan. Nilai-nilai budaya masyarakat Lampung

3

bersumber pada falsafah Piil Pasenggiri (harga diri, perilaku, sikap hidup) yang
terdiri atas:
1. Nengah Nyappur (hidup bermasyarakat, membuka diri dalam pergaulan)
2. Nemui Nyimah (terbuka tangan, murah hati dan ramah pada semua orang)
3. Berjuluk Beadek (bernama, bergelar, saling menghormati)
4. Sakai Sambayan (gotong royong, tolong menolong)

Nilai-nilai budaya masyarakat Lampung juga tercermin dalam bentuk kesenian
tradisional, salah satunya musik atau lagu tradisional Lampung. mulai dari jenis
tradisional hingga modern (musik modern yang mengadopsi kebudayaan musik
global), Syair lagu-lagu Lampung umumnya bercerita tentang cinta yang platonis
dengan sentuhan yang puitis, petuah-petuah atau nasehat untuk menjalankan
kehidupan dengan layak, dan terdapat beberapa lagu yang memakai perpaduan
budaya Islam dan budaya asli Lampung. Lagu atau musik Lampung biasanya
dipakai pada saat upcara – upacara adat, pengiring tari/pertunjukan dan sebagai
media

komunikasi.

(Sumber:

http://www.indonesia.go.id/en/regional-

goverment/lampung-province/social-culture diakses tanggal 25 november 2015
pukul 10.00 wib).

Pelestarian kebudayaan Lampung di Kota Bandar Lampung masih sangat minim
khususnya musik/lagu daerah Lampung, perlu mendapat perhatian khusus agar
nilai-nilai budaya masyarakat Lampung dapat selalu terjaga dan lestari agar
generasi yang akan datang tetap mengenal dan menerapkan nilai positif yang
terkandung dalam kebudayaan Lampung. Banyaknya pendatang yang berdomisili
di Kota Bandar Lampung, menjadi salah satu faktor mulai terkikisnya budaya

4

Lampung. Hal ini ditandai dengan jumlah penduduk asli Lampung yang lebih
sedikit yaitu 139.236 jiwa sedangkan jumlah penduduk suku pendatang (Jawa,
Bali, Sumsel, Banten, Minangkabau, Sunda, Cina, Bugis, Batak) berjumlah
739.687 jiwa, bisa jadi akan di dominasi budaya suku pendatang. (Sumber: Badan
Pusat Statistik Provinsi Lampung (Data Jumlah Penduduk Berdasarkan Suku
Tahun 2010 Bandar Lampung). Antusiasme masyarakat Kota Bandar Lampung
terhadap perkembangan zaman semakin tinggi, dapat dilihat dari perkembangan
pembangunan yang ada di Kota Bandar Lampung seperti banyaknya restoran,
kafe-kafe dan berbagai tempat hiburan lainnya yang bertemakan western/barat
yang dilengkapi instrumen musik modern yang sering dijadikan tempat untuk
berkumpul. Hal seperti ini juga berkontribusi terhadap hilangnya pemahaman dan
pengetahuan masyarakat terhadap budaya daerah sendiri.

Permasalahan tersebut menjadi dasar terbentuknya Peraturan Walikota Nomor 19
tahun 2011 tentang Pelestarian Kebudayaan Lampung yang salah satunya
mengatur mengenai Pemutaran Musik Instrumen Lampung Pada Usaha
Kepariwisataan di Wilayah Kota Bandar Lampung. Sesuai Perwali No 19 Tahun
2011 tentang Pelestarian Kebudayaan Lampung dijelaskan bahwa kebudayaan
Lampung merupakan bagian dari budaya bangsa Indonesia dan sekaligus sebagai
aset nasional, keberadaannya perlu dijaga, diberdayakan, dibina, dilestarikan dan
dikembangkan sehingga dapat berperan dalam upaya menciptakan masyarakat
Lampung yang memiliki jati diri, berakhlak mulia, berperadaban dan
mempertinggi pemahaman.

5

Kebijakan Perwali No. 19 tahun 2011 mengenai pemutaran musik lampung
dilaksanakan oleh tempat-tempat usaha kepariwisataan yang berlokasi di Kota
Bandar Lampung serta Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandar Lampung.
Tugas masing-masing pihak tercantum pada pasal 6 dan pasal 8, dalam Pasal 6
menjelaskan pemutaran musik instrumen Lampung pada usaha pariwisata
dilakukan pada sub jenis usaha usaha tertentu yaitu usaha hotel bintang dan non
bintang, restoran, rumah makan, kafetaria. Waktu pemutaran musik instrumen
Lampung pada :
a. Hotel bintang dan non bintang, serta vila diputar setiap hari pada pukul 18.00
s/d 20.00 WIB.
b. Restoran, rumah makan, kafetaria dan rumah minum setiap hari pada pukul
11.00 s/d 13.00 dan pada pukul 18.00 s/d 20.00 WIB

Pemilihan tempat usaha kepariwisataan sebagai pelaksana dan sekaligus sasaran
dari Perwali berdasarkan Peraturan Daerah No 2 Tahun 2008 pasal 10 ayat 1 yang
menjelaskan Pemeliharaan Kesenian Lampung dapat dilakukan melalui salah satu
cara yaitu Pemutaran Lagu Lampung pada Hotel dan Restoran, Media Elektronik
Audio dan Visual serta alasan lainnya yaitu tempat usaha seperti hotel, restoran,
rumah makan dan kafe selalu ramai oleh pengunjung baik pengunjung lokal, luar
daerah maupun mancanegara.

Dinas pariwisata dan kebudayaan Kota Bandar Lampung bertugas sebagai
pembinaan dan pengawasan yang tercantum dalam pasal 8 ayat (1), (2) dan (3)
yaitu :
1. Pembinaan teknis sebagaimana dimaksud meliputi :

6

a. Kebijakan pelestarian kebudayaan daerah Lampung; dan
b. Pemberian bimbingan, konsultasi, suvervisi tentang norma, standar,
prosedur dan kriteria pelestarian kebudayaan daerah Lampung
2. Pengawasan teknis sebagaimana dimaksud dilakukan dengan memantau dan
mengevaluasi terhadap pelestarian kebudayaan daerah Lampung
3. Pembinaan dan

pengawasan

pelestarian kebudayaan

secara

tekhnis

dilaksanakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandar Lampung.

Namun dalam pelaksanaannya, terdapat permasalahan yang terjadi yaitu
pelaksanaan kebijakan masih belum optimal. (Sumber: Arsip Dinas Kebudayaan
dan Pariwisata Kota Bandar Lampung Tahun 2014). Selain itu informasi lainnya
yang dikutip dari berita online diungkapkan oleh kepala Disbudpar Kota Bandar
Lampung, M. Harun mengatakan bahwa dari pantauan pihaknya, masih terdapat
tempat usaha yang belum dapat melaksanakan dan berpartisipasi dalam kebijakan:
(Sumber: http://www.kupastuntas.co/?page=berita&&no=13095 diakses tanggal
10 juli 2014 pukul 09.00 wib)

Adanya permasalahan yang terjadi, menunjukkan bahwa pelaksanaan Perwali
belum berjalan dengan baik. Upaya Pemerintah Kota Bandar Lampung dengan
mengeluarkan Perwali No 19 tahun 2011 tentang Pelestarian Budaya Lampung
adalah salah satu itikad baik Pemkot untuk melestarikan budaya Lampung yang
terkandung nilai-nilai positif yang menjadi dasar kehidupan masyarakat Lampung.
Jika kebijakan tersebut terlaksana dengan baik maka budaya Lampung dapat
kembali menjadi tuan rumah di daerahnya. Untuk itu penulis tertarik melihat
bagaimana Implementasi Perwali No 19 tahun 2011 Tentang Pelestarian

7

Kebudayaan Lampung (Analisis Pemutaran Musik Tradisional Lampung Pada
Usaha Kepariwisataan Di Wilayah Kota Bandar Lampung).

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang diatas, maka rumusan masalah dalam penelitian
ini adalah bagaimana implementasi Perwali No 19 tahun 2011 tentang Pelestarian
Kebudayaan Lampung (Analisis Pemutaran Musik Tradisional Lampung Pada
Usaha Kepariwisataan Di Wilayah Kota Bandar Lampung)?

C. Tujuan
Untuk mengetahui dan menganalisis bagaimanakah Implementasi Perwali No 19
tahun 2011 Tentang Pelestarian Kebudayaan Lampung (Analisis Pemutaran
Musik Tradisional Lampung Pada Usaha Kepariwisataan Di Wilayah Kota
Bandar Lampung).

D. Manfaat
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat yaitu :
a. Secara akademis diharapkan hasil penelitian ini dapat menambah wawasan
dalam studi Ilmu Administrasi Negara, khususnya mengenai Implementasi
Kebijakan.
b. Secara praktis diharapkan penelitian ini mampu memberikan masukan yang
bermanfaat bagi pemerintah Kota Bandar Lampung yang sewaktu waktu
membutuhkan informasi tambahan dan sebagai salah satu bahan referensi
penelitian lebih lanjut bagi pengembangan ide para peneliti dalam melakukan
penelitian dengan tema atau masalah serupa.

8

II. TINJAUAN PUSTAKA

A. Tinjauan Tentang Kebijakan Publik

1. Pengertian Kebijakan Publik
Eyestone dalam Winarno (2014:20) mengatakan bahwa secara luas kebijakan
publik

didefinisikan

lingkungannya.

sebagai

Definisi

ini

hubungan
dapat

suatu

unit

diklasifikasikan

pemerintah
sebagai

dengan

democratic

governance, dimana didalamnya terdapat interaksi negara dengan rakyatnya
dalam rangka mengatasi persoalan publik. Selanjutnya menurut Dye dalam
Agustino (2008:7) ia mendefinisikan kebijakan publik adalah apa yang dipilih
oleh pemerintah untuk dilaksanakan atau tidak dilaksanakan. Dye mengatakan,
jika pemerintah memilih untuk melakukan sesuatu maka harus memiliki tujuan
dan kebijaksanaan negara harus meliputi semua tindakan pemerintah, bukan
hanya keinginan pemerintah atau pejabat pemerintah saja. Sesuatu yang tidak
dilaksanakan oleh pemerintah juga termasuk kebijakasanaan negara, karena
dampaknya sama besarnya dengan sesuatu yang dilakukan oleh pemerintah
terhadap publik.

Definisi lainnya mengenai kebijakan publik dikemukakan oleh Fredrich dalam
Agustino (2008:7) mengatakan bahwa kebijakan publik adalah serangkaian
tindakan atau kegiatan yang diusulkan oleh seseorang, kelompok, atau pemerintah

9

dalam suatu lingkungan tertentu dimana terdapat hambatan-hambatan (kesulitankesulitan) dan kemungkinan-kemungkinan (kesempatan-kesempatan) dimana
kebijakan tersebut di usulkan agar berguna dalam mengatasinya untuk mencapai
tujuan yang dimaksud.

Sementara itu Anderson dalam Winarno (2014:23) mendefinisikan kebijakan
publik sebagai serangkaian kegiatan yang mempunyai maksud/tujuan tertentu
yang diikuti dan dilakasanakan oleh seorang aktor atau sekelompok aktor yang
berhubungan dengan suatu permasalahan atau suatu hal yang diperhatikan.
Menurut Anderson implikasi dari kebiajakan negara tersebut ialah kebijakan
negara berorientasi pada tujuan, kebiajakan tindakan-tindakan pejabat-pejabat
pemerintah, kebijakan merupakan apa yang sebernarnya dilakukan pemerintah
bukan apa yang diinginkan pemerintah dan kebiajakan publik bersifat positif
dalam arti merupakan tindakan pemerintah mengenai masalah tertentu atau
bersifat negatif dalam arti merupakan keputusan pejabat pemerintah dalam
melakukan sesuatu.

Dari berbagai definisi dari Eyestone (2008:6) kebijakan publik didefinisikan
dalam arti luas yaitu dapat meliputi hampir semua elemen dalam konteks negara
sedangkan lingkup real kebijakan publik tidak selalu menggambarkan keluasan
definisi Eyestone, sementara itu menurut Dye (2008:7) menjelaskan bahwa
terdapat perbedaan antara apa yang akan di lakukan pemerintah dan apa yang
sesungguhnya harus dilakukan oleh pemerintah dan apa yang dilakukan dan tidak
dilakukan oleh pemerintah merupakan sebuah kebijaksanaan negara. Definisi
selanjutnya menurut Friedrich (2008:7) yaitu kebijakan dibuat dapat berguna

10

sebagai penyelesaian beberapa maksud atau tujuan dan definisi menurut Anderson
yaitu menitikberatkan pada apa yang sesungguhnya dikerjakan dari apa yang
diusulkan atau yang dimaksud.

Dari definisi definisi tersebut peneliti menarik kesimpulan bahwa kebijakan
publik adalah serangkaian tindakan/kegiatan yang diusulkan oleh sekelompok
aktor pemerintahan dengan maksud mengatasi atau menyelesaikan masalah
masalah publik dan tercapainya tujuan yang telah ditetapkan. Kebijakan Perwali
No 19 tahun 2011 tetang pelestarian kebudayaan lampung dibuat untuk mengatasi
minimnya pelestarian, wawasan dan kesadaran masyarakat terhadap kebudayaan
daerah di kota bandar lampung.

2. Tahap – Tahap Kebijakan Publik
Proses pembuatan kebijakan publik merupakan proses yang kompleks karena
melibatkan banyak proses maupun variabel yang harus dikaji. Untuk mengkaji
kebijakan publik dibagi menjadi beberapa tahap, tahap-tahap kebijakan publik
menurut William Dunn dalam Winarno (2014 : 35-37) adalah sebagai berikut:

a) Tahap Penyusunan Agenda
Penyusunan agenda adalah sebuah fase dan proses yang sangat strategis
dalam realitas kebijakan publik. Dalam tahap ini masalah masalah
berkompetisi terlebih dahulu untuk dapat masuk ke dalam agenda kebijakan.
Pada akhirnya, beberapa masalah masuk ke dalam agenda kebijakan perumus
kebijakan.

11

Bagan 1. Tahap-tahap Kebijakan Publik
Penyusunan Agenda

Formulasi Kebijakan

Evaluasi Kebijakan

Adopsi Kebijakan

Implementasi Kebijakan

b) Tahap Formulasi Kebijakan
Masalah yang telah masuk ke agenda kebijakan kemudian dibahas oleh para
pembuat kebijakan. Masalah-masalah tadi didefinisikan untuk kemudian
dicari pemecahan masalah terbaik. Pemecahan masalah tersebut berasal dari
berbagai alternatif yang ada. Pada tahap ini masing – masing alternatif
bersaing untuk dapat dipilih sebagai kebijakan yang diambil untuk
memecahkan masalah.

c) Tahap Adopsi Kebijakan
Dari beberapa alternatif kebijakan yang ditawarkan oleh para perumus
kebijakan, pada akhirnya salah satu alternatif tersebut di adopsi dengan
dukungan dari mayoritas legislatif, konsensus antar direktur lembaga atau
keputusan pengadilan.

d) Tahap Implementasi Kebijakan
Kebijakan yang telah di ambil, dilaksanakan oleh unit-unit administrasi yang
memobilisasikan sumberdaya finansial dan manusia.

e) Tahap Evaluasi Kebijakan
Pada tahap ini kebijakan yang telah dijalankan akan di nilai atau di evaluasi
untuk melihat sejauh mana kebijakan yang dibuat. Ditentukan ukuran-ukuran

12

atau kriteria-kriteria yang menjadi dasar untuk menilai apakah kebijakan
publik telah meraih dampak yang di inginkan.

B. Tinjauan Tentang Implementasi Kebijakan Publik

1. Pengertian Implementasi

Implementasi dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia diartikan sebagai
pelaksanaan atau penerapan, yang berarti bahwa hal hal yang telah terencana
sebelumnya dalam tataran ide, akan diusahakan untuk dijalankan sepenuhnya,
agar hal yang dimaksudkan dapat tersampaikan. Dalam pengertian secara
sederhana, yang dimaksud dengan implementasi adalah sebuah pelaksanaan atau
penerapan.

Ripley dan Franklin dalam Winarno (2014:148) berpendapat bahwa implementasi
adalah apa yang terjadi setelah undang-undang ditetapkan yang memberikan
otoritas program, kebijakan, keuntungan (benefit), atau suatu jenis keluaran yang
nyata (tangible output). Lebih jauh menurut mereka, implementasi mencakup
banyak kegiatan. Pertama, badan-badan pelaksana yang ditugasi oleh undangundang dengan tanggung jawab menjalankan program harus mendapatkan
sumber-sumber yang dibutuhkan agar implementasi berjalan lancar. Sumbersumber ini meliputi personil, peralatan, lahan tanah, bahan-bahan mentah, dan
diatas semuanya yaitu uang. Kedua, badan-badan pelaksana mengembangkan
bahasa anggaran dasar menjadi arahan-arahan konkret, regulasi, serta rencanarencana

dan

desain

program.

Ketiga,

badan-badan

pelaksana

harus

mengorganisasikan kegiatan-kegiatan mereka dengan menciptakan unit-unit

13

birokrasi dan rutinitas untuk mengatasi beban kerja. Akhirnya, badan-badan
pelaksana memberikan keuntungan atau pembatasan kepada para pelanggan atau
kelompok-kelompok target. Mereka juga memberikan pelayanan atau pembayaran
atau batasan-batasan tentang kegiatan atau apapun lainnya yang bisa dipandang
sebagai wujud dari keluaran yang nyata dari suatu program (Winarno, 2014:148).

Sementara

itu,

Grindle

dalam

Winarno

(2014:149)

juga

memberikan

pandangannya tentang implementasi dengan mengatakan bahwa secara umum,
tugas implementasi adalah membentuk suatu ikatan (linkage) yang memudahkan
tujuan-tujuan kebijakan bisa direalisasikan sebagai dampak dari suatu kegiatan
pemerintah. Selanjutnya, Van Meter dan Van Horn dalam Winarno (2014:149)
membatasi implementasi kebijakan sebagai tindakan-tindakan yang dilakukan
oleh individu-individu (atau kelompok-kelompok) pemerintah maupun swasta
yang diarahkan untuk mencapai tujuan-tujuan yang telah ditetapkan dalam
keputusan-keputusan kebijakan sebelumnya.

Dari definisi-definisi diatas peneliti peneliti menarik kesimpulan bahwa
implementasi kebijakan adalah tindakan-tindakan yang dilakukan oleh agen
pelaksana baik dari pemerintah maupun swasta yang diarahkan untuk mencapai
tujuan-tujuan yang telah ditetapkan dalam kebijakan yang telah dibuat.

2.

Pengertian Implementasi Kebijakan

Pada bagian diatas kita mengetahui bahwa Implementasi dalam Kamus Besar
Bahasa Indonesia diartikan sebagai pelaksanaan atau penerapan. Berdasarkan
pengertian tersebut, bisa kita pahami bahwa implementasi kebijakan publik adalah

14

pelaksanaan atau penerapan keputusan yang diambil oleh pemerintah dalam
bentuk kegiatan-kegiatan baik yang dilakukan oleh badan pemerintah tersebut,
atau oleh pemangku kepentingan lain yang menjadi sasaran keputusan yang telah
diambil sedemikian rupa sehingga tujuan yang telah ditetapkan dalam keputusan
tersebut bisa menimbulkan dampak, baik dampak positif maupun dampak negatif.

Mazmanian

dan

Sabatier

dalam

Agustino

(2008:139)

mendefinisikan

Implementasi Kebijakan sebagai pelaksana keputusan kebijaksanaan dasar,
biasanya dalam bentuk undang-undang, namun dapat pula berbentuk perintahperintah atau keputusan-keputusan eksekutif yang penting atau keputusan badan
peradilan. Lazimnya, keputusan tersebut mengidentifikasikan masalah yang ingin
diatasi, menyebutkan secara tegas tujuan atau sasaran yang ingin dicapai, dan
berbagai cara untuk menstrukturkan atau mengatur proses implementasinya.

Menurut Van Horn dan Van Meter dalam Agustino (2008:139) mendefinisikan
implementasi kebijakan publik sebagai tindakan-tindakan yang dilakukan baik
oleh individu-individu, pejabat-pejabat atau kelompok-kelompok pemerintah serta
swasta yang diarahkan pada tercapainya tujuan-tujuan yang telah digariskan
dalam keputusan kebijaksanaan. Tindakan-tindakan tersebut berusaha untuk
mentransformasikan keputusan-keputusan menjadi pola-pola operasional, serta
melanjutkan usaha-usaha tersebut.

Dari dua definisi tersebut dapat diketahui bahwa implementasi kebijakan
menyangkut tiga hal, yaitu: (1) adanya tujuan atau sasaran kebijakan; (2) adanya
aktivitas atau kegiatan pencapaian tujuan; dan (3) adanya hasil kegiatan.
(Agustino, 2008:139)

15

Pengertian implementasi di atas apabila dikaitkan dengan kebijakan adalah
bahwa sebenarnya kebijakan itu tidak hanya dirumuskan lalu dibuat dalam suatu
bentuk positif seperti undang-undang dan kemudian didiamkan dan tidak
dilaksanakan atau diimplmentasikan, tetapi sebuah kebijakan harus dilaksanakan
atau diimplementasikan agar mempunyai dampak atau tujuan yang diinginkan.
Implementasi kebijakan merupakan suatu upaya untuk mencapai tujuan-tujuan
tertentu dengan sarana-sarana tertentu dan dalam urutan waktu tertentu.

3.

Model Implementasi Kebijakan Publik

Menurut teori implementasi kebijakan Van Metter dan Van Horn dalam Agustino
(2008:141), terdapat enam variabel yang mempengaruhi kinerja kebijakan publik,
yaitu:

1) Ukuran dan tujuan kebijakan
Kinerja implementasi kebijakan dapat diukur tingkat keberhasilannya jikadan-hanya-jika ukuran dan tujuan dari kebijakan memang realistis dengan
sosio-kultur yang mengada di level pelaksana kebijakan. Ketika ukuran
kebijakan atau tujuan kebijakan terlalu ideal (bahkan terlalu utopis) untuk
dilaksanakan di level warga, maka agak sulit memang merealisasikan
kebijakan publik hingga titik yang dapat dikatakan berhasil.

2) Sumber daya
Keberhasilan proses implementasi kebijakan sangat tergantung dari
kemampuan memanfaatkan sumberdaya yang tersedia. Manusia merupakan
sumber daya yang terpenting dalam menentukan suatu keberhasilan proses

16

implementasi. Tahap-tahap tertentu dari keseluruhan proses implementasi
menuntut adanya sumber daya manusia yang berkualitas sesuai dengan
pekerjaan yang diisyaratkan oleh kebijakan yang telah ditetapkan secara
apolitik. Tetapi ketika kompetensi dan kapabilitas dari sumber-sumber daya
itu nihil, maka kinerja kebijakan publik sangat sulit untuk diharapkan. Tetapi
diluar sumber daya manusia, sumber daya lain yang perlu diperhitungkan
juga ialah sumber daya finansial dan sumber daya waktu. Karena itu sumber
daya yang diminta dan dimaksud oleh Van Metter dan Van Horn adalah
ketiga bentuk sumber daya tersebut.

3) Karakteristik Agen Pelaksana
Pusat perhatian pada agen pelaksana meliputi organisasi formal dan
organisasi informal yang akan terlibat pengimplementasian kebijakan publik.
Hal ini sangat penting karena kinerja implementasi kebijakan (publik) akan
sangat banyak dipengaruhi oleh ciri-ciri yang tepat serta cocok dengan para
agen pelaksananya. Selain itu, cakupan atau luas wilayah implementasi
kebijakan perlu juga diperhitungkan manakala hendak menentukan agen
pelaksana. Semakin luas cakupan implementasi kebijakan, maka seharusnya
semakin besar pula agen yang dilibatkan.

4) Sikap/Kecenderungan (Disposition) para Pelaksana
Sikap penerimaan atau penolakan dari (agen) pelaksana akan sangat banyak
mempengaruhi keberhasilan atau tidaknya kinerja implementasi kebijakan
publik. Hal ini sangat mungkin terjadi oleh karena kebijakan yang
dilaksanakan bukanlah hasil formulasi warga setempat yang mengenal betul

17

persoalan dan permasalahan yang mereka rasakan. Tetapi kebijakan yang
akan implementor pelaksanaan adalah kebijakan dari atas (top down) yang
sangat mungkin para pengambil keputusannya tidak pernah mengetahui
(bahkan tidak mampu menyentuh) kebutuhan, keinginan, atau permasalahan
yang warga ingin selesaikan.

5) Komunikasi Antar Organisasi dan Aktivitas Pelaksana
Koordinasi merupakan mekanisme yang ampuh dalam implementasi
kebijakan publik. Semakin baik koordinasi komunikasi diantara pihak-pihak
yang terlibat dalam suatu proses implementasi, maka asumsinya kesalahankesalahan akan sangat kecil untuk terjadi dan begitu pula sebaliknya.

6) Lingkungan Ekonomi, Sosial, dan Politik
Hal terakhir yang perlu juga diperhatikan guna menilai kinerja implementasi
publik dalam perspektif yang ditawarkan oleh Van Metter dan Van Horn
adalah, sejauh mana lingkungan eksternal turut mendorong keberhasilan
kebijakan publik yang telah ditetapkan. Lingkungan sosial, ekonomi,
dan politik yang tidak kondusif dapat menjadi biang keladi dari kegagalan
kinerja

implementasi

kebijakan.

Karena

itu,

upaya

untuk

mengimplementasikan kebijakan harus pula memperhatikan kekondusifan
kondisi lingkungan eksternal. (Agustino, 2008:141).

Menurut teori implementasi kebijakan Mazmanian dan Sabatier dalam
Agustino (2008:144), variabel-variabel yang mempengaruhi tercapainya tujuan
pada proses implementasi dapat dikategorikan menjadi tiga kategori besar, yaitu:

18

1) Mudah atau tidaknya masalah yang akan digarap, meliputi:
a) Kesukaran-kesukaran teknis
Tercapainya atau tidaknya tujuan suatu kebijakan akan bergantung
sejumlah

persyaratan

teknis,

diantaranya.

Kemampuan

untuk

mengembangkan indikator-indikator pengukur prestasi kerja yang tidak
terlalu mahal serta pemahaman mengenai prinsip-prinsip hubungan
kausal yang mempengaruhi masalah.

b) Keberagaman perilaku yang diatur
Semakin beragam perilaku yang diatur, maka asumsinya semakin
beragam pelayanan yang diberikan. Dengan demikian semakin besar
kebebasan bertindak yang harus dikontrol oleh pelaksana kebijakan.

c) Presentase totalitas penduduk yang tercakup dalam kelompok sasaran
Semakin kecil dan semakin jelas kelompok sasaran yang perilakunya
akan di ubah, maka semakin besar peluang untuk memobilisasikan
dukungan politik terhadap sebuah kebijakan dan akan lebih terbuka
peluang bagi pencapaian tujuan kebijakan.

d) Tingkat dan ruang lingkup perubahan perilaku yang dikehendaki
Sejumlah masalah yang lebih, dapat dikendalikan bila tingkat dan ruang
lingkup perubahan yang dikehendaki tidaklah terlalu besar.

2) Kemampuan kebijakan menstruktur proses implementasi secara tepat para
pembuat kebijakan mendayagunakan wewenang yang dimilikinya untuk
menstruktur proses implementasi secara tepat melalui beberapa cara :

19

a) Kecermatan dan kejelasan penjenjangan tujuan-tujuan resmi

yang

akan dicapai
Semakin mampu suatu peraturan memberikan petunjuk-petunjuk yang
cermat dan disusun secara jelas skala prioritasnya/urutan kepentingan
bagi para pejabat pelaksana dan aktor lainnya, maka semakin besar pula
kemungkinan bahwa output kebijakan dari badan-badan pelaksana akan
sejalan dengan petunjuk tersebut.

b) Keterandalan teori kausalitas yang diperlukan
Memuat suatu teori kausalitas yang menjelaskan bagaimana kira-kira
tujuan usaha pembaharuan yang akan dicapai melalui implementasi
kebijakan.

c) Ketetapan alokasi sumber dana
Tersedianya dana pada tingkat batas ambang tertentu sangat diperlukan
agar terbuka peluang untuk mencapai tujuan formal.

d) Keterpaduan hirarki di dalam lingkungan dan diantara lembagalembaga atau instansi-instansi pelaksana
Salah satu ciri penting yang perlu dimiliki oleh setiap peraturan
perundangan yang baik ialah kemampuannya untuk memadukan hirarky
badan-badan

pelaksana.

kesukaran-kesukaran

untuk

mewujudkan

tindakan yang terkoordinasi dilingkungan badan/instansi tertentu dan
diantara sejumalh besar badan-badan lain yang telibat. Masalah
koordinasi ini makin runyam jika menyangkut peraturan pemerintah

20

pusat, yang dalam pelaksanaannya seringkali amat tergantung pada
pemerintah daerah.

e) Aturan-aturan pembuat keputusan dari badan-badan pelaksana
Selain dapat memberikan kejelasan konsistensi tujuan, memperkecil
hambatan, dan intensif yang memadahi bagi kepatuhan kelompokkelompok sasaran, suatu undang-undang masih dapat mempengaruhi
lebih lanjut proses implementasi dengan cara menggariskan secara
formal aturan-aturan pembuatan keputusan dari badan-badan pelaksana.

f) Kesepakatan para pejabat terhadap tujuan yang termaktub dalam
undang- undang
Para pejabat pelaksana memiliki kesepakatan yang diisyaratkan demi
tercapainya tujuan. Hal ini sangat signifikan halnya, oleh karena, top
down policy bukanlah perkara yang mudah untuk diimplankan pada para
pejabat pelaksana di level lokal.

g) Akses formal pihak-pihak luar.
Faktor lain yang dapat mempengaruhi implementasi kebijakan ialah
sejauhmana peluang-peluang untuk berpartisipasi terbuka bagi aktoraktor diluar badan-badan pelaksana mempengaruhi pendukung tujuan.
Aktor-aktor diluar badan pelaksana yang mau dan mampu berpartisispasi
untuk mendukung program dapat mempengaruhi tercapainya tujuan.

21

3) Variabel-variabel di luar undang-undang yang dapat mempengaruhi
implementasi :
a) Kondisi sosial-ekonomi dan teknologi
Perbedaan waktu dan wilayah hukum pemerintahan dalam hal kondisikondisi sosial, ekonomi dan teknologi berpengaruh