Panjang Tungkai Kekuatan Otot Tungkai

15 5. Pandangan mata Pandangan mata terutama untuk mengamati situasi atau keadaan permainan, tetapi pada saat akan menendang bola mata harus melihat pada bola dan arah kemana bola akan ditendang. Teknik menendang menurut Sukatamsi 1984: 47 ada beberapa tendangan yaitu atas dasar bagian mana dari kaki yang digunakan untuk menendang bola : 1 Dengan kaki bagian dalam 2 Dengan ujung jari 3 Dengan tumit.

2.1.2 Panjang Tungkai

Panjang tungkai adalah jarak vertikal antara telapak kaki sampai dengan pangkal paha yang diukur dengan cara berdiri tegak. Panjang tungkai sebagai salah satu anggota gerak bawah memiliki peran penting dalam unjuk kerja olahraga. Sebagai anggota gerak bawah, panjang tungkai berfungsi sebagai penopang gerak anggota tubuh bagian atas, serta penentu gerakan baik dalam berjalan, berlari, melompat maupun menendang. Gerakan memukul dan menyepak adalah gerakan angular, karena gerakan ini didasari dengan gerakan tulang, gerakan ini disertai dengan linier badan agar benda yang disepak rnengenai sasaran Radioputro, 1973:80. Selanjutnya Radioputro mengatakan “kecepatan berbanding dengan besarnya radius”. Radioputro juga mengatakan bahwa suatu subyek yang bergerak pada ujung radius yang panjang 16 akan memiliki kecepatan linier lebih besar daripada subyek yang bergerak pada ujung radius yang pendek. Seandainya kecepatan angulernya dibuat konstan maka panjang radius makin besar daripada kecepatan liniernya. Jadi lebih menguntungkan kalau digunakan pengungkit yang panjang. Untuk memberi kecepatan linier pada obyek dengan ketentuan panjang pengungkit tersebut tidak mengorbankan kecepatan angulernya. Panjang tungkai melibatkan tulang-tulang dan otot-otot pembentuk tungkai baik tungkai bawah dan tungkai atas. Tulang-tulang pembentuk tungkaimeliputi tulang-tulang kaki, tulang tibia dan fibula, serta tulang femur Raven, 1981:14. Gambar 1 Struktur Otot Tungkai Raven, 1981:14 17

2.1.3 Kekuatan Otot Tungkai

Kekuatan adalah dasar penggerak dalam latihan oleh karena itu kekuatan menjadi salah satu komponen fisik yang sangat penting dalam mempelajari penguasaan teknik dasar bermain sepak bola khususnya teknik dasar menendang bola Kamiso, 1991: 95. Menurut Harsono 1988: 178, bahwa kekuatan adalah kemampuan otot untuk membangkitkan tahanan. Pendapat lain menyatakan bahwa kekuatan adalah kemampuan dalam mempergunakan menerima beban suatu bekerja M. Sajoto, 1995: 8. Kekuatan otot adalah komponen yang sangat penting untuk meningkatkan kondisi fisik secara keseluruhan. Hal ini didasarkan atas tiga alasan : Pertama, karena kekuatan merupakan daya penggerak setiap aktifitas fisik. Kedua, karena kekuatan memegang peranan yang sangat penting dalam melindungi atlet dari kemungkinan cedera. Ketiga, karena dengan kekuatan, atlet akan dapat lari, melempar atau menendang dengan jauh dan efisien, memukul lebih keras, dengan demikian dapat membantu stabilitas sendiri Harsono, 1988: 18. Pendapat yang telah disebutkan pada uraian kekuatan otot dapat ditarik kesimpulan bahwa kekuatan otot adalah kemampuan otot atau sekelompok otot yang dapat berkontraksi secara maksimal dalam menerima beban tahanan sewaktu bekerja. Otot merupakan 45-50 dari berat tubuh seseorang. Dimana dalam tubuh kita terdapat 217 pasang otot rangka. Untuk dapat mempelajari fungsi otot dengan jelas, maka perlu diketahui struktur otot R. Soekarman, 1987: 27. 18 Menurut Soekarman 1987: 27, otot terdiri dari empat macam komponen yaitu: 1 Jaringan otot yang terdiri dari sel-sel otot, 2 Jaringan ikat, 3 Syaraf, 4 Urat-urat darah. Otot dalam menjalankan fungsinya dibedakan menjadi otot sinergis dan otot antagonis. Otot sinergis adalah otot-otot yang mempunyai kerja yang sama, umpamanya otot-otot untuk menekuk. Otot antagonis adalah otot-otot yang mempunyai kerja yang berlawanan, sebagai contoh untuk menekuk dan otot untuk meluruskan. Suatu bagian penting yang terletak dalam serabut otot adalah mitokhondria yang menghasilkan ATP. Mitkhondria ini terletak terutama dibawah sercomer, tetapi juga tersebar dibagian lain. Menurut Soekarman 1987: 31, fungsi otot adalah untuk berkontraksi. Ada empat macam cara kontraksi otot yaitu: a. Kontraksi isotonik, dalam kontraksi ini terjadi pendekatan otot b. Kontraksi isometrik, untuk mempertahankan sikap tubuh c. Kontraksi eksentrik,terjadi adanya perpanjangan otot pada waktu kontraksi d. Kontraksi isokinetik, ketegangan yang timbul pada waktu terjadi pendek dengan kecepatan yang sama. Apabila otot dapat berkontraksi berturut-turut secara maksimum untuk jangka waktu yang lama maka dikatakan ketahanan ototnya baik. Oleh karena itu ada empat macam kontraksi tersebut.Kadang-kadang ketahanan otot dikatakan berlawanan 19 dengan kepayahan. Otot-otot yang cepat payah dikatakan mempunyai ketahanan yang rendah. Kenaikan kekuatan maupun ketahanan otot disertai dengan perubahan dari otot. Pada pembesaran otot atau hipertropi oleh karena latihan beban biasanya disertai perubahan-perubahan seperti dibawah ini: 1. Peningkatan diameter miofibril, 2. Peningkatan jumlah miofibril, 3. Peningkatan protein kontraktil, 4. Peningkatan jumlah kapiler, 5. Peningkatan kekuatan jaringan ikat, tendon, ligament, R.Soekarman, 1987: 30. Menurut Sajoto 1995: 700, tubuh manusia terdiri dari banyak sekali jaringan otot masing-masing mempunyai fungsi tertentu dalam kehidupan sehari-hari. Jaringan otot secara keseluruhan merupakan satu kesatuan yang cukup besar dan membentuk berat badan manusia.

2.1.4 Kelentukan Tungkai

Dokumen yang terkait

HUBUNGAN PANJANG TUNGKAI, POWER OTOT TUNGKAI DAN KEKUATAN OTOT PERUT TERHADAP HASIL TENDANGAN JARAK JAUH PADA SSB PUTRA PERKASA MANDIRI

1 7 121

HUBUNGAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI DAN PANJANG TUNGKAI TERHADAP HASIL TENDANGAN JARAK JAUH PADA PEMAIN SEPAKBOLA LIPIO UNNES TAHUN 2012

0 11 100

HUBUNGAN PANJANG TUNGKAI, KEKUATAN OTOT TUNGKAI, DAN KELENTUKAN PERGELANGAN KAKI TERHADAP TENDANGAN JARAK JAUH PEMAIN U 15 SSB TUNAS MUDA BANYUBIRUKAB. SEMARANG TAHUN 2012

0 6 98

SUMBANGAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI, KELENTUKAN TUNGKAI DAN PANJANG TUNGKAI TERHADAP HASIL TENDANGAN JARAK JAUH PADA PEMAIN GARUDA F.C U 23 KAB.TEGAL TAHUN 2012

0 11 107

UMBANGAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI DAN KESEIMBANGAN TERHADAP HASIL TENDANGAN JARAK JAUH PEMAIN SSB DIPONGGOLO BUMIHARJO KECAMATAN WINONG PATI TAHUN 2011

0 11 92

SUMBANGAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI DAN KESEIMBANGAN TERHADAP HASIL TENDANGAN JARAK JAUH PEMAIN SSB DIPONGGOLO BUMIHARJO KECAMATAN WINONG PATI TAHUN 2011.

0 0 1

Hubungan Panjang Tungkai, Kekuatan Otot Tungkai, Dan Daya Ledak Otot Tungkai Terhadap Hasil Ketepatan Tendangan Tanpa Awalan Pada Pemain Futsal SMK Bhakti Praja Dukuhwaru Kabupaten Tegal Tahun 2009.

0 0 2

Hubungan Kekuatan Otot Tungkai, Kekuatan Otot Lengan, Panjang Tungkai dan Daya Ledak terhadap Hasil Lompat Jauh Gaya Jongkok.

0 1 82

Sumbangan Kekuatan Otot Tungkai, Kecepatan Gerak Tungkai dan Kekuatan Otot Perut terhadap Hasil Tendangan Jarak Jauh dalam Permainan Sepakbola pada Pemain PSP 007 Weleri Kendal Tahun 2009.

0 1 89

HUBUNGAN PANJANG TUNGKAI KEKUATAN OTOT TUNGKAI KEKUATAN AYUNAN TUNGKAI DAN KEKUATAN OTOT PERUT DENGAN KEMAMPUAN TENDANGAN JARAK JAUH PADA PESERTA EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA DI SMA MUHAMMADIYAH 7 YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2015/2016.

0 4 99