Observasi Lapangan Observasi Kegiatan Pembelajaran di Kelas Praktik Mengajar

a. Observasi Lapangan

Observasi fisik sekolah dilakukan untuk mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan letak dan jumlah ruangan yang ada di sekolah. Dengan demikian, mahasiswa mengetahui letak dan jumlah serta fasilitas yang dimiliki oleh SMK YAPPI WONOSARI. Hasil Observasi ini berguna untuk menentukan perangkat pembelajaran atau strategi pembelajaran yang akan diterapkan, sesuai dengan sarana dan prasarana yang dimilikinya.

b. Observasi Kegiatan Pembelajaran di Kelas

Observasi kegiatan pembelajaran di kelas ini bertujuan agar mahasiswa mengetahui secara lansung mengenai proses pembelajaran yang ada di kelas. Hasil observasi ini juga berguna untuk menentukan strategi pembelajaran yang akan di terapkan, sesuai dengan sarana dan prasarana yang akan dimilikinya.

c. Praktik Mengajar

Pelaksanaan praktik mengajar disesuaikan dengan jadwal mengajar dan ketentuan minimal jam mengajar yang ditetapkan oleh pihak kampus UNY, yaitu delapan kali tatap muka. Serta dalam pelaksanaan praktik mengajar harus disesuaikan dengan silabus dan RPP yang telah disiapkan. Dalam pelaksanaan praktik mengajar adapun hambatan antara lain: 1. RPP pertemuan pertama untuk kelas XI, dengan kompetensi dasar 2.11. Pada RPP ini difokuskan untuk memahami materi berita. Dalam pelaksanaan, KBM terlaksana dengan baik hanya saja ada beberapa siswa yang masih enggan memperhatikan atau menyepelekan pelajaran. Keterbatasan waktu juga menjadi kendala. 2. RPP pertemuan kedua untuk kelas XI, dengan kompetensi dasar 2.3. Pada RPP ini difokuskan untuk memahami materi membuat surat perintah dan edaran. Dalam pelaksanaannya, KBM terlaksana dengan baik walaupun masih ditemukan beberapa siswa yang enggan memperhatikan. Keterbatasan waktu juga menjadi kendala. 3. RPP pertemuan ketiga, melanjutkan kompetensi dasar 2.3. Pada RPP ini difokuskan untuk membuat surat pengumuman. Dalam pelaksanaan, semakin terlihat perbedaan antara kelima kelas tersebut. XI TI A adalah yang paling antusias. Hampir semua siswa terlibat aktif dalam kegiatan diskusi. Sedangkan 19 siswa kelas XI LIS dan XI OA agak sulit untuk dikondisikan. 4. RPP pertemuan keempat, masih melanjutkan kompetensi dasar 2.3. Pada RPP ini difokuskan untuk membuat surat memo. Dalam pelaksanaan, KBM semua siswa mengerjakan tugas individu dengan baik dan beberapa siswa masih belum mau mengerjakan.

d. Praktik Persekolahan