PEGAWAI NEGERI SIPIL YANG PINDAH DARI JABATAN LAIN KE JABATAN GURU DAN BELUM

123

B. PEGAWAI NEGERI SIPIL YANG PINDAH DARI JABATAN LAIN KE JABATAN GURU DAN BELUM

PERNAH MENJADI GURU Pegawai negeri sipil yang pindah dari jabatan lain ke jabatan guru dan belum pernah menjadi guru harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut. 1. Berijazah S-1 sesuai dengan bidang yang diampu. 2. Memiliki sertifikat pendidikkeahlian sesuai dengan bidang yang diampu. 3. Ada formasi untuk pengangkatan jabatan guru. 4. Setiap unsur penilaian pelaksanaan pekerjaan dalam daftar penilaian pelaksanaan pekerjaan DP3 tahun terakhir sekurang-kurangnya bernilai baik. 5. Mempunyai nilai kinerja baik dalam program induksi sekurang-kurangnya 1 satu tahun. 6. Usia maksimum 50 tahun. Pengangkatan ke dalam jabatan guru ditetapkan sesuai dengan angka kredit yang dimilikinya berdasarkan hasil penilaian tim penilai yang telah ditetapkan oleh pejabat yang berwenang dan pangkatnya sama dengan pangkat terakhir yang dimiliki. Contoh : Dra. Elfida adalah pegawai negeri sipil di Kementerian Pendidikan Nasional dengan pangkat Penata Tingkat I golongan ruang IIId dan berkedudukan sebagai staf teknis pada Subdit Pendidikan Dasar dan Luar Biasa. Yang bersangkutan dilahirkan pada tanggal 21 April 1963 dan berpendidikan Sarjana IKIP jurusan bahasa Inggris. TMT 1 April 2009 dialih tugaskan sebagai guru bahasa Inggris di SMK Negeri 31 Pondok Labu Jakarta Selatan. Dra. Elfida dalam hal jabatan fungsional guru dan angka kreditnya adalah sebagai berikut. 124 a. Pangkat dan golongan ruang ditetapkan sama yaitu Penata Tingkat I golongan ruang IIId sebagai guru mata pelajaran bahasa Inggris; b. Jabatan fungsional ditetapkan setelah yang bersangkutan melaksanakan tugas sekurang- kurangnya 1 satu tahun sehingga yang bersangkutan memperoleh angka kredit subunsur pembelajaran dan tugas lainnya; c. tata cara penetapan jabatan fungsional bagi Dra. Elfida adalah sebagai berikut. 1 Setelah 1 satu tahun yang bersangkutan mengajukan usul penetapan angka kredit dari unsur pendidikan, pembelajaran, pengembangan keprofesian berkelanjutan, dan kegiatan penunjang. 2 Pengajuan usul penetapan angka kredit sesuai prosedur yang berlaku 3 Kinerja yang dinilai untuk dasar pemberian angka kredit selain pendidikan adalah proses pembelajaran selama 1 satu tahun, pengembangan keprofesian berkelanjutan yang dimiliki semenjak yang bersangkutan menjadi PNS, dan penunjang kegiatan proses pembelajaranpembimbingan yang diperoleh setelah yang bersangkutan bertugas sebagai guru. 4 jenjang jabatan guru ditetapkan setelah ada penetapan angka kredit dari pejabat yang berwenang. 5 perhitungan angka kredit Dra. Elfida dengan pangkat IIId untuk penetapan jabatan adalah sebagai berikut. a ijazah S-1 yang relevan = 100 b STTPP yang relevan 280 jam = 3 c program induksi 1 satu tahun = 3 d 2 buku tingkat nasional = 12. Jumlah angka kredit yang diperoleh 100 + 3 + 3 + 12 = 118 125 Dengan demikian, Dra. Elfida yang berpangkat IIId, dapat ditetapkan jabatan fungsionalnya sebagai sebagai Guru Pertama.

C. PENGANGKATAN KEMBALI DALAM JABATAN GURU HARUS MEMENUHI SYARAT-SYARAT