JALUR PRESTASI .1 Persyaratan Panduan PMB Tahun 2015

3 Manajemen 3 FISIP Ilmu Pemerintahan Ilmu Hub Internasional 4 MIPA Kimia Informatika 5 Psikologi Psikologi ≥ 80 6 Farmasi Farmasi ≥ 80 7 Kedokteran Pendidikan Dokter ≥ 80 Pendidikan Dokter Gigi 2.1.4 Fasilitas Jalur PMDK a. Beasiswa berupa potongan 100 Biaya Pengembangan Universitas BPU untuk semua program studi, kecuali untuk Program Studi Pendidikan Dokter, Pendidikan Dokter Gigi dan Program Studi Farmasi. b. Bebas biaya Sumbangan Pendidikan SP sebesar Rp40.000.000,- untuk Program Studi Pendidikan Dokter dan Program Studi Pendidikan Dokter Gigi. c. Bebas biaya Sumbangan Pendidikan SP sebesar Rp6.000.000,- untuk Program Studi Farmasi. 2.2 JALUR UNDANGAN 2.2.1 Persyaratan 1. Berlaku untuk Program Studi Pendidikan Dokter, Program Studi Pendidikan Dokter Gigi dan Program Studi Farmasi. 2. Sebagian peserta jalur PMDK akan diundang oleh panitia PMB sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku. Undangan tersebut akan disampaikan bersamaan dengan pengumuman penerimaan jalur PMDK. 2.2.2 Tata Cara Pendaftaran 1. Peserta PMDK yang dinyatakan berhak mengikuti jalur Undangan sesuai pengumuman harus mendaftarkan diri kembali di Jalur Undangan dengan membayar biaya pendaftaran Rp200.000,- 2. Mengisi dan menyerahkan : a. Formulir pendaftaran jalur undangan. b. Formulir Kesediaan membayar biaya Sumbangan Pendidikan SP sebesar Rp40.000.000,- dan Sumbangan Pendidikan Tambahan SPT sesuai yang tertera dalam formulir yang disediakan untuk Program Studi Pendidikan Dokter dan Program Studi Pendidikan Dokter Gigi. c. Formulir Kesediaan membayar Biaya SP sebesar Rp6.000.000,- dan SPT sesuai yang tertera dalam formulir yang disediakan untuk program studi Farmasi. 2.3 JALUR PRESTASI 2.3.1 Persyaratan Jalur Prestasi I 1. Berlaku bagi semua program studi, kecuali Program Studi Pendidikan Dokter, Program Studi Pendidikan Dokter Gigi, Program Studi Psikologi dan Program Studi Farmasi. 2. Tahun kelulusan pendaftar tidak dibatasi. 3. Pernah memiliki prestasi rangking 10 besar di kelas X, atau kelas XI, atau kelas XII di SMASMKMA Prestasi Akademik yang dinyatakan dengan surat keterangan Kepala Sekolah atau, 4. Selama di SMASMKMA pernah memiliki prestasi dalam bidang olah raga, Kesenian, Lomba Karya Ilmiah Kimia, Fisika, Matematika, Biologi, Ekonomi, Komputer dll pada tingkat Internasional, Nasional, Propinsi, KotaKabupaten yang dinyatakan surat keterangan Kepala Sekolah atau instansi pemberi sertifikat prestasi. Jalur Prestasi II 4 1. Berlaku bagi semua program studi, kecuali Program Studi Pendidikan Dokter, Program Studi Pendidikan Dokter Gigi, Program Studi Psikologi dan Program Studi Farmasi. 2. Tahun kelulusan pendaftar tidak dibatasi. 3. Memiliki nilai rata-rata Rapor semua mata pelajaran kelas X dan XI ≥ 70 bagi pendaftar yang berstatus siswa kelas XII pada tahun ajaran 20142015. 4. Memiliki nilai rata-rata semua mata pelajaran di Rapor kelas X, XI dan kelas XII atau pada Ijazah SMASMKMA ≥ 70 bagi pendaftar lulusan tahun 2014 dan sebelumnya.

2.3.2 Tata Cara Pendaftaran Jalur Prestasi I

1. Mengisi formulir Pendaftaran secara online. 2. Menyerahkan : a. Bukti setoran biaya pendaftaran sebesar Rp100.000,- seratus ribu rupiah. b. Fotokopi rapor kelas X, XI dan kelas XII yang telah dilegalisir Kepala Sekolah. c. Surat keterangan rangking 10 besar yang telah dilegalisir Kepala Sekolah untuk jalur prestasi Akademik d. Fotokopi sertifikat prestasi seniolahragalomba karya ilmiah yang telah dilegalisir oleh Kepala Sekolah atau instansi pemberi sertifikat prestasi, untuk pendaftar jalur prestasi non Akademik. e. Fotokopi Ijazah dan nilai yang telah dilegalisir Kepala Sekolah bagi lulusan tahun 2014 dan sebelumnya. f. Pasfoto berwarna dengan ukuran 3 x 4 cm sebanyak 2 dua lembar. g. Menyerahkan fotokopi KTP atau Kartu Pelajar h. Menyerahkan fotokopi Kartu Keluarga i. Formulir Surat Pernyataan orang tuawali untuk mengikuti Jalur Prestasi I. Jalur Prestasi II 1. Mengisi formulir Pendaftaran secara online. 2. Menyerahkan : a. Bukti setoran biaya pendaftaran sebesar Rp100.000,- seratus ribu rupiah b. Fotokopi rapor kelas X, XI dan kelas XII yang telah dilegalisir Kepala Sekolah c. Fotokopi Ijazah dan nilai yang telah dilegalisir Kepala Sekolah. d. Pasfoto berwarna ukuran 3 X 4 cm sebanyak 2 dua lembar. e. Menyerahkan fotokopi KTP atau Kartu Pelajar f. Menyerahkan fotokopi Kartu Keluarga g. Formulir Surat Pernyataan orang tuawali untuk mengikuti Jalur Prestasi II

2.3.3 Fasilitas Jalur Prestasi I

Potongan 75 Biaya Pengembangan Universitas BPU

2.3.4 Fasilitas Jalur Prestasi II

Potongan 50 Biaya Pengembangan Universitas BPU 2.4 JALUR UJIAN SARINGAN MASUK USM 2.4.1