Masalah Prioritas IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

2

2.1.3 Permasalahan Pendidikan

Mengenai pendidikan, Bu Serati sendiri menamatkan pendidikan hanya sampai jenjang SD, disebabkan terbentur masalah biaya. Untuk anak-anaknya hanya menjenjang pendidikan sampai tamat SLTA saja.

2.1.4 Permasalahan Psikologis

Untuk hal psikologis, kesederhanaan keluarga Bu Serati seringkali menjadi permasalahan. Bu Serati termasuk dalam orang yang berkepribadian tertutup, canggung, pemalu, jadi agak sulit berbaur dengan kumpulan manusia maupun orang yang baru ditemui maupun orang yang sudah dikenal tetapi Bu Serati memliki kepribadian yang murah senyum dan ramah terhadap orang yang menyapanya.

2.2 Masalah Prioritas

Berdasarkan beberapa permasalahan utama yang dihadapi oleh keluarga Bu Serati tersebut, penulis dapat menentukan prioritas permasalahan keluarga Bu Serati yaitu permasalahan ekonomi, dimana pendapatan yang diperoleh Bu Serati tidak tetap. Masalah perekonomian adalah permasalahan mendasar yang nantinya dapat memengaruhi semua aspek kehidupan. Dilihat dari tempat tinggal yang tidak layak terutama ruangan kamar mandi yang sudah tidak layak kondisinya tetapi masih tetap dipakai. 1

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

3.1 Program

Berdasarkan beberapa permasalahan di atas, penulis mengambil semua masalah yang harus dicarikan pemecahannya sehingga dapat membantu dan meningkatkan tingkat kehidupan keluarga dampingan. Masalah yang diutamakan untuk dicarikan pemecahannya adalah masalah ekonomi keluarga. Kegiatan yang telah dilakukan adalah kegiatan-kegiatan survei ke keluarga dampingan. Kegiatan ramah tamah diperlukan pertama kali untuk lebih mengakrabkan mahasiswa kepada keluarga dampingan. Kegiatan ini dilakukan selama beberapa hari pertama ke keluarga tersebut. Pada hari-hari berikutnya, mahasiswa mulai meneliti permasalahan-permasalahan yang dihadapi disana. Baik dengan cara berbincang-bincang biasa ataupun sebatas basa-basi. Dengan pendekatan yang demikian, dapat diketahui permasalahan yang dihadapi serta dilakukan juga dengan meneliti keadaan rumah secara langsung dengan meminta izin ke keluarga terlebih dahulu. Setelah mengetahui dan memahami beberapa permasalahan yang dihadapi oleh keluarga Bu Serati, penulis bertugas untuk mencarikan serta memberikan solusi untuk memecahkan permasalahan-permasalahan tersebut.

3.1.1 Penyelesaian Permasalahan Ekonomi

Masalah utama dari keluarga Bu Serati adalah perekekonomian, dimana sangat bergantung pada penghasilan dari Bu Serati, namun saat ini karena anak ke 4 nya sudah tamat SLTA dan sekarang sudah mulai mencari pekerjaan maka untuk permasalahan perekonomian bisa di bantu oleh anaknya yang mulai bekerja sebagai karyawan swasta. Dengan mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, dapat menjadi salah satu perbaikan pengelolaan keuangan keluarga. Selain itu, juga menyisihkan uang lebih dari pendapatan juga dapat menjadi salah satu bentuk manajemen keuangan. Uang yang disisihkan tersebut dapat digunakan sebagai tabungan apabila ada