Permasalahan Keluarga Masalah Prioritas

5 BAB II IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH Pada bab ini, akan dipaparkan mengenai masalah - masalah yang dihadapi oleh Bapak I Ketut Leci dimana masalah - masalah tersebut akan dikelompokkan. Sehingga akan didapatkan permasalahan utama yang nantinya menjadi masalah prioritas dan dicrikan solusi permasalahannya.

2.1 Permasalahan Keluarga

Dalam mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi oleh keluarga dampingan dilakukan pendekatan langsung secara kekeluargaan dengan keluarga dampingan dengan melakukan perbincangan. Disini penulis melakukan perbincangan langsung dengan seluruh anggota keluarga Bapak I Ketut Leci. Setelah beberapa kali mengadakan kunjungan dan perbincangan ke rumah keluarga dampingan diketahui bahwa keluarga Bapak I Ketut Leci merupakan sebuah keluarga yang rukun dan bahagia dan tidak ditemukannya permasalahan antar keluarga maupun permasalahan sosial yang berarti. Selain itu dalam hal masalah kesehatan juga tidak ditemukan adanya anggota keluarga yang mempunyai penyakit serius kecuali Bapak I Ketut Leci sendiri yang mengidap penyakit sesak nafas namun masih dalam batas yang bisa ditolerir, sehingga penulis mengganggap itu hal biasa mengingat umur beliau yang sudah tua. Akan tetapi ditemukan masalah yang dihadapi keluarga ini sesuai dengan hasil wawancara dan pengamatan dengan keluarga dampingan yaitu pendapatan yang tidak cukup dan tidak menentu akibat dari sumber penghasilan tunggal dari keluarga Bapak I Ketut Leci yang hanya berasal dari anaknya yaitu I Ketut Cidra. Sehingga Bapak I Ketut Leci merasa sangat kekurangan untuk memenuhi kebutuhan sehari - hari . Selain itu sebagai lulusan SD dan telah berusia lanjut membuat beliau kesulitan untuk mendapatkan pekerjaan yang layak.

2.2 Masalah Prioritas

6 Berdasarkan hasil wawancara dengan I Ketut Leci ditemukan masalah yang menjadi prioritas beliau. Bapak I Ketut Leci termasuk dalam satu KK yang kurang mampu di Banjar Padpadan, Desa petak kaja. KK ini termasuk kurang mampu karena jika dilihat dari tingkat kesejahteraan ekonomi KK ini masih berada di bawah garis kesejahteraan. Dapat dilihat dari pernyataan Bapak I Ketut Leci yang mengatakan bahwa pendapatan keluarga Bapak I Ketut Leci selama sebulan kurang lebih sebesar Rp 1.000.000,00 sedangkan pengeluaran selama sebulan kurang lebih sebesar Rp 1.500.000,00. Keadaan pengeluaran ekonomi keluarga Bapak I Ketut Leci dari tahun ke tahun akan mengalami peningkatan seiring dengan melonjaknya harga bahan pokok, sedangkan penghasilan yang diperoleh tiap bulannya selain tidak menentu juga tidak cukup untuk memenuhi biaya kebutuhan sehari - hari. Oleh karena itu masalah ekonomi menjadi masalah prioritas mengingat pendapatan keluarga Bapak I Ketut Leci sangat lemah serta kebutuhan keluarga yang akan terus meningkat. Dikhawatirkan jika nantinya untuk memenuhi kebutuhan pokok seperti sandang, pangan, maupun papan akan sangat sulit untuk keluarga ini. 7 BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH Pada bab ini akan dipaparkan mengenai saran - saran dan motivasi bagi keluarga dampingan dari Bapak I Ketut Leci dalam memecahkan permasalahan yang terdapat dalam keluarga beliau.

2.1 Program