8
1. Pendahuluan
Ujian Nasional merupakan akhir dari masa belajar yang dilalui oleh siswa selama 3 tahun[1]. fungsi ujian nasional dirasa penting digunakan untuk
mengukur kompetensi siswa dan salah satu pertimbangan seleksi ke jenjang yang lebih tinggi. Tujuan pelaksanaan UN sangatlah baik untuk meningkatkan mutu
pedidikan. Kenyataan yang terjadi di lapangan selama ini, pelaksanaan UN masih banyak menimbulkan masalah. Dari persiapan ujian, materi yang diujikan,
keterlambatan distribusi soal, pengawas yang tidak adil, kebocoran kunci jawaban, sampai hasil ujian itu sendiri. Banyak siswa yang masih kurang siap
baik mental pikiran maupun persiapan belajar. Banyaknya masalah yang timbul setiap pelaksanaan UN mengakibatkan perubahan standar ujian nasional dari
tahun ke tahun. Dengan banyaknya masalah yang terjadi pada pelaksanaan UN sangat penting bagi siswa untuk memiliki persiapan yang lebih baik. Sehingga
pada saat pelaksanaan terjadi masalah siswa dapat mengatasinya dengan tindakan positif.
Pelaksanaan sistem ujian nasional berbasis kertas atau Paper Based Test PBT yang selama ini sudah berjalan masih sangat banyak mengalami masalah
dalam pelaksanaannya, mulai dari masalah kerusakan kertas ljk, distribusi lembar soal yang terlambat sampai kecurang di dalam mengerjakan soal. Berbeda dengan
Ujian Nasional sebelumnya, Ujian Nasional Berbasis Komputer adalah sistem pelaksanaan ujian nasional dengan menggunakan komputer sebagai media
ujiannya.
Dalam pelaksanaannya,
Penggunaan sistem
komputer juga
dimanfaatkan agar siswa tidak dapat mencotek karena soal diacak sehingga menggunakan usaha masing-masing [2]. Dengan berubahnya sistem UN pasti
menimbulkan perubahan kondisi mental siswa karena baru pertama kali melaksanakannya.
Prasyarat yg dibutuhkan sekolah agar dapat mengikuti unbk adalah UNBK hanya diselenggarakan pada sekolah yang sudah siap baik dari infrastruktur,
SDM, maupun peserta. Infrastruktur sejauh mungkin memanfaatkan laboratorium komputer yang ada di sekolah[2].
Persiapan yang dilakukan sekolah tidak hanya menyiapkan infrastruktur dan SDM tetapi juga mempersiapkan peserta yaitu Siswa kelas XII. Di SMA N 1
Bergas tahun pelajaran 20152016 untuk pertama kalinya melaksanakan UNBK. Dengan begitu analisis persiapan siswa perlu dilakukan karena adanya perubahan
sistem UN untuk tahun ini yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya sehingga dapat diketahui persiapan siswa untuk menghadapi Ujian Nasional
dengan sistem baru yaitu menggunakan komputer.
Berdasarkan latar belakang diatas dapat dirumuskan permasalahan yaitu persiapan apa saja yang dilakukan oleh siswa kelas XII SMA N 1 Bergas untuk
menghadapi UNBK dan sudah sampai sejauh mana persiapan siswa. Dari
9
rumusan masalah tersebut akan didapatkan hasil penelitian yang bisa digunakan untuk periode selanjutnya agar SMA N 1 Bergas mampu mempersiapkan
siswanya lebih baik lagi.
2. Tinjauan pustaka