Perspektif pelanggan EVALUASI KINERJA PERAWAT PELAKSANA RUMAH SAKIT M.H. THAMRIN SALEMBA DENGAN PENDEKATAN PERSONAL BALANCE SCORECARD TAHUN 2010 | Kwang | Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan 2570 4431 1 SM

Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan, Vol. 14, No. 4 Desember 2011 z 201 Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan dan desain pekerjaan. Kinerja perawat pelaksana dipengaruhi oleh desain pekerjaan yang ditetapkan oleh manajer keperawatan. Semakin sesuai desain pekerjaan dengan kompetensi masing-masing perawat, semakin optimal kinerja yang ditampilkan. Penelitian dari Masitoh 7 menyatakan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kinerja perawat pelaksana dengan karakteristik organisasi yaitu kepemimpinan kepala ruangan dan struktur organisasi.

2. Perspektif pelanggan

Filosofi manajemen saat ini telah menekankan pentingnya fokus pada pelanggan, sehingga timbul pernyataan bahwa kepuasan pelanggan adalah segalanya. Indikator ini merupakan leading indica- tor, apabila pelanggan tidak puas maka mereka akan mencari supplier lain untuk memenuhi kebutuhan mereka. Kinerja yang kurang pada perspektif ini me- rupakan leading indicator akan terjadinya penurunan di masa depan, walaupun kinerja keuangan tampak baik-baik saja saat ini. 8 Menurut responden tingkat kinerja para perawat untuk perspektif pelanggan masih kurang. Ini dikarenakan kurangnya tenaga perawat sehingga beban pekerjaan terlalu berat dan tidak seimbang dengan kompensasi yang diterima sehingga dirasa- kan dapat berdampak negatif pada motivasi para perawat. Motivasi yang rendah dirasakan berdampak pada sikap dan perilaku mereka yang pada akhirnya berdampak pada kinerja perawat. Selain itu, dari wawancara juga diketahui kurangnya pendidikan dan pelatihan customer care dan handling complaint untuk para perawat, yang hanya diadakan 1 sampai 2 kali dalam satu tahun untuk beberapa perawat saja. Untuk meningkatkan efektivitas kerja perawat, seorang manajer perlu memperhitungkan keseim- bangan antara jumlah perawat yang ditugaskan dengan beban kerja, sehingga akurasi volume ke- giatan menjadi efektif. Masalah ketenagaan di rumah sakit harus mendapat perhatian karena produk yang ditawarkan rumah sakit adalah jasa yang sangat padat karya dan pengadaannya tidak dapat seketika, sumber daya manusia perlu penyesuaian sehingga dapat digunakan secara optimal. Apabila seorang pekerja merasa puas atas beban kerja yang diterima- nya, maka akan menimbulkan kepuasan sehingga mendorong tingkat kinerja yang bersangkutan. 9 Encyclopedia of Nursing Research, survei pera- wat di Chicago dan San Fransisco yang dilakukan oleh McCloskey dalam Fitzpatrick 10 memperlihatkan bahwa penghargaan seperti mengikuti program pendidikan, kenaikan karier, pengakuan rekan kerja dan supervisor, kesempatan terlibat dalam penelitian, peningkatan gaji, dan pengaturan jam kerja yang lebih baik dapat meningkatkan motivasi dari tenaga perawat. Notoatmojo 11 berpendapat bahwa melalui pendidikan, seseorang dapat meningkatkan kema- tangan intelektualnya sehingga dapat membuat keputusan dalam bertindak. Survei perawat di Texas oleh Wendel, T dalam Rampersad 4 mengungkapkan penyebab utama ketidakpuasan adalah kurangnya dukungan adminis- tratif, tugas tulis-menulis, gaji yang tidak cukup, dan kurangnya pendidikan lanjutan, serta jadwal kerja yang sulit, sehingga mempengaruhi kinerja perawat yang bersangkutan.

3. Perspektif bisnis internal

Dokumen yang terkait

Pengaruh Faktor Personal dan Faktor Situasional terhadap Komunikasi Terapeutik antara Perawat Pelaksana dengan Pasien di Rumah Sakit Umum Bunda Thamrin Medan

2 62 181

EVALUASI KINERJA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) SRAGEN DENGAN PENDEKATAN BALANCED SCORECARD (BSC).

1 1 151

EVALUASI IMPLEMENTASI STRATEGI PEMASARAN DI RUMAH SAKIT ISLAM JAKARTA | Riyarto | Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan 2769 4811 1 SM

0 0 11

EVALUASI PENYUSUNAN ANGGARAN DI RUMAH SAKIT BETHESDA YOGYAKARTA | Zebua | Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan 2781 4835 1 SM

0 0 9

PENGUKURAN KINERJA APOTIK KOPERASI PEGAWAI RUMAH SAKIT UMM PUSAT DR. HASAN SADIKIN BANDUNG DENGAN PENDEKATAN BALANCED SCORECARD | Liza | Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan 2835 4941 1 SM

0 0 8

HUBUNGAN MOTIVASI PERAWAT DENGAN KINERJA PERAWAT DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT DAERAH PANEMBAHAN SENOPATI BANTUL TAHUN 2008 | Badi’ah | Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan 2555 4405 1 SM

0 0 9

SIKAP MENGENAI KESETAN PADA RESIDEN DAN PERAWAT DI RUMAH SAKIT PENDIDIKAN | Emilia | Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan 2569 4429 1 SM

0 0 6

KINERJA BALAI KESEHATAN MATA MASYARAKAT MAKASSAR DENGAN PERSPEKTIF BALANCED SCORECARD | Purnamanita | Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan 2498 4247 1 SM

0 0 7

ANALISIS KINERJA RUMAH SAKIT RUJUKAN BPJS KESEHATAN DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN BALANCE SCORECARD: Studi Pada Rumah Sakit Umum Daerah Cibabat - repository UPI S PEA 1104959 Title

0 0 1

EVALUASI KINERJA PELAYANAN ANTENATAL ANTARA PUSKESMAS CAKUPAN TINGGI DENGAN PUSKESMAS CAKUPAN RENDAH MENGGUNAKAN PENDEKATAN BALANCED SCORECARD | Ernawati | Jurnal Manajemen Pelayanan Kesehatan 2545 4385 1 SM

0 2 10