Jadwal Kegiatan KK Dampingan

3.2 Jadwal Kegiatan KK Dampingan

No. Tanggal Waktu Kegiatan 1 19072016 09.00 – 11.00 Diskusi dengan Kepala Desa mengenai program KK Dampingan dan meminta daftar KK Dampingan yang diusulkan oleh Klian Banjar 2 20072016 09.00 – 10.00 Mengambil daftar KK Dampingan di Kantor Desa 3 21072016 19.00 – 21.00 Membagikan daftar KK Dampingan masing- masing mahasiswa 4 24072016 09.00 – 12.00 Melakukan kunjungan pertama untuk melihat kondisi KK Dampingan Keluarga Ibu Nyoman Ariani di Banjar Margasengkala 5 26072016 17.00 – 20.00 Melakukan kunjungan untuk melihat kondisi KK Dampingan Keluarga Ibu Nyoman Ariani 6 27072016 18.00 – 20.00 Bertemu dengan KK Dampingan Keluarga Ibu Nyoman Ariani untuk pendekatan dan pengenalan 7 30072016 12.00 – 19.00 Melakukan wawancara untuk menggali permasalahan KK Dampingan Keluarga Ibu Nyoman Ariani 8 31072016 11.00 – 18.00 Membahas tentang masalah kesehatan keluarga dampingan Keluarga Ibu Nyoman Ariani 9 02082016 13.00 – 18.00 Membahas tentang masalah perekonomian keluarga dampingan Ibu Nyoman Ariani 10 06082016 14.00 – 18.00 Menganalisis kegiatan harian keluarga Ibu Nyoman Ariani 11 07082016 14.00 – 16.00 Membantu anak-anak Ibu Nyoman Ariani dalam kegiatan belajar 12 08082016 13.00 – 18.00 Membantu Ibu Nyoman Ariani menenun kain yang akan dijual keesokan harinya. 13 09082016 15.30 – 18.30 Membantu anak-anak Ibu Nyoman Ariani dalam kegiatan belajar 14 11082016 11.00 – 16.00 Mensosialisasikan perilaku hidup bersih dan sehat kepada keluarga Ibu Nyoman Ariani agar lebih mengenal cara menjaga kebersihan dan kesehatan diri dan lingkungan. 15 13082016 13.00 – 22.00 Mensosialisasikan mengenai pentingnya jaminan kesehatan dan berdiskusi tentang pola makan yang baik kepada Keluarga Ibu Nyoman Ariani. 16 15082016 15.00 – 20.00 Memberikan informasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan dan pentingnya melakukan pemeriksaan kesehatan bagi anggota keluarga yang sakit. 17 17082016 13.00 – 15.00 Membantu Ibu Nyoman Ariani dan Ibu Wayan Remen membuat alat-alat upakara seperti membuat aled dan canang 18 19082016 14.00 – 20.00 Membantu Ibu Nyoman Ariani menenun kain untuk dijual keesokan harinya 19 22082016 15.00 – 20.00 Ramah tamah dengan keluarga Ibu Nyoman Ariani 20 23082016 09.00 – 14.00 Berkunjung dan mencari solusi tentang masalah kesehatan Keluarga Ibu Nyoman Ariani. 21 24082016 10.00 – 16.00 Mengambil foto dengan keluarga dampingan dan membantu anak-anak Ibu Nyoman Ariani dalam mengerjakan tugas sekolahnya. 22 25082016 10.00 – 16.00 Mengajar anak KK Dampingan dan memberikan bantuan kekurangan dalam Keluarga Ibu Nyoman Ariani yaitu sedikit sembako, sekaligus matur suksma karena telah di terima dengan baik. 14

BAB IV PELAKSANAAN, HASIL, DAN KENDALA PENDAMPINGAN KELUARGA

4.1 Waktu

Dalam pelaksanaan kegiatan program KK Dampingan KKN PPM alokasi waktunya dimulai tanggal 19 Juli 2016 dilakukan diskusi mengenai KK Dampingan dengan Kepala Desa, dan pada tanggal 21 Juli 2016 dilakukan pembagian KK Dampingan setiap mahasiswa yang tersebar di 11 Banjar yang ada di Desa Bedulu. Pada tanggal 24 Juli 2016 hingga tanggal 25Agustus 2016 dilakukan kunjungan ke KK Dampingan, kunjungan dilakukan sebanyak 19 kali, dimana setiap kunjungan, mahasiswa pendamping berusaha membantu mengatasi permasalahan yang dihadapi oleh keluarga Ibu Nyoman Ariani.

4.2 Lokasi

Lokasi kegiatan KK dampingan dilakukan di lingkungan Rumah Ibu Nyoman Ariani yaitu di Banjar Margasengkala, Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

4.3 Pelaksanaan

Pelaksanaan kegiatan KK Dampingan ini dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh kelompok mahasiswa KKN PPM XI di Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan KK Dampingan yang dilakukan berupa kunjungan ke kediaman atau ke rumah keluarga yang didampingi. Selama kunjungan tersebut, dilakukan wawancara bersama keluarga yang didamping untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi keluarga tersebut dalam menceritakan masalah yang mereka alami dan menerima solusi yang ditawarkan. Jadwal kunjungan ke keluarga dampingan dilakukan terhitung dari tanggal 24 Juli 2016 – 25 Agustus 2016 sebanyak 19 kali selama sebulan, dimana setiap lama kunjungan rata-rata 2 - 7 jam untuk tiap kunjungan.

4.4 Permasalahan

Identifikasi permasalahan yang dihadapi oleh keluarga dari tanggal 24 Juli 2016 – 25 Agustus 2016 adalah sebagai berikut : 1. Kurangnya pendapatan keluarga Ibu Nyoman Ariani dan Bapak Suarsana tidak mempunyai pekerjaan yang tetap, sehingga tidak mampu menutupi pengeluaran selama sebulan.