Carcass and Non Carcass Production of Priangan Sheep at Finisher given Suplemen Ecstrak Pasak Bumi ( Eurycoma longifolia, Jack) in Feed

PRODUKSI KARKAS DAN NON KARKAS DOMBA PRIANGAN
PADA FASE PENGGEMUKAN DENGAN PENAMBAHAN
EKSTRAK PASAK BUMI (Eurycoma longifolia, Jack)
DALAM RANSUM

SKRIPSI
IHSAN ADI PUTRA

DEPARTEMEN ILMU PRODUKSI DAN TEKNOLOGI PETERNAKAN
FAKULTAS PETERNAKAN
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
2012

 

RINGKASAN
IHSAN ADI PUTRA. D14070238. 2012. Produksi Karkas dan Non Karkas
Domba Priangan pada Fase Penggemukan dengan Penambahan Ekstrak Pasak
Bumi (Eurycoma longifolia, Jack) dalam Ransum. Skripsi. Departemen Ilmu
Produksi dan Teknologi Peternakan, Fakultas Peternakan, Institut Pertanian Bogor.
Pembimbing Utama : Dr. Ir. Rudy Priyanto

Pembimbing Kedua : Muhamad Baihaqi, S.Pt., M.Sc.
Upaya untuk mempertahankan pertumbuhan otot dalam fase pemeliharaan
dapat dilakukan melalui mekanisme hormonal terutama androgen/testosteron.
Peningkatan hormon testosteron dapat dilakukan dengan pemberian ekstrak Pasak
Bumi (Eurycoma longifolia, Jack). Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari
kemampuan ekstrak Pasak Bumi (Eurycoma longifolia, Jack)/ ELJ dalam
meningkatkan karakteristik dan komposisi karkas serta pengaruhnya terhadap non
karkas domba Priangan pada fase penggemukan. Penelitian dilakukan pada bulan
November 2010 sampai bulan Februari 2011, di Kandang Percobaan Ruminansia
Kecil Balai Penelitian Ternak, Ciawi, Bogor.
Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 16 ekor domba
Priangan jantan yang berumur satu tahun dengan bobot awal 30,43 ± 1,41 kg. Domba
dipelihara dalam kandang individu selama 108 hari. Pakan yang diberikan berupa
rumput gajah dan konsentrat dengan rasio 25% : 75%. Air minum diberikan ad
libittum. Perlakuan diberikan pada pagi hari sebelum pemberian pakan konsentrat
dan rumput gajah diberikan pada sore hari.
Perlakuan yang digunakan yaitu P0 (tanpa penambahan peptida ELJ), P1
(Peptida ELJ terenkapsulasi 1,5 mg/kg BB), P2 (Peptida ELJ terenkapsulasi 3 mg/kg
BB) dan P3 (LJ 100 terenkapsulasi 1 mg/kg BB). P3 merupakan produk komersial
yang mengandung eurypeptide®. Rancangan percobaan yang digunakan adalah

Rancangan Acak Lengkap (RAL). Domba dibagi ke dalam empat taraf perlakuan
dengan empat ulangan. Peubah yang diamati adalah performa pertumbuhan domba,
produksi karkas, komponen karkas dan bobot non karkas. Data produksi karkas
dianalisis dengan analysis of variance (ANOVA) dan komponen karkas dianalisis
menggunakan analysis of covariance (ANCOVA) dengan bobot setengah karkas
kanan sebagai peragam.
Hasil penelitian menunjukkan pemberian ekstrak pasak bumi tidak
berpengaruh terhadap performa domba, karakteristik karkas dan bobot non karkas
domba Priangan. Namun pemberian ekstrak pasak bumi terenkapsulasi 3 mg/kg BB
dan LJ 100 terenkapsulasi 1 mg/kg BB mampu meningkatkan bobot otot dan
menurunkan bobot lemak pada komposisi karkas.
Kata-kata Kunci : Pasak bumi, karkas, non karkas, domba Priangan

ii 
 

ABSTRACT
Carcass and Non Carcass Production of Priangan Sheep at Finisher given
Suplemen Ecstrak Pasak Bumi ( Eurycoma longifolia, Jack) in Feed
Putra, I. A., R. Priyanto and M. Baihaqi

As a stimulant for increasing testosterone hormone, Pasak Bumi (Eurycoma
longifolia, Jack)/ ELJ is espected to produce more muscle rather than fat accresions.
This study aimed to examine the effect of extract Pasak Bumi of Priangan sheep on
carcass and non carcass characteristics. Sixteen yearling sheep with 30,43 ± 1,41 kg
of body weight were used in this experiment. The treatments were P0 (control); P1
(peptide ELJ encapsulation 1,5 mg/kg BW); P2 (peptide ELJ encapsulation 3 mg/kg
BW) and P3 (LJ 100 encapsulation 1 mg/kg BW) given oraly for three months. The
results showed that the addition Pasak Bumi extract did not influence the performans
of carcass and non carcass (P>0,05), but addition of peptide ELJ encapsulation
3mg/kg BW and LJ 100 encapsulation 1mg/kg BW treatment increased lean
production and decreased fat content of carcass (P