Latar Belakang Dasar Pelaksanaan Tujuan MOS Sifat MOS Sasaran Kegiatan MOS Waktu dan Tempat Pelaksanaan

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Hari-hari pertama belajar di SMP bagi kelas VII yang baru masuk, akan mengalami hambatan dan rintangan. Hal itu disebabkan karena latar belakang asal siswa dari lingkungan sekolah asal yang beraneka ragam baik sifat, karakter dan budaya sekolah masing-masing. Selain itu para siswa baru akan berhadapan dengan guru-guru baru, teman-teman baru dan lingkungan sekolah yang baru. Agar dalam pelaksanaan proses belajar mengajar dapat berjalan dengan baik dan lancar bagi siswa-siswi baru tersebut, maka perlu adanya proses adaptasi dan proses sosialisasi dengan nilai-nilai dan kultur budaya yang ada di lingkungan SMP Negeri 36 Bekasi. Salah satu bentuk kegiatan yang mampu menjembatani dan memudahkan proses adaptasi bagi para siswa baru adalah Masa Orientasi Siswa MOS.

B. Dasar Pelaksanaan

1. Undang-Undang Sisdiknas; 2. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional; 3. Petunjuk Teknis PSB; 4. Petunjuk Teknis MOS Dinas Kota Bekasi; 5. Program Tahunan Sekolah; 6. Program Kesiswaan OSIS

C. Tujuan MOS

Melalui Kegiatan MOS para siswa baru diharapkan: 1. Mengenal lebih dekat dengan lingkungan sekolah; 2. Memahami, menghayati budaya, tata tertib SMP Negeri 8 Bekas; 3. Mengenal dan memaham Program Studi di SMP; 4. Memahami cara belajar di SMP; 5. Mempererat tali persaudaraan diantara para siswa; 6. Mengenal Program Ekstra Kurikuler.

D. Sifat MOS

1. Masal 2. Meriah 3. Murah 4. Menyenangkan

E. Sasaran Kegiatan MOS

Yang menjadi Sasaran Kegiatan MOS adalah seluruh siswa baru kelas VII atau kelas VIII yang sebelumnya tidak mengikuti MOS.

F. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

1. Waktu Pelaksanaan: Mos dilaksanakan dari tanggal 14 Juli 2008 sampai dengan 16 Juli 2008 mulai pukul 13.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB. 2. Tempat Pelaksanaan: Tempat pelaksanaan MOS di lingkungan SMP Negeri 36 Bekasi Kelurahan Mustikasari Kota Bekasi.

G. Sistematika Pembahasan