Muhammad Kamal Fahrurizal, 2015 STUDI KASUS PENGGUNAAN AKUN ANONIM DAN IDENTITAS SAMARAN DALAM SITUS JEJARING
SOSIAL TWITTER DAN FACEBOOK OLEH MAHASISWA UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA Universitas Pendidikan Indonesia
| repository.upi.edu
| perpustakaan.upi.edu
BAB III METODE PENELITIAN
3.1 PENDEKATAN DAN METODE PENELITIAN
Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran terkait alasan penggunaan akun anonim oleh pengguna akun jejaring sosial
Twitter
danatau
Facebook
. Oleh karena itu untuk menggali gambaran tersebut diperlukan pendekatan yang bersifat
eksploratif dan berorientasi pada temuan. Berdasarkan alasan tersebut maka metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif yang lebih fokus pada
pemahaman daripada pengukuran. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode studi
kasus dengan pendekatan kualitatif. Wirartha 2006, hlm. 144 mengungkapkan bahwa “Sifat khas studi kasus adalah menggunakan pendekatan yang bertujuan
mempertahankan keutuhan
wholeness
objek penelitian”. Selanjutnya, Wirartha 2006, hlm.
145 juga menyatakan bahwa “Studi kasus memusatkan perhatian pada suatu kasus secara intensif dan m
endetail”. Wirartha 2006, hlm. 146 mengungkapkan bahwasanya:
“Penelitian difokuskan pada satu unit analisis yang dianggap sebagai kasus. Fokus utama studi kasus adalah menjawab menjawab
pertanyaan apa, mengapa, dan bagaimana ”.
Peneliti memutuskan untuk menggunakan penelitian kualitatif karena berdasarkan atas beberapa pertimbangan yang dijabarkan oleh Moleong 2007,
hlm. 9, yaitu: 1.
Menyesuaikan metode kualitatif lebih mudah apabila berhadapan dengan kenyataan jamak.
2. Metode ini menyajikan secara langsung hakikat hubungan antara
peneliti dan responden. 3.
Metode ini lebih peka dan lebih dapat menyesuaikan diri dengan banyak penajaman pengaruh bersama dan tahap pola-pola nilai yang
dihadapi.
Lebih lanjut David Williams dalam Moleong, 2007, hlm 5 menjelaskan bahwa “penelitian kualitatif adalah pengumpulan data pada suatu latar alamiah,
dengan menggunakan metode alamiah, dan dilakukan oleh orang atau peneliti
Muhammad Kamal Fahrurizal, 2015 STUDI KASUS PENGGUNAAN AKUN ANONIM DAN IDENTITAS SAMARAN DALAM SITUS JEJARING
SOSIAL TWITTER DAN FACEBOOK OLEH MAHASISWA UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA Universitas Pendidikan Indonesia
| repository.upi.edu
| perpustakaan.upi.edu
yang tertarik secara alamiah.”. Sementara itu, Miles dan Huberman dalam Basrowi, 2008, hlm. 1 menjelaskan bahwa penelitian kualitatif adalah
... concudected through an intense and or prologed contact with a “field” of
life situatio
n. These situations are typecally “banal” or normal ones,
reflective of the every day life individuals, group, societies, and organitation.
Adapun Sugiyono 2009, hlm. 15 dalam bukunya Memahami Penelitian Kualitatif mengemukakan bahwa :
Metodologi kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang
alamiah, sebagai lawannya adalah eksperimen dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, pengambilan sampel sumber data dilakukan secara
purposive dan snowball, teknik pengumpulan dengan triangulasi gabungan, analisis data bersifat induktifkualitatif, dan hasil penelitian
kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi” Dalam sebuah penelitian kualitatif yang bertindak sebagai instrumen
penelitian tidak lain adalah peneliti itu sendiri, karena peneliti lah yang terjun langsung ke lapangan melakukan wawancara dan observasi. Hal ini senada
dengan apa yang dikemukakan oleh Sugiyono 2009 hlm. 251 bahwa “Peneliti
kualitatif sebagai human instrument, berfungsi menetapkan fokus penelitian, memilih informan sebagai sumber data, melakukan pengumpulan data, analisis
data, menafsirkan data dan membuat kesimpulan atas temuannya”. Selanjutnya, masih diungkapkan oleh Sugiyono 2009 hlm.
241 bahwa “Untuk dapat menjadi instrumen penelitian yang baik, peneliti kualitatif dituntut untuk memiliki
wawasan yang luas, baik wawasan teoritis maupun wawasan yang terkait dengan konteks sosial yang diteliti yang berupa nilai, budaya, keyakinan, hukum, adat
istiadat yang terjadi dan berkembang pada konteks sosial tersebut”.
Terkait dengan peneliti yang bertindak langsung sebagai instrumen penelitian, berikut adalah pendapat Nasution dalam Sugiyono. 2009, hlm 251:
“Dalam penelitian kualitatif, tidak ada pilihan lain daripada menjadikan manusia sebagai instrumen penelitian utama. Alasannya ialah bahwa, segala
sesuatunyabelum mempunyai bentuk yang pasti. Masalah, fokus penelitian, prosedur penelitian, hipotesis yang digunakan, bahkan hasil yang
diharapkan, itu semuanya tidak dapat ditentukan secra pasti dan jelas sebelumnya. Segala sesuatu masih perlu dikembangkan sepanjang penelitian
Muhammad Kamal Fahrurizal, 2015 STUDI KASUS PENGGUNAAN AKUN ANONIM DAN IDENTITAS SAMARAN DALAM SITUS JEJARING
SOSIAL TWITTER DAN FACEBOOK OLEH MAHASISWA UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA Universitas Pendidikan Indonesia
| repository.upi.edu
| perpustakaan.upi.edu
itu. Dalam keadaan yang serba tidak pasti dan tidak jelas itu, tidak ada pilihan lain dan hanya peneliti itu sendiri sebagai alat satu-satunya yang
dapat mencapainya” Pendapat Nasution di atas diperkuat oleh pendapat Moleong 2007, hlm 56 yang
menyatakan bahwa “kedudukan peneliti dalam penelitian kualitatif adalah sebagai perencana, pelaksana, pengumpul, penafsir data dan akhirnya sebagai pelapor
hasil penelitian.” Berdasarkan pada pendapat Nasution dan Moleong diatas, maka dari itu
peneliti memutuskan untuk bertindak sebagai instrumen utama dalam penelitian ini, sehingga diharapkan dengan begitu fenomena yang peneliti coba teliti dalam
penelitian ini dapat di telaah dengan sebaik-baiknya. Merujuk pada pendapat Nasution dalam Sugiyono 2009, hlm 252. tentang
peneliti sebagai instrument penelitian, hal tersebut akan tepat bila diterapkan dalam penelitian ini karena memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
1. Peneliti sebagai alat peka dan dapat bereaksi terhadap segala stimulus
dari lingkungan yang harus diperkirakannya bermakna atau tidak bagi penelitian.
2. Peneliti sebagai alat dapat menyesuaikan diri terhadap semua aspek
keadaan dan dapat mengumpulkan aneka ragam data sekaligus. 3.
Tiap situasi merupakan keseluruhan. Tidak ada suatu isntrumen berupa test atau angket yang dapat menangkap keseluruhan situasi, kecuali
manusia. 4.
Suatu situasi yang melibatkan interaksi manusia, tidak dapat difahami dengan pengetahuan semata. Untuk memahaminya kita perlu sering
merasakannya, menyelaminya berdasarkan pengetahuan kita. 5.
Peneliti sebagai instrument dapat segera menganalisis data yang diperoleh. Ia dapat menafsirkannya, melahirkan hipotesis dengan segera
untuk menentukan arah pengamatan, untuk mentest hipotesis yang timbul seketika.
6. Hanya manusia sebagai instrumen dapat mengambil kesimpulan
7. berdasarkan data yang dikumpulkan pada suatu saat dan menggunakan
segera sebagai balikan untuk memperoleh penegasan, perubahan, perbaikan atau pelakan.
8. Dalam penelitian dengan menggunakan test atau angket yang bersifat
kuantitatif yang diutamakan adalah respon yang dapat dikuantifikasi agar dapat diolah secara statistik, sedangkan yang menyimpang dari itu
tidak dihiraukan. Dengan manusia sebagai instrument, respon yang aneh. Yang menyimpang justru diberi perhatian. Respon yang lain
daripada yang lain, bahkan yang bertentangan dipakai untuk
Muhammad Kamal Fahrurizal, 2015 STUDI KASUS PENGGUNAAN AKUN ANONIM DAN IDENTITAS SAMARAN DALAM SITUS JEJARING
SOSIAL TWITTER DAN FACEBOOK OLEH MAHASISWA UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA Universitas Pendidikan Indonesia
| repository.upi.edu
| perpustakaan.upi.edu
mempertinggi tingkat kepercayaan dan tingkat pemahaman mengenai aspek yang diteliti.
Penelitian kualitatif ini secara spesifik lebih diarahkan pada penggunaan metode studi kasus. Sebagaimana pendapat Lincoln dan Guba Sayekti
Pujosuwarno, 1992. hlm. 34 yang menyebutkan bahwa pendekatan kualitatif dapat juga disebut dengan
case study
ataupun
qualitative
, yaitu penelitian yang mendalam dan mendetail tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan subjek
penelitian. Lebih lanjut Sayekti Pujosuwarno 1986. hlm 1 mengemukakan pendapat dari Moh. Surya dan Djumhur yang menyatakan bahwa studi kasus
dapat diartikan sebagai suatu teknik mempelajari seseorang individu secara mendalam untuk membantunya memperoleh penyesuaian diri yang baik.
Menururt Lincoln dan Guba Dedy Mulyana, 2004. hlm 201 penggunaan studi kasus sebagai suatu metode penelitian kualitatif memiliki beberapa
keuntungan, yaitu: 1.
Studi kasus dapat menyajikan pandangan dari subjek yang diteliti. 2.
Studi kasus menyajikan uraian yang menyeluruh yang mirip dengan apa yang dialami pembaca kehidupan sehari-hari.
3. Studi kasus merupakan sarana efektif untuk menunjukkan hubungan
antara peneliti dan responden. 4.
Studi kasus dapat memberikan uraian yang mendalam yang diperlukan bagi penilaian atau transferabilitas.
Tipe penelitian kualitatif yang digunakan peneliti untuk menjawab permasalahan dalam penelitian ini adalah tipe studi kasus intrinsik. Sebagaimana
yang dijelaskan oleh Poerwandari 2005. hlm 108 studi kasus intrinsik yaitu studi untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik dari kasus yang khusus, hal
ini disebabkan karena seluruh kekhususan dan keluarbiasaan kasus itu sendiri menarik perhatian. Tipe studi kasus intrinsik dipilih karena peneliti merasa tertarik
tentang penggunaan akun anonim sehingga peneliti berusaha untuk memahami kasus tersebut secara utuh, tanpa dimaksudkan untuk menghasilkan konsep atau
teori atau tanpa upaya menggeneralisasikannya. Pendekatan penelitian dengan studi kasus intrinsik ini membuat peneliti dapat memperoleh pemahaman yang
utuh dan terintegrasi mengenai keterkaitan antar berbagai fakta dan dimensi dari kasus tersebut.
Muhammad Kamal Fahrurizal, 2015 STUDI KASUS PENGGUNAAN AKUN ANONIM DAN IDENTITAS SAMARAN DALAM SITUS JEJARING
SOSIAL TWITTER DAN FACEBOOK OLEH MAHASISWA UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA Universitas Pendidikan Indonesia
| repository.upi.edu
| perpustakaan.upi.edu
3.2 TEKNIK PENELITIAN DAN PENGUMPULAN DATA