Jadwal Kegiatan USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

8 ada keperluan mendesak sehingga keluarga Pak Dewa tidak perlu meminjam kepada pihak ketiga. Selain itu, penulis juga memberikan usulan bagi Pak Dewa untuk membuka usaha seperti ternak ayam untuk usaha yang paling mudah.

3.1.2 Penyelesaian Permasalahan Kesehatan

Mengenai solusi terkait permasalahan kesehatan, saya hanya dapat mengingatkan agar Pak Dewa sebaiknya beristirahat dengan cukup. Karena Pak Dewa sempat mengeluhkan terkadang pegal atau sakit pinggang setelah pulang bekerja. Mengingat pekerjaan yang dilakukan oleh Pak Dewa termasuk pekerjaan yang menguras tenaga. Di samping itu, saya juga memberikan beberapa informasi kepada keluarga Pak Dewa. Adapun materi informasi yang saya berikan adalah Perilaku Hidup Bersih dan Sehat PHBS, yang meliputi : bagaimana cara menjaga kebersihan lingkungan, apalagi memiliki seorang anak balita yang harus diperhatikan kesehatannya.

3.1.3 Penyelesaian Permasalahan Pendidikan

Terkait dengan permasalahan pendidikan, saya menyarankan agar kelak anak Pak Dewa yang masih balita disekolahkan lebih tinggi jenjangnya dibandingkan dengan kedua orang tuanya. Akan lebih baik lagi apabila diperbolehkan menempuh hingga jenjang perguruan tinggi dengan mengambil beasiswa Bidikmisi bantuan langsung dari Dirjen Dikti.Penulis menekankan bahwa pendidikan merupakan aset utama untuk memperbaiki perekonomian keluarga.

3.1.4 Penyelesaian Permasalahan Psikologis

Untuk permasalahan psikologis, hal yang bisa penulis lakukan adalah memberi pemahaman kepada Pak Dewa bahwa beliau tidak perlu merasa rendah diri apabila berada dalam kumpulan manusia maupun apabila bertemu dengan orang yang baru ditemui.Kepribadian yang terbuka sangat diperlukan untuk mencari tahu lebih dalam apa yang sesungguhnya harus dilakukan dan memberi prioritas penyelesaian permasalahan yang tepat guna.

3.2 Jadwal Kegiatan

tabel 3.2. Jadwal Kegiatan ke KK dampingan 9 No Hari dan Tanggal Kegiatan Waktu Durasi jam 1 Sabtu, 23 juli 2016 Rapat anggota untuk persiapan KK dampingan dan pengundian KK dampingan 14.00 - 16.00 2 2 Minggu, 24 juli 2016 survey dengan klian banajar Petak untuk membicarakan KK dampingan 13.00 – 15 .00 2 3 Rabu, 27 juli 2016 mengunjungi semua KK dampingan di banjar Petak 09.00 - 12.00 4 4 Jumat, 29 juli 2016 berkenalan dengan bapak Dewa sebagai KK dampangan 17.00 - 20.00 3 5 Senin, 1 agustus 2016 melakukan pendekatan secara komutatif dengan keluaga bapak Dewa Ngakan 14.00 - 18.00 4 6 Selasa, 2 agustus 2016 melakukan pendekatan secara komutatif untuk menginventarisasi masalah - masalah yang dihadapi oleh KK dampingan 13.00 - 19.00 6 7 Kamis, 4 agustus agustus 2016 melakukan diskusi untuk memecahkan permasalahan ekonomi keluarga dampingan dari bapak Dewa Ngakan 11.00 - 16.00 5 8 Jumat, 5 agustus 2016 menyambung diskusi tentang pemecahan masalah ekonomi bapak Dewa Ngakan 09.00 - 14.00 4 9 Senin, 8 agustus 2016 Membantu bapak Dewa Ngakan memecahkan permasalah ekonomi 14.00 - 19.00 5 10 10 Selasa, 9 agustus 2016 kunjungan ke rumah KK dampingan dan membantu bapak Dewa Ngakan mebersihkan rumah 14.00 - 19.00 5 11 Rabu, 10 agustus 2016 melakukan diskusi dengan bapak Dewa Ngakan untuk menanyakan masalah selain masalah ekonomi 14.00 - 19.00 5 12 Kamis, 11 agustus 2016 melaksanakan program untuk mengatasi masalah pada keluarga dampingan 14.00 - 19.00 5 13 Senin, 15 agustus 2016 melakukan pendekatan secara komutatif untuk mengtahui jaminan kesehatan dan raskin 14.00 - 19.00 5 14 Selasa, 16 agustus 2016 berbincang - bincang dan memberikan dukungan moril kepada bapak Dewa Ngakan untuk masalah yang tengah dihadapi 14.00 - 19.00 5 15 Rabu, 17 agustus 2016 pemberitahuan pentingnya kesehatan, sehingga bila sakit lebih baik untuk dipeiksakn kepuskesmas terdekat 14.00 – 19.00 5 16 Kamis, 18 agustus 2016 berbincang - bincang dengan keluarga bapak Dewa Ngakan sembari membantu menyelesaikan pekerjaan rumanhnya 14.00 - 19.00 5 11 17 Senin, 22 agustus 2016 berbincang – bincang dengan bapak Dewa Ngakan sembari membantu mengasuh anaknya 14.00 - 19.00 5 18 Selasa, 23 agustus 2016 Memberi solusibapak Dewa Ngakan untuk masalah rumahnya yang belum mempunyai atap 14.00 - 19.00 5 19 Rabu, 24 agustus 2016 Memberi refrensi tempat untuk membeli bahan bangunan yang murah 14.00 - 19.00 5 20 Sabtu, 27 agustus 2016 penyerahan kebutuhan pokok selain beras kepada keluarga bapak Dewa Ngakan 09.00 - 14.00 5 Total kegitan kunjungan KK dampingan jam 90 12

BAB IV PELAKSANAAN KEGIATAN PENDAMPINGAN KELUARGA

4.1 Waktu

Adapun waktu yang digunakan untuk kegiatan KK Dampingan ini adalah termasuk kedalam Jam Kerja Efektif Mahasiswa JKEM yang harus dipenuhi oleh setiap mahasiswa 90 jam kegiatan. Penulis dalam melaksanakan program ini melakukan kunjungan ke keluarga dampingan selama 5 minggu atau satubulan lebih 7 hari.

4.2 Lokasi

Lokasi yang digunakan untuk melaksanakan kegiatan KK Dampingan ini adalah sesuai dengan lokasi desa yang telah ditentukan. Adapun lokasi desa yang dimaksud adalah Desa petak kaja, Banjar Petak, Kecamatan gianyar, Kabupaten Gianyar. Sedangkan secara spesifik lokasi KK Dampingan dari pelaksanaan KK Dampingan yaitu keluarga Bapak Dewa Ngakan Nyoman Maharani.

4.3 Pelaksanaan

Pelaksanaan kegiatan program KK Dampingan ini dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh kelompok mahasiswa KKN PPMPeriode XIII di Desa petak kaja Banjar Petak, Kecamatan gianyar, Kabupaten Gianyar. Kegiatan KK Dampinganyang dilakukan berupa kunjungan ke kediaman keluarga yang didampingi. Selama kunjungan tersebut, dilakukan perbincangan-perbincangan santai bersama keluarga yang didampingi untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi keluarga tersebut dalam menceritakan masalah yang mereka alami dan menerima solusi yang ditawarkan.

4.4 Dampak

Adapun dampak yang diharapkan setelah pendampingan keluarga ini adalah diharapkan keluarga Bapak Dewa Ngakan mampu meningkatkan kemampuan untuk mengelola keuangannya agar dapat memperbaiki rumahnya yang belum mempunyai atap, serta dapat memberikan semangat agar bapak Dewa Ngakan dapat menyekolahkan anaknya yang masih balita agar