Untuk menguji pemahamanmu terhadap isi teks 1 dan teks 2 jawablah Bersama teman semejamu coba kamu tunjukkan persamaan dan Bacakan hasil diskusimu di depan temanmu dalam kelas Berikan komentar atas hasil pekerjaan temanmu

93 Bahasa Indonesia Kelas 5 Ayo, Berlatih 3

A. Untuk menguji pemahamanmu terhadap isi teks 1 dan teks 2 jawablah

beberapa pertanyaan berikut Teks 1 1. Di manakah terdapat sampah? 2. Mengapa sampah tidak dapat dihindari? 3. Apa yang kamu lakukan jika pergi ke tempat pembuangan sampah? 4. Sebutkan nama binatang yang suka di tempat sampah 5. Coba, jelaskan apa akibatnya jika sampah membusuk di dekat sumur? 6. Jelaskan apa akibatnya jika sampah dibuang ke sungai 7. Sebutkan jenis-jenis sampah yang kamu ketahui dan jelaskan 8. Tulislah keuntungan sampah bagi kita Teks 2 1. Apa yang dimaksud dengan terumbu karang itu? 2. Dapatkah terumbu karang rusak? Apa penyebabnya? 3. Apa akibatnya jika terumbu karang itu rusak? 4. Sesuai bacaan tersebut bagaimana keadaan terumbu karang di Indonesia? 5. Mengapa terumbu karang perlu dilestarikan? 6. Bagaimana cara melestarikan terumbu karang? 7. Kapan kita harus mulai melestarikannya? Mengapa? 8. Apa yang kamu lakukan untuk ikut melestarikan terumbu karang?

B. Bersama teman semejamu coba kamu tunjukkan persamaan dan

perbedaan kedua teks tersebut dan jangan lupa sertakan alasan yang logis.

C. Bacakan hasil diskusimu di depan temanmu dalam kelas

D. Berikan komentar atas hasil pekerjaan temanmu

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa kondisi terumbu karang Indonesia sangat memprihatinkan. Ada beberapa hal yang menyebabkan kerusakan terumbu karang, antara lain sebagai berikut. 1. Penggunaan bahan peledak dan racun kimia dalam penangkapan ikan. 2. Pembuangan limbah industri ke sungailaut. 3 Penambangan pasir laut dan pantai yang tidak ramah lingkungan. 4 El Nino, letusan gunung berapi, dan Tsunami. Sumber: http:wwwdkp.go.idcontent. Di unduh dari : Bukupaket.com 94 Bahasa Indonesia Kelas 5 Pernahkah kamu belajar menulis puisi? Menulis puisi sederhana sebenarnya bukan hal yang sulit kamu lakukan. Ada beberapa hal yang dapat kamu lakukan dalam menulis puisi, antara lain: 1. Pilihlah pengalaman, peristiwa, atau suatu benda yang berkesan bagimu. 2. Pilihlah kata yang tepat untuk mengungkapkan gagasan. 3. Susunlah kata-kata tersebut dalam beberapa kalimat singkat. 4. Jadikanlah kalimat-kalimat tersebut dalam sebuah bait atau beberapa bait. 5. Berilah judul yang sesuai dengan isi puisi. Nah, sebelum kegiatan menulis puisi kamu lakukan bacalah puisi yang ditulis Sabrina berikut Pahlawan Tanpa Tanda Jasa Karya: Sabrina Guruku ..... Lonceng sekolah berbunyi tanda pelajaran dimulai aku siap menerima pelajaran engkau siap memberikan pelajaran Guruku .... Engkau berikan kepadaku dengan penuh kesabaranmu segala ilmu pengetahuan untuk bekal hidupku di masa mendatang Menulis Puisi Bebas Di unduh dari : Bukupaket.com 95 Bahasa Indonesia Kelas 5 Engkau mendidikku, engkau membimbingku ke arah kebenaran untuk mewujudkan pemuda harapan bangsaku Guruku .... sungguh besar jasamu pada bangsa dan negara engkau pahlawanku pahlawan tanpa tanda jasa Puisi tersebut ditulis oleh Sabrina atas pengalaman yang mengesankan tentang tokoh guru. Sabrina mampu memilih kata-kata untuk mengungkapkan gagasannya kemudian mengemasnya dalam baris dan bait. Sabrina sangat terkesan atas jasa dan perjuangan guru dalam mendidik murid-muridnya. Ayo, Berlatih 4

1. Bersama teman semejamu, susunlah kata-kata acak berikut menjadi