Pendekatan Penelitian Data dan Sumber Data Teknik Pengumpulan Data

18

BAB III METODE PENELITIAN

Dalam suatu penelitian digunakan metode dan teknik tertentu dengan tujuan agar penelitian yang dilakukan mempunyai arah yang tidak menyimpang dari tujuan yang diinginkan. Tahap-tahap metode penelitian bahasa tersebut antara lain pendekatan penelitian, data dan sumber data, teknik pengumpulan data, teknik analisis data, dan teknik pemaparan hasil analisis data.

3.1 Pendekatan Penelitian

Penelitian ini menggunakan dua pendekatan, yaitu pendekatan teoretis dan pendekatan metodologis. Pendekatan teoretis yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pendekatan analisis kesalahan berbahasa. Analisis kesalahan berbahasa adalah prosedur kerja yang digunakan oleh peneliti atau guru bahasa, yang meliputi kegiatan mengumpulkan sampel kesalahan, mengidentifikasi kesalahan yang terdapat dalam sampel, menjelaskan kesalahan tersebut, mengklasifikasikan kesalahan itu, dan mengevaluasi taraf keseriusan kesalahan itu Tarigan 1998:25. Pendekatan metodologis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan deskriptif kualitatif. Bogdan dan Taylor dalam Moleong 2010:4 mendefinisikan pendekatan kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Data yang diteliti bisa berupa naskah wawancara, catatan lapangan, foto, videotape, dokumen pribadi, catatan atau memo, dan dokumen resmi lainnya. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa kalimat-kalimat yang diduga mengandung kesalahan yang ditemukan pada karangan siswa kelas VIII di SMP Negeri 2 Bantarkawung.

3.2 Data dan Sumber Data

Data adalah hasil pencatatan peneliti, baik fakta maupun angka yang dapat digunakan untuk menyusun suatu informasi Arikunto 2006:118. Data bisa berupa kata-kata, tulisan, angka maupun fakta. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa kalimat-kalimat yang diduga mengandung kesalahan yang ditemukan pada karangan siswa kelas VIII di SMP Negeri 2 Bantarkawung. Sumber data adalah subjek dari mana data diperoleh Arikunto 2006:129. Sumber data penelitian ini berupa karangan berbahasa Jawa siswa kelas VIII di SMP Negeri 2 Bantarkawung.

3.3 Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi dan teknik catat. Dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu dalam Sugiyono 2009:329. Dokumen bisa berbentuk tulisan, gambar, atau karya-karya monumental dari seseorang. Dokumen yang berbentuk tulisan bisa berupa catatan harian, sejarah kehidupan life histories, ceritera, biografi, peraturan, kebijakan. Dokumen yang berbentuk gambar, misalnya foto, gambar hidup, sketsa, dan lain-lain. Dokumen yang berbentuk karya misalnya karya seni, yang dapat berupa gambar, patung, film, dan lain-lain. Dokumen dalam penelitian ini termasuk dalam bentuk tulisan karena berupa hasil karangan siswa. Teknik catat yang digunakan meliputi pencatatan pada kartu data yang segera dilanjutkan dengan klasifikasi dalam Sudaryanto 1993:135. Data yang berupa kalimat-kalimat yang diduga mengandung kesalahan pada karangan siswa dicatat pada kartu data yang kemudian diklasifikasikan berdasarkan jenis kesalahannya dalam tataran morfologi. Kartu data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sebagai berikut. No. Data Sumber Data Data Analisis

3.4 Teknik Analisis Data

Dokumen yang terkait

KESALAHAN BERBAHASA TATARAN FRASA DALAM KARANGAN SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 30 SEMARANG

0 19 63

ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA DALAM TATARAN MORFOLOGI PADA TEKS DESKRIPSI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 40 MEDAN.

1 20 27

ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA DALAM BIDANG MORFOLOGI PADA KARANGAN SISWA KELAS VII G SMP NEGERI 1 GODONG Analisis Kesalahan Berbahasa Dalam Bidang Morfologi Pada Karangan Siswa Kelas Vii G SMP Negeri 1 Godong.

1 4 14

ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA BIDANG MORFOLOGI PADA KARANGAN NARASI SISWA KELAS VII MADRASAH TSANAWIYAH Analisis Kesalahan Berbahasa Bidang Morfologi Pada Karangan Narasi Siswa Kelas Vii Madrasah Tsanawiyah Muhammadiyah 1 Weleri Tahun Ajaran 2013/2014.

0 1 13

ANALISIS MORFOLOGI PADA KARANGAN SISWA KELAS VIII D SMP MUHAMMADIYAH 5 SURAKARTA Analisis Morfologi Pada Karangan Siswa Kelas VIII D SMP Muhammadiyah 5 Surakarta.

0 0 16

VARIASI KESALAHAN BERBAHASA TATARAN MORFOLOGI PADA KARANGAN SISWA KELAS VII SMPN 13 MAGELANG TAHUN AJARAN 2009/2010.

0 0 1

Kesalahan Berbahasa Tataran Morfologi pada Novel Pethite Nyai Blorong Karya Peni.

0 1 58

Analisis Kesalahan Berbahasa Jawa pada Karangan Narasi Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Ngemplak Boyolali.

0 1 18

ANALISIS KESALAHAN PADA TATARAN SINTAKSIS DAN ORTOGRAFI DALAM TEKS FABEL SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 8 YOGYAKARTA ANALISIS KESALAHAN PADA TATARAN SINTAKSIS DAN ORTOGRAFI DALAM TEKS FABEL SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 8 YOGYAKARTA ANALISIS KESALAHAN PADA TAT

1 34 188

ANALISIS KESALAHAN FONOLOGIS PADA KARANGAN BERBAHASA JAWA SISWA KELAS III SD NEGERI KOTAGEDE 5 YOGYAKARTA.

0 5 174