Identifikasi Masalah Batasan Masalah Tujuan Pengembangan Spesifikasi Produk Manfaat Penelitian

B. Identifikasi Masalah

1. Alat bantu latihan pelontar bola masih dioperasikan secara manual sehingga kurang efektif. 2. Modifikasi alat pelontar bola multifungsi belum banyak ditemukan dan dikembangkan. 3. Pelatih masih membantu proses latihan dengan cara melempar bola secara manual sehingga kurang efektif.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah, penelitian ini dibatasi pada pengembangan alat pelontar bola multifungsi. alat pelontar bola berguna memberikan keefektifan serta efisien dalam melatih atlet. D. Rumusan Masalah Berdasarkan pembatasan masalah di atas, maka rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana pengembangan alat pelontar bola multifungsi?

E. Tujuan Pengembangan

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk alat pelontar bola guna memberikan keefektifan dalam latihan.

F. Spesifikasi Produk

Produk yang akan dihasilkan melalui penelitian pengembangan ini mempunyai spesifikasi sebagai berikut. 1. Hasil produk penelitian berupa alat pelontar bola multifungsi. 2. Dua buah dinamo sebagai penggerak. 3. Inverter sebagai pengatur kecepatan dinamo 4. Dua buah ban gerobak Artco 5. Rangka menggunakan besi siku

G. Manfaat Penelitian

Manfaat yang diharapkan dengan adanya penelitian yaitu. 1. Manfaat praktis dari penelitian ini adalah sebagai berikut. a. Memberi keefektifan atlet dan pelatih dalam latihan. b. Merupakan inovasi baru berupa alat pelontar bola berbadan elektrik yang lebih efektif saat digunakan untuk melatih atlet. c. Dapat dijadikan solusi dari permasalahan olahraga prestasi. 2. Manfaat teoritis adalah sebagai berikut. a. Menambah wawasan pengetahuan, terutama para akademisi olahraga. b. Mendorong untuk terus berkarya bagi para akademisi sebagai bentuk implementasi proses pendidikan demi kemajuan industri olahraga di Indonesia. c. Dapat dijadikan sebagai sebuah produk baru dalam dunia olahraga sehingga dapat dijadikan komoditas bisnis baru.

H. Asumsi dan Pembatasan Pengembangan