LPJ KKL Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Sriwijaya 2011

LPJ KKL Jurusan Akuntansi Politeknik
Negeri Sriwijaya 2011
POSTED BY EDWIN FRYMARUWAH POSTED ON 5:56 AM

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN
KULIAH KERJA LAPANGAN
PALEMBANG – PAGARALAM
21 – 23 FEBRUARI 2011

I. PENDAHULUAN
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang selalu memberikan rahmat dan
hidayah-Nya kepada kita semua sehingga kita mampu menjalankan perintah-Nya dalam
aktifitas kita sehari-hari sebagai khalifah di muka bumi. Shalawat serta salam juga
terhaturkan kepada junjungan Nabi besar Muhammad SAW beserta sahabat dan
pengikutnya hingga akhir zaman.
Dengan mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim, kami panitia pelaksana “KULIAH KERJA
LAPANGAN PALEMBANG – PAGARALAM” akan melaporkan hasil kerja dari kegiatan
tersebut. Alhamdulillahirrobbil a’lamin, segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan
rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami dapat melaksanakan kegiatan ini dengan baik,
tanpa adanya hambatan yang begitu berarti.
II. HASIL DAN MANFAAT

Sesuai dengan tujuan dalam pelaksanaaan “KULIAH KERJA LAPANGAN PALEMBANG –
PAGARALAM” maka hasil dan manfaat dari kegiatan ini adalah
1. Kunjungan ke PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang
Dari hasil kunjungan ke PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang kami mendapatkan informasi
mengenai Sejarah berdirinya PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang yang berdiri sejak tahun
1959, bahan baku utama pupuk yang diproduksi oleh PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang ini
berasal dari air, gas, dan udara.
Kami juga memperoleh informasi mengenai biaya dalam kegiatan produksi di PT. Pupuk
Sriwidjaja Palembang, yaitu terbagi menjadi biaya produksi, biaya distribusi dan biaya
administrasi.
2. Kunjungan ke PT. Perkebunan Nusantara VII
Selanjutnya kami mengunjungi Perusahaan Perkebunan Teh di kota Pagaralam. Dari hasil
kunjungan tersebut kami memperoleh informasi tentang proses pembuatan teh, dari awal
pemetikan sampai dengan pengemasan teh. Perusahaan ini memproduksi jenis teh hitam,
proses terjadinya teh hitam karena terjadinya oksidasi, dan di dukung dengan udara dan
kelembaban. Teh hitam ini adalah the kwalitas ekspor, dipasarkan diberbagai Negara di Asia

seperti Malaysia, Hongkong, India, dan sebaginya termasuk perusahaan-perusahaan dalam
negeri seperti Sosro dan Sariwangi.
3. Kunjungan ke Kantor Walikota Pagaralam

Karena pada semester sebelumnya belum mendapatkan mata kuliah Akuntansi
Pemerintahan, maka dari kunjungan ke Kantor Walikota Pagaralam kami mendapatkan
sedikit gambaran mengenai bagaimana akuntansi pemerintahan di suatu kota atau
kabupaten khususnya kota Pagaralam. Karakteristik Akuntansi Pemerintahan yang berbeda
dengan akuntansi bisnis, dan jenis-jenis laporan akuntansi pemerintah.
III. PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan Study Tour ini dilaksanakan dengan menggunakan Bus Polsri dan Bus Telaga Biru
Armada. Dan kegiatan ini diselenggarakan pada:
Hari : Senin – Rabu
Tanggal : 21-23 Februari 2011
Tempat : Palembang - Pagaralam
IV. BENTUK KEGIATAN
Adapun bentuk dari kegiatan kuliah kerja lapangan ini adalah kunjungan industri di berbagai
tempat yaitu : PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang, PT. Perkebunan Nusantara VII di
Pagaralam, dan Kantor Walikota PagarAlam.
V. SASARAN KEGIATAN
Kegiatan ini diikuti oleh :
1. Mahasiswa Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Sriwijaya sebanyak 72 orang.
2. Didampingi oleh 4 Orang dosen Pembimbing dari Jurusan Akuntansi.
VI. EVALUASI KEGIATAN

Alhamdulillah kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik walaupun masih terdapat
kekurangan seperti manajemen kepanitiaan yang belum begitu baik mengakibatkan
kurangnya koordinasi antar panitia sehingga sering terjadi perbedaan persepsi dalam hal
penyampaian informasi dan pengawasan terhadap peserta.
VII. LAMPIRAN
1. Susunan Kepanitiaan
2. Susunan Kegiatan
3. Daftar Nama – Nama Peserta
4. Dokumentasi
5. Laporan Keuangan
6. Surat Masuk dan keluar

VIII. PENUTUPDemikianlah laporan ini kami buat, tidak lupa kami ucapkan terima kasih
kepada lembaga Politeknik Negeri Sriwijaya yang telah memberikan izin dan dukungan
terhadap kegiatan ini dan kepada seluruh panitia yang bekerja keras dalam mensukseskan
kegiatan ini. Kami juga mohon maaf jika dalam pelaksanaan kegiatan ini terdapat banyak
kekurangan dan kesalahan. Semoga Allah SWT senantiasa meridhoi kegiatan yang kita
lakukan, Amin.