Bagi guru Bagi siswa Bagi sekolah Bagi Penulis

15

1.5 Manfaat Hasil Penelitian

1.5.1 Bagi guru

Bagi guru Pendidikan jasmani, dapat digunakan sebagai pedoman khusus dan sebagai bahan masukan para penanggung jawab pendidikan di sekolah dalam rangka peningkatan motivasi anak dalam belajar olahraga khususnya kegiatan ekstrakurikuler bola voli.

1.5.2 Bagi siswa

Memberikan pemahaman bagi siswa bahwa motivasi akan dapat mempengaruhi dalam pencapaian prestasi dan Mendorong siswa agar mempunyai motivasi terhadap kegiatan ekstrakurikuler bola voli.

1.5.3 Bagi sekolah

Sebagai masukan dalam rangka terarahnya siswa terhadap kegiatan ekstrakurikuler olahraga sebagai penunjang kegiatan belajar.

1.5.4 Bagi Penulis

Dapat memperoleh pengalaman dalam melakukan penelitian, sehingga dapat menjadi bahan pertimbangan peneliti untuk mengembangkan penelitian ini dimasa mendatang. 16

BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Motivasi

Motivasi sering disebut sebagai “motif” untuk menunjuk orang berbuat sesuatu. Kata “motif” diartikan sebagai daya upaya yang mendorong seseorang untuk melakukan sesuatu. Motif dapat dikatakan sebagai daya penggerak dari dalam dan di dalam subyek untuk melakukan aktivitas-aktivitas tertentudemi mencapai suatu tujuan. Bahkan motif dapat diartikan sebagai suatu kondisi intern kesiapsiagaan. Berawal dari kata “motif” itu, maka motivasi dapat diartikan sebagai daya penggerak yang telah menjadi aktif Sardiman A.M, 2004 : 73 Dalam buku karangan Dr. H. Hamzah 2007 : 1 Motivasi adalah dorongan dasar yang menggerakkan seseorang bertingkah laku. Dorongan ini berada pada diri seseorang yang menggerakkan untuk melakukan sesuatu yamg sesuai dengan dorongan dalam dirinya. Oleh karena itu, perbuatan seseorang yang didasarkan atas motivasi tertentu mengandung tema sesuai dengan motivasi yang mendasarinya. Motivasi juga dapat dikatakan sebagai perbedaan antara dapat melaksanakan dan mau melaksanakan. Motivasi lebih dekat pada mau melaksanakan tugas untuk mencapai tujuan. Motivasi adalah kekuatan, baik dari dalam maupun dari luar yang mendorong seseorang untuk mencapai tujuan tertentu yang telah ditetapkan sebelumnya. Atau dengan kata lain, motivasi dapat diartikan sebagai dorongan mental terhadap perorangan atau orang-orang sebagai