Aktivitas Pembelajaran Berkelompok Pembelajaran Analisis Kategori Keterampilan Gerak Permainan Sotball

Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan 35 12Lama bermain ditentukan dengan inning dan lamanya permainan sotball adalah 7 inningbabak. 13Perhatikan gambar 3.7. Kategori keterampilan gerak permainan sotball lainnya seperti: keterampilan gerak memegang batpemukul dan memukul bola dirancang seperti aktivitas pembelajaran di atas. Guru dapat mengembangkannya lagi sesuai dengan karakteristik dan kebutuhan peserta didik serta keadaan lingkungan sekolah.

2. Pembelajaran Analisis Kategori Keterampilan Gerak Permainan bulutangkis

Pembelajaran Kategori Keterampilan Gerak Permainan bulutangkis dapat dilakukan individu dan berpasangan.

a. Aktivitas Pembelajaran Individu

1 Berbarislah dengan berbanjar sesuai jumlah yang ada. 2 Simpanlah 10 buah shuttlecock pada jarak 4-5 meter. 3 Lakukan lari ditempat. 4 Ambilah shuttlecock dengan lari bolak-balik maju dan mundur. Gambar 3.7 Aktivitas Pembelajaran Sotball Sederhana Sumber:http:www.belajarbulutangkis.com Gambar 3.8 Aktivitas Belajar Gerak Langkah Kaki 36 Buku Guru Kelas XI SMAMASMKMAK 5 Ambilah shuttlecock dengan lari bolak-balik menyamping kiri dan kanan 6 Lakukan aktivitas secara berulang-ulang dengan mempraktikkan gerak langkah berurutan, bergantian, dan kaki lebar dan loncatan. 7 Tugaskan peserta didik melaksanakan rencana perbaikan dari aktivitas yang baru saja dilakukan baik sendiri, bersama teman atau guru untuk perbaikan aktivitas gerakan yang akan datang sesuai ketentuan gerakan yang ada. 8 Perhatikan gambar 3.8.

b. Aktivitas Pembelajaran Berpasangan

1 Carilah teman pasangan. 2 Saling berhadapan dengan dibatasi net. 3 Lakukan secara bergantian servis panjang dan pendek. 4 Lakukan aktivitas tersebut secara berulang-ulang sampai waktu yang ditentukan guru. 5 Tugaskan peserta didik melaksanakan rencana perbaikan dari aktivitas yang baru saja dilakukan baik sendiri, bersama teman atau guru untuk perbaikan aktivitas gerakan yang akan datang sesuai ketentuan gerakan yang ada. 6 Semakin banyak kalian melakukan servis akan semakin dapat menguasai gerak servis. 7 Perhatikan gambar 3.9. Kategori keterampilan gerak permainan bulutangkis lainnya seperti: keterampilan gerak memegang raket grip, gerak langkah kaki footwork, servis pendek dan panjang, dan pukulanstrokes lob, choop, maupun smash dirancang seperti aktivitas pembelajaran di atas. Guru dapat mengembangkannya lagi sesuai dengan karakteristik dan kebutuhan peserta didik serta keadaan lingkungan sekolah.

3. Pembelajaran Analisis Kategori Keterampilan Gerak Permainan Tenis meja

Pembelajaran Kategori Keterampilan Gerak Permainan tenis meja dapat dilakukan individu dan berpasangan.

a. Aktivitas Pembelajaran Individu

1 Rapatkan meja dengan tembok. 2 Bersiaplah di depan meja tersebut. 3 Lakukan pukulan secara terus-menerus dengan memantulkan pada tembok. Gambar 3.9 Aktivitas Belajar Keterampilan Gerak Servis