Fungsi dan Karakteristik dari Tes Psikologi Kesenjangan, Individualistis, dan Menghindari Ketidakpastian

2.7 Fungsi dan Karakteristik dari Tes Psikologi

Kata test berasal dari kata Latin, testum, yang berarti “earthen vessel”. Berasal dari praktek kuno untuk menggunakan barang dari tanah untuk memeriksa logam mulia. Walaupun pengujian keahlian manusia terdapat pada tujuan tertentu, seperti pemilihan karyawan, selama ribuan tahun, pengujian psikologi yang terstandarisasi memiliki sejarah yang baru. Tes yang terstandarisasi adalah tugas atau kelompok tugas, dengan kondisi standar tertentu, digunakan untuk menilai pengetahuan seseorang, kemampuan, aau karakteristik psikologi. Pengujian psikologi yang terstandarisasi menumbuhkan perhatian pada abad ke-19 untuk memberikan perlakuan yang lebih manusiawi terhadap orang yang dinilai sakit jiwa atau mengalami gangguan mental. Instrumen diperlukan untuk mengidentifikasi orang-orang yang sesuai dengan kategori tersebut, dan untuk mendiferensiasikannya. Instrumen awal tersebut dikembangkan ke dalam gerakan yang sangat hebat; pengujian psikologis yang sekarang menjadi apek paling pervasif dari applikasi psikologi dan mungkin yang paling kontroversial. Tujuan dari penilaian psikologi adalah untuk mendapatkan perkiraan yang murni dari kemungkinan karakteristik kepentingan, menjadikannya intelegen, kreativitas, kepemimpinan potensial atau apapun. Tes psikologi sekarang ada secara virtual untuk setiap jenis pemilihan dan penyaringan preferensi lingkungan kerja, dari motivasi pencapaian terhadap penilaian nilai.

2.8 Kesenjangan, Individualistis, dan Menghindari Ketidakpastian

Inovasi organisasi sebagai bagian dari suatu organisasi tidak terlepas dari kebudayaan. Kebudayaan menggambarkan pola nilai, trait, tingkah laku tertentu yang dilakukan oleh seluruh orang yang berada di suatu daerah tertentu Hofstede, 1980 dikutip dari Chang, 2006 mengukur kebudayaan melalui dimensi kesenjangan power distance, individualistis, menghindari ketidakpastian certainty avoidance, dan maskulinitas. Dalam penelitian tersebut terlihat bahwa ada hubungan antara kebudayaan dengan inovasi organisasi karena penelitian yang dilakukan oleh Hoffman menjelaskan bahwa ada pengaruh unsur kebudayaan terhadap inovasi stuktur administratif atau sistem administrasi. Peneliti menggunakan variabel dimensi- dimensi kebudayaan Indonesia yang berbeda dengan kebudayaan Barat yang menjadi populasi penelitian Hoffman dan Hegarty, 1993 dikutip dari Chang, 2006.

2.9 Perbedaan Individu