Manfaat Waktu Kegiatan Tempat Kegiatan

sebagai komunikator dalam mensukseskan program kerja yang terancang pada kegiatan KKN.

1.3 Tujuan

Adapun tujuan yang ingin dicapai melalui program kerja dalam kegiatan ini antara lain sebagai berikut: 1. Meningkatkan kepedulian dan kemampuan mahasiswa mempelajari dan mengatasi permasalahan terhadap sistem penyediaan air minum di pedesaan serta permasalahan keluarga dan penduduk melalui bantuan penyusunan rencana dan pendampingan pada pelaksanaan program yang inovatif dan kreatif melalui penerapan ilmu teknologi bersama masyarakat dan lembaga pedesaan. 2. Meningkatkan kemampuan mahasiswa melaksanakan kegiatan pengembangan masyarakat sesuai kompetensi, potensi, sumber daya dan kemampuan lingkungan dalam wadah kerjasama masyarakat, pemerintah, swasta, dan lembaga lainnya. 3. Membantu mempersiapkan keluarga dan masyarakat agar memiliki kemampuan untuk mengelola, melestarikan kawasan, memanfaatkan fasilitas dan dukungan yang diberikan oleh mitra kerja pembangunan Pemda, lembaga swasta dan LSM dalam perencanaan dan pengelolahan program yang bersifat partisipatif. 4. Meningkatkan kemampuan dan kompetisi mahasiswa sesuai dengan bidang studi yang ditekuni.

1.4 Manfaat

Adapun manfaat yang akan dicapai melalui program kerja dalam kegiatan ini adalah sebagai berikut: 1. Agar mahasiswa berguna di lingkungan sesuai dengan disiplin ilmu yang diterima dalam perkuliahan. 2. Mempererat rasa persaudaraan, persatuan dan kesatuan serta rasa memiliki antara mahasiswa dan masyarakat. 3. Mewujudkan mahasiswa yang peduli dan tanggap akan masalah yang dihadapi masyarakat. 4. Mendidik mahasiswa agar mempunyai kepekaan sosial yang tinggi terhadap masyarakat.

1.5 Waktu Kegiatan

Kegiatan KKN TEMATIK SPAMDES ini akan dilaksanakan selama kurang lebih lima minggu sesuai kalender akademik perkuliahan Universitas Udayana yaitu mulai tanggal 23 Juli 2016 – 29 Agustus 2016. No Kegiatan Juni Juli Agustus 30- 31 1-19 20- 22 23 Minggu I Minggu II Minggu III Minggu IV Minggu V 28 29 1 Pengenalan Desa 2 Perencanaan program 3 Sosialisasi program 4 Pelaksanaan program 5 Monitoring dan evaluasi

1.6 Tempat Kegiatan

Kegiatan KKN TEMATIK SPAMDES ini dilaksanakan di Desa Songan B, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Desa Songan B terletak di Lereng Gunung Batur, Kintamani, Bangli, Bali. Desa ini merupakan bagian dari Local Walking Group LWG yang harus menggali potensi wisata yang terdapat di Desa Songan B dan memberikan penyuluhan mengenai pengembangan pariwisata Kintamani yang termasuk kawasan Geopark Batur kepada masyarakat luas. Untuk dunia pendidikan, di Desa Songan B terdapat 3 Pendidikan Anak Usia Dini PAUD, 1 Taman Kanak-kanak TK, 9 Sekolah Dasar SD, 3 Sekolah Menengah Pertama SMP, dan 1 Sekolah Menengah Kejuruan SMK; serta 1 fasilitas kesehatan berupa Puskesmas. Desa Songan B termasuk padat penduduk dengan ada 9724 jiwa yang terbagi ke dalam 18 banjar yaitu Banjar Dalem 1183 penduduk, Banjar Yeh Panes 636 penduduk, Banjar Ulun Danu515 penduduk, Banjar Serongga 985 penduduk, Banjar Pulu 417 penduduk, Banjar Tabu 396 penduduk, Banjar Balingkang 374 penduduk, Banjar Kayupadi 431 penduduk, Banjar MDK Lantang 288 penduduk, Banjar Bantas 402 penduduk, Banjar Alengkong 802 penduduk, Banjar Bukit Sari 605 penduduk, Banjar Kayu Selem 600 penduduk, Banjar Bukit Tung-Tung 465 penduduk, Banjar Kendal 630 penduduk, Banjar Peradi 281 penduduk, Banjar Buluh 353 penduduk, Banjar Batu Meyeh 346 penduduk.

1.7 Target