Permasalahan Ekonomi Permasalahan Kebersihan Permasalah Pendidikan

2.2 Permasalahan Prioritas

Berdasarkan identifikasi permasalahan dalam keluarga Bapak Wayan Sukadana , prioritas masalahnya ialah mengenai masalah perekonomian. Dimana perekonomian keluarga beliau masih dalam taraf tidak mampu yang dimana Pak Wayan dan istri hanya sebagai Tukang Cor harian yang tidak tentu waktu kerjanya dan belum cukup menghidupi keluarganya. Selain masalah perekonomian masalah pendidikan juga di alami oleh keluarga beliau yaitu anak pertama beliau tidak mau bersekolah dikarenakan kurang bisa bersosialisasi terhadap teman – temannya. Putra sulung Pak Wayan ini dulu sempat bersekolah sampai kelas 2 SD dan akhirnya putus sekolah, karena Wayan Swastika di sekolah sering menangis.

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

3.1 Program

Berdasarkan permasalahan yang telah diidentifikasi, selanjutnya ditindak lanjuti dengan berupaya memberikan solusi atau pemecahan masalah sesuai dengan kemampuan dari KK Dampingan. Adapun program yang dilaksanakan selama mendampingi keluarga Bapak Wayan Sukadana diantaranya adalah sebagai berikut.

3.1.1 Program Penyelesaian Masalah Ekonomi

Dalam menyelesaikan permasalahan ekonomi dalam keluarga Bapak Wayan Sukadana program bantuan yang dapat diberikan oleh pendamping adalah dengan berdiskusi dan memberikan motivasi mengenai permasalahan ekonomi yang dihadapi dengan diharapkan dapat meringankan beban pikiran keluarga ini dan memberikan ide berupa opsi-opsi usaha dagangan yang dapat digeluti. Selain itu, penulis juga memberi bantuan sembako serta menyarankan keluarga Bapak Wayan Sukadana agar dapat menyisihkan sebagian pendapatan yang diperolehnya untuk menutupi kebutuhan atau pengeluaran yang tidak terduga.

3.1.2 Program Penyelesaian Masalah Kebersihan

Mengenai masalah kebersihan, pendamping memberikan atau membagikan informasi terhadap keluaraga Pak Wayan Sukadana tentang pentingnya kebersihan lingkungan di sekitar dan bahaya membuang sampah sembarangan, yang nantinya dapat bermanfaat bagi keluarga Pak Wayan Sukadana.

3.1.3 Program Penyelesaian Masalah Kesehatan

Mengenai penyelesaian masalah kesehatan, pendamping memberikan sosialisasi mengenai pentingnya prilaku hidup bersih dan sehat dan juga pentingnya menjaga pola tidur dan pola makan sehari-harinya.

3.1.4 Program Penyelesaian Masalah Pendidikan

Mengenai penyelesaian masalah pendidikan, pendamping memberikan motivasi terhadap putra Pak Wayan Sukadana yang putus sekolah agar mau melanjuti sekolahnya.