Tenaga Kerja Persebaran Industri

59 2 Listrik Berdasarkan pengamatan yang dilakukan bahwa jaringan listrik yang ada di Kecamatan Bergas terbilang sudah merata, karena karena jaringan listrik ini sudah tersebar hingga kedaerah pelosok sekalipun. Keberadaan listrik disuatu lokasi industri sangatlah mendukung kemajuan dari industri tersebut karena jaringan listrik ini terkait dengan penerangan jalan dan industri. Keberadaan jaringan listrik di kawasan industri besar sudah mencukupi hanya saja pemanfaatan terhadap jaringan listrik untuk masing-masing industri tidak sama.

6. Tenaga Kerja

Tenaga kerja merupakan sumber daya manusia yang sangat dibutuhkan dalam proses pembangunan bangsa. Menurut Badan Pusat Statistik BPS Kecamatan Bergas, penduduk usia kerja didefinisikan sebagai penduduk yang berusia 10 tahun keatas dan dibedakan menjadi dua angkatan kerja dan bukan angkatan kerja. Sektor industri masih menjadi gantungan hidup tenaga kerja di Kecamatan Bergas. Terbukti 13 persen penduduk di Kecamatan Bergas bermata pencaharian di bidang industri, 9 persen bermatapencaharian sebagai petani, 9 persen bermatapencaharian sebagai buruh tani dan 2 persen bermata pencaharian sebaagai pedagang.

7. Persebaran Industri

Persebaran industri di Kecamatan Bergas dapat diketahui dengan melihat peta lokasi industri besar Peta 6. Berdasarkan peta lokasi industri, persebaran industri besar di Kecamatan Bergas tersebar tidak merata dan cenderung 60 bergerombol. Hal tersebut disebabkan karena kondisi topografi wilayah yang bervariasi yang terdiri dari dataran rendah dan dataran tinggi. Dari kondisi seperti itu menyebabkan persebaran industri besar mengarah pada lokasi yang datar.

B. Pemetaan Persebaran Industri Besar

Pemetaan persebaran industri berbasis SIG Sistem Informasi Geografis yang dilakukan oleh peneliti adalah dengan melalui tiga tahapan yaitu pencarian data untuk data input peta topografi, data dari instansi dan data pengukuran titik koordinat dilapangan untuk data titik objek yang belum diperoleh, proses pengolahan data input dan tahapan yang terakhir adalah proses output data dalam bentuk peta, tabel dan laporan. Informasi yang terkait dengan keberadaan dan persebaran industri besar di Kecamatan Bergas dapat dilihat dengan membuka file Project data yang telah dibuat dengan menggunakan Arc View 3.3. Melalui pengolahan data tersebut kita dapat melihat persebaran industri data spasial dan data atribut dari masing- masing data yang diperlukan dengan cara mengaktifkan data spasial. Adapun langkah-langkah menampilkan data digital persebaran lokasi industri dengan menggunakan program Arc View 3.3.