Identifikasi Permasalahan Tujuan dan Manfaat

4 penanganan pertama pada anak-anak. Program tersebut diharapkan mampu menjadikan anak-anak memiliki kepedulian yang tinggi dengan teman. Selain bidang ekonomi, pendidikan dan perikanan,hal yang perlu diperhatikan pula yaitu bidang kesehatan. Berdasarkan data penyebaran HIV AIDS di Indonesia, provinsi Bali menduduki peringkat ke tiga setelah Papua dan Papua Barat. Hal ini menunjukkan bahwa penyuluhan tentang HIVAIDS sangat penting dilakukan di Bali, termasuk kelurahan Gilimanuk. Sasaran program ini adalah siswa siswi SMA, alasannya adalah pada masa SMA anak-anak mulai mengenal dunia seks dan pergaulan bebas sehingga jika mereka tidak mengetahui bahaya yang ditimbulkan maka akan lebih banyak lagi masyarakat yang terinfeksi. Dengan program-program yang telah direncanakan sebelumnya melalui proposal yang kami susun, diharapkan permasalahan yang terdapat di masyarakat dapat terselesaikan sehingga dapat mewujudkan harapan yang diinginkan. Selain itu, melalui KKN-PPM ini, mahasiswa juga diharapkan memperoleh pengalaman belajar dan bekerja dalam kegiatan pembangunan masyarakat sebagai wadah penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi. Berdasarkan paparan sebelumnya, kami menyimpulkan bahwa dibutuhkan berbagai pembekalan yang diberikan dalam bentuk sosialisasi maupun pelatihan mengenai pemberdayaan di Kelurahan Gilimanuk.

1.2 Identifikasi Permasalahan

Berdasarkan observasi lapangan dan wawancara pada peraangkat desa dan masyarakat, ditemukan beberapa permasalahan maupun potensi yang bisa dikembangkan di wilayah Desa Gilimanuk adalah sebagai berikut : No Permasalahan Lokasi Sumber PMD 1. Kurangnya pengetahuan dan sarana informasi mengenai sejarah wisata kepada masyarakat di daerah Gilimanuk Kelurahan Gilimanuk M 2. Kurangnya informasi potensi objek wisata yang dapat diakses di dunia maya internet Kelurahan Gilimanuk M 3. Kurangnya pengadaan tempat sampah berskala besar pada objek wisata Kelurahan Gilimanuk M 5 4. Hasil perikanan dijual dalam keadaan segar tanpa pengolahan serta masih kurang ketrampilan kelompok nelayan dalam mengembangkan hasil perikanan Kelurahan Gilimanuk M 5. Mengadakan kegiatan perlombaan untuk memperingati HUT RI ke-71 di masing- masing lingkungan yang ada di Kelurahan Gilimanuk Kelurahan Gilimanuk M 6. Kurang adanya pembentukanpembinaan Dokter Kecil Kelurahan Gilimanuk M 7. Kurangnya pengetahuan tentang HIV AIDS Kelurahan Gilimanuk M 8 Perlunya diadakan pelajaran tambahan di SD Kelurahan Gilimanuk M Keterangan : P = Perangkat Desa M = Masyarakat D = Dinas instansi verticalstakeholder

1.3 Tujuan dan Manfaat

Tujuan utama dari diadakannya KKN PPM Universitas Udayana yang berlokasi di Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana adalah untuk memberdayakan masyarakat Kelurahan Gilimanuk sehingga sadar dan paham akan potensi desa yang dimiliki yaitu keunggulan sumber daya alam dan wisata, secara spesifik tujuan ini dapat dijabarkan sebagai berikut : 1. Meningkatkan kemandirian masyarakat Gilimanuk menuju peningkatan kualitas hidup masyarakat yang lebih baik. 2. Meningkatkan kualitas sarana dan prasarana desa Gilimanuk dari berbagai bidang baik di bidang peningkatan produksi, kesehatan, sarana fisik serta sosial budaya. 6 3. Pentingnya generasi muda untuk mengetahui informasi mengenai bahaya HIVAIDS. 4. Meningkatkan pengetahuan dan kreativitas para kelompok nelayan Gilimanuk dalam mengolah hasil perikanan sehingga nilai guna da nilai ekonomis hasil perikanannya mengalami peningkatan. 5. Memberikan informasi kepada masyarakat luas mengenai potensi wisata yang ada di Kelurahan Gilimanuk. 6. Meningkatkan kemampuan akademik siswa SD di Gilimanuk khususnya SDN 4 Gilimanuk 7. Memberikan informasi kepada masyarakat Gilimanuk maupun masyarakat luar tentang sejarah objek wisata yang ada di desa Gilimanuk Adapun manfaat dari penerapan program KKN PPM aalah sebagai berikut : 1. Mahasiswa peserta KKN dapat memahami penerapan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pengabdian masyarakat di dalam lingkungan masyarakat Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana. 2. Mahasiswa peserta program KKN dapat memahami penerapan ilmu teoritis menjadi ilmu praktis di lapangan. 3. Meningkatkan daya saing mahasiswa Universitas Udayana secara nasional dengan menanamkan jiwa peneliti yang eksploratif dan analisis dalam bidang interdisipliner dan lintas sektoral. 4. Masyarakat Kelurahan Gilimanuk dapat memperoleh bantuan pikiran terutama dalam mengoptimalkan potensi yang dimiliki daerah tersebut. 7

BAB II REALISASI PENYELESAIAN MASALAH