Luar Biasa, UMM Raih AKU Kartika

Universitas Muhammadiyah Malang
Arsip Berita
www.umm.ac.id

Luar Biasa, UMM Raih AKU Kartika
Tanggal: 2011-03-10
UMM berhasil meraih piala AKU untuk yang ke-empat kalinya, dengan anugrah piala AKU
Kartika

Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) kembali mengukir prestasi. Tak tanggung-tanggung, untuk ke-empat kalinya
UMM menerima Anugerah Kampus Unggulan (AKU) dari Kopertis Wilayah 7. Dengan demikian, selama empat tahun,
2008, 2009, 2010 dan 2011, UMM adalah PTS yang belum tertandingi keunggulannya. Karena prestasinya itu, Kopertis
memberikan satu piala pengharagaan lagi, AKU Kartika.
Koordinator Kopertis 7, Prof. Dr. Soegijanto, Apt, menyatakan dalam penilaian Kopertis selama satu tahun terakhir,
UMM unggul dalam tiga bidang sekaligus. Yakni, kelembagaan dan tata kelola kampus, bidang penelitian dan
pengabdian masyarakat, serta pembinaan kemahasiswaan.
“UMM juga unggul dalam pengelolaan kerjasama internasional sehingga mampu menjadikan kampusnya sebagai
tempat studi yang kondusif bagi mahasiswa asing,” kata Soegijanto. Penghargaan AKU Kartika diserahkan koordinator
Kopertis kepada rektor UMM, Dr. Muhadjir Effendy, MAP di sela-sela rapat koordinasi Kopertis di Batu, Rabu (9/03).
Selain UMM, untuk kategori universitas, kampus lain yang memperoleh penghargaan di bawahnya adalah Universitas
Kristen Petra Surabaya, UPN Surabaya, Ubaya, dan Universitas Widya Mandala Surabaya. Sedangkan kategori

sekolah tinggi dan institute diraih STIE Perbanas, STIE Malang Kucecwara, ITN Malang, IKIP PGRI Madiun dan
Akademi Sekretaris Widya Mandala Surabaya.
Rektor menyatakan bersyukur atas perolehan prestasi ini. Capaian itu menurutnya tak lepas dari kerja keras banyak
pihak. Untuk itu pihaknya menyampaikan ungkapan terima kasih kepada semua pihak. Antara lain kepada Kementerian
Pendidikan Nasional melalui Ditjen Dikti, atas pembinaan yang selama ini diberikan, juga kepada Kopertis yang selalu
memberi dukungan atas kemajuan UMM.
“Selain itu, tentu saja kami sangat berterima kasih kepada para orang tua mahasiswa, para alumni, mahasiswa, serta
seluruh dosen dan karyawan UMM,” tambah rektor.
Penghargaan AKU Kartika melengkapi perolehan prestasi UMM tahun ini. Sebelumnya, UMM juga menerima anugerah
Bintang Dua dari lembaga akreditasi internasional berpusat di London, QS Star. Bintang Dua merupakan penghargaan
tertinggi yang diraih oleh perguruan tinggi di Indonesia, sebab belum satupun yang mencapai bintang tiga apalagi
empat.
Pembantu Rektor III UMM, Drs. Joko Widodo, MSi langsung mensosialisasikan prestasi ini kepada mahasiswa. Di ajang
Musim Kompetisi Olah Raga, Seni dan Penalaran (Simkorsenal) tingkat universitas yang akan digelar mulai 19 Maret
nanti, Joko juga kembali akan mengumumkan prestasi ini kepada para peserta. “Supaya mahasiswa lebih percaya diri
dan pada akhirnya bersemangat untuk berkompetisi. Prestasi mahasiswa kan sangat membantu keunggulan kampus
kita ini,” kata Joko.
Sementara itu, Pembantu Rektor I, Prof. Dr. Ir. Sujono, M.Kes, mengatakan penghargaan ini akan dijadikan tonggak
memperkuat lagi akademik di kalangan dosen dan mahasiswa. Baginya, setiap prestasi selalu dimaknai sebagai pijakan
untuk berbuat lebih baik lagi. “Ini penghargaan luar biasa. UMM tidak akan pernah berhenti membangun kekuatan

akademiknya,” ujarnya. (nas)

page 1 / 1