Gerak Hewan di Darat

Ilmu Pengetahuan Alam 15 Tahukah kamu, manusia dan hewan dapat bergerak karena mendapatkan energi dari mengkonsumsi tumbuh-tumbuhan? Akan tetapi, bagaimana dengan tumbuhan? Darimana tumbuhan mendapatkan energi untuk bergerak? Agar dapat bergerak, tumbuhan mendapatkan energi dari proses fotosintesis. Fotosintesis adalah proses yang terjadi pada tumbuhan, alga, dan beberapa jenis bakteri yang berkloroil menggunakan cahaya matahari, karbon dioksida, dan air untuk menghasilkan karbohidrat dan oksigen. Kloroil yaitu molekul organik yang mengandung magnesium untuk menangkap energi dari cahaya matahari. Perhatikan gambar 1.21 Persamaan reaksi fotosintetis dituliskan sebagai berikut. 6 CO 2 + 6 H 2 O cahaya matahari C 6 H 12 O 6 + 6 O 2 karbon diokasida air kloroil glukosa gas oksigen Sumber: Provost, 2012. Gambar 1.21 Proses fotosintetis Kelas VIII SMP MTs Semester 1 16

B. Gerak pada Benda

Sumber: Dingrando, dkk 2007. Gambar 1.22 Orang Bermain BaseBall Jika selembar kertas dan sebuah kelereng dijatuhkan bersamaan dari ketinggian yang sama, benda manakah yang tiba lebih dulu di lantai? Apakah kedua benda tersebut akan tiba di lantai dalam waktu yang sama? Jika selembar kertas yang digulung dan sebuah kelereng kembali dijatuhkan bersamaan dari ketinggian yang sama, benda manakah yang tiba lebih dulu di lantai? Apakah kedua benda tersebut akan tiba di lantai dalam waktu yang sama? Bagaimana jawabanmu pada kedua permasalahan di atas Apa yang menyebabkan demikian? Agar kamu memperoleh kepastian jawaban permasalahan di atas, lakukan kegiatan berikut. Ayo Kita Pelajari 1. Gerak lurus dan gaya 2. Gaya berat dan hukum I Newton 3. Pengaruh gaya dan hukum II Newton 4. Gaya aksi, reaksi, dan hukum III Newton Istilah Penting 1. Jarak 2. Perpindahan 3. Kecepatan 4. Kelajuan 5. Percepatan 6. Gaya 7. Gaya sentuh 8. Gaya tak sentuh Mengapa Penting? Untuk mengetahui gerak pada benda dan memahami keteraturan geraknya dalam hukum Newton. Pernahkah kamu berpikir mengapa benda dapat bergerak? Apa yang menyebabkan benda dapat bergerak? Gerak seperti apa yang dilakukan oleh benda saat memperoleh gaya? Apakah lingkungan sekitar benda dapat mempengaruhi gerak benda? Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut, ayo lanjutkan materi kita tentang gerak benda berikut ini Ilmu Pengetahuan Alam 17 Percobaan Gerak Lurus Apa yang kamu coba? 1. Menjelaskan prinsip kerja perangkat percobaan Ticker timer. 2. Menjelaskan hubungan jarak tempuh dengan waktu yang teramati pada percobaan. Apa yang kamu sediakan? Peralatan Bahan 1. Mobil mainan Pita kertas 2. Mistar 3. Ticker timer Apa yang kamu lakukan? 1. Merangkai peralatan seperti pada gambar. 2. Mengoperasikan ticker timer. 3. Menyalakan mesin mobil mainan kemudian melepaskannya hingga menarik pita. 4. Mengukur jarak antartitik yang terbentuk pada pita kertas. 5. Mencatat data pengamatan pada tabel. Apa yang dapat kamu temukan? 1. Dalam praktikum yang kamu lakukan, bagaimana prinsip kerja rangkaian percobaan? 2. Buatlah graik hubungan antara jarak sebagai sumbu-y dengan waktu sebagai sumbu-x 3. Buatlah graik hubungan antara kecepatan sebagai sumbu-y dengan waktu sebagai sumbu-x 4. Berdasarkan graik yang telah kamu buat, a bagaimana bentuk hubungan antara jarak dan waktu? b bagaimana hubungan antara kecepatan gerak mobil dengan waktu? Apa yang dapat kamu simpulkan? Set Percobaan Gerak Lurus