Refleksi Hasil Pelaksanaan PPL

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari kegiatan PPL yang telah dilaksanakan dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut. 1. Rangkaian persiapan kegiatan PPL meliputi pembekalan dan orientasi pengajaran mikro, praktik pengajaran mikro, observasi pembelajaran, dan membuat persiapan mengajar. Semuanya itu harus dilakukan agar kegiatan PPL dapat berjalan dengan lancar dan berhasil dengan baik. 2. Secara umum kegiatan PPL di SDN Minomartani 1 dapat berjalan dengan baik dan lancar. Terdapat beberapa hambatan tetapi hambaran tersebut dapat diatasi. Melalui pelaksanaan PPL mahasiswa praktikan dapat memperoleh gambaran nyata mengenai bagaimana kondisi pendidikan yang sebenarnya dan dengan gambaran tersebut mahasiswa dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik lagi ketika mengajar di dunia pendidikan nantinya. 3. Kreatifitas dan inovasi dalam pembelajaran sangat diperlukan untuk menciptakan kondisi belajar mengajar yang efektif dan menyenangkan.

B. Saran

1. Untuk Mahasiswa a. Senantiasa menjunjung tinggi rasa kesetiakawanan, kerja sama, solidaritas, dan kekompakan antar anggota. b. Senantiasa menjalin hubungan yang baik dengan seluruh warga sekolah karena hal itu akan sangat membantu dan menunjang kepentingan sebagai pengajar dan pendidik. c. Manfaatkan pengalaman yang didapatkan selama PPL sebagai bekal mengajar di masa depan. 2. Untuk Sekolah SD Negeri Minomartani 1 merupakan sekolah dengan kualitas cukup baik serta didukung oleh guru-guru yang berkompeten dan fasilitas belajar yang cukup memadai. Oleh karena itu perlu adanya upaya terus menerus untuk meningkatkan profesionalisme kerja seluruh elemen sekolah dalam upaya menjadikan SD Negeri Minomartani 1 sebagai sekolah yang berkualitas secara akademik, moral, fisik, dan spiritual . Selain itu, beberapa saran untuk SD Negeri Minomartani 1 adalah sebagai berikut: a. Perlu adanya pengoptimalan pemanfaatan aneka kit dan media pembelajaran yang sudah dimiliki sekolah. b. Perlu memaksimalkan fungsi perpustakaan sebagai salah satu sumber belajar siswa-siswi SD Negeri Minomartani 1. Apabila memungkinkan, perlu dilakukan pengadaan buku-buku baru untuk menarik perhatian siswa-siswi untuk membaca di perpustakaan. c. Perlu lebih memaksimalkan fungsi guru pamong untuk mahasiswa pelaksana PPL. 3. Untuk UNY Sebagai lembaga yang mempersiapkan tenaga pendidik, diharapkan UNY dapat lebih meningkatkan fasilitas yang berhubungan dengan ilmu kependidikannya sehingga semua mahasiswa mampu mengikuti perkembangan ilmu dan teknologi dengan baik.