PEMBELAJARAN TARI BEDANA DI SMA MUHAMMADIYAH 2 METRO

ABSTRACT
BEDANA DANCE LEARNING in SMA MUHAMMADIYAH 2 METRO
By
Andri Ardianto
Problems in the research are the planning, implementation and evaluation of learning
outcomes bedana dance in SMA Muhammadiyah 2 Metro. This study aims to describe the
learning and learning outcomes of bedana dance in Senior High School Muhammadiyah 2
Metro. This research used the method of the study field and library. The approach conducted
in this research is descriptive qualitative. The data source is 30 students and teachers of art
and culture. Data collection techniques used in this research is the observation, interview,
documentation and test practice. Research instrument using a guide observation,
documentation, and test practice. As for the aspects used in the study of bedana dance
arewiraga, wirasa, and wirama.

Learning dance bedana showed that during the learning process, which lasted for eight times,
learning dance intra curricural bedana includes planning, implementation, evaluation and
assessment. Teachers used a method that is the demonstration method.

Demonstration method is a method which performs a variety of dance movement’s bedana
and asks students to follow along. The results of learning bedana dance in intra curricural
activities used aspects of individual assessment, namely wiraga, wirasa and wirama obtained

average value of 82.4 belongs in bestcriteria.
Keywords: learning, intra curricular, bedana dance.

ABSTRAK
PEMBELAJARAN TARI BEDANA DI SMA MUHAMMADIYAH 2
METRO

Oleh
AndriArdianto
Permasalahan dalam penelitian ini adalah perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi
hasil pembelajaran tari bedana di SMA Muhammadiyah 2 Metro. Penelitian ini
bertujuan untuk mendeskripsikan pembelajaran dan hasil pembelajaran tari
bedana di SMA Muhammadiyah 2 Metro. Penelitian ini menggunakan metode
studi lapangan dan kepustakaan. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini
adalah deskriptif kualitatif. Sumber data yaitu 30 siswa dan guru seni budaya.
Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi,
wawancara, dokumentasi dan tes praktik. Instrumen penelitian menggunakan
panduan observasi, panduan dokumentasi, tes praktik. Adapun aspek yang
digunakan dalam penelitian tari bedana adalah wiraga, wirama, dan wirasa.


Pembelajaran tari bedana menunjukan bahwa selama proses pembelajaran yang
berlangsung selama delapan kali pertemuan, pembelajaran pada intrakurikuler tari
bedana meliputi pada perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi penilaian. Guru
menggunakan satu metode yaitu metode demonstrasi.

Metode demonstrasi adalah metode yang memperagakan ragam gerak tari bedana
dan meminta siswa mengikuti bersama-sama. Hasil pembelajaran tari bedana
dalam kegiatan intrakurikuler menggunakan aspek penilaian individu yaitu
wiraga, wirama dan wirasa diperoleh rata-rata nilai 82,4 tergolong dalam kreteria
baik sekali.

Kata kunci: Pembelajaran, intrakurikuler, tari bedana.

PEMBELAJARAN TARI BEDANA DI SMA MUHAMMADIYAH 2 METRO

Oleh
ANDRI ARDIANTO

Skripsi
Sebagai Salah Satu syarat untuk Mencapai Gelar

SARJANA PENDIDIKAN

PROGRAM STUDI PENDIDIKAAN SENI TARI
JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS LAMPUNG
2015

PEMBELAJARAN TARI BEDANA DI SMA MUHAMMADIYAH 2 METRO

(Skripsi)

Oleh
ANDRI ARDIANTO

PROGRAM STUDI PENDIDIKAAN SENI TARI
JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDARLAMPUNG
2015

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL
ABSTRAK
ABSTRACT
HALAMAN PERSETUJUAN
PERNYATAAN SKRIPSI MAHASISWA
RIWAYAT HIDUP
PERSEMBAHAN
MOTTO
SANWACANA
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ........................................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah ...................................................................................... 6
1.3 Tujuan penelitian........................................................................................ 6
1.4 Manfaat Penelitian ..................................................................................... 7
1.5 Ruang Lingkup Penelitian.......................................................................... 7
1.6 Waktu Penelitian ........................................................................................ 8
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Pembelajaran .............................................................................................. 9
2.2 Metode Pembelajaran ................................................................................ 10
2.3 Aktifitas Siswa .......................................................................................... 11
2.4 Evaluasi Belajar ........................................................................................ 12
2.5 Tari Bedana................................................................................................ 13
2.5.1Latar Belakang Tari Bedana ............................................................. 13
2.5.2 Gerak Dasar Tari ............................................................................. 14
2.5.3 Musik Pengiring Tari Bedana ......................................................... 15
2.5.4 Busana dan Aksesoris Tari Bedana ................................................. 16
2.5.5 Ragam Gerak Tari Bedana .............................................................. 19
2.6 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ......................................................... 28
2.7 Kegiatan Intrakurikuler ............................................................................. 30

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian....................................................................................... 31
3.2 Sumber Data............................................................................................... 31
3.3 Teknik Pengumpulan Data......................................................................... 32
3.3.1 Observasi ......................................................................................... 32
3.3.2 Wawancara ...................................................................................... 32
3.3.3 Dokumentasi.................................................................................... 33
3.4 Instrumen Penelitian .................................................................................. 33
3.5Teknis Analisis Data ................................................................................... 38
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Perencanaan Pembelajaran Tari Bedana .................................................... 40
4.2 Pelaksanaan Pembelajaran Tari Bedana .................................................... 40
4.2.1 Pertemuan Pertama............................................................................ 43
4.2.2 Pertemuan Kedua .............................................................................. 54
4.2.3 Pertemuan Ketiga ............................................................................. 66
4.2.4 Pertemuan Keempat ......................................................................... 78
4.2.5 Pertemuan Kelima ............................................................................ 89
4.2.6 Pertemuan Keenam .......................................................................... 101
4.2.7 Pertemuan Ketujuh ........................................................................... 111
4.2.8 Pertemuan Kedelapan ....................................................................... 124
4.3 Penilaian Pembelajaran Intrakurikuler Tari Bedana ................................. 131

4.4 Temuan ...................................................................................................... 143

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1Kesimpulan ................................................................................................. 145
5.2 Saran........................................................................................................... 146
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

DAFTAR TABEL

Halaman
Tabel 1.1 Waktu penelitian ...................................................................................
Tabel 2.1 Busana dan aksesoris tari bedana putra ................................................
Tabel 2.2 Busana dan aksesoris tari bedana wanita ……………………………...
Tabel 2.3 Ragam gerak tari bedana ......................................................................
Tabel 3.1 Lembar pengamatan rencana pelaksanaan pembelajaran .....................
Tabel 3.2 Lembar pengamatan aktifitas guru ………………...............................
Tabel 4.1 Penilaian aktifitas siswa pada setiap pertemuan ……………………...
Tabel 4.2 Nama siswa yang mengikuti intrakulikuler tari bedana …...................
Tabel 4.3 Lembar pengamatan aktifitas siswapertemuan pertama ……………...

Tabel 4.4 Lembar pengamatan aktifitas siswapertemuan kedua ………………...
Tabel 4.5 Lembar pengamatan aktifitas siswapertemuan ketiga ..........................
Tabel 4.6 Lembar pengamatan aktifitas siswapertemuan keempat ......................
Tabel 4.7 Lembar pengamatan aktifitas siswapertemuan kelima .........................
Tabel 4.8 Lembar pengamatan aktifitas siswapertemuan keenam ……………....
Tabel 4.9 Lembar pengamatan aktifitas siswapertemuan ketujuh ........................
Tabel 4.10 Lembar pengamatan hasil pembelajaran siswa menari bedana ...........
Tabel 4.11 Lembar penilaian tari bedana pertemuan pertama …………………..
Tabel 4.12 Lembar penilaian tari bedana pertemuan kedua ……………………..
Tabel 4.13 Lembar penilaian tari bedana pertemuan ketiga .................................
Tabel 4.14 Lembar penilaian tari bedana pertemuan keempat …………………..
Tabel 4.15 Lembar penilaian tari bedana pertemuan kelima ................................
Tabel 4.16 Lembar penilaian tari bedana pertemuan keenam ..............................
Tabel 4.17 Lembar penilaian tari bedana pertemuan ketujuh …………………...
Tabel 4.18 Lembar penilaian tari bedana pertemuan kedelapan ..........................
Tabel 4.19 Lembar aktifitas guru ..........................................................................

8
16
17

19
34
35
42
50
51
63
75
86
97
108
120
130
132
133
134
135
136
137
138

139
140

MOTO

Hidup dengan melakukan kesalahan akan tampak lebih berguna daripada selalu benar karena
tidak pernah melakukan apa-apa
(Mario Teguh)

“Hidup tanpa mempunyai tujuan sama seperti " Layang-layang putus" miliki tujuan dan
percayalah anda dapat mencapainya”
(Mario Teguh)

PERSEMBAHAN

Segala puji bagi Allah, atas rahmat dan nikmat-Nya yang tak terhitung Sholawat serta salam
selalu tercurah kepada Rasulullah Muhammad SAW. Kupersembahkan karya ini sebagai tanda
bukti dan cinta kasihku kepada.
1. Bapak dan Ibuku tersayang yang telah memberikan kasih sayangnya kepada anakanaknya, yang selalu memberikan bimbingan. nasehat-nasehat serta kebutuhan jasmani
dan rohani. Persembahkan hasil perjuangan selama kuliah buat bapak dan ibu. Semoga

Allah selalu menjaga bapak dan ibu dalam keadaan apapun, dan semoga Allah
memberikan kesehatan dan keselamatan untuk bapak dan ibu yang telah memberikan
dukungan, semangat, serta doa untuk keberhasilan masa depan andri.
2. Adiku Rio Adepratma yang selalu kusayangin;
3. Teman-teman angkatan 2011 tercinta terima kasih telah memberikan semangat, motivasi,
bimbingan, dan dukungan yang luar biasa untuk pengerjaan skripsi ini.
4. Seseorang yang selalu membantu saat dibutuhkan, dan selalu memberikan semangat dan
dukungannya.
5. Dosen-dosen yang telah mendidik, memberikan ilmu yang sangat bermanfaat bagiku, dan
bimbingan demi kelancaran tugas-tugasku.
6. Alamamater Universitas Lampung tercinta.

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Lampung Timur pada 20 April 1992 sebagai anak pertama dari dua
saudara, buah hati dari pasangan Bapak Sutikno dan Ibu Satikem. Pendidikan yang telahdi
tempuh penulis adalah menyelesaikan studi tingkat taman kanak-kanak di TK PGRI Sribasuki di
selesaikan pada tahun 1998, tingkat Sekolah Dasar di SD Negeri 3 Hargomulyo diselesaikan
pada tahun 2005, tingkat Sekolah Pertama di SMP Negeri 1 Bumi Agung diselesaikan pada
tahun 2008, Sekolah Menengah Atas di SMA Kosgoro diselesaikan pada tahun 2011. Tahun
2011 penulis terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Lampung melalui Seleksi Nasional
Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri ( SNMPTN) pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,
Jurusan Bahasa dan Seni, Program Studi Pendidikan Seni Tari. Tahun 2014 penulis
melaksanakan Program Pengalaman Lapangan (PPL) di SMP Negeri Satu Atap 1 Sukau
Lampung Barat, Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Sulung, dan pada 2015 penulis
melaksanakan penelitian di SMA Muhammadiyah 2 Metro untuk meraih gelar Sarjana
Pendidikan(S.Pd).

SANWACANA

Puji syukur kehadirat allah yang Maha Esa, atas segala nikmat dan karunia-Nya sehingga
skripsi ini dapat diselesaikan sebagai salah satu syarat dalam meraih gelar Sarjana Pendidikan
pada Program Studi Seni Tari, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan
Ilmu Pendidikan. Skripsi ini berjudul “Pembelajaran Tari Bedana di SMA Muhammadiyah 2
Metro.
Penulis menyadiri bahwa dalam penyusunan skripsi ini tidak terlepas dari peranan dan
bantuan dari berbagai hak. Untuk itu penulis mengucapkan terimakasih kepada:
1. Dr. Munaris, M.Pd. selaku pembimbing I atas bimbingan, kesabaran, dan masukanya
kepada penulis;
2. Fitri Daryanti, S.Sn., M.Sn. selaku pembimbing II dan Selaku Pembimbing Akedemik
dan Ketua Program Studi Pendidkan Seni Tari atas bimbingan, kesabaran, dan
masukanya kepada penulis;
3. Susi Wendhaningsih, S.Pd, M.Pd selaku dosen dan penguji atas saran yang telah
diberikan;
4. Dr. Mulyanto Widodo, M.Pd. Selaku Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni
FKIP Universitas Lampung;
5. Dr. H. Bujang Rahman, M.Si. Selaku Dekan FKIP Unirversitas Lampung;
6. Ari Tri Wahyuni, S.E. yang telah member izin dan dukungan dalam melakukan
penelitian;
7. Nova Delyanti selaku guru seni budaya SMA Muhammadiyah 2 Metro yang telah
membantu dalam kelancaran proses penelitian;

8. Seluruh dewan guru, staf, dan siswa-siswi SMA Muhammadiyah 2 Metro atas kerja
sama yang baik selama penelitian berlangsung;
9. Mama Tanjung Asmara, Aliman Surya, Evi Kristianingsih, Mbah Ariyadi, Mama
Fredi Tenang, Mbah Agus Wantoro Saputra, Ustad Pungky Wahana Putra, Bukde
Rendri, Bukde Vita, Bukde Gebby, dan Mbah Doni yang telah memberikan semangat,
motivasi, dukungan , dan bantuan yang luar biasa mengerjakan skripsi ini sampai
selesai;
10. Teman-teman seperjuangan angkatan 2011 terima kasih atas semangat, motovasi,
bimbingan, dan dukungan yang luar biasa untuk pengerjaan skripsi ini;
11. Teman-teman seni tari kakak tingkat 2008, 2009, 2010, dan adik tingkat angkatan
2012, 2013, 1014 yang selalu membantu pada setiap kegiatan;
12. Mas jaya, Mbak Eva, Pak Heru, dan seluruh Staf Kampus Seni Tari FKIP Universitas
Lampung atas dukungan serta partisipasinya;
13. I Gusti Nyoman (Babe) dan Ibu Ayu atas bantuannya selama ini;
14. Pak bos Wisnu Nugroho, Jay, Mama Tahta, Mami Merdi, dan Bunda Asep yang
memberikan dukungannya dan seperjuangan baik senang maupun susah;
15. Dewi Mufida yang kucintai atas dukungan baik doa, semangat, dan bantuannya;
16. Kontrakan ART is the best;
17. Mas Jujuk Maestro lighting dan teman-teman Crew Lighting Sisytem yang telah telah
memberikan semangat, dan dukungannya;
18. Tak lupa keluarga Brother Lampung Family (BLF) yang kocak;
19. Semua pihak yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

Penulis berharap semoga amal kebaikan meraka diterima oleh Allah SWT, dan akan
mendapatkan balasan yang berlipat ganda, dan diberi kebahagiaan dunia maupun di akhirat
kelak. Harapan penulis semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi kita semua, amin.

Bandar Lampung, Oktober 2015
Penulis,

ANDRI ARDIANTO

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Menurut UU No. 20 tahun 2003, pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk
mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif
mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan,
pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang
diperlukan dirinya, masyarakat, negara dan bangsa ( Amri, 2013:241).

Pendidikan merupakan bagian integral dalam pembangunan. Proses pendidikan tidak
dapat dipisahkan dari proses pembangunan itu sendiri. Pembangunan diarahkan dan
bertujuan untuk mengembangkan sumber daya manusia yang berkualitas dan
pembangunan sektor ekonomi, yang satu dengan lainya berkaitan dan berlangsung
dengan bersamaan. Berbicara tentang proses pendidikan sudah tentu tidak dapat
dipisahkan dengan semua upaya yang harus dilakukan untuk mengambangkan sumber
daya manusia yang berkualitas itu, dilihat dari segi pendidikan, telah terkandung
secara jelas dalam tujuan pendidikan nasional (Hamalik, 2011:1).

2

Tujuan pendidikan adalah seperangkat hasil pendidikan yang tercapai oleh peserta
didik setelah diselenggarakannya kegiatan pendidikan. Sekolah sebagai suatu lembaga
pendidikan formal, secara sistematis merencanakan bermacam-macam lingkungan,
yakni lingkungan pendidikan yang menyediakan berbagai kesempatan bagi peserta
didik untuk melakukan berbagai kegiatan belajar. Berbagai kesempatan belajar itu,
pertumbuhan dan perkembangan peserta didik diarahkan dan didorong ke pencapaian
tujuan yang dicita-citakan. Lingkungan tersebut disusun dan ditata dalam suatu
kurikulum, yang dilaksanakan dalam bentuk proses pembelajaran (Hamalik, 2011:2).

Pendidikan seni pada dasarnya adalah bagaimana seni itu ada dan dimasukan dalam
pendidikan untuk diterapkan atau diajarkan, agar siswa dapat mengembangkan bakat
seni yang dimiliki. Pendidikan seni secara umum berfungsi untuk mengembangkan
kemampuan setiap anak atau siswa untuk memperkenalkan warisan budaya,
memperluas kesadaran sosial dan sebagai jalan untuk pengetahuan. Seni budaya
memberikan sumbangan kepada siswa, akan berani dan bangga akan budaya bangsa
sendiri. Pembelajaran seni budaya khususnya seni tari di sekolah mengarahkan siswa
agar lebih mengenal kebudayaan mereka dalam bidang seni tari (Mustika, 2013:26).

Kesenian merupakan salah satu wujud kebudayaan sebagai hasil dari ungkapan cipta,
rasa dan karsa manusia untuk mewujudkan suatu karya yang indah, agar kebudaan
tidak terancam punah karena usia atau pengaruh dari kebudayaan asing, perlu
dilestarikan dan disebar luaskan kepada masyarakat sebagai aset daerah warisan
leluhur sehingga aset yang dimiliki tidak terkikis oleh pengaruh kebudayaan asing

3

serta dapat diperdayakan sebagai identitas suatu daerah. Khusus di daerah lampung
terdapat banyak macam kesenian, salah satu cabang seni yang difokuskan adalah seni
tari. Seni tari seperti halnya seni-seni yang lain merupakan pernytataan kebudayaan
yang sifat, gaya dan fungsi nya selalu tidak terlepas dari kebudayaan, karena lahirnya
tari dilingkungan kehidupan manusia bersama dengan tumbuhnya peradaban manusia.
Tari merupakan perpaduan gerakan-gerakan yang indah dan ritmis yang disusun atau
ditata sehingga dapat memberi kesenangan dan kepuasan bagi pelaku dan
penikmatnya. Tari dapat dimanfaatkan sebagai salah satu aspek kehidupan manusia,
seperti sarana pendidikan dan rekreasi.

Beraneka ragam tari tradisional yang tumbuh dan berkembang di daerah lampung,
sebagai pencerminan tata kehidupan masyarakat yang harus dipelihara dan
dikembangkan, untuk kemudian diwariskan kepada generasi berikutnya sebagai tari
tradisional, baik bersifat klasik maupun tari rakyat yang sesuai dengan adat istiadat
kesukuan daerah setempat, salah satu budaya yang perlu mendapat perhatian dan perlu
dilestarikan adalah tari bedana.

SMA Muhammadiyah 2 Metro merupakan salah satu sekolah swasta yang berada di
Kota Metro tepatnya di Jl. KH. Ahmad Dahlan No 1 Kota Metro, Provinsi Lampung.
SMA Muhammadiyah 2 Metro pada kelas X memiliki empat kelas yang dimulai dari
X IPS I, X IPS 2, X IPA 1 dan X IPA 2, karena kelas yang cukup banyak maka hanya
dipilih satu yaitu kelas X IPA I. Pemilihan kelas ini selain karena keinginan sendiri
juga karena disarankan oleh guru seni budaya dengan alasan kelas yang lebih aktif

4

dan siswa-siswi cukup baik dibandingkan kelas lain. Pembelajaran Seni Tari di SMA
Muhammadiyah 2 Metro masuk pada intrakurikuler yaitu pada siswa-siswi kelas X
IPA I. Pada aspek pembelajaran tari, guru memilih tari tradisional yaitu tari bedana
dan tari melinting. Pada pembelajaran tari bedana diajarkan pada kelas X IPA dan tari
melinting diajarkan pada kelas X IPS. Pada pembelajaran khususnya praktik tari baru
diterapkan ditahun ini pada semester genap karena pada tahun sebelumnya belum
diadakan praktik. Pelatih tari pada kegiatan intrakurikuler di SMA Muhammadiyah 2
Metro adalah Ibu Nova Delyanti Alumni Unila Prodi Seni Tari Angkatan 2010,
peserta yang mengikuti kegiatan intrakurikuler ini keseluruhannya adalah siswi yang
terdiri dari kelas X IPA I berjumlah 30 orang. Kegiatan intrakurikuler bidang tari ini
dilakukan pada ruang yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran pada jam sekolah.
Penelitian ini dilakukan 8 kali pertemuan pada setiap hari Rabu dan Kamis pada jam
pelajaran seni budaya. Materi yang disampaikan dibatasi hanya pada pencarian nama
ragam, gerakan, musik pengiring, dan urutan geraknya saja, karena jika terlalu banyak
materi dikhawatirkan siswa akan bingung sehingga pembelajaran tidak mendapat hasil
yang maksimal.

Tanggal 19 Maret 2015 diadakan kunjungan ke SMA Muhammadiyah 2 Metro, Kota
Metro untuk mengantarkan surat dan meminta izin penelitian untuk menyelesaikan
studi. Pada waktu itu kepala sekolah sedang tidak berada di tempat, sehingga peneliti
langsung menemui wakil kurikulum sekolah. Disampaikan maksud kedatangan ini
untuk mengadakan penelitian skripsi yang bersifat non partisipan yaitu memberikan

5

materi pembelajaran tari pada kegiatan intratrakurikuler dan juga melakukan
penelitian dengan mengamati proses pembelajaran pada setiap pertemuan terhadap
siswa dengan judul skripsi pembelajaran tari bedana di SMA Muhammadiyah 2
Metro. Setelah itu diberi tahu bahwa guru bidang studi adalah Ibu Nova Delyanti,
yang sudah mengajar selama 1 tahun.

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara pendahuluan di SMA Muhammadiyah 2
Metro menunjukkan bahwa pembelajaran seni budaya yaitu seni tari dianggap sebagai
materi yang sulit dipahami bagi peserta didik, karena dalam tari tidak hanya dituntut
bisa dalam teori mengenai sejarah dan asal muasal tarian tersebut melainkan siswa
harus bisa memeragakan ragam gerak tari dengan tepat dan benar. Diadakanya
pembelajaran tari bedana di SMA Muhammadiyah 2 Metro dengan metode
demonstrasi adalah untuk memberikan pengenalan, pengetahuan, dan pembelajaran
tentang tari bedana. Untuk siswa tingkat menengah ke atas, metode demonstrasi akan
membawa siswa-siswi terlibat langsung dalam memperhatikan dan memperagakan
setiap gerakan yang diajarkan sehingga pembelajaran menjadi lebih menarik dan cepat
diterima. Maka saya tertarik untuk mengadakan penelitian di SMA Muhammadiyah 2
Metro.

6

1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, didapatkan rumusan masalah sebagai berikut.
1.

Bagaimanakah

perencanaan

pembelajaran

tari

bedana

di

SMA

pembelajaran

tari

bedana

di

SMA

Muhammadiyah 2 Metro?
2.

Bagaimanakah

pelaksanaan

Muhammadiyah 2 Metro?
3.

Bagaimanakah hasil pembelajaran tari bedana di SMA Muhammadiyah 2
Metro?

1.3 Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah di atas, dapat dijelaskan tujuan penelitian ini yaitu:
1.

Mendeskripsikan

perencanaan

pembelajaran

tari

bedana

di

SMA

pembelajaran

tari

bedana

di

SMA

Muhammadiyah 2 Metro.
2.

Mendeskripsikan

pelaksanaan

Muhammadiyah 2 Metro.
3.

Mendeskripsikan hasil pembelajaran tari bedana di SMA Muhammadiyah 2
Metro.

7

1.4 Manfaat Penelitian
Penelitian ini memiliki manfaat, yaitu manfaat praktis.
Adapun manfaat praktis dari penelitian ini adalah sebagai berikut.
1.

Memberikan gambaran bagi semua pihak yang terlibat dalam proses
pembelajaran, terutama bagi guru tentang bagaimana pembelajaran yang di
terapkan selama ini.

2.

Mahasiswa pendidikan seni tari diharapkan dapat memanfaatkan hasil
penelitian ini sebagai bahan pengetahuan tentang pembelajaran tari bedana di
SMA Muhammadiyah 2 Metro.

1.5 Ruang Lingkup Penelitian
Ruang lingkup penelitian mencakup subjek penelitian (sasaran) dan objek penelitian
(masalah) ini yaitu:
1.

Adapun subjek penelitian ini adalah siswa-siswi kelas X IPA 1 di SMA
Muhammadiyah 2 Metro.

2.

Objek penelitiannya adalah Penerapan metode demonstrasi pada pembelajaran
tari bedana di SMA Muhammadiyah 2 Metro.

8

1.6 Waktu Penelitian
Tabel 1.1 penelitian ini adalah tahun ajaran 2015/2016.
Waktu
No
1
2
3
4
5
6

Uraian Kegiatan
Menyusun proposal
Menyusun instrumen
Pelaksanaan penelitian
Pengelolahan data
Menyusun laporan hasil
penelitian
Seminar penelitian

Maret

April

Mei

Juni

Juli

Agustus

9

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Pembelajaran
Belajar adalah suatu proses yang ditandai dengan adanya perubahan pada diri seseorang.
Perubahan dari hasil proses belajar dapat ditunjukan dalam berbagai bentuk seperti berubah
pengetahuan, pemahaman, sikap dan tingkah laku, keterampilan, kecakapan, kebiasaan, serta
perubahan aspek-aspek lain yang ada pada individu yang belajar. Belajar adalah modifikasi
atau memperteguh kelakuan melalui pengalaman (learning is defined as the modificasion or
streng thening of behavior through experiencing). Menurut pengertian ini, belajar adalah
merupakan suatu proses, suatu kegiatan dan bukan suatu hasil atau tujuan. Belajar bukan
hanya mengingat, akan tetapi lebih luas dari pada itu, yakni mengalami. Hasil belajar bukan
suatu penguasaan hasil latihan, melaikan perubahan kelakuan. Pengertian ini sangat berbeda
dengan pengetahuan lain tentang belajar, yang menyatakan bahwa belajar adalah memperoleh
pengetahuan, belajar adalah latihan-latihan pembentukan kebiasaan secara otomatis, dan
seterusnya (Hamalik, 2011:36).

Pembelajaran adalah suatu kombinasi yang tersusun meliputi unsur-unsur manusiawi,
material, fasilitas, perlengkapan, dan prosedur yang saling mempengaruhi mencapai tujuan
pembelajaran. Manusia terlibat dalam sistem pengajaran terdiri dari siswa, guru, dan tenaga
lainnya, misalnya tenaga labolatorium. Material, meliputi buku-buku, papan tulis, dan kapur,
fotografi, slide, dan film, audio dan video tape. Fasilitas dan perlengkapan, terdiri dari

10
ruangan kelas, perlengkapan audio visual, juga komputer. Prosedur, meliputi jadwal dan
metode penyampaian informasi, praktik, belajar, ujian dan sebagainya.

Rumusan tersebut tidak terbatas dalam ruang saja. Sistem pembelajaran dapat dilaksanakan
dengan membaca buku, belajar di kelas atau di sekolah, karena diwarnai oleh organisasi dan
interaksi antara berbagai komponen yang saling berkaitan, untuk membelajarkan peserta
didik (Hamalik, 2011 : 57).

2.2 Metode Pembelajaran
Metode adalah cara yang digunakan untuk mengimplentasikan rencana yang sudah disusun
dalam kegiatan nyata agar tujuan yang telah disusun tercapai secara optimal. Ini berati,
metode yang digunakan untuk merealisasiakan strategi yang telah diterapkan (Sanjaya,
2010:147).

Metode pembelajaran adalah cara yang digunakan guru untuk mnyampaikan pelajaran kepada
siswa. Karena penyampaian itu berlangsung dalam interaksi edukatif, metode pembelajaran
dapat diartikan sebagai cara yang dapat dipergunakan oleh guru dalam mengadakan
hubungan dengan siswa pada saat berlangsungnya pengajaran. Dengan demikian metode
pembelajaran merupakan alat untuk menciptakan proses belajar mengajar (Hamalik,
2011:80).

Pembelajaran di sekolah yang berlangsung di ruang kelas dan dilakukan oleh guru sebagai
pengajar tentu menggunakan cara atau metode yang akan membuat siswa pada proses belajar
akan terfokus dengan apa yang dipelajari. Pembelajaran menggunakan cara atau metode yang

11
akan mendukung proses belajar lebih efisien, metode atau cara yang digunakan adalah
metode

pembelajaran

pembelajaran. Metode

sebagai

sebuah

cara

untuk

mengimplementasikan

strategi

pembelajaran tentu berbeda dengan strategi pembelajaran, jika

strategi pembelajaran adalah startegi yang digunakan untuk mengetahui hasil akhir dari
sebuah pembelajaran sedang metode adalah cara yang digunakan dalam sebuah pembelajaran
yang dalam hal ini terkait dengan proses bukan tertuju pada hasil. Metode pembelajaran
digunakan dalam penelitian pembelajaran tari bedana

kelas X IPA 1 di SMA

Muhammadiyah 2 Metro ini karena dalam pembelajaran guru menggunakan satu metode
yang tertulis dalam perencanaanya, maka disini kita biasa melihat berhasil atau tidak metode
yang digunakan, kemudian apakah guru menerapkan metode sesuai dengan prosedur dan
langkah-langkah pelaksanaanya.

2.3 Aktivitas Belajar
Aktivitas belajar merupakan prinsip atau asas yang sangat penting dalam interaksi belajar
mengajar. Dalam aktivitas belajar mengajar ada beberapa prinsip yang berorientasi pada
pandangan ilmu jiwa lama dan pandangan ilmu jiwa modern. Menurut pandangan ilmu jiwa
lama aktivitas didominasi oleh guru, sedang menurut pandangan ilmu jiwa modern aktivitas
didominasi oleh siswa. Kemudian untuk aktivitas belajar dapat digolongkan dalam beberapa
klasifikasi antara lain: visual activities, oral activities, listening activities, writing activities,
drawing activities, motor activities, mental activities, dan emotional.

12
Dalam penelitian ini jenis aktivitas yang dilakukan siswa dalam proses belajar mengajar
adalah sebagai berikut:

1. Visual activities, yaitu dalam aktivitas ini siswa memerhatikan ragam gerak yang
didemonstrasikan oleh guru.
2. Listening activities, yaitu siswa mendengarkan uraian ragam gerak yang didemonstrasikan
oleh guru sesuai dengan ketepatan hitungan gerak.
3. Motor activities, yaitu siswa melakukan percobaan dengan ikut memeragakan ragam gerak
yang dicontohkan oleh guru.

2.4 Evaluasi Belajar
Evaluasi merupakan bagian dari proses belajar mengajar yang sacara keseluruhan tidak dapat
dipisahkan dari kegiatan mengajar. Pada sebagaian guru masih ada asumsi yang kurang tepat.
Asumsi yang tidak pada tempatnya, misalnya, adalah hal biasa jika kegiatan evaluasi tidak
mempunyai tujuan tertentu, kecuali evaluasi tidak mempunyai tujuan tertentu, dan kecuali
evaluasi adalah kegiatan yang harus dilakukan oleh peraturan atau undang-undang. Aturan
yang mengikat tersebut termasuk pasal 58 ayat (1) UU RI NO.20 Tahun 2003 tentang
Sisdiknas, yang menyatakan evaluasi hasil belajar peserta didik dilakukan oleh pendidik
untuk memantau proses, kemajuan dan perbaikan hasil belajar perta didik secara
kesinambungan (Amri, 2013:218).

13
2.5 Tari Bedana
2.5.1 Latar Belakang Tari Bedana
Tari bedana merupakan tari tradisional kerakyatan daerah Lampung yang mencerminkan tata
kehidupan masyarakat Lampung sebagai perwujudan simbol adat istiadat, agama, etika,
yang telah menyatu dalam kehidupan masyarakat. Tari bedana adalah tari muda-mudi
Lampung. Tarian ini biasa dibawakan oleh pemuda – pemudi dalam acara-acara adat dan
acara-acara yang tidak resmi sebagai ungkapan rasa kegembiraan. Tari bedana sebuah
kesenian rakyat yang akrab serta salah satu nilai budaya yang dapat dijadikan cara dalam
menginterpretasikan sesuatu seperti pergaulan, kasih sayang, persaudaraan yang tulus ikhlas
adalah ciri dari tradisional yang tak akan lepas. Hasil kesenian tradisional yang diterima
sebagai tradisi oleh dari generasi kegenerasi. Tari bedana hidup dan berkembang di daerah
Lampung seiring dengan masuknya agama Islam, tidak mengherankan jika di daerah lain di
Indonesia ada yang memiliki kesamaan baik ragam maupun geraknya, serta memiliki fungsi
yang sama sebagai tari pergaulan. Di daerah Sumatra bagian timur termasuk Kalimantan
Barat, tari ini terkenal dengan Zapin atau Jepen, di daerah Sumatra Selatan dan Bengkulu
dengan tari Dana, sedangkan di Indonesia bagian timur seperti Nusa Tenggara Barat dan
Maluku tari ini dikenal dengan nama tari Dana-Dini (Mustika, 2013:51).

Gerak dasar tari bedana dimulai dengan salam diakhiri pula dengan salam yang mana setiap
gerakan dilakukan dengan sopan dan santun disertai dengan kelembutan yang diibaratkan
ketika kaki melangkah tidak membuat kusut tikar atau karpet yang dipakai sebagai alas
mereka menari. Makna filosofis yang terkandung dari gerak tari bedana melambangkan
sebagai bentuk dari kepedulian dengan lingkungan, hal ini dapat dilihat dari gerak pembuka.

14
Penari mengawali dengan tahtim kemudian memberi salam dan melangkah maju dan mundur.
Langkah dan gerak tari berikutnya memasuki penyampaian misi dari tari yaitu ajaran dan
nasehat kehidupan yang berasal dari agama Islam. Sedangkan keseluruhan gerak
melambangkan falsafah tentang kehidupan. Penari bedana dapat pria, wanita saja atau
berpasangan dengan jumlah yang tidak terikat. Gerak tari bedana harus disertakan dengan
ekspresi, agar dapat mengekspresikan dengan baik penari mampu mengenali dan menghayati
unsur-unsur geraknya.

2.5.2 Gerak Dasar Tari
Tari Lampung memiliki dasar-dasar gerak tarian yang berbeda-beda dari setiap daerahnya.
Gerak tari Lampung lahir dan berkembang dimana tarian itu berasal. Namun yang menjadi
keunikan dalam tarian Lampung adalah bentuk dan teknik gerak tarinya (Mustika, 2013:34).
Dalam tari juga dikenal dengan wiraga (tubuh), wirama (irama), wirasa (penghayatan).
Ketiga unsur tersebut merupakan satu ikatan yang membentuk harmoni.
1. Wiraga: raga atau tubuh, yaitu gerak kaki sampai kepala, merupakan media pokok
gerak tari. Gerak tari dirangkai sesuai dengan bentuk yang tepat misalnya
seberapa jauh badan merendah, kaki diangkat atau ditekuk, dan seterusnya.

2. Wirama: ritme (tempo) atau suatu pola untuk mencapai gerakan yang harmonis.
Seberapa lamanya rangkaiyan gerak ditarikan serta ketepatan perpindahan gerak
selaras dengan jatuhnya irama. Irama ini biasanya dari alat musik yang
mengiringi.

15
3. Wirasa: tingkatan penghayatan dan penjiwaan dalam tarian, perasaan yang
diekspresikan lewat raut wajah dan gerak. Keseluruhan gerak tersebut
menjelaskan jiwa dan emosi tarian, seperti sedih, gembira, tegas, dan marah.

Tari merupakan ungkapan ekspresi jiwa yang berbentuk gerak tubuh. Gerak adalah dasar
ekspresi, oleh sebab itu gerak ditemui sebagai ekspresi dari semua pengalaman emosional
yang diekspresikan lewat medium yang tidak rasional, yakni gerakan tubuh atau gerakan
seluruh tubuh. Gerak dasar terdiri dari gerak tangan, gerak kaki, gerak kepala, dan gerak
badan (Mustika, 2013:37).

2.5.3 Musik Pengiring Tari Bedana
Garapan musik untuk pengiring tari bedana ini sengaja disusun yang disesuaikan dengan
suasana dan kesan yang akan dihadirkan. Kehadiran suara atau musik pengiring tarian ini,
tidak hanya terbatas kepada alat musik tradisional saja, akan tetapi dapat ditimbulkan suasana
sesuai yang diinginkan dan diatur dalam ritme dan tempo. Musik yang digunakan dalam
kesenian tari bedana, terdiri dari :
a. Alat musik gambus lunik, adalah sebuah alat musik tradisional daerah Lampung yang
dipetik dawai berjumlah tujuh, sehingga menghasilkan nada yang dominan. Alat ini
merupakan salah satu alat yang digunakan untuk mengiringi tarian dan nyanyian
tradisional.
b. Ketipung, alat musik ini bentuknya mirip dengan gendang tetapi ukurannya agak pendek
dan kecil. Pada umumnya digunakan untuk mengiring tarian dan nyanyian tradisional.

16
c. Karenceng atau terbangan, adalah alat musik yang fungsinya hampir sama dengan
ketipung tetapi bagian permukaannya hanya satu.
d. Alat musik tambahan biasanya dipakai gong kecil bahkan untuk lebih semaraknya dapat
juga dapat pula dipakai alat-alat musik modern seperti biola, accordion, dan lain-lain.

2.5.4 Busana dan Aksesoris Tari Bedana
a. Busana dan Aksesoris Penari Putra
Tabel 2.1 Busana dan Aksesoris Penari Putra
Busana dan Aksesoris Pria
No
Busana dan
Aksesoris Pria
1 Kopiah/Ikat
Kepala

2

Baju Teluk
Belanga dan
Celana Pangsi

3

Kalung Buah
Jukum

Foto

Keterangan
Kopiah/ikat kepala
ini digunakan di atas
kepala

Baju teluk belanga
pada Tari bedana
terdapat berbagai
warna dan tangan
berlengan panjang,
celana pangsi
digunakan sebelum
memakai sarung
belipat
Kalung buah jukum
yang dipakai dileher

17
4

Gelang Kano

Gelang kano yang
dipakai
dipergelangan tangan

5

Bulu Sertai

Bulu sertai digunakan
sebagai ikat pinggang
yang dipakai di atas
lipatan sarung belipat

6

Sarung
Belipat/Tumpal

Sarung
belipat/tumpal pada
Tari bedana dipakai
di luar celana pangsi

(Dokumentasi : Eka, November 2014)

2.2 Busana dan Aksesoris Wanita

No
1

2

Busana
dan
Aksesoris
Wanita
Gaharu

Sanggul
Malang
dan Bunga
Melati

Foto

Keterangan
Gaharu kembang goyang
yang dipakai di atas kepala

Sanggul malang dipasang
dikepala yang dibalut
dengan kembang/bunga
melati dipasang di atas
sanggul

18
3

Penekan

Penekan yang digunakan
didahi

4

Subang
Gawir

Subang gawir/anting yang
dipasang ditelinga

5

Kawai
Kurung

Kawai kurung pada Tari
bedana terdapat berbagai
warna dan tangan berlengan
panjang

6

Bebe

Bebe yaitu kain aksesoris
yang dipakai dipundak

7

Papan
Jajar

Kalung papan jajar yang
dikalungkan dileher

8

Kalung
Buah
Jukum

Kalung buah jukum yang
dipakai dileher

19
9

Gelang
Kano

Gelang kano yang dipakai
dilengan atas

10

Bulu
Sertai

Bulu sertai digunakan
sebagai ikat pinggang yang
dipakai diperut

11

Kain
Songket/T
umpal

Kain sarung yang digunakan
sebagai rok, selain sarug
dapat menggunakan celana
untuk pakaian Tari bedana

(Dokumentasi : Eka, November 2014)

2.5.5 Ragam Gerak Tari Bedana
Tabel 2.3 Ragam Gerak Tari Bedana
Gerak Tahtim

1.

Hit

Uraian Gerak

1

Kaki kanan melangkah ke depan, pandangan ke depan gerakan tangan
kimbang.

2

Kaki kiri melangkah ke depan kemudian pandangan ke depan.

3

Kaki kanan melangkah ke depan setengah meloncat, kaki kiri diangkat.

4

Kaki kanan melangkah ke depan setengah meloncat dan kaki kiri diangkat
dan kemudian pandangan ke bawah.

5

Balik badan kearah kiri dengan kaki kiri didepan kemudian pandangan ke

20
Hit

Uraian Gerak
depan dengan tangan kimbang.

6

Maju kaki kiri badan merendah kemudian pandangan ke depan.

7

Menarik kaki kanan kesebelah kaki kiri dalam posisi jinjit (perempuan)
dan jongkok (laki-laki). Posisi badan tegap pandangan ke depan.

8

Gerakan tangan sembah kearah depan.

(1)

(5)

(2)

(3)

(6)

(7)

(4)

(8)

(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

2. Gerak Khesek Gantung
Hit

Uraian Gerak

1

Langkah kaki kanan ke depan, gerakan tangan bekelai kemudian
pandangan ke depan.

2

Langkah kaki ke depan, pandangan ke depan.

3

Ayun kaki kanan digeser ke samping kanan kemudian pandangan ke
kanan mengikuti arah kaki kanan.

4

Tarik kaki kanan merapat kekaki kiri lalu angkat kemudian pandangan

21
Uraian Gerak

Hit

ke depan dengan tangan bekelai.
5

Langkah kaki kanan ke depan, gerakan tangan bekelai kemudian
pandangan ke depan.

6

Langkah kaki ke depan, pandangan ke depan.

7

Ayun kaki kanan digeser ke samping kanan kemudian pandangan ke
kanan mengikuti arah kaki kanan.

8

Tarik kaki kanan merapat kekaki kiri lalu angkat kemudian pandangan
ke depan.

(1)

(5)

(2)

(3)

(6)

(7)

(4)

(8)

(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

3. Gerak Khesek Injing
Hit

Uraian Gerak

1

Langkah kaki kanan ke depan, pandangan ke depan dengan tangan
bekelai.

2

Langkah kaki kiri ke depan pandangan ke depan dengan tangan bekelai.

3

Mengangkat kaki kanan diletakkan sebelah kaki kiri, posisi kaki kanan

22
Hit

Uraian Gerak
jinjit, pandangan ke bawah, badan merendah.

4

Mengayun kaki kanan kesamping kanan, pandangan ke samping kanan.

5

Langkah kaki kanan ke depan, pandangan ke depan dengan tangan
bekelai.

6

Langkah kaki kiri ke depan pandangan ke depan dengan tangan bekelai.

7

Mengangkat kaki kanan diletakkan sebelah kaki kiri, posisi kaki kanan
jinjit, pandangan ke bawah, badan merendah.

8

Mengayun kaki kanan kesamping kanan, pandangan ke samping kanan.

(1)

(2)

(5)

(6)

(3)

(4)

(7)

(8)

(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

4. Gerak Jimpang
Hit

Uraian Gerak

1

Langkah kaki kanan ke depan, pandangan ke depan lalu gerakan tangan
kimbang.

23
Hit

Uraian Gerak

2

Langkah kaki kiri ke depan, pandangan ke depan lalu gerakan tangan
kimbang.

3

Mundur kaki kanan pandangan ke depan.

4

Langkah kaki kiri ke depan.

5

Kaki kanan melangkah ke depan, kaki kiri diangkat.

6

Putar kaki kiri ke samping kiri.

7

Kaki kanan balik memutar kekanan.

8

Tarik kaki kiri ke samping kaki kanan.

(1)

(5)

(2)

(6)

(3)

(7)

(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

5. Gerak Humbak Moloh
Uraian Gerak

Hit
1

Kaki kanan melangkah ke samping kanan.

2

Kaki kiri mengikuti kaki kanan ke samping kanan.

3

Kaki kanan melangkah ke samping kanan.

4

Kaki kiri ayun ke depan.

(4)

(8)

24
Uraian Gerak

Hit
5

Kaki kiri melangkah ke samping kiri.

6

Kaki kanan melangkah ke samping kiri.

7

Kaki kiri melangkah ke samping kiri.

8

Kaki kanan ayun ke depan.

(1)

(2)

(3)

(4)

(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

6. Gerak Ayun
Hit
1

Uraian Gerak
Langkah kaki kanan ke depan, gerakan tangan kimbang, pandangan ke
depan.

2

Langkah kaki kiri ke depan dengan gerak tangan kimbang.

3

Langkah kaki kanan ke depan dengan gerakan tangan kimbang.

4

Angkat (ayun) kaki kiri.

5

Langkah kaki kiri ke depan, gerakan tangan kimbang, pandangan ke

6

depan.

7

Langkah kaki kanan ke depan dengan gerak tangan kimbang.

8

Langkah kaki kiri ke depan dengan gerak tangan kimbang.
Angkat (ayun) kaki kanan.

25
Hit

Uraian Gerak
(1)
(2)

(3)

(4)

(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

7. Gerak Ayun Gantung
Hit
1

Uraian Gerak
Langkah kaki kanan ke depan, gerakan tangan kimbang, pandangan ke
depan.

2

Langkah kaki kiri ke depan dengan gerak tangan kimbang.

3

Langkah kaki kanan ke depan dengan gerakan tangan kimbang.

4

Angkat (ayun) kaki kiri, pandangan ke depan, gerakan tangan kimbang.

5

Merendah kaki kanan, pandangan ke depan, gerakan tangan kimbang.

6

Angkat/ayun kaki kiri, pandangan ke depan, gerakan tangan kimbang.

7

Merendah kaki kanan, pandangan ke depan, gerakan tangan kimbang.

8

Angkat (ayun) kaki kiri, pandangan ke depan, gerakan tangan kimbang.

(1)

(2)

(3)

(4)

(5)
(6)
(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

(7)

(8)

26
8. Gerak Belitut
Hit

Uraian Gerak

1

Langkah kaki kanan silang kekiri, pandangan ke bawah, gerakan tangan
kimbang.

2

Diikuti kaki kiri dibelakang kaki kanan pandangan ke depan gerakan
tangan kimbang.

3

Langkah kaki kanan silang kekiri, pandangan ke bawah, gerakan tangan
kimbang.

4

Diikuti kaki kiri dibelakang kaki kanan.

5

Maju kaki kanan, maju putar kearah kanan.

6

Silang kaki kiri kekanan, putar badan.

7

Putar kaki kanan kearah kanan dengan membalik badan.

8

Jinjit kaki kiri disamping kaki kanandengan badan merendah tegak,
pandangan ke depan.

(1)

(5)
(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

(2)

(6)

(3)

(7)

(4)

(8)

27
9. Gerak Gelek
Hit

Uraian Gerak

1

Ayun/angkat kaki kanan, pandangan ke depan gerakan tangan kimbang.

2

Langkah kaki kanan ke depan.

3

Langkah kaki kiri ke depan.

4

Langkah kaki kanan ke samping kanan.

5

Mundur kaki kiri.

6

Langkah silang kaki kanan kearah kiri.

7

Geser kaki kiri kearah kiri.

8

Kaki kanan merapat disamping kaki kiri dijinjit lalu pandangan ke
depan.

(1)

(5)
(Foto: Setiadi Raharja, 2014)

(2)

(6)

(3)

(4)

(7)

(8)

28
2.6 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ( RPP)
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran dijabarkan dari silabus untuk mengarahkan kegiatan
belajar siswa dalam upaya mencapai kompetensi dasar. Setiap guru pada satuan pendidikan
berkewajiban menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran secara lengkap dan sistematis
agar pembelajaran berlangsung secara interaksif, inspiratif, menyenangkan, menantang,
memotivasi peserta didik untuk berpartisipasi aktif, serta memberi ruang yang cukup bagi
prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik,
serta psikologis peserta didik. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran disusun untuk setiap
kompetensi dasar yang dapat dilaksanakan dalam satu kali pertemuan atau lebih. Guru
merancang penggalan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran untuk setiap pertemuan yang
disesuaikan dengan penjadwalan disatuan pendidikan (Rusman, 2010:5).

Komponen Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
1. Identitas Mata Pelajaran
Identitas mata pembelajaran meliputi satuan pendidikan, kelas, semester, program,
mata pembelajaran serta jumlah pertemuan.
2. StandarKometensi
Merupakan kualifikasi kemampuan minimal peserta didik yang menggambarkan
penguasaan pengetahuan, sikap, dan keterampilan.
3. KompetensiDasar
Sejumlah kemampuan yang harus dikuasai peserta didik dalam mata pelajaran tertentu
sebagai rujukan penyusunan indikator kompetensi.
4. IndikatorPencapaianKompetensi
Perilaku yang dapat diukur atau diobservasi unutuk menunjukan ketercapaian
kompetensi dasar yang menjadi acuan penilaian mata pembelajaran.

29
5. TujuanPembelajaran
Menggambarkan proses dan hasil yang diharapkan dicapai oleh peserta didik sesuai
dengan kompetensi dasar.
6. Materi Ajar
Materi ajar memuat fakta, konsep, prinsip dan prosedur yang relavan dan ditulis
dalam bentuk butir-butir sesuai dengan rumusan indikator pencapaian kompetensi.
7. Alokasi Waktu
Alokasi waktu tentunya sesuai dengan keperluan untuk pencapaian kompetensi ajar
dan beban ajar.
8. MetodePembelajaran
Digunakan oleh guru untuk mewujudkan suansana belajar dan proses pembelajaran
agar peserta didik mencapai kompetensi dasar.
9. Media danSumberBelajar
Didasarkan pada standar kompetensi dan kompetensi dasar, serta materi ajar, kegiatan
pembelajaran, dan indikator pencapaian kompetensi.
10. ProsedurPembelajaran
1). Pendahuluan, 2). Inti, 3). Penutup
11. Penilaian Hasil Belajar
Prosedur dan instrumen penilaian proses dan hasil belajar disesuaikan dengan
indikator pencapaian kompetensi dan mengacu pada standar penilaian.

Ada dua fungsi RPP dalam proses pengembangannya, yakni fungsi perencanaan dan fungsi
pelaksanaan. Fungsi perencanaan adalah rencana pelaksanaan pembelajaran hendaknya dapat
mendorong guru lebih siap melakukan kegiatan pembelajaran dengan perencanaan yang
matang. Oleh karena itu, setiap akan melakukan pembelajaran, guru wajib memiliki

30
persiapan, baik secara tertulis maupun tidak tertulis. Adapun fungsi pelaksanaan bertujuan
mengefektifkan proses pembelajaran sesuai apa yang direncanakan. Dalam hal ini, materi
standar yang dikembangkan dan dijadikan bahan kajian oleh siswa harus disesuaikan dengan
kebutuhan dan kemampuannya, mengandung nilai fungsional, praktis, serta disesuaikan
dengan kondisi dan kebutuhan lingkungan sekolah dan daerah (Hamdani,2011:203).

2.7 Kegiatan Intrakurikuler
Kegiatan intrakurikuler merupakan kegiatan pengembangan diri yang dilaksanakan sebagian
besar didalam kelas. Kegiatan ini tidak lepas dari proses belajar mengajar yang merupakan
proses inti yang terjadi disekolah sebagai lembaga pendidikan formal. Berdasarkan hal
tersebut, belajar diartikan sebagai suatu bentuk pertumbuhan atau perubahan dalam diri
seseorang yang dinyatakan dalam cara-cara bertingkah laku yang baru berkat pengalaman
dan latihan.

31

BAB III
METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian
Metode penelitian pendidikan dapat diartikan sebagai cara ilmiah untuk mendapatkan data
yang valid dengan tujuan dapat ditemukan, dikembangkan, dan dibuktikan, suatu
pengetahuan tertentu sehingga pada gilirannya dapat digunakan untuk memahami,
memecahkan, dan mengantisipasi masalah dalam bidang pendidikan (Sugiyono, 2012:6).

Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif kualitatif. Peneliti akan mengamati fakta,
gejala-gejala dan objek secara naturalistik yang kemudian menjadi hasil penelitian adalah
sebuah kesimpulan tindakan tanpa adanya rekayasa data (manipulasi data). Penelitian
kualitatif sering disebut metode penelitian naturalistik karena penelitiannya dilakukan pada
kondisi yang alamiah (Sugiyono, 2013:6). Penelitian deskriptif kualitatif yang dimaksud
adalah menggambarkan dan menjabarkan proses pembelajaran tari bedana di SMA
Muhammadiyah 2 Metro.

3.2 Sumber Data
Sumber data pada penelitian ini adalah siswa-siswi kelas X IPA 1 di SMA Muhammadiyah 2
Metro dalam pembelajaran intrakurikuler adalah siswa yang berjumlah 30, dengan jumlah 10
siswa laki-laki dan 20 siswi perempuan, guru seni budaya dan ragam gerak tari bedana yaitu

32
khesek gantung, khesek injing, ayun, ayun gantung, humbak molo, tahtim, belitut, ghelek dan
jimpang.

3.3 Teknik Pengumpulan Data
Pada penelitian ini teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan
dokumentasi.

3.3.1 Observasi (Pengamatan)
Dalam menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi cara yang paling efektif
adalah melengkapinya dengan format atau blangko pengamatan sebagai instrumen. format
yang disusun serisi item-item tentang kejadian atau tingkah laku yang digambarkan akan
terjadi (Arikunto, 2010:272).

Pengamatan secara langsung pada pembelajaran tari di SMA Muhammadiyah 2 Metro yang
bertujuan untuk mendapatkan informasi tentang pengamatan secara langsung terhadap
pembelajaran seni tari disekolah. melalui tahap observasi diharapkan dapat diperoleh data
tentang pembelajaran tari bedana di SMA Muhammadiyah 2 Metro. Observasi dilakukan
dengan cara melakukan wawancara secara langsung dengan guru seni budaya dan salah
satunya kelas X IPA I mengenai pembelajaran seni budaya.

3.3.2 Wawancara
Wawancara digunakan digunakan sebagai teknik pengumpulan data, bila peneliti atau
pengumpul data telah mengetahui dengan pasti tentang informasi apa yang akan diperoleh.
Oleh karena itu dalam melakukan wawancara, pengumpulan data telah menyiapkan

33
instrumen penelitian berupa pertanyaan-pertanyaan tertulis alternatif jawabanya pun telah
disiapkan (Sugiyono, 2013:138).

Pedoman wawancara yang digunakan hanya berupa garis besar permasalahan. Wawancara
hanya dilakukan untuk memperoleh data secara langsung dari informasi yakni wakil kepala
bidang kesiswaan, guru seni budaya, dan siswa yang mengikuti kegiatan pembelajaran.

3.3.3 Dokumetasi
Dokumentasi yaitu mencari data mengenai hal-hal yang berupa catatan, transkip,