KRITERIA UMKM MITRA PENGUSUL SELEKSI FORMAT PROPOSAL DAN BATAS WAKTU PENGUSULAN PENGUMUMAN Hasil seleksi akan diumumkan pada Juli 2013 melalui website Kopertis Wilayah

Pedoman Teknis Penyusunan Proposal PMW Kopertis Wilayah VII Jawa Timur Tahun 2013 3 7. Tiap PT dapat mengusulkan maksimun 3 tiga kelompok dengan Jumlah proposal sesuai dengan jumlah kelompok usaha.

E. PESERTA PMW

Kriteria yang ditetapkan oleh PT bagi kelompok mahasiswa : 1. Keanggotaan kelompok: a. Terdiri dari Mahasiswa, untuk Program S1 telah menyelesaikan kuliah 4 semester atau minimal telah menempuh 80 SKS dan untuk mahasiswa program Diploma dan politeknik telah menyelesaikan kuliah 3 semester atau minimal telah menempuh 60 SKS. b. Lulus seleksi yang meliputi minat, motivasi berwirausaha dan softskills yang lain. Seleksi dilakukan oleh tim yang profesional yang ditetapkan oleh PT. 2. Melaksanakan magang di UMKM yang relevan dengan rencana usaha yang akan dilaksanakannya kurang lebih 3 bulan. 3. Mengikuti pelatihan kewirausahaan yang diselenggarakan oleh perguruan tinggi yang hasil akhirnya berupa Rencana Bisnis Business Plan. 4. Mengajukan Rencana Bisnis kepada perguruan tingginya. 5. Melaksanakan kegiatan bisnis sesuai dengan rencana bisnis yang telah disetujui. 6. Bertanggungjawab atas penggunaan dana untuk kegiatan wirausaha yang dilaksanakannya. 7. Membuat laporan kemajuan dan pelaksanaan usaha yang dilaksanakannya sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 8. Mempunyai Dosen Pendamping dan Pembina UMKM tempat magang. 9. Kegiatan dilaksanakan dalam jangka waktu maksimum 1 satu tahun.

F. KRITERIA UMKM MITRA PENGUSUL

1. Relevan dengan konsep usaha yang dikembangkan; Pedoman Teknis Penyusunan Proposal PMW Kopertis Wilayah VII Jawa Timur Tahun 2013 4 2. UMKM yang telah mapan, minimal sudah berdiri 5 tahun dan usahanya telah berkembang.

G. SELEKSI

Seleksi dilakukan oleh sebuah tim yang ditetapkan Kopertis Wilayah VII Jawa Timur. Seleksi berdasarkan proposal yang diajukan desk evaluation dengan kriteria seperti terdapat dalam Format Penilaian.

H. KRITERIA PENILAIAN PROPOSAL PT PENGUSUL

1. Komitmen Institusi yang tercermin dari hasil evaluasi diri yang menjelaskan tentang arah, kebijakan, tujuan, dan program pengembangan kewirausahaan mahasiswa, keterkaitan program kewirausahaan dengan program kemahasiswaan lain, dan sumber daya yang dimiliki yang mendukung rencana yang diusulkan. Pengusul dapat menjelaskan ketersediaan fasilitas dan SDM pendukung seperti: a. Organisasi yang bertanggung jawab dalam pengembangan kewirausahaan mahasiswa dan pengorganisasiannya. b. Sumber daya manusia yang tersedia seperti Dosen atau praktisi yang kualifikasi pendidikan dan pengalamannya relevan dengan bidang kewirausahaan yang akan dilaksanakan dibuktikan dengan Curriculum Vitae yang diketahui oleh pejabat yang bertanggungjawab dalam bidang ketenagaan perguruan tinggi setempat. c. Sarana dan prasarana yang disediakan untuk mendukung program tersebut. d. Program lain sejenis yang mendukung misal adanya matakuliah kewirausahaan, PKM Kewirausahaan, kegiatan pengabdian masyarakat yang berkaitan dengan pembinaan usaha kecil, program vucer dan sejenisnya. e. Kerjasama yang dilakukan dengan UMKM, dan MOU dengan UMKM yang diusulkan terlibat dalam program yang diusulkan dilengkapi dengan profil UMKM. 2. Relevansi program yang diusulkan dalam mendukung pengembangan kewirausahaan pada perguruan tinggi pengusul. Pedoman Teknis Penyusunan Proposal PMW Kopertis Wilayah VII Jawa Timur Tahun 2013 5 3. Kejelasan mekanisme pelaksanaan kegiatan di tingkat institusi yang meliputi organisasi pelaksanaan kegiatan, mekanisme koordinasi dan mekanisme monitoring di tingkat institusi PT. 4. Kejelasan mekanisme rancangan program yang meliputi latar belakang, rasional tujuan, mekanisme dan rancangan aktivitas, jadwal pelaksanaan, indikator keberhasilan, sumber daya yang dibutuhkan, keberlanjutan, dan penanggung jawab kegiatan. 5. Kejelasan indikator Umum Keberhasilan : lihat panduan. 6. Kejelasan dan kelayakan Anggaran, yang tercermin dari pengalokasian penggunaan anggaran dan kelayakannya dengan kegiatan yang dilakukan.

I. SISTEMATIKA PROPOSAL

- Halaman Judul - Halaman Pengesahan - Executive Summary Ringkasan Eksekutif, 1 halaman

Bab I INFORMASI UMUM maksimal 5 halaman

1. Visi, Misi, Tujuan. 2. Fakultas dan program studi jelaskan secara ringkas tentang profil Prodi yang meliputi : ijin operasional, jenjang akreditasi, Epsbed, ketaatan terhadap azas penyelenggaraan perguruan tinggi, pengalaman-pengalaman yang terkait dengan pengembangan program kewirausahaan. 3. Arah Program Pengembangan Kewirausahaan. 4. Organisasi Pengembangan Kewirausahaan - Nomor 3 dan 4 diberi deskripsi tentang integrasi usaha yang akan dikembangkan diusulkan. Contoh, ada tiga usulan kegiatan usaha, maka arah dan organisasi pengembangan ke tiga usulan tersebut dideskripsikan, sehingga tampak jelas arah dan organisasinya semacam road map - 5. Sumber Daya Pendukung saranaprasarana, SDM, Akses UMKM. Pedoman Teknis Penyusunan Proposal PMW Kopertis Wilayah VII Jawa Timur Tahun 2013 6

Bab II RANCANGAN PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA maksimal 20

halaman 1. Latar belakang 2. Program yang diusulkan 3. Mekanisme dan rancangan aktivitas 4. Jadwal pelaksanaan 5. Indikator keberhasilan 6. Sumber daya yang dibutuhkan termasuk ketersediaan dosen pendamping dan UMKM Mitra 7. Keberlanjutan 8. Penanggung jawab kegiatan

Bab III PENGORGANISASIAN PROGRAM maksimal 5 halaman

1. Organisasi pelaksanaan kegiatan 2. Mekanisme koordinasi 3. Mekanisme monitoring dan evaluasi internal

Bab IV RANCANGAN ANGGARAN maksimal 2 halaman

LAMPIRAN-LAMPIRAN : 1. Sertifikat Akreditasi Institusi atau Prodi yang diusulkan. 2. Laporan EPSBED terakhir 2011-2 minimal 80 3. Surat Pernyataan Pimpinan Perguruan Tinggi yang berisi : dukungan teknis dan non teknis, termasuk dana pendamping yang diperlukan; tidak sedang melakukan pelanggaran terhadap peraturan-peraturan Dirjen Dikti; dan tidak dalam status sengketa dengan penyelenggara. 4. MOU UMKM mitra dan Profil UMKM. 5. Riwayat Hidup Dosen pendamping dan Pembina dari UMKM. 6. Tim PMW personalia pelaksanamahasiswa. 7. Berita Acara Sosialisasi PMW. Pedoman Teknis Penyusunan Proposal PMW Kopertis Wilayah VII Jawa Timur Tahun 2013 7 8. Surat Pernyataan Usulan Kegiatan PMW Tidak Sedang atau Telah Pernah Dibiayai DIKTI Kemdikbud. 9. Lampiran lain-lain yang sesuai

J. FORMAT PROPOSAL DAN BATAS WAKTU PENGUSULAN

1. Format usulan : a. Diketik dengan font style Times New Roman, ukuran 12, ketikan ukuran 1 spasi dan antar alinea 2 spasi. b. Warna Cover Biru Muda. c. Dicetak pada kertas A-4 ukuran 70 gram dengan format depan seperti pada lampiran. d. Masing-masing usulan dicetak rangkap 2 dua dan dilengkapi dengan softcopy dalam CD. Contoh : apabila PT mengusulkan tiga kelompok usaha maka masing-masing dicetak rangkap dua sehingga jumlah seluruhnya ada enam eksemplar. Harap dilengkapi dengan surat pengantar dari PT disertai rekapitulasi usulan usaha. 2. Proposal dibuat untuk institusi yang bersangkutan yang tugas pokok dan fungsinya Tupoksi tiap usulan usaha. Satu proposal satu usulan usaha. Misalkan perguruan tinggi mengusulkan tiga usaha maka proposal yang disampaikan ada tiga sesuai dengan usulan program usaha masing-masing. 3. Proposal diterima di Sub Bagian Kemahasiswaan Kopertis Wilayah VII Jatim Jl. Dr. Ir. H. Soekarno No. 177 Surabaya, selambat-lambatnya 10 Juni 2013.

K. PENGUMUMAN Hasil seleksi akan diumumkan pada Juli 2013 melalui website Kopertis Wilayah

VII Jatim www.kopertis7.go.id dan surat pemberitahuan ke perguruan tinggi pemenang. Pedoman Teknis Penyusunan Proposal PMW Kopertis Wilayah VII Jawa Timur Tahun 2013 8

L. MONITORING DAN EVALUASI