PENGARUH PENDIDIKAN SEKS DALAM KELUARGA TERHADAP PERKEMBANGAN MORAL ANAK DI RW 01 DUSUN VII KEKAH KELURAHAN TERBANGGI BESAR LAMPUNG TENGAH

ABSTRAK

PENGARUH PENDIDIKAN SEKS DALAM KELUARGA TERHADAP
PERKEMBANGAN MORAL ANAK DI RW 01 DUSUN VII
KEKAH KELURAHAN TERBANGGI BESAR
LAMPUNG TENGAH

Oleh

Muhammad Haris Septiawan

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan menganalisis Pengaruh Pendidikan
Seks dalam keluarga terhadap Perkembangan Moral anak di RW 01 Dusun VII
Kekah Kelurahan Terbanggi Besar Lampung Tengah. Adapun rumusan masalah
dalam penelitian ini yaitu adakah pengaruh pendidikan seks dalam keluarga
terhadap perkembangan moral anak di RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan
Terbanggi Besar Lampung Tengah. Jenis penelitian ini adalah penelitian
kuantitatif dengan menggunakan uji pengaruh antar variabel-variabel yang akan
diteliti. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 289 KK, sehingga sampel yang
diambil sebanyak 15% yaitu sebanyak 43 KK.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa terdapat

derajat keeratan, yaitu dengan koefisien kontigensi C= 0,68 dan koefisien
kontigensi Cmaks= 0,81 sehingga diperoleh nilai EKAT 0,83. Artinya bahwa
terdapat pengaruh pendidikan seks dalam keluarga terhadap perkembangan moral
anak di RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan Terbanggi Besar Lampung Tengah.
Kata kunci: Pendidikan seks, keluarga, moral

PENGARUH PENDIDIKAN SEKS DALAM KELUARGA TERHADAP
PERKEMBANGAN MORAL ANAK DI RW 01 DUSUN VII
KEKAH KELURAHAN TERBANGGI BESAR
LAMPUNG TENGAH

Oleh

MUHAMMAD HARIS SEPTIAWAN
Skripsi
Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Mencapai Gelar
SARJANA PENDIDIKAN

Pada
Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2014

PENGARUH PENDIDIKAN SEKS DALAM KELUARGA TERHADAP
PERKEMBANGAN MORAL ANAK DI RW 01 DUSUN VII
KEKAH KELURAHAN TERBANGGI BESAR
LAMPUNG TENGAH

(Skripsi)

Oleh
Muhammad Haris Septiawan

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG

2014

DAFTAR GAMBAR

Gambar
2.1

Bagan Kerangka Pikir ............................................................................

Halaman
47

DAFTAR ISI

ABSTRAK .....................................................................................................
HALAMAN JUDUL ......................................................................................
HALAMAN PERSETUJUAN .....................................................................
HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................
SURAT PERNYATAAN ..............................................................................
RIWAYAT HIDUP .......................................................................................

PERSEMBAHAN ..........................................................................................
MOTO ............................................................................................................
SANWACANA ..............................................................................................
DAFTAR ISI ..................................................................................................
DAFTAR TABEL .........................................................................................
DAFTAR GAMBAR .....................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................

i
ii
iii
iv
v
vi
vii
viii
ix
x
xi
xii

xiii

I. PENDAHULUAN
A.
B.
C.
D.
E.

Latar Belakang ..........................................................................................
Identifikasi Masalah ..................................................................................
Pembatasan Masalah .................................................................................
Rumusan Masalah .....................................................................................
Tujuan Penelitian dan Kegunaan Penelitian .............................................
1. Tujuan Penelitian ................................................................................
2. Kegunaan Penelitian ............................................................................
a. Kegunaan Teoritis .........................................................................
b. Kegunaan Praktis ..........................................................................
F. Ruang Lingkup Penelitian .........................................................................
a. Ruang Lingkup Ilmu ...........................................................................

b. Ruang Lingkup Subjek ......................................................................
c. Ruang Lingkup Objek .........................................................................
d. Ruang Lingkup Tempat ......................................................................
e. Ruang Lingkup Waktu ........................................................................

1
7
8
8
8
8
9
9
9
9
9
10
10
10
10


II. TINJAUAN PUSTAKA
A. Deskripsi Teori ..........................................................................................
1. Tinjauan Tentang Pendidikan Seks Dalam Keluarga .......................
a. Pengertian Pendidikan Seks .......................................................

11
11
11

b. Materi Pendidikan Seks .............................................................
c. Tujuan Pendidikan Seks .............................................................
d. Pengertian Tentang Keluarga .....................................................
e. Bentuk-Bentuk Pendidikan Seks Dalam Keluarga .....................
2. Tinjauan Tentang Pembentukan Moral Anak ...................................
a. Pengertian Pembentukan Moral .................................................
b. Pengertian Moral.........................................................................
c. Perkembangan Moral ..................................................................
d. Unsur-Unsur Moral .....................................................................
e. Norma-Norma Moral ..................................................................

f. Pengertian Anak ..........................................................................
B. Kerangka Berpikir .....................................................................................

16
18
20
26
31
31
32
33
38
40
42
44

III. METODOLOGI PENELITIAN
A.
B.
C.

D.
E.
F.

G.
H.

I.

J.

Metodologi Penelitian ...............................................................................
Populasi ......................................................................................................
Sampel .......................................................................................................
Tekhnik Sampling .....................................................................................
Variabel Penelitian .....................................................................................
Definisi Konseptual dan Definisi Operasional ..........................................
1. Definisi Konseptual .............................................................................
2. Definisi Operasional ............................................................................
Rencana Pengukuran Variabel ..................................................................

Teknik Pengumpulan Data ........................................................................
1. Teknik Pokok ......................................................................................
a. Angket ...........................................................................................
2. Teknik Penunjang ................................................................................
a. Dokumentasi .................................................................................
b. Observasi .......................................................................................
c. Tekhnik Wawancara.......................................................................
Uji Validitas dan Reliabilitas ....................................................................
1. Uji Validitas ........................................................................................
2. Uji Reliabilitas .....................................................................................
Teknik Analisis Data .................................................................................

46
47
47
48
49
49
49
50

51
52
52
52
53
53
53
53
54
54
54
56

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Langkah-Langkah Penelitian ....................................................................
1. Persiapan Pengajuan Judul ...................................................................
2. Penelitian Pendahuluan .......................................................................
3. Pengajuan Rencana Penelitian ............................................................
4. Pelaksanaan Penilaian ..........................................................................
a. Persiapan Administrasi...................................................................
b. Penyusunan Alat Pengumpulan Data ............................................
5. Pelaksanaan Uji Coba Angket .............................................................
a. Analisis Validitas Soal Angket .....................................................

59
59
60
61
61
61
61
62
62

B.

C.

D.

E.
F.

b. Analisis Uji Realibilitas Angket ....................................................
Gambaran Umum Lokasi Penelitian .........................................................
1. Sejarah Singkat .....................................................................................
2. Keadaan Geografis Dusun VII Kekah ..................................................
3. Keadaan Penduduk ...............................................................................
4. Sarana dan Prasarana di Dusun VII Kekah ..........................................
Deskripsi Data ...........................................................................................
1. Pengumpulan Data ...............................................................................
2. Penyajian Data .....................................................................................
Pengujian Data ...........................................................................................
1. Pengujian Pengaruh .............................................................................
2. Pengujian Tingkat Keeratan Pengaruh ................................................
Pembahasan ................................................................................................
Pembahasan Tentang Pengaruh, Hasil Pengujian Dan Pemaknaannya .....

62
67
67
68
68
70
71
71
71
89
89
93
96
109

IV. KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan ...............................................................................................
B. Saran ...........................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

111
112

DAFTAR LAMPIRAN
1. Surat Keterangan Penelitian dari Pembantu Dekan 1 Fakultas Keguruan
dan Ilmu Pendidikan
2. Surat Izin Penelitian Pendahuluan
3. Surat Izin Penelitian
4. Surat Keterangan Telah Melakukan Penelitian atau Balasan
5. Angket
6. Distribusi Skor Hasil Angket Pendidikan Seks
7. Distribusi Skor Hasil Angket Perkembangan Moral

DAFTAR TABEL

Tabel

Halaman

3.1. Data Jumlah Keluarga Di RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan
Terbanggi Besar Lampung Tengah .........................................................

49

3.2. Data Jumlah Keluarga Di RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan
Terbanggi Besar Lampung Tengah Yang Dijadikan Sample Penelitian
4.1

Distribusi Skor Hasil Uji Coba Angket Dari Sepuluh Orang
Responden Diluar Sampel Untuk Item Ganjil (X) ................................

4.2

65

Distribusi Skor Hasil Uji Coba Angket Dari Sepuluh Orang
Responden Diluar Sampel Untuk Item Genap (Y) ................................

4.3

50

66

Tabel Kerja Antara Item Ganjil (X) Dengan Item Genap (Y) Dari Uji
Coba Angket Kepada Sepuluh Responden Orang Di Luar Sampel .......

67

4.4

DafTar Nama Kepala Dusun Yang Pernah Menjabat .............................

70

4.5

Jumlah Penduduk Dusun VII Berdasarkan Pembagian Rkun Tetangga .

71

4.6

Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian ................................

71

4.7

Jumlah Penduduk Berdasarkan Agama ...................................................

72

4.8

Sarana Dan Prasarana Pendidikan Umum...............................................

72

4.9

Sarana Ibadah Di Dusun VII ...................................................................

72

4.10 Distribusi Skor Angket Indikator Peran Orang Tua ................................

74

4.11 Distribusi Frekuensi Indikator Peran Orang Tua ....................................

75

4.12 Distribusi Skor Angket Indikator Materi Pendidikan Seks .....................

76

4.13 Distribusi Frekuensi Indikator Materi Pendidikan Seks .........................

77

4.14 Distribusi Skor Angket Indikator Dampak Pendidikan Seks ..................

79

4.15 Distribusi Frekuensi Indikator Dampak Pendidikan Seks .....................

80

4.16 Distribusi Skor Angket Pendidikan Seks ................................................

80

4.17 Distribusi Frekuensi Pendidikan Seks.....................................................

82

4.18 Distribusi Skor Angket Indikator Pra-Konvensional ..............................

83

4.19 Distribusi Frekuensi Indikator Pra-Konvensional ...................................

84

4.20 Distribusi Skor Angket Indikator Konvensional .....................................

85

4.21 Distribusi Frekuensi Indikator Konvensional ........................................

86

4.22 Distribusi Skor Angket Indikator Pasca-Konvensional ..........................

87

4.23 Distribusi Frekuensi Indikator Pasca-Konvensional ..............................

88

4.24 Distribusi Skor Angket Perkembangan Moral ........................................

89

4.25 Distribusi Frekuensi Perkembangan Moral ............................................

90

4.26 Hasil Angket Tentang Pengaruh Pendidikan Seks Dalam Keluarga
Terhadap Perkembangan Moral Anak Di RW 01 Dusun VII Kekah
Kelurahan Terbanggi Besar Kabupaten Lampung Tengah ....................

92

4.27 Daftar Kontingensi Perolehan Data Tentang Pengaruh Pendidikan Seks
Dalam Keluarga Terhadap Perkembangan Moral Anak Di RW 01 Dusun
VII Kekah Kelurahan Terbanggi Besar Kabupaten Lampung Tengah ..

94

PERSEMBAHAN

Puji syukur dari hati yang paling dalam kepada ALLAH SWT atas semua
karunia dan limpahan rahmat-NYA dengan ini kupersembahkan karya kecilku
sebagai tanda baktiku kepada:
Kedua orang tuaku tercinta Ayahanda Azhar dan Ibunda Suciatmi yang selama
ini telah memberikan cinta kasih sayang, dukungan, dan selalu mendoakan
keberhasilanku.
Seluruh guru dan dosen yang telah mendewasakanku dalam berfikir dan
bertindak dan seluruh orang yang telah berpartisipasi dalam keberhasilanku
Almamater tercintaku Universitas Lampung

RIWAYAT HIDUP

Peneliti bernama Muhammad Haris Septiawan dilahirkan di
Bandar Jaya 30 September 1992 yang merupakan anak pertama
dari dua bersaudara pasangan Bapak Azhar dan Ibu Suciatmi.
Pendidikan formal

yang pernah ditempuh,

TK Yayasan

Pendidikan Proklamasi 45 Bandar Harapan, Sekolah Dasar di SD Yayasan
Pendidikan Proklamasi 45 Bandar Harapan yang diselesaikan pada tahun 2004,
Sekolah Menengah Pertama di SMP Negeri 1 Terbanggi Besar diselesaikan pada
tahun 2007, dan Sekolah Menengah Atas di SMA Negeri 1 Terbanggi Besar
diselesaikan pada tahun 2010.
Pada tahun 2010, peneliti diterima sebagai mahasiswa Universitas Lampung Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Program Studi Pendidikan Pancasila dan
Kewarganegaraan melalui jalur seleksi tes (PKAB) dan dengan skripsi ini peneliti
akan segera menamatkan pendidikannya pada jenjang S1.

SANWACANA

Bismillaahirrahmaanirrahim,

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, karena berkat Rahmat dan
Hidayahnya-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul
“Pengaruh Pendidikan Seks Dalam Keluarga Terhadap Perkembangan Moral
Anak di RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan Terbanggi Besar Lampung Tengah”.
Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana
Pendidikan pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.

Di dalam penelitian ini, peneliti banyak menghadapi kesulitan hingga tahap
penyelesaian. Berkat bimbingan, saran serta bantuan baik moral maupun spiritual
serta arahan dari berbagai pihak, segala kesulitan dapat terlewati dengan baik. Oleh
karean itu peneliti mengucapkan terima kasih kepada Bapak Drs. Berchah Pitoewas,
M.H selaku Pembimbing I, terima kasih atas motivasi dan bimbingannya dalam
membantu penyusunan skripsi. Dan Bapak Hermi Yanzi, S.Pd., M.Pd. selaku
Pemimbing II, teima kasih atas kesediaan untuk membimbing dalam menyusun
skripsi ini.

Selain itu, penulis mengucapkan terima kasih kepada:

1. Bapak Dr. Hi. Bujang Rahman, M.Si. selaku Dekan Fakultas Keguruan dan
Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.
2. Bapak Dr. Hi. M. Thoha B.S Jaya,M.S, selaku Pembantu Dekan I Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.
3. Bapak Drs. Hi. Arwin Achmad, M.Si. selaku Pembantu Dekan II Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.
4. Bapak Drs. Hi. Iskandarsyah, M.H. selaku Pembantu Dekan III Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.
5. Bapak Drs. Hi. Buchori Asyik, M.Si. selaku Ketua Jurusan Pendidikan Ilmu
Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas
Lampung.
6. Bapak Hermi Yanzi, S.Pd.,M.Pd selaku Ketua Program Studi Pendidikan
Pancasila dan Kewarganegaraan sekaligus pembahas II terima kasih atas saran
dan masukannya.
7. Bapak Drs. Holilulloh, M.Si. selaku pembahas I terima kasih atas saran dan
masukannya.
8. Bapak

dan

Ibu

Dosen

Program

Studi

Pendidikan

Pancasila

dan

Kewarganegaraan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas
Lampung.
9. Bapak Haidir selaku Kepala Dusun VII Kekah Kelurahan Terbanggi Besar
Kabupaten Lampung Tengah yang telah memberikan izin kepada peneliti
untuk melaksanakan penelitian.

10. Seluruh warga Dusun VII kekah Terbanggi Besar Lampung Tengah
khususnya, yang telah bersedia untuk menjadi responden.
11. Teristimewa untuk kedua orang tuaku, Bapak Azhar dan Ibu Suciatmi yang
telah memberikan do’a dan dukungan semangat demi keberhasilanku.
12. Terima kasih untuk kakak dan adikku tersayang yang selalu aku banggakan
Lia Indah Palupi SE, Bripda Deni Hardiansyah dan Abelia Putri Cantika yang
telah memberikan do’a dan semangat untuk menemani perjuanganku.
13. Keluarga Besarku yang selalu menanti keberhasilanku.
14. Teman-teman bermain Akuan, Angga Rayen, Aldo, Andrian, Dipo, Yuyun,
Roni, Pran, Pepeng, Nando, Dendi, Yuri, Wildani, Aria, Fikri, Danji, dan
teman teman lainnya yang selalu menemani perjuanganku dan memberikan
dukungan baik dalam keadaan susah maupun senang. Semoga kita semua
menjadi orang yang sukses, aamiin.
15. Seluruh teman-teman seperjuangan PPKn angkatan 2010, terima kasih atas
kebersamaan, canda tawa, suka cita, susah senang yang telah dilalui bersama.
16. Keluarga besar Civic Education kakak-kakak angkatan 2008, 2009 adik
tingkat 2011-2013. Terima kasih atas kebersamaan dan kerjasamanya.

17. Sahabat-sahabatku sesama SMA Negeri 1 Terbanggi Besar terima kasih atas
kebersamaan, canda tawa, suka cita, yang telah dilalui bersama.

18. Serta semua pihak yang telah membantu baik secara langsung maupun tidak
langsung terima kasih atas segala kebaikannya dan semoga Alloh SWT selalu
memberikan balasan atas kebaikan itu.

Peneliti menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari kata sempurna, akan tetapi
peneliti berharap semoga skripsi yang sederhana ini dapat berguna dan bermanfaat
bagi kita semua, Amin.

Bandar Lampung, Agustus 2014
Peneliti,

Muhammad Haris Septiawan
NPM 1013032010

1

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Perkembangan teknologi dan informasi yang saat ini semakin cepat dan
berkembang mendorong semua lapisan masyarakat untuk masuk kedalam
system dunia yang mengglobal dan universal yang sering di sebut fenomena
globalisasi. Globalisasi tersebut meliputi seluruh aspek kehidupan manusia
yaitu aspek ekonomi, politik, social, budaya, teknologi dan informasi. Pada
zaman sekarang, dimana tehnologi yang semakin maju, yang semakin
canggih, yang dapat mengakses informasi secara mudah dan yang praktis
dapat dimiliki semua umur, orang dewasa, remaja, bahkan anak-anak. Arus
globalisasi tanpa penyaringan yang membawa dampak signifikan terhadap
budaya dan perilaku masyarakat, mengakibatkan seks sering disalahartikan
dan mengalami pergeseran makna kearah negative. Bahkan banyak remaja
yang terjebak di dalamnya, padahal belum mengenal seks dengan benar.

Disini ditekankan pada remaja, dimana remaja rasa ingin tahu terhadap
masalah seksual, karena sangat penting untuk pembentukan hubungan baru
dengan lawan jenis. Masa remaja merupakan suatu fase perkembangan dari
masa kanak-kanak menuju ke arah kedewasaan. Di samping remaja adalah
manusia yang sedang berkembang secara fisik dan psikologis (emosi). Dalam

2

keadaan seperti itu berkembang pula fungsi-fungsi hormonal dalam tubuh
remaja. Umumnya proses kematangan fisik lebih cepat terjadi dari pada proses
kematangan psikologis. Melihat masa remaja sangat potensial dan dapat
berkembang ke arah positif maupun negatif maka intervensi edukatif dalam
bentuk pendidikan, bimbingan, maupun pendampingan sangat diperlukan
untuk mengarahkan potensi remaja tersebut agar berkembang dengan baik, ke
arah positif dan produktif. Sehubungan dengan ini, masalah seks remaja
sesungguhnya merupakan masalah yang sangat penting dan harus segera
diantisipasi.

Berkembang tidaklah mudah, terutama bila menginjak usia remaja dimana
anak laki-laki dan perempuan mulai tumbuh dengan cepat, mulai dari
tumbuhnya bulu-bulu diketiak, otot-membesar, tumbuhnya payudara pada
anak perempuan, dan tumbuhnya tonjolan dileher atau jakun, hal tersebutlah
yang membuat remaja merasa tidak mudah berkembang karena malu dan
segan untuk bertanya tentang seksualitas kepada orang tua dan juga sebaliknya
orang tua kepada anak yang kurang memberikan pengertian kepada anaknya
tentang gejala yang terjadi pada anak tersebut. Hal inilah yang membuat
remaja untuk mencari sendiri informasi lewat semua bentuk media massa dan
teknologi internet.
Perubahan perubahan yang sangat menarik perhatian itu selalu menimbulkan
masalah yang serius, Karena baik orang tua maupun remaja sering bingung
dan tidak mengetahui apa yang harus dikerjakan. Para remaja itu sudah
sanggup mengendalikan dirinya sendiri, tetapi kebanyakan ia masih

3

meridukan perlindungan dari rumah tangga dan bimbingan dari pikiran yang
lebih tua dan lebih bijaksana. .

Dari hal diatas terjadilah komunikasi yang kurang baik antara orang tua dan
anak, sehingga mengakibatkan si anak lebih baik mencari sendiri informasi
tentang seks di berbagai media untuk mengakses informasi tersebut, sehingga
tidak terbatas apa yang seharusnya menjadi batasan untuk mereka ketahui.
Mereka malah mengakses gambar porno dan video porno yang dapat membuat
nafsu remaja tidak terkontrol sehingga dapat terjadilah aktivitas seksual seperti
pelecehan dan kekerasan seksual, hubungan seksual pra nikah, kehamilan
yang tidak dikehendaki, aborsi, pernikahan dini, penyakit seksual menular
termasuk HIV/AIDS serta permasalahan sosial yang berpengaruh terhadap
kesiapan remaja untuk mengatur masa depannya.

Anak Remaja yang tidak mendapat pendidikan seks dari keluarga, mayoritas
mereka yang memiliki rasa ingin tahu yang besar menjadikan teman
pergaulannya sebagai tempat berguru. Di samping itu mereka juga mencaricari informasi sendiri misalnya dengan menyewa DVD porno atau membeli
majalah dewasa. Ketidaktahuan anak tentang seksualitas tanpa adanya
bimbingan orang tua inilah yang cenderung menyesatkan dan menimbulkan
masalah di kemudian hari. Data dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia
(KPAI) menyarakan bahwa 32% remaja dalam rentang usia 14-18 tahun di
kota-kota besar telah melakukan hubungan seksual. Survei lain juga
memberitakan hasil yang mencengangkan, 62.7% remaja telah kehilangan

4

keperawanan saat duduk di bangku SMP dan 21.2% diantaranya bahkan
pernah melakukan aborsi.

Di desa saya banyak warga putus sekolah dan lebih memilih untuk hidup
berumah tangga, bahkan banyak ditemukan kasus anak usia sekolah
melakukan hubungan yang belum layak dilakukan di usianya. Banyak pula
siswi yang mengenakan pakaian ketat, pendek sesuai dengan gaya idola yang
ditiru di televisi, selain itu banyak kasus siswa bahkan siswi yang menyimpan
video yang harusnya belum dikonsumsi oleh anak usianya.

Pendidikan seks diperlukan untuk menjembatani antara rasa keingintahuan
Pendidikan seks bukanlah berarti belajar tentang bagaimana berhubungan
seksual, seperti yang dianggap banyak orang sehingga bentuk pendidikan ini
seolah dilarang karena dianggap bisa berekses buruk pada remaja. Pendidikan
seks merupakan sebuah diskusi yang realistis, jujur, dan terbuka bukan
merupakan dikte moral belaka. Dalam pendidikan seks diberikan pengetahuan
yang faktual, menempatkan seks pada perspektif yang tepat, berhubungan
dengan self-esteem (rasa penghargaan terhadap diri), penanaman rasa percaya
diri dan difokuskan pada peningkatan kemampuan dalam mengambil
keputusan.

Pendidikan seks penting bagi remaja agar mereka mendapatkan informasi
yang benar dan akurat mengenai masalah seksual dan kesehatan reproduksi.
Pendidikan seks untuk remaja bertujuan melindungi remaja dari berbagai
akibat buruk karena persepsi dan perilaku seksual yang keliru. Melalui
pendidikan seks remaja diharapkan dapat menempatkan seks pada porsi yang

5

tepat bahkan tidak keblablasan dalam menafsirkan arti seks serta mencoba
mengubah anggapan negatif tentang seks. Rendahnya pemahaman tentang
pendidikan seks dikarenakan masih banyaknya anggapan keliru mengenai
pendidikan seks. Menurut Singgih, D.Gunarsa, penyampaian materi
pendidikan seksual ini harusnya diberikan sejak dini ketika anak sudah mulai
bertanya perbedaan kelamin antara dirinya dan orang lain, berkesinambungan
dan bertahap, disesuaikan ndengan kebutuhan dan umur anak serta daya
tangkap anak. Dalam hal ini tentu saja orang tua lah yang paling tepat
memberikan pendidikan seks, dikarenakan orang tuanya yang paling tahu
keadaan anak. Tetapi sayangnya di Indonesia tidak semua orang tua mau
terbuka terhadap permasalahan seksual.
Menurut seorang psikologi, sarwono, dalam bukunya “Psikologi Remaja”,
pendidikan seksualitas yang harus diberikan kepada remaja sebaiknya
mencakup norma-norma yang berlaku di masyarakat, apa yang dilarang,apa
yang dilazimkan dan bagaimana melakukannya tanpa nmelanggar aturanaturan yang ada di masyarakat. Pendidikan seksualitas bertujuan menjelaskan
aspek-aspek anatomis, biologis, psikologis, moralitas serta nilai-nilai budaya
dan agama. Pendidikan seks bertujuan membentuk sikap emosional yang sehat
terhadap masalah seksualitas dan membimbing remaja menjalani kehidupan
dewasa yang sehat dan bertanggung jawab.

Pendidikan seks secara langsung dan tidak langsung dapat mempengaruhi
moral seorang anak. Seorang anak dapat berperilaku buruk akibat pendidikan
seks yang kurang diperhatikan. Efek dari pendidikan seks yang kurang dapat

6

kita lihat dalam kehidupan sehari-hari dimulai dari anak dibawah umur yang
melakukan pelecehan terhadap anak perempuan seumurannya, mulai dari
memegang kemaluan, berciuman didepan orang banyak layaknya orang yang
sudah menikah, dan kasus-kasus lainnya yang sering di beritakan di media
massa. Tentu saja hal tersebut tidak sesuai dengan moral dan adat bangsa yang
menganut adat ketimuran.
Tujuan dari pendidikan seksual adalah sebagai berikut :
1. Memberikan pengertian yang memadai mengenai perubahan fisik, mental
dan proses kematangan emosional yang berkaitan dengan masalah seksual
pada remaja
2. Mengurangi ketakutan dan kecemasan sehubungan dengan perkembangan
dan penyesuaian seksual (peran, tuntutan dan tanggung jawab)
3. Membentuk sikap dan memberikan pengertian terhadap sseks dalam
semua manifestasi yang bervariasi
4. Memberikan pengertian bahwa hubungan antara manusia dapat membawa
kepuasan pada kedua individu dan kehidupan keluarga
5. Memberikan pengertian mengenai kebutuhan nilai moral yang esensial
untuk memberikan dasar yang rasional dalam membuat keputusan
berhubungan dengan perilaku seksual
6. Memberikan pengetahuan tentang kesalahan dan penyimpangan seksual
agar individu dapat menjaga diri dan melawan eksploitasi yang dapat
mengganggu kesehatan fisik dan mentalnya
Untuk mengatasi krisis moral pada remaja, sekaligus mengurangi prostitusi
yang tejadi pada remaja. Memberikan pengertian dan kondisi, yang dapat

7

membuat individu melakukan aktivitas seksual secara efektif dan kreatif
dalam berbagai peran, misalnya sebagai istri atau suami,orang tua, dan
anggota masyarakat. Pengertian moral sendiri menurut kamus besar bahasa
Indonesia adalah ajaran tentang baik buruk yang diterima umum mengenai
perbuatan, sikap, kewajiban dan sebagainya. Pengertian moral juga memiliki
kesetaraan atau kesamaan arti dengan ahlak, budi pekerti, dan susila.

Di desa Way Kekah Terbanggi Besar Lampung Tengah, masih banyak orang
tua yang menganggap membicarakan tentang seks atau pendidikan seks
sangatlah tabu hal inilah yang mengakibatkan kesalahan pemahaman tentang
seks dan pencarian informasi seks yang salah tidak terarah sehingga banyak
kasus remaja yang kurang siap untuk menghadapi kehidupan remaja yang
sehat, bertanggung jawab dan mempunyai moral yang baik. Berdasarkan latar
belakang masalah diatas maka penulis ingin melakukan penelitian dengan
judul “Pengaruh Pendidikan Seks Dalam Keluarga Terhadap Perkembangan
Moral anak di RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan Terbanggi Besar Lampung
Tengah”.

B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah diatas dan pengamatan peneliti lakukan
dapat diidntifikasi permasalahan sebagai berikut :
1. Remaja yang mendapatkan pengetahuan tentang seks dengan sumber yang
tidak tepat.
2. Kurangnya komunikasi antara orang tua dan anak mengenai pengetahuan
seks

8

3. Masih tabunya membahas pendidikan seks di lingkungan keluarga
4. Hubungan antara peranan orang tua terhadap anak dalam pencegahan
terjadinya kenakalan remaja

C. Pembatasan Masalah
Berdasarkan masalah yang telah dikemukakan, maka yang menjadi batasan
masalahdalam penelitian ini adalah Pengaruh Pendidikan Seks dalam keluarga
terhadap Perkembangan Moral anak di RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan
Terbanggi Besar Lampung Tengah.

D. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang, identifikasi masalah dan batasan maslah diatas,
maka yang menjadi rumusan masalah dalam penelitan ini adalah :
1. Adakah

Pengaruh

Pendidikan

Seks

dalam

keluarga

terhadap

Perkembangan Moral anak di RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan
Terbanggi Besar Lampung Tengah
2. Bagaimanakah Pengaruh Pendidikan Seks dalam keluarga terhadap
Perkembangan Moral anak RW 01 Dusun VII Kekah Kelurahan Terbanggi
Besar Lampung Tengah

E. Tujuan dan Kegunaan Penelitian
1. Tujuan Penelitian
Untuk Mengetahui tentang Pengaruh Pendidikan Seks dalam keluarga
terhadap Perkembangan Moral anak di RW 01 Dusun VII Kekah
Kelurahan Terbanggi Besar Lampung Tengah

9

2. Kegunaan Penelitian
a. Kegunaan Teoritis
Penelitian ini secara teoritis berguna untuk memperkaya konsep ilmu
pendidikan

khususnya

Pendidikan

Kewarganegaraan

tentang

pembentukan sikap bertanggung jawab remaja yang berkaitan dengan
kesadaran bertanggung jawab dan bertindak tegas dalam kegiatan hidup
bermasyarakat, berbangsa dan bernegara
b. Kegunaan Praktis
Penelitian ini berguna bagi :
1. Penelitian ini secara praktis bermanfaat dan berguna untuk
memberikan suatu pengetahuan dan memberikan informasi kepada
siapa saja yang memerlukannya, khususnya para orang tua di RW 01
Dusun VII Kekah Kelurahan Terbanggi Besar Lampung Tengah
2. Memberikan

masukan

kepada

orang

tua

remaja

agar

lebih

memperhatikan anak-anaknya agar dapat berkembang yang baik, tegas
dan jujur
3. Memahami persoalan sekss pada remaja
4. Sebagai bahan calon guru dalam memberikan pendidikan seks pada
murid-murid di Sekolah

F. Ruang Lingkup Penelitian
1. Ruang Lingkup Ilmu
Ruang lingkup ilmu dalam penelitian ini adalah ilmu pendidikan
khususnya pendidikan pancasila dan kewarganegaraan umumnya yang

10

berhubungan dengan norma dan masyarakatb khususnya pembinaan dan
pengembangan generasi muda dan pendidikan budi pekerti.

2. Ruang Lingkup Objek
Objek dalam penelitian ini adalah pendidikan seks dalam keluarga
terhadap pembentukan moral.

3. Ruang Lingkup Subjek
Subjek penelitian ini adalah para anak remaja di RW 01 Dusun VII Kekah
Kelurahan Terbanggi Besar Lampung Tengah.

4. Ruang Lingkup Tempat
Ruang lingkup tempat atau wilayah ini adalah di RW 01 Dusun VII Kekah
Kelurahan Terbanggi Besar Lampung Tengah

5. Ruang Lingkup Waktu
Pelaksanaan ini dilaksanakan sesuai dengan surat izin penelitian
pendahuluan yang btelah dikeluarkan oleh Dekan Fakultas dan Ilmu
Pendidikan Universitas Lampung sampai dengan selesainya penelitian

11

II. TINJAUAN PUSTAKA

A. Deskripsi Teori
1. Tinjauan Tentang Pendidikan Seks Dalam keluarga
a. Pengertian pendidikan seks
Dengan perkembangan zaman di dunia pendidikan yang terus berubah
dengan signifikan sehingga banyak merubah pola pikir pendidik, dari
pola pikir yang awam dan kaku menjadi lebih modern. Hal tersebut
sangat berpengaruh dalam kemajuan pendidikan di Indonesia.
Menyikapi hal tersebut pakar-pakar pendidikan mengkritisi dengan
cara mengungkapkan dan teori pendidikan yang sebenarnya untuk
mencapai tujuan pendidikan yang sesungguhnya.

Menurut kamus Bahasa Indonesia Kata pendidikan berasal dari kata
„didik‟ dan mendapat imbuhan „pe‟ dan akhiran „an‟, maka kata ini
mempunyai arti proses atau cara atau perbuatan mendidik. Secara
bahasa definisi pendidikan adalah proses pengubahan sikap dan tata
laku seseorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan
manusiamelalui upaya pengajaran dan pelatihan.

Menurut Ki Hajar Dewantara (Bapak Pendidikan Nasional Indonesia)
menjelaskan tentang pengertian pendidikan yaitu: Pendidikan yaitu

12

tuntutan di dalam hidup tumbuhnya anak-anak, adapun maksudnya,
pendidikan yaitu menuntun segala kekuatan kodrat yang ada pada
anak-anak itu, agar mereka sebagai manusia dan sebagai anggota
masyarakat dapatlah mencapai keselamatan dan kebahagiaan setinggitingginya.

Menurut (UU No. 20 tahun 2003) Pendidikan adalah usaha sadar dan
terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran
agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk
memiliki

kekuatan

spiritual

keagamaaan,

pengendalian

diri,

kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta ketrampilan yang
diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa, dan Negara.

Pengertian seksual di sini ditanggapi dalam arti yang seluas-luasnya
dan umum sifatnya. Pengertian tidak terbatas pada masalah reproduksi,
regenerasi, perkembangan jenis dalam pengertian biologis dan
eksistansi spesiesnya, dan dikatakan umum karena menyangkut banyak
hal mengenai proses dan perilakunya dalam pergaulan.

Istilah pendidikan seks (sex education) berasal dari masyarakat Barat.
Negara Barat yang pertama kali memperkenalkan pendidikan ini
dengan cara sistematis adalah Swedia, dimulai sekitar tahun 1926. Dan
untuk Indonesia pembicaraan mengenai pendidikan seks ini secara
resmi baru dimulai tahun 1972, tepatnya tangal 9 September 1972,
dengan penyampaian satu ceramah dengan tema: Masalah Pendidikan
Seks, dengan Fakultas Kedokteran Universitas Pajajaran sebagai

13

pencetusnya (Marzuki Umar Sa‟abah, 2001: 243). Gerakan untuk
pendidikan seks, kadang-kadang juga dikenal sebagai pendidikan
seksualitas, dimulai di Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan
awal abad kedua puluh (http://www.encyclopedia.com/doc/1G23401803820.html.diakses tanggal 15 Januari 2014 jam 22.11 WIB).

Menurut Sarlito dalam bukunya Psikologi Remaja (2008:190), secara
umum pendidikan seksualitas manusia yang jelas dan benar, yang
meliputi proses-proses terjadinya pembuahan, kehamilan sampai
kelahiran, tingkah laku seksual, hubungan seksual, dan aspek-aspek
kesehatan, kejiwaan dan kemasyarakatan. Masalah pendidikan yang
diberikan haruslah mencakup tentang norma-norma yang ada di
masyarakat, yang tidak melanggar aturan-aturan, yang di izikan di
masyarakat, dan bagaimana menerapkan dimasyarakat tanpa harus
mengganggu hak orang lain.

Pendidikan seks sangat amat berguna bagi anak anak remaja, dan
sangat akan menolong mereka untuk menghadapi masa depannya.
Pendidikan seks yang sarat dengan etika dan moral telah dilakukan
oleh orang-orang terdahulu melalui berbagai cara. Dalam buku
“Asmaragama” misalnya, memuat pendidikan seks yang diajarkan
secara lugas, terus terang, dan tersaji secara sopan, yang didalamnya
memuat mengenai hari-hari baik, lafal, maupun mantera, larangan dan
tabu, sampai kepada petunjuk bersenggama bila menginginkan
anaknya yang memilki sifat mulia yang dikehendaki.

14

Dalam Literatur klasik yang sangat terkenal, yaitu buku “Kamasutra”
dari India yang telah diterjemahkan ke berbagai bahasa, memuat
gambar-gambar patung yang menggambarkan hubungan laki-laki dan
perempuan yang dijelaskan dengan sangat rinci pada uraian
tekstualnya. Versi lain dari buku ini bisa ditemukan di masyarakat dan
budaya Asia. Di Bali, Jepang, dan Cina buku ini digolongkan sebagai
“nasehat” atau petunjuk tentang bagaimana pendidikan seks harus
diberikan dengan tujuan untuk pemuliaan keturunan, menjaga
keutuhan perkawinan dan meningkatkan pemahaman tentang seluk
beluk hubungan suami istri.

Dalam lembaga pendidikan, pendidikan seks akan memberikan
pengetahuan dasar tentang kebersihan dan perlindungan diri, dengan
cara ilmiah dan medah dimengerti: menjelaskan kepada para siswa
fisiologi masa puber serta perubahan psikologi dan emosi; ekspresi
kelaian fisiologi seks, serta cara pengaturan diri dan bahaya yang
mungkin ditimbulkan oleh perilaku seks tanpa perlindungan,
menanamkan kesadaran keamanan kesadaran keamanan seks para anak
serta

rasa

tanggung

jawa

mereka

nterhadap

perilaku

seks

(http://koranindonesia.wordpress.com/2009/10/29/paradigmapendidika
nseks-sebagai-pesan-moral/diaksestanggal16 januari 2014 jam 10.03
WIB) . sex education is defined as “learning about physical, moral and
emotionaldevelopment (pendidikan seks didefinisikan sebagai belajar
tentang fisik, moral dan perkembangan emosi). Sementara itu,

15

pendidikan seks dapat juga diartikan sebagai semua cara pendidikan
yang dapat membantu anak muda untuk menghadapi persoalan hidup
yang berpusat pada naluri seks, yang kadang-kadang timbul dalam
bentuk tertentu dan merupakan pengalaman manusia yang normal
(Warnaen dalam Sri Esti Wuryani.D, 2008: 5). Pendidikan seks adalah
salah satu cara untuk mengurangi atau mencegah penyalahgunaan seks,
khususnya untuk mencegah dampakdampak negatif yang tidak
diharapkan seperti kehamilan yang tidak direncanakan, penyakit
menular seksual, depresi dan perasaan berdosa (Sarlito Wirawan
Sarwono, 2004: 188).

Dalam ajaran Islam, pendidikan seks juga menjadi perhatian serius dan
telah diberikan sejak zaman Nabi, di mana didalamnya memuat
tentang ahlak hubungan suami istri yang bersumber dari Al-Qur‟an,
hadis nabi serta ucapan para sahabat dan tabiin (alim ulama yang hidup
setalah zaman Nabi Muhammad SAW, namun masih bertemu dengan
sahabat Rasululah). Inti dari pendidikan seks yang diberikan adalah
untuk mendapatkan keturunan yang shaleh, menjaga martabat
perempuan, memelihara kesehatan reproduksi serta menguraikan
berbagai tekniksenggama yang diijinkan oleh agama.

Pendidikan seks adalah pengajaran atau pendidikan yang bisa
membantu anak remaja untuk menghadapi masalah hidup yang
bersumber pada dorongan seksual. Sesuai dengan arti pada pendidikan
seks, maksud dari pendidikan seks adalah menerangkan segala hal

16

yang berhubungan dengan seks seks dan seksualitas dalam bentuk
yang wajar. Menurut singgih D. Gunarsa, penyampaian materi
pendidikan seksual ini seharusnya diberikan sejak dini ketika anak
sudah mulai bertanya tentang perbedaan kelamin antara dirinya dan
orang lain, berkesinambungan dan bertahap, disesuaikan dengan
kebutuhan dan umur anak serta daya tangkap anak (dalam sarlito,
2008:195).

b. Materi pendidikan seks
Materi secara umum berarti isi dari sesuatu atau bahan. Adapun yang
dimaksud dengan materi pendidikan seks adalah bahan yang harus
disampaikan kepada seseorang atau sekelompok orang dalam usaha
membimbing dan mengarahkan perkembangan seksualnya agar ia
terbebas dari manipulasi di bidang seks dan dapat bertanggungjawab
terhadap seksualitasnya.
Materi pendidikan seks yang diberikan kepada anak meliputi:
a. Etika seksual baik ditinjau dari segia agama maupun social.
b. Pengetahuan mengenai anatomi dan fisiologi alat kelamin serta
proses reproduksi pada manusia.
c. Penanaman kesadaran peran sosial anak laki-laki dan perempuan.
d. Perkembangan manusia proses reproduki dan kontrasepsi.
e. Perilaku seksual yang sehat dan yang menyimpang
Materi pendidikan seks sangat bervariasi dari satu tempat ke lain
tempat, tetapi sebuah survei Margarett Terry Orr 1982 dalam Sarlito

17

Wirawan Sarwono, 1994: 186-187) di Amerika Serikat menunjukkan
pada umumnya materi pendidikan seks adalah sebagai berikut :
1. Masalah-masalah yang banyak dibicarakan di kalangan remaja
sendiri :
a.

Perkosaan

b.

Masturbasi

c.

Homoseksualitas

d.

Disfungsi seksual

e.

Eksploitasi seksual

2. Kontrasepsi dan pengaturan kesuburan :
a.

Alat KB

b.

Pengguguran

c.

Alternatif-alternatif dari pengguguran

3. Nilai-nilai seksual :
a.

Seks dan nilai-nilai moral

b.

Seks dan hokum

c.

Seks dan media massa

d.

Seks dan nilai-nilai religi

4. Perkembangan remaja dan reproduksi manusia :
a.

Penyakit menular seksual

b.

Kehamilan dan kelahiran

c.

Perubahan-perubahan pada masa puber

d.

Anatomi dan fisiologi

e.

Obat-obatan alkohol dan seks

5. Ketrampilan dan perkembangan sosial :
a.

Berkencan

b.

Cinta dan perkawinan

18

6. Topik-topik lainnya :
a.

Kehamilan pada remaja

b.

Kepribadian dan seksualitas

c.

Mitos-mitos yang dikenal umum

d.

Kesuburan

e.

Keluarga Berencana

f.

Menghindari hubungan seks

g.

Teknik-teknik hubungan seks

c. Tujuan pendidikan seks
Pendidikan seksual selain menerangkan tentang aspek-aspek anatomis
dan biologis juga menerangkan tentang aspek-aspek psikologis dan
moral. Pendidikan seksual yang benar harus memasukkan unsur-unsur
hak asasi manusia. Juga nilai-nilai kultur dan agama diikutsertakan
sehingga akan merupakan pendidikan akhlak dan moral juga.

Menurut

Kartono

Mohamad

pendidikan

seksual

yang

baik

mempunyai tujuan membina keluarga dan menjadi orang tua yang
bertanggungjawab (dalam Diskusi Panel Islam Dan Pendidikan Seks
Bagi Remaja, 1991). Beberapa ahli mengatakan pendidikan seksual
yang baik harus dilengkapi dengan pendidikan etika, pendidikan
tentang hubungan antar sesama manusia baik dalam hubungan
keluarga maupun di dalam masyarakat.

Juga dikatakan bahwa tujuan dari pendidikan seksual adalah bukan
untuk menimbulkan rasa ingin tahu dan ingin mencoba hubungan
seksual antara remaja, tetapi ingin menyiapkan agar remaja tahu

19

tentang seksualitas dan akibat-akibatnya bila dilakukan tanpa
mematuhi aturan hukum, agama dan adat istiadat serta kesiapan mental
dan material seseorang. Selain itu pendidikan seksual juga bertujuan
untuk memberikan pengetahuan dan mendidik anak agar berperilaku
yang baik dalam hal seksual, sesuai dengan norma agama, sosial dan
kesusilaan (Tirto Husodo, Seksualitet dalam mengenal dunia remaja,
1987).

Penjabaran tujuan pendidikan seksual dengan lebih lengkap sebagai
berikut :

a) Memberikan pengertian yang memadai mengenai perubahan
fisik, mental dan proses kematangan emosional yang berkaitan
dengan masalah seksual pada remaja.
b) Mengurangi ketakutan dan kecemasan sehubungan dengan
perkembangan dan penyesuaian seksual (peran, tuntutan dan
tanggungjawab)
c) Membentuk sikap dan memberikan pengertian terhadap seks
dalam semua manifestasi yang bervariasi
d) Memberikan pengertian bahwa hubungan antara manusia dapat
membawa kepuasan pada kedua individu dan kehidupan
keluarga.
e) Memberikan pengertian mengenai kebutuhan nilai moral yang
esensial untuk memberikan dasar yang rasional dalam
membuat keputusan berhubungan dengan perilaku seksual.

20

f) Memberikan

pengetahuan

tentang

kesalahan

dan

penyimpangan seksual agar individu dapat menjaga diri dan
melawan eksploitasi yang dapat mengganggu kesehatan fisik
dan mentalnya.
g) Untuk mengurangi prostitusi, ketakutan terhadap seksual yang
tidak rasional dan eksplorasi seks yang berlebihan.
h) Memberikan pengertian dan kondisi yang dapat membuat
individu melakukan aktivitas seksual secara efektif dan kreatif
dalam berbagai peran, misalnya sebagai istri atau suami, orang
tua, anggota masyarakat.

d. Pengertian tentang Keluarga
Soelaeman (1994:12) mengatakan adalam arti luas pengertian keluarga
adalah “suatu persekutuan hidup yang dijalin kasih sayang antara
pasangan dua jenis manusia yang dikukuhkan dengan pernikahan,
yang dimaksud dengan menyempurnakan diri”. Pendapat soelaeman di
perkuat oleh Alex sobur, (2003:248-249). Lingkungan keluarga
merupakankelompok social pertama-tama dalam kehidupan manusia
tempat ia belajar dan menyatakan diri sebagai manusia social didalam
hubungan interaksi social keluarganya berdasarkan simpati, seorang
anak pertama tama belaja memperhatikan keinginan keinginan orang
lain, belajar bekerja sama, belajar memegang peranan sebagai mahluk
social yang mempunyai norma norma dan kecakapan-kecakapan
tertentu dalam pergaulannya dengan orang lain.

21

Menurut Abu Ahmadi (2003:54) mengemukakan bahwa “Orang tua
adalah pemimpin di keluarga, sebagai penanggung jawab atas
keselamatan anak-anaknya dan orang tua mempunyai tugas sebagai
pembibing, Pembina, pelindung, pengasuh maupun sebagai guru dan
pemimpin terhadap anak-anaknya”.
Keluarga dapat memainkan peranan seperti membina, melatih,
membimbing sebagai peletak dasar persiapan manusia-manusia yang
memiliki sifat tanggung jawab dalam setiap kegiatan yang dilakukan
maka persyaratan yang hendak dipenuhi oleh orang tua, adalah
dimilikinya sikap tanggung jawab. Menurut Mutis. T (1995:80)
keluarga dituntut untuk memenuhi syarat-syarat antara lain :
1.

Orang tua hendaknya mengenal arti dan ciri-ciri tanggung jawab

2.

Orang tua hendaknya mengenal garis besar perkembangan pribadi
anak

3.

Orang

tua

hendaknya

menciptakan

situasi

belajar

cara

bertanggung jawab di nlingkungan keluarga
4.

Orang tua hendaknya tahu bahwa titik berat pendidikan tata cara
bertanggung jawab dilingkungan adalah penempatan nilai nilai
kepribadian

Berdasarkan pasal 31 UUD 1945 itu maka ditetapkan Undang-undang
republic Indonesia nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem pendidikan
nasional, pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk
mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta
didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki

22

kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian,
kecerdasan, ahlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya
dan masyarakat, bagsa dan Negara. Dari isi undang undang tersebut
dapat disimpulkan bahwa orang tua itu mempunyai wajib hokum
untuk mendidik anak-anaknya. Kegagalan anak dalam pendidikan
yang merupakan kegagalan daam keluarga. Keberhasilan anak
merupakan keberhasilan pendidikan dalam keluarga. Berdasarkan
PROPENAS

(Program

Pembangunan

Nasional)

seperti

telah

dijelaskan bahwa pendidikan itu berdasarkan atas pancasila dasar
falsafah

Negara.

Disampng

itu

dijelaskan

bahwa

pendidkan

merupakan tanggung jawab bersama antara orang tua, masyarakat, dan
pemerintah. Oleh karena itu secara operasional pendidikan anak
berlangsung dalam keluarga, masyarakat dan sekolah merupakan
tanggung jawab orang tua. Pendidikan dalam keluarga berlangsung
secar hokum kodrat.secara kodrati orang tua wajib mendidik anak.
Oleh karena itu orang tua disebut pendidikan alami atau pendidikan
kodrat.

Keluarga sebagai unsur terkecil dari suatu masyarakat yang terdiri dari
seorang ayah, ibu dan anak merupakan lingkungan pendidikan yang
pertama dan utama. Keluarga sebagai unit sosial terkecil memberikan
pondasi primer bagi perkembangan anak. Keluarga merupakan tempat
pertama kali seorang anak berhubungan dengan manusia dan belajar
nilai-nilai yang nantinya dijadikan bekal baginya untuk bersosialisasi
dengan masyarakat sekitarnya.

23

Keluarga merupakan wadah pembentukan kepribadian masing-masing
anggotanya terutama anak. Dengan dasar pertimbangan sebagai
berikut:
a. Keluarga adalah tempat perkembangan awal seorang anak sejak
kelahiran sampai proses perkembangan dan jasmani berikutnya.
b. Keluarga adalah tempat pertama kali mengalami hubungan dengan
manusia lain.
c. Hubungan antar individu dalam keluarga dilihat dengan pertalian
hubungan batin yang tidak dapat digantikan.
d. Keluarga merupakan tempat pemupukan dan pendidikan untuk
hidup bermasyarakat dan bernegara agar mampu berdedikasi
dalam tugas dan tanggung jawabnya.
e. Keluarga merupakan tempat pemupukan dan pendidikan dalam
untuk

hidup

bermasyarakat

dan

bernegara

agar

mampu

berdedikasi dalam tugas dan tanggung jawabnya.
f. Dalam keluarga dapat terealisasi makna kebersamaan, solidaritas,
cinta kasih dan pengertian rasa hormat menghormati dan rasa
memiliki.
g. Keluarga menjadi pengayom, tempat beristirahat rekreasi, studi,
dan penyaluran hobi dan kreativitas (Y. Bambang Mulyono, 1993:
40-41).
Keluarga dalam hal ini orang tua mempunyai peran penting dalam
perkembangan anak-anaknya, khususnya pada masa remaja. Masa
remaja adalah periode penuh dengan perubahan, baik dalam hal

24

jasmani maupun hal mental dan sosial. Orangtua haru

Dokumen yang terkait

Peranan Pendidikan Moral dalam Keluarga terhadap Perkembangan Kepribadian Remaja

0 5 87

KONDISI SOSIAL EKONOMI KELUARGA KETURUNAN TRANSMIGRASI UMUM KELURAHAN BANDAR JAYA BARAT KECAMATAN TERBANGGI BESAR KABUPATEN LAMPUNG TENGAH TAHUN 2010

3 14 60

FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB PERUBAHAN PELAKSANAAN NGEDIYOU PADA MASYARAKAT LAMPUNG PEPADUN DI KAMPUNG TERBANGGI BESAR KECAMATAN TERBANGGI BESAR KABUPATEN LAMPUNG TENGAH

0 10 48

PROSESI PERNIKAHAN ADAT JAWA di KELURAHAN BANDAR JAYA BARAT, KECAMATAN TERBANGGI BESAR, KABUPATEN LAMPUNG TENGAH

1 67 79

KAJIAN SOSIOLOGIS TENTANG KOMUNITAS ANAK NAKAL (Studi Di Desa Terbanggi Besar Kecamatan Terbanggi Besar Kabupaten Lampung Tengah)

0 11 75

KAJIAN SOSIOLOGIS TENTANG KOMUNITAS ANAK NAKAL (Studi Di Desa Terbanggi Besar Kecamatan Terbanggi Besar Kabupaten Lampung Tengah)

2 25 81

PENGARUH PENDIDIKAN SEKS DALAM KELUARGA TERHADAP PERKEMBANGAN MORAL ANAK DI RW 01 DUSUN VII KEKAH KELURAHAN TERBANGGI BESAR LAMPUNG TENGAH

0 14 81

PENGARUH PENDIDIKAN ISLAM DALAM KELUARGA TERHADAP PERKEMBANGAN MENTAL KEAGAMAAN REMAJA DI LINGKUNGAN X (SEPULUH) KELURAHAN YUKUM JAYA KECAMATAN TERBANGGI BESAR KABUPATEN LAMPUNG TENGAH - Raden Intan Repository

0 3 97

TRADISI SEBAMBANGAN PADA MASYARAKAT ADAT LAMPUNG PEPADUN PERSPEKTIF ISLAM (Studi di Kelurahan Terbanggi Besar Kecamatan Terbanggi Besar Kabupaten Lampung Tengah) - Raden Intan Repository

0 1 107

KEPERCAYAAN MASYARAKAT TERHADAP DUKUN: STUDIKASUSDILINGKUNGAN 5 KELURAHAN YUKUMJAYA KECAMATAN TERBANGGI BESAR KABUPATEN LAMPUNG TENGAH - UNIB Scholar Repository

0 11 32