Latar Belakang Dasar Kegiatan Nama Kegiatan

Jl. Jendral Sudirman Desa Lubuk Raman Kecamatan Rambang Dangku Kabupaten Muara Enim email: smpn3rambangdangkuyahoo.com PROPOSAL KEGIATAN KEMAH PELANTIKAN PENGGALANG RAMU, RAKIT, DAN TERAP GERAKAN PRAMUKA GUGUS DEPAN 0405. 040 - 041 SMPN 3 RAMBANG DANGKU TAHUN 2015

A. Latar Belakang

Kepramukaan merupakan salah satu sarana dan metode pendidikan bagi remaja dan pemuda dengan sasaran akhir pembentukan mental dan perilaku. Yang memiliki ke-khas-an tersendiri dalam melaksanakan proses pendidikannya dibandingkan dengan pendidikan formal dan pendidikan keluarga. Demikian halnya dengan kepramukaan yang diselenggarakan oleh Gerakan Pramuka Gugus Depan 0405. 040 - 041 yang berpangkalan di SMPN 3 Rambang Dangku; Salah satu kekhasanan kepramukaan adalah sistem tanda kecakapan. Syarat-syarat Kecakapan Umum SKU merupakan pelaksanaan Sistem Tanda kecakapan sesuai dengan Metode Kepramukaan dan Prinsip Dasar Kepramukaan. Sekaligus sebagai alat pendidikan yang merangsang dan mendorong para pramuka untuk memperoleh kecakapan-kecakapan yang berguna baginya, untuk berusaha mencapa ikemajuan dan untuk memenuhi persyaratan sebagai anggota Gerakan Pramuka. Sebagai wujud pengakuan dan penghargaan atas usaha para pramuka dalam menyelesaikan materi dalam ujian Syarat-syarat Kecakapan Umum SKU adalah dengan melakukan Pelantikan dan Pemberian Tanda Kecakapan Umum TKU sesuai dengan tingkat kecakapannya masing-masing. Berdasarkan hal tersebut di atas, Gerakan Pramuka Gugus depan 0405.040- 041 yang berpangkalan di SMPN 3 Rambang Dangku mengadakan Pelantikan Penggalang Ramu, Rakit, dan Terap Tahun 2015. Kegiatan tersebut dikemas dalam sebuah Perkemahan Pelantikan Penggalang Ramu, Rakit, dan Terap Tahun 2015.

B. Dasar Kegiatan

1. Undang-undang RI Nomor 10 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka 2. Anggaran Dasar Gerakan Pramuka 3. Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka 4. SK Kwarnas No. 198 Tahun 2011 tentang Syarat-syarat Kecakapan Umum 5. SK Kwarnas No. 199 Tahun 2011 tentang Panduan Penyelesaian SKU 6. Program Kerja Gerakan Pramuka Gugus Depan 0405. 040 - 041 Pangkalan SMPN 3 Rambang Dangku Tahun Pelajaran 20152016.

C. Nama Kegiatan

Pramuka Gugus Depan 0405.040- 041 SMPN 3 Rambang Dangku Tahun 2015 dan disingkat PPRT 2015”

D. Moto dan Tema Kegiatan