PENGUMPULAN DAN PENSKORAN HASIL UJIAN TEORI KEJURUAN A. Pengumpulan Hasil Ujian PENGOLAHAN HASIL DAN PENENTUAN KELULUSAN

9 13. Peserta ujian yang telah selesai mengerjakan soal sebelum waktu ujian berakhir tidak diperbolehkan meninggalkan ruangan sebelum berakhirnya waktu ujian. 14. Peserta ujian berhenti mengerjakan soal setelah ada tanda berakhirnya waktu ujian. 15. Selama ujian berlangsung, peserta ujian dilarang: a. menanyakan jawaban soal kepada siapa pun; b. bekerjasama dengan peserta lain; c. memberi atau menerima bantuan dalam menjawab soal; d. memperlihatkan pekerjaan sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan peserta lain; e. membawa naskah soal ujian dan LJUN keluar dari ruang ujian; f. menggantikan atau digantikan oleh orang lain.

VII. PENGUMPULAN DAN PENSKORAN HASIL UJIAN TEORI KEJURUAN A. Pengumpulan Hasil Ujian

1. Ketua Penyelenggara Tingkat Satuan Pendidikan mengumpulkan amplop LJUN yang telah dilemdilak oleh pengawas ruang ujian. 2. Ketua Penyelenggara Tingkat Satuan Pendidikan mengirimkan LJUN ke Penyelenggara Tingkat KabupatenKota disertai dengan berita acara serah terima. 3. Penyelengara Tingkat kabupatenkota memeriksa kesesuaian jumlah amplop yang berisi LJUN dengan jumlah ruangan dari setiap sekolahmadrasah penyelenggara ujian. 4. Jika pemindaian atau pemeriksaan LJUN di Penyelenggara Tingkat Provinsi, maka Penyelenggara Tingkat KabupatenKota langsung mengirimkannya ke Penyelenggara Tingkat Provinsi setelah ujian berakhir, kecuali untuk Kabupaten yang terpencil. 5. Penyelenggara Tingkat Provinsi memeriksa kesesuaian jumlah amplop yang berisi LJUN dengan jumlah ruangan dari setiap satuan pendidikan penyelenggara ujian dari setiap kabupatenkota.

B. Pemindaian LJUN dan Perhitungan Nilai

1. Penyelenggara Tingkat Provinsi memindai LJUN; 2. Penyelenggara Tingkat Provinsi menskor hasil pemindaian; 3. Penyelenggara Tingkat Provinsi menggabungkan nilai Teori Kejuruan dan nilai Praktik Kejuruan dengan pembobotan 30 Teori Kejuruan dan 70 untuk Praktik Kejuruan menjadi nilai Uji Kompetensi Keahlian atau UKK = 30 Teori Kejuruan ditambah 70 Praktik Kejuruan; 10 4. Penyelenggara Tingkat Provinsi mengirimkan nilai Ujian Kompetensi Keahlian ke Penyelenggara Tingkat Pusat Puspendik.

VIII. PENGOLAHAN HASIL DAN PENENTUAN KELULUSAN

1. Penyelenggara Tingkat Pusat Puspendik mengolah nilai hasil ujian Kompetensi Keahlian bersamaan dengan 3 tiga mata pelajaran yang lain; 2. Penyelenggara Tingkat Pusat menentukan kelulusan ujian Kompetensi Keahlian sesuai persyaratan kelulusan ujian Kompetensi Keahlian sebagaimana diatur pada Peraturan Badan Standar Nasional Nomor 0020PBSNPI2013 tentang Prosedur Operasi Standar Penyelenggaraan Ujian Nasional Sekolah Menengah PertamaMadrasah Tsanawiyah, Sekolah Menengah Pertama Luar Biasa, Sekolah Menengah AtasMadrasah Aliyah, Sekolah Menengah Atas Luar Biasa, Sekolah Menengah Kejuruan, Serta Pendidikan Kesetaraan Program Paket AUla, Program Paket BWustha, Program Paket C, dan Program Paket C Kejuruan Tahun Pelajaran 20122013; 3. Penyelenggara Tingkat Pusat mengumumkan kelulusan Uji Kompetensi Keahlian bersamaan waktunya dengan 3 tiga mata pelajaran lainnya yang diujikan secara nasional.

IX. PENERBITAN SERTIFIKAT KOMPETENSI