Lingkungan keluarga Lingkungan sekolah Lingkungan masyarakat

16 PKn Kelas VII maupun kedudukan. Norma, aturan, hukum dibuat untuk melindungi hak asasi, mengatur pola hubungan dalam tata pergaulan masyarakat dan menciptakan keadilan. Untuk itu dibutuhkan kesadaran hukum agar dapat menjalankan hukum dan peraturan dengan baik. Kesadaran hukum adalah kemauan untuk mematuhi hukum yang berlaku sebab jika ketentuan- ketentuan yang berlaku dilanggar akan merugikan keteraturan hidup bermasyarakat. Tentu kita tidak ingin dalam masyarakat berlaku adanya “homo homini lupus” artinya manusia yang satu akan menjadi pemangsa manusia yang lain. Sikap patuh terhadap norma, kebiasaan adat istiadat, hukum yang berlaku hendaknya kita laksanakan dalam lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, masyarakat, bangsa dan negara. Bagaimana penerapan sikap patuh terhadap norma, kebiasaan, adat-istiadat dan peraturan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa serta bernegara?

1. Lingkungan keluarga

Penerapan norma, aturan dapat dimulai dari keluarga sebagai lingkungan terkecil dan terdekat. Di dalam lingkungan keluarga terdapat aturan-aturan yang mengatur hak dan kewajiban anggota keluarga masing-masing. Aturan hukum yang berada di lingkungan keluarga merupakan hukum yang tidak tertulis. Beberapa bentuk penerapan norma, aturan dan sikap yang mencerminkan kepatuhan terhadap peraturan yang ada dalam keluarga, diantaranya: a Mentaati aturan dalam keluarga. b Menjaga nama baik keluarga. c Menghormati orang tua. d Saling menunjukkan sikap kasih sayang. e Saling membantu sesama anggota keluarga. f Membantu pekerjaan orang tua. g Mentaati nasehat orang tua.

2. Lingkungan sekolah

Setiap sekolah mempunyai aturan yang mengatur semua warga sekolah, aturan ini disebut tata tertib sekolah. Tata tertib yang dibuat sekolah berlaku untuk lingkungan sekolah, wajib ditaati oleh komponen sekolah. Untuk menaati tata tertib diperlukan adanya kesadaran yang tinggi. Tata tertib ini dibuat untuk ketertiban dan keamanan sekolah. Sebagai siswa Gambar 1.8 Penerapan aturan di lingkungan sekolah dalam bentuk menjaga ketertiban dan nama baik sekolah Sumber :www.google.co.id Di unduh dari : Bukupaket.com 17 PKn Kelas VII yang menjadi bagian dari komponen sekolah harus mematuhi tata tertib yang berlaku di sekolah. Penerapan norma, aturan dan sikap yang mencerminkan adanya sikap patuh terhadap tata tertib di sekolah dapat diwujudkan melalui cara-cara : a Tidak terlambat datang di sekolah. b Saling menghormati antara sesama teman. c Menghormati bapak, ibu guru, kepala sekolah maupun karyawan. d Menggunakan pakaian seragam sekolah. e Menjaga ketertiban sekolah. f Mengerjakan dan menyelesaikan tugas yang diberikan. g Rajin belajar. h Mengikuti upacara bendera. i Mengikuti pelajaran dengan kesungguhan hati. j Menjaga nama baik sekolah.

3. Lingkungan masyarakat

Dalam masyarakat terdapat berbagai aturan-aturan yang berlaku, ada yang tertulis dan tidak tertulis kebiasaan. Aturan hukum yang berlaku dalam masyarakat dibuat untuk mengatur dan melindungi hak dan kewajiban serta kepentingan masyarakat itu sendiri. Sebagai warga masyarakat kita wajib mematuhi peraturan yang berlaku. Sikap yang mencerminkan adanya kepatuhan terhadap peraturan dalam masyarakat dapat diwujudkan dengan sikap- sikap sebagai berikut : a Menghormati dan mematuhi tata cara atau kebiasaan setempat. b Tidak membuat keonaran. c Patuh terhadap peraturan yang berlaku dalam masyarakat. d Menjaga kebersihan lingkungan. e Gotong royong. f Menjaga nama baik masayarakat. g Tidak membuang sampah sembarang tempat. Gambar 1.9 Seseorang yang mau terlibat dalam kegiatan gotong-royong menunjukan sikap patuh kepada paraturan dalam masyarakat. Sumber :www.google.co.id Di unduh dari : Bukupaket.com 18 PKn Kelas VII

4. Lingkungan bangsa dan negara