Press Release Peluncuran Investor Area Final

 

PRESS RELEASE
RENCANA IMPLEMENTASI FASILITAS INVESTOR AREA
Dalam rangka memberikan perlindungan dan transparansi atas portofolio investasi milik investor dan
meningkatkan kepercayaan investor untuk berinvestasi di Pasar Modal Indonesia, PT Kustodian Sentral
Efek Indonesia (KSEI) akan mengimplementasikan fasilitas baru Investor Area pada hari Kamis, 18 Juni
2009. Penetapan waktu implementasi ini disampaikan oleh Bapak Ananta Wiyogo - Direktur Utama KSEI
pada kegiatan sosialisasi peluncuran fasilitas Investor Area pada hari Selasa, 9 Juni 2009, di Assembly
Hall - Plaza Bapindo kepada perwakilan Perusahaan Efek dan Bank Kustodian yang merupakan
Pemegang Rekening KSEI.
Untuk implementasi tersebut, KSEI telah melakukan persiapan dari sisi sistem, operasional bisnis dan
teknis serta menyelenggarakan sosialisasi kepada Pemegang Rekening pada tanggal 9 Februari 2009
dan 19 Maret 2009. Kegiatan hands on dan pelatihan juga telah dilaksanakan kepada semua Pemegang
Rekening KSEI. Untuk lebih meningkatkan rasa aman bagi investor dan Pemegang Rekening dalam
menggunakan fasilitas ini, fasilitas Investor Area telah melalui pemeriksaan yang mendalam dan
menyeluruh oleh konsultan independent dengan hasil akhir fasilitas tersebut dinyatakan cukup aman
untuk dioperasikan dan segala risiko yang diketahui telah ditekan hingga ke titik yang rendah.
Fasilitas Investor Area ini memungkinkan Pemegang Rekening memberikan akses kepada nasabahnya
untuk melihat posisi kepemilikan Efek dan mutasi atas Efek atau portofolio lainnya yang dimiliki dalam
Sub Rekening Efek di KSEI. Tujuan utama fasilitas ini adalah memberikan keterbukaan informasi dan

perlindungan bagi investor atas aset atau portofolio yang dipercayakan kepada Pemegang Rekening.
Prosesnya cukup mudah, syaratnya investor sudah dibukakan Sub Rekening Efek di KSEI dan investor
sudah menerima informasi nomor Sub Rekening Efek tersebut dari Pemegang Rekening.
Melalui fasilitas ini, Pemegang Rekening dapat menunjukkan kepada nasabahnya bahwa aset milik
nasabah memang benar-benar tercatat dan terlindungi di KSEI dan juga investor akan dapat mengakses
langsung informasi mengenai portofolio miliknya yang ada di KSEI setiap waktu tanpa dikenakan biaya
melalui akses internet https://investor.ksei.co.id.

Bagian Komunikasi Perusahaan
PT KUSTODIAN SENTRAL EFEK INDONESIA
Telp. (021) 5299 1099 ~ Fax. (021) 5299 1199 ~ www.ksei.co.id