Kapolda Lampung Hadiri Kunker Kapolri di Pelabuhan Merak

Kapolda Hadiri Kunker Kapolri di Pelabuhan Merak Banten

Polda Lampung - Kapolda Lampung Irjen Pol Drs Sudjarno
mengahadiri kunjungan kerja Kapolri Jenderal Pol M Tito
Karnavian dan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya
Sumadi di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten. Minggu
(11/6/2017)

Kahadiran Kapolda Lampung dalam Kunjungan kerja ini
dimaksudkan untuk mendapatkan arahan Kapolri Jendral Pol M
Tito Karnavian dalam kelancaran arus mudik Lebaran di
Pelabuhan Merak dan Terminal Terpadu Merak. Selain itu,
Kapolri juga menginstruksikan kepada Kapolda Banten dan
Kapolda Lampung untuk menempatkan personel kepolisian di
titik-titik rawan aksi kejahatan yang dilalui para pemudik,
terutama untuk jajaran Polres Cilegon dan Polres Lampung
Selatan untuk memberantas pelaku kejahatan jalanan. Karena
pelaku kejahatan bisa saja memanfaatkan arus mudik untuk
beraksi di Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Bakauheni.

"Bersihkan preman , calo , gendam/hipnotis dan bius di kapal

terutama di Pelabuhan, terminal dan tempat keramaian ," kata
Kapolri Jenderal Pol M Tito Karnavian kepada wartawan

" Jalinsum tengah, barat dan timur bebas dari Pencurian"
tambah Kapolri.

Turut dalam kegiatan ini Gubernur Banten Wahidin Halim,
Direktur Jenderal Perhubungan Darat Pudji Hartanto Iskandar,
Kapolda Banten Brigjen Pol. Listyo Sigit Prabowo, Direktur
Utama PT. ASDP Indonesia Ferry Faik Fahmi, Kepala Otoritas
Pelabuhan Penyeberangan Merak.