Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Simulasi Pemodelan Numerik dan Alat Ukur Konduktivitas Termal Batang Logam Satu Dimensi

Pemodelan dan Simulasi Profil Suhu
Berbagai Jenis Batang Logam 1 Dimensi dalam Keadaan
Tak Tunak (Transient)
Daniel Eliazar Latumaerissa1, Suryasatriya Trihandaru1,2, Nur Aji Wibowo1,2
1
Program Studi Pendidikan Fisika, 2Program Studi Fisika
Universitas Kristen Satya Wacana
Email1: 192009044@student.uksw.edu
Abstrak. Dalam makalah ini sebuah model transfer panas secara konduksi seperti yang
digunakan juga pada “Comparative Cut Bar Method” dibangun dalam keadaan tak tunak untuk
melihat evolusi profil suhu yang terjadi. Persamaan difusi panas yang digunakan dalam
pemodelan diselesaikan secara numerik menggunakan Metode Beda Hingga (Finite Difference
Method) dengan diskritisasi ruang dan waktu. Profil suhu yang dihasilkan ditampilkan dalam
citra 1 dimensi dan 3 dimensi. Hasil perhitungan numerik dan simulasi numerik model yang
dikembangkan memenuhi prinsip transfer panas konduksi dan juga syarat – syarat batas yang
berlaku. Sehingga model yang dikembangkan dapat digunakan dalm eksperimen sesungguhnya
untuk menentukan karakteristik termal berbagai jenis sampel yang belum diketahui melalui
optimasi.
Kata Kunci: Simulasi, comparative cut bar, Metode Beda Hingga