S FIS 1204817 Abstract

HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN MAJEMUK DENGAN KARAKTER
PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA TERHADAP ISU
ROKOK DAN GUNUNG MELETUS

Maryam Musfiroh

Pembimbing I : Dr. Winny Liliawati, M.Si.
Pembimbing II : Judhistira Aria Utama, M.Si.

Abstrak

Pendidikan karakter telah menjadi wacana yang hangat dibicarakan oleh para pakar
pendidikan. Pasalnya, kasus-kasus moral yang sering terjadi pada beberapa siswa
sekolah menengah pertama khususnya di Kota Bandung disebabkan oleh
pendidikan yang hanya menekankan pada aspek kognitif saja dengan mengabaikan
penanaman karakter di dalamnya. Penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik
pengambilan data triangulasi dilakukan terhadap 236 siswa SMP di Kota Bandung
untuk melihat keterkaitan antara kecerdasan majemuk dengan karakter pada isu
rokok dan gunung meletus. Penelitian ini memberikan hasil bahwa Semua
kecerdasan memberikan kontribusi yang hampir sama dalam pembentukan karakter
siswa. Rata-rata siswa di semua jenis kelompok kecerdasan sudah memiliki empat

sampai lima komponen karakter baik pada aspek moral knowing maupun moral
feeling. Sedangkan pada aspek Moral Action, rata-rata siswa sudah memiliki
minimal satu komponen karakter dari dua komponen karakter moral action.
Pendidik yang mampu mengakomodasi semua jenis kecerdasan siswa di dalam
pembelajarannya diharapkan mampu menanamkan karakter dengan lebih baik.

Kata Kunci: Kecerdasan Majemuk, Karakter, Tes Dilema Moral (TDM)

Maryam Musfiroh, 2016
HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN MAJEMUK DENGAN KARAKTER PADA SISWA SEKOLAH
MENENGAH PERTAMA TERHADAP ISU ROKOK DAN GUNUNG MELETUS
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu

THE RELATIONSHIP BETWEEN MULTIPLE INTELLIGENCES AND
CHARACTERS ON THE ISSUES OF SMOKING AND VOLCANOUS IN
SECONDARY SCHOOL

Maryam Musfiroh

Pembimbing I : Dr. Winny Liliawati, M.Si.

Pembimbing II : Judhistira Aria Utama, M.Si.

Abstract

Character education has become a discourse that is much discussed by education
experts. It is undeniable that many immortal or unlawful cases happen among
secondary school students especially in Bandung may have been triggered by
education; the education which only emphasized on the cognitive aspects and
ignored the cultivation of character in it. This qualitative descriptive research
utilizing the triangulation techniques in collecting the data was conducted on 236
junior high school students in Bandung. The purpose of this study is to see the
connection between multiple intelligences and characters on the issues of smoking
and volcanous. This study provides a result that all types of intelligence give almost
similar contribution in character formation of the students. On average, students in
all types of intelligence group have already possessed four to five good character
components on the aspect of moral knowing and moral feeling. Meanwhile, on the
aspect of Moral Action, the average students have already possessed at least one
component of the two character components of moral action. Educators who are
able to accommodate all types of intelligence that students possess during the
learning process are expected to be able to instill better character in the students.


Key Words: Multiple Intelligences, Character, Moral Dilemma Test

v
Maryam Musfiroh, 2016
HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN MAJEMUK DENGAN KARAKTER PADA SISWA SEKOLAH
MENENGAH PERTAMA TERHADAP ISU ROKOK DAN GUNUNG MELETUS
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu| perpustakaan.upi.edu