Implementasi Program Desa Siaga oleh Bidan Desa di Kabupaten Klaten Tahun 2010 - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

kematian ibu dan angka kematian bayi dapat terlaksana sesuai dengan harapan.
Untuk itu struktur birokrasi, disposisi/kewenangan, komunikasi, koordinasi dan
sumber daya termasuk tenaga, pendanaan, sarana dan prasarana sangat berpengaruh
dalam keberhasilan implementasi program Desa siaga.

A. Perumusan Masalah
Di Kabupaten Klaten Jumlah desa siaga sudah cukup banyak, namun hanya 4
desa yang sudah mencapai strata 3. Berdasarkan survei pendahuluan yang dilakukan
oleh peneliti, sejak tahun 2007 sampai 2009, penurunan AKI baru mencapai 0,7%,
peningkatan kasus gizi buruk dari 0,077 pada tahun 2007 menjadi 0,13% pada tahun
2010. Hasil survei pendahuluan pada 10 bidan desa didapatkan kesimpulan bahwa
masih banyak bidan desa yang belum faham tentang implementasi program desa siaga.
Berdasarkan survei dan data yang didapat dari Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten
sampai saat ini belum pernah dilakukan evaluasi pelaksanaan desa siaga. Selain itu
dokumentasi sistem pelaporan dan pemantauan terhadap kemajuan pengembangan
desa siaga masih belum terdokumentasi dengan baik
Berdasarkan uraian latar belakang diatas maka peneliti ingin melihat bagaimana
implementasi desa

siaga


di

Kabupaten

Klaten

dilihat

dari

struktur birokrasi,

disposisi/kewenangan, komunikasi, koordinasi dan sumber daya termasuk tenaga,
pendanaan, sarana dan prasarana dalam pelaksanaan program desa siaga.

B. Pertanyaan Penelitian
Berdasarkan

permasalahan


diatas,

maka

pertanyaan

penelitian

adalah

“Bagaimana implementasi program desa siaga oleh bidan desa di Kabupaten Klaten?”

C. Tujuan Penelitian
1. Tujuan Umum

Tujuan utama dari penelitian ini adalah mengetahui tentang implementasi program
desa siaga oleh bidan desa di Kabupaten Klaten
2. Tujuan Khusus
a. Mengetahui aspek regulasi dalam implementasi program desa siaga oleh bidan
desa di Kabupaten Klaten

b. Mengetahui peran sumber daya termasuk dalam tenaga, pendanaan, sarana dan
prasarana dalam implementasi program desa siaga oleh bidan desa di Kabupaten
Klaten
c. Mengetahui komitmen dalam implementasi program desa siaga oleh bidan desa di
Kabupaten Klaten.
d. Mengetahui sistem komunikasi dalam implementasi program desa siaga oleh bidan
desa di Kabupaten Klaten

D. Manfaat Penelitian

1. Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten
Dari hasil penelitian ini dapat diperoleh gambaran tentang implementasi
program desa siaga di Kabupaten Klaten. .