4. BAB I Renstra Kec

RENCANA STRATEGIS
KECAMATAN BESUK
TAHUN 2013 - 2018

PEMERINTAH KABUPATEN PROBOLINGGO
5
Renstra Kecamatan Besuk 630126

5
Renstra Kecamatan Besuk 630126

BAB I
PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004, Tentang Pemerintahan Daerah
menyatakan bahwa pemberian otonomi luas kepada Daerah diarahkan untuk
mempercepat terwujudnya kesejateraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan,
Pemberdayaan Masyarakat
Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah lebih mengutamakan pelaksanaan
desentralisasi yang memberikan keleluasaan dan sebagian besar kewenangan
kepada daerah untuk penyelenggaraan otonomi daerah, kewenangan untuk

menentukan dan melaksanakan kebijanaayaan dkan menurut prakarsa sendiri
berdasarkan aspirasi masyarakat mulai dari perencanaan, pelaksanaan, monitoring
dan evaluasi.
Terwujudnya kepemerintahan yang baik (good governance) merupakan
prasyarat bagi setiap pemerintah untuk mewujudkan aspirasi masyarakat dalam
mencapai tujuan serta cita-cita bangsa dan negara. Untuk mencapai tujuan tersebut
diperlukan penerapan dan pengembangan sistem pertanggungjawaban yang tepat,
jelas, dan nyata, sehingga penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan
pembangunan dapat berlangsung secara berdayaguna, bersih dan bertanggung
jawab (akuntabel).
Rencana Strategis merupakan langkah awal untuk melakukan pengukuran
kinerja instansi pemerintah. Terkait dengan hal tersebut dan sesuai dengan UndangUndang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan
Nasional, perlu disusun Rencana Strategis (Renstra) Kecamatan Besuk Tahun 20132018. Renstra ini berisikan tentang visi, misi, tujuan, strategi, kebijakan, program
dan kegiatan pembangunan yang disusun sesuai dengan tugas dan fungsi
Kecamatan Besuk serta berpedoman kepada RPJMD dan bersifat indikatif.

5
Renstra Kecamatan Besuk 630126

B.Landasan Hukum

Dalam Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Kecamatan Besuk
Kabupaten Probolinggo berdasarkan pada :
1.1. Landasan Konstitusional :
a. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan
Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2004 Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
4421);
b. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun
2008 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun
2004 tentang Pemerintahan Daerah;
c. Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2006 tentang Tata Cara
Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan;
d. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 2006 tentang Tata Cara
Penyusunan Rencana Pembangunan;
e. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan
Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, Dan
Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota;
f. Peraturan Pemerintah Nomor 08 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara
Penyusunan,


Pengendalian

Dan

Evaluasi

Pelaksanaan

Rencana

Pembangunan Daerah;
g. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2008 tentang Kecamatan;
h. Peraturan Daerah Kabupaten Probolinggo Nomor 10 Tahun 2007 tentang
Organisasi

dan

Tata


Kerja

Lembaga

Teknis

Daerah

Kabupaten

Probolinggo;
i. Peraturan Daerah Kabupaten Probolinggo Nomor 19 Tahun 2000 tentang
Rencana Tata Ruang Kabupaten Probolinggo Tahun 2000 - 2010 ;
j. Peraturan Daerah Kabupaten Probolinggo Nomor 13 Tahun 2008 tentang
Transparansi dan Partisipasi dalam Perencanaan Pembangunan;
k. Peraturan Daerah Kabupaten Probolinggo Nomor 07 Tahun 2013 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Kabupaten Probolinggo
Tahun2013 - 2018
5
Renstra Kecamatan Besuk 630126


l. Peraturan Daerah Kabupaten Probolinggo Nomor 08 Tahun 2008 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Panjang Kabupaten Probolinggo Tahun
2005 – 2025 ;
m. Peraturan Bupati Probolinggo Nomor 39 Tahun 2008 tentang Uraian
Tugas dan Fungsi Kecamatan di Kabupaten Probolinggo.
1.2. Landasan Operasional :
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 Tentang
Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 Tentang Tahapan,
Tatacara, Penyusunan, Pengendalian, Dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana
Pembangunan Daerah.
C.Maksud dan Tujuan
Maksud penyusunan Renstra Kecamatan Besuk adalah memberikan arah
penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan kegiatan pembangunan yang
akan dilaksanakan oleh Kecamatan Besuk Adapun tujuannya adalah untuk
mewujudkan keadaan yang diinginkan dalam waktu 5 (lima) tahun mendatang,
dalam rangka kelanjutan pembangunan jangka panjang, sehingga secara bertahap
dapat mewujudkan cita-cita (visi) yang telah ditetapkan.
Untuk selanjutnya, Renstra Kecamatan Besuk Kabupaten Probolinggo ini
menjadi pedoman dalam penyusunan Rencana Pembangunan Tahunan Kecamatan

Besuk Kabupaten Probolinggo yang dikenal dengan sebutan Rencana Kerja
Kecamatan Besuk, yaitu dokumen perencanaan untuk periode 1 (satu) tahun.
D.Sistematika Penulisan
Rencana Strategis (Renstra) Kecamatan Besuk Kabupaten Probolinggo
disusun dengan sistematika sebagai berikut :

5
Renstra Kecamatan Besuk 630126

BAB I

PENDAHULUAN,

berisi

latar

belakang

penyusunan


Renstra

Kecamatan Besuk Kabupaten Probolinggo, landasan hukum, maksud
dan tujuan, serta sistematika penulisan.

BAB II

GAMBARAN PELAYANAN KECAMATAN BESUK berisi Tugas,
Fungsi, dan Struktur Kecamatan Besuk , sumber daya kecamatan,
kinerja

pelayanan

kecamatan,

dan

tantangan


dan

peluang

pengembangan pelayanan kecamatan.
BAB III

ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI, berisi
identifikasi permasalahan, telaah visi, misi dan program Bupati dan
Wabup, telaah rencana tata ruang wilayah dan kajian lingkungan
hidup strategis.

BAB IV

VISI,

MISI,

TUJUAN,


DAN

SASARAN,

STRATEGI

DAN

KEBIJAKAN, berisi visi dan misi Kecamatan Besuk tujuan dan
sasaran jangka menengah kecamatan, serta strategi dan kebijakan.
BAB V

RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA,
KELOMPOK SASARAN, DAN PENDANAAN INDIKATIF, berisi
program dan kegiatan, indikator kinerja, kelompok sasaran, dan
pendanaan indikatif yang merupakan kewenangan Kecamatan
……………… Kabupaten Probolinggo.

BAB VI


INDIKATOR KINERJA KECAMATAN BESUK YANG MENGACU
PADA TUJUAN DAN SASARAN RPJMD.

5
Renstra Kecamatan Besuk 630126