Perancangan Alat Hitung Pengunjung Perpustakaan Menggunakan Sensor Pir Dan Bluetooth Berbasis Arduino Uno

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah
Perkembangan teknologi instrumentasi elektronika sekarang mengalami perkembangan
yang sangat pesat, memasyarakat dan bukan sesuatu hal yang asing lagi. Manusia
membutuhkan bantuan dari sesuatu yang dapat bekerja cepat, teliti, dan tidak mengenal
lelah. Sistem otomatisasi dapat menggantikan manusia untuk mengerjakan sesuatu dalam
lingkungan berbahaya bagi kesehatan atau keselamatan atau daerah yang harus diamati
dengan pengamatan lebih dari kemampuan panca indera manusia. Kemajuan teknologi
dalam bidang elektronika akan mampu mengatasi masalah masalah yang rumit sekalipun,
dengan ketelitian dan kecepatan serta ketepatan yang sangat tinggi. Dalam kehidupan
masyarakat suatu alat penghitung jumlah orang dalam suatu ruangan sangat dibutuhkan,
untuk menghitung jumlah orang yang menghadiri suatu rapat atau menghitung jumlah
karyawan yang hadir di kantor. Berangkat dari masalah ini penulis membuat tugas akhir
yang berjudul “ ALAT PENGHITUNG PENGUNJUNG RUANGAN DENGAN
MENGGUNAKAN SENSOR PIR DAN BLUETOOH BERBASIS ARDUINO UNO “
.
1.2 Tujuan Penulisan
Tujuan penulisan tugas akhir ini adalah untuk merancang dan mengimplementasikan
gerbang penghitung orang yang masuk dan ruangan

1.3 Rumusan Masalah
Perangkat yang dirancang merupakan suatu perangkat berbasis mikrokontroler yang
berfungsi untuk menghitung jumlah orangyang masuk dan keluar suatu ruangan.
Mikrokontroler akan mendapat masukan dari modul sensor. Lalu mikrokontroler akan
menghitung jumlah orang yang masuk dan keluar ruangan berdasarkan masukan dari
modul sensor. Kemudian menampilkan hasil perhitungan di Android
.
1.3 Batasan Masalah
Untuk memfokuskan pembahasan tugas akhir

ini, maka pembahasan masalah

dirumuskan pada hal – hal sebagai berikut :
1. Bagaimana cara merancang alat penghitung pengunjung menggunakan arduino UNO
2. Faktor-faktor yang mempengaruhi dalam merancang prototype penghitung pengunjung

Universitas Sumatera Utara

3. Display di Aandroid menggunakan modul bluetooth HC-05
4. keterangan komonen yang digunakan oleh alat penghitung pengunjung berbasis android

1.4 Sistematika Penulisan
Dalam penyusunan Laporan Project Akhir 1 ini, pembahasan mengenai sistem alat
yang dibuat dibagi menjadi lima bab dengan sistematika sebagai berikut :

BAB I

: PENDAHULUAN
Berisi latar belakang permasalahan, batasan masalah, tujuan pembahasan,
metodologi pembahasan, sistematika penulisan dan relevansi dari penulisan laporan
ini.

BAB II : TINJAUAN PUSTAKA
Dalam bab ini menjelaskan tentang teori pendukung yang digunakan untuk
pembahasan dan cara kerja dari Arduino Uno R3 teori pendukung itu antara
lain tentang Mikrokontroler ATmega 328, sensor Ultrasonik HC-Sr04 dan prinsip
kerjanya, software pendukung dan bahasa program yang digunakan.
BAB III : PERANCANGAN SISTEM
Membahas tentang perencanaan dan pembuatan sistem secara keseluruhan.

BAB IV : ANALISIS DAN PENGUJIAN

Membahas tentang uji coba alat yang telah dibuat, pengoperasian dan spesifikasi
alat dan lain-lain.

BAB V : PENUTUP
KESIMPULAN DAN SARAN
Berisi kesimpulan yang diperoleh dari pembuatan laporan project akhir II ini dan
saran-saran untuk pengembangannya.

DAFTAR PUSTAKA
Pada bagian ini akan dipaparkan tentang sumber-sumber literatur yang digunakan
dalam pembutan laporan project akhir II ini.

Universitas Sumatera Utara