Bab 4 Getaran dan Gelombang Latihan Soal Uraian

Antiremed Kelas 08 Fisika
Getaran dan Gelombang - Latihan Soal Uraian
Doc. Name: AR08FIS0498

Version : 2012-10 |

halaman 1

01. (A) Berapa cepat rambat gelombang jika
suatu gelombang memilki frekuensi 65
Hz dan panjang gelombang 0,7 m?
(B) Berapa frekuensi gelombang yang
memiliki panjang gelombang 3 m dan
cepat rambat 18 m/s?
(C) Tiga puluh gelombang dihasilkan pada
tali dalam waktu 10 s. Jika cepat rambat
gelombang 20 m/s, berapa panjang
gelombangnya?
02. Balok gabus diletakkan mengapung pada
sebuah tangki riak. Ketika sumber
gelombang diberikan pada frekuensi 10 Hz,

gabus ikut bergerak naik-turun, sementara
gelombang merambat melalui air. Jarak
antara titik tertinggi dan titik terendah
gerakan gabus adalah 5 mm. Panjang satu
bukit gelombang adalah 1,5 m. Hitunglah:
(A) Berapa amplitudo gelombang ketika
melalui gabus?
(B) Waktu yang diperlukan gabus untuk
melakukan satu getaran ada adalah?
(C) Berapakah cepat rambat gelombang air
melalui tangki?

03. Ujung seutas tali diikatkan dengan kuat pada
sebuah paku yang tertancap di dinding. Tali
dikencangkan sehingga mendatar dan ujung
lain tali disentakkan naik-turun. Panjang tali
adalah 7 m.
(A) Jika pulsa gelombang memerlukan
waktu 4 sekon untuk merambat ke ujung
yang terikat dan balik lagi, berapakah

cepat rambat gelombang?
(B) Jika ujung tali yang dipegang digetarkan
naik-turun dengan frekuensi 14 Hz,
berapakah banyak gelombang yang
dapat terjadi sepanjang tali pada suatu
saat.

Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 1185 ke menu search.
Copyright © 2012 Zenius Education