S TE 1006289 Abstract

ABSTRAK

Penerapan Kit Robot Bioloid Premium sebagai Media Pembelajaran
Dasar Robotika
Oleh:
Ilman Himawan Kusumah
NIM. 1006289

Penerapan kit robot bioloid premium sebagai media pembelajaran dasar robotika
bertujuan untuk pengembangan suatu media pembelajaran yang dapat
meningkatkan hasil belajar siswa pada standar kompetensi perancangan robot.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penerapan kit robot bioloid
premium ditinjau dari hasil belajar siswa pada Standar Kompetensi perancangan
robot.
Metode penelitian yang digunakan merupakan metode Eksperimen Kuasi dengan
tahapan sampai uji coba terbatas saja. Penilaian proses hasil belajar dilihat dari
peningkatan aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik. Sampel yang digunakan
pada penelitian terdiri dari 30 orang siswa program keahlian Teknik Elektronika
Industri di SMK Negeri 1 Cimahi. Pengumpulan data dilakukan dengan
pemberian angket, observasi dan tes pretest dan posttest.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan kit robot bioloid premium

berdasarkan pendapat guru dan siswa adalah efektif digunakan sebagai media
pembelajaran perancangan robot. Berdasarkan uji proporsi pihak kiri, kit robot
bioloid efektif diterapkan pada pembelajaran dasar robotika untuk ranah kognitif,
ranah afektif dan ranah psikomotorik. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan kit
robot bioloid premium sebagai media pembelajaran dasar robotika efektif
terhadap hasil belajar siswa.
Kata Kunci : Media Pembelajaran, Kit robot Bioloid premium, Eksperimen,

Perancangan robot.

Ilman Himawan Kusumah, 2014
PENERAPAN KIT ROBOT BIOLOID PREMIUM SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DASAR ROBOTIKA
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.

ABSTRACT

Application of Bioloid Premium Robot Kit as A Media in Learning
Basic of Robotics

The Bioloid Premium Robot Kit is applied to develop a media which can improve

students learning outcome in competence standard of robotic design. The main
aim of this study is to investigate the effect of Bioloid Premium Robot Kit
implementation toward students’ learning outcome in competence standard of
robotic design.
Quasi experiment method was applied which consist of certain limited stages and
30 students of Electrical Engineering Industry program in SMKN 1 Cimahi was
participated in this study. The improvement of learning outcome was assessed
through cognitive aspect, affective aspect, and psychomotor aspect. Data was
gathered using questionnaire, observation sheet, pretest and posttest.
Result of this study showed that teachers and students argued the Bioloid
Premium Robot Kit was effective media in learning robotics design. Based on
proportion test analysis on the left side, cognitive domain, affective domain and
psychomotor domain Bioloid Premium Robot Kit was effective media in learning
robotics design. This findings showed that the application of bioloid premium
robot kit as media in learning basic of robotics is effective to improve students’
learning outcome.
Keywords: Learning Media, Bioloid Premium Robot Kit, Experiment, Basic of
Robotics.

Ilman Himawan Kusumah, 2014

PENERAPAN KIT ROBOT BIOLOID PREMIUM SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DASAR ROBOTIKA
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.