Implementasi Kepmenkes RI No. 1204 Tahun 2004 tentang Pelaksanaan Pengelolaan Sampah di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Batang,.

Jurusan Ilmu Kesehatan Masyarakat
Fakultas Ilmu Keolahragaan
Universitas Negeri Semarang
Oktober 2011
ABSTRAK

Widowati Oktaria
Implementasi Kepmenkes RI No. 1204 Tahun 2004 tentang Pelaksanaan Pengelolaan
Sampah di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Batang,
V + 112 halaman + 7 tabel + 6 gambar + 13 lampiran

Rumah sakit sebagai salah satu institusi pelayanan kesehatan yang mempunyai tugas
mendukung upaya penyembuhan dan pemulihan pasien, dan mencegah dampak kesehatan
yang diakibatkan oleh sampah layanan rumah sakit. Sehingga pelaksanaan pengelolaan
sampah harus sesuai dengan Kepmenkes RI No.1204 Tahun 2004. Penelitian ini akan
melihat implementasi Kepmenkes RI No.1204 tahun 2004 pada pengelolaan sampah di
RSUD Kabupaten Batang
Penelitian ini bersifat survei deskriptif dengan obyek penelitian pelaksanaan
pengelolaan sampah di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Batang, dengan melakukan
observasi/pengamatan langsung terhadap obyek penelitian dan wawancara langsung dengan
narasumber. Instrumen yang digunakan adalah pedoman wawancara, lembar observasi dan

lembar dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis isi (content
analysis).
Hasil dari penelitian ini produksi sampah medis rata-rata perhari di RSUD Kabupaten
Batang 0,336 m3, dan sampah non medis 1,029 m3. Kesesuaian tata laksana sampah medis
berdasarkan Kepmenkes RI No. 1204 tahun 2004, 1 tahap tidak sesuai (pemilahan), 2 tahap
sesuai (pemindahan dan pengangkutan), serta 2 tahap baru dipenuhi sebagian (pewadahan
dan pembuangan akhir). Kesesuaian tata laksana sampah non medis, 1 tahap belum sesuai
yaitu pemilahan, dan 4 tahap lainnya telah sesuai.
Saran dari penelitian ini adalah diharapkan pihak rumah sakit harus menyediakan sarana
dan prasarana yang lebih lengkap. Sedangkan untuk cleaning service diharapkan bekerja
sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Kata Kunci : Implementasi, Kepmenkes RI No.1204 tahun 2004, Pengelolaan Sampah
Kepustakaan : 27 (2000–2011)

ii