Studi Deskriptif Mengenai Penyesuaian Sosial Pada Remaja Yang Tinggal di Asrama Putri "X" Bandung.

(1)

ABSTRAK

Penelitian ini berjudul “Studi Deskriptif Mengenai Penyesuaian Sosial Pada Remaja yang Tinggal di Asrama Putri “X” Bandung”. Penelitian ini dilakukan

untuk memperoleh gambaran mengenai kemampuan penyesuaian sosial pada

remaja yang tinggal di Asrama Putri “X” Bandung. Rancangan penelitian yang

diajukan menggunakan metode deskriptif dengan teknik survei. Adapun yang menjadi variabel dalam penelitian ini adalah penyesuaian sosial. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan ukuran sampel 40 orang.

Alat ukur yang digunakan untuk mengukur penyesuaian sosial merupakan alat ukur penyesuaian sosial yang dimodifikasi oleh peneliti sesuai dengan kebutuhan penelitian berdasarkan teori dari Schneiders (1964), dimana alat ukur tersebut terdiri dari 46 item. Data yang diperoleh diolah secara statistik menggunakan rumus Rank Spearman dan Alpha Cronbach. Hasil penelitian disajikan dengan teknik distribusi frekuensi dan tabulasi silang. Hasilnya adalah sebanyak 21 asramawati (55%) kurang mampu melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama, dan sebanyak 19 asramawati (45%) mampu melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama.

Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah lebih banyak responden yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial daripada responden yang mampu melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama, kurangnya kemampuan responden dalam melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama lebih terlihat pada aspek kemauan menerima otoritas, kapasitas menerima tanggung jawab, batasan dan larangan serta usaha menolong keluarga.

Saran yang diajukan untuk penelitian selanjutnya adalah bagi peneliti lain yang tertarik tentang penyesuaian sosial disarankan untuk memperluas penelitian tentang penyesuaian sosial pada asrama lain sehingga dapat diketahui apakah ada perbedaan kemampuan penyesuaian sosial jika berada pada tempat yang berbeda. Serta disarankan melakukan penelitian lanjutan mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi penyesuaian sosial.

Sedangkan saran praktis bagi pengurus Asrama Putri “X” Bandung, hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai informasi untuk meningkatkan kemampuan penyesuaian sosial para responden dengan cara melakukan pendekatan dan pendampingan agar para responden yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial di asrama lebih dapat menerima otoritas, tanggung jawab, batasan dan larangan, serta lebih memiliki kesediaan untuk menolong sesama penghuni di asrama.


(2)

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN...ii

KATA PENGANTAR...v

ABSTRAK...viii

DAFTAR ISI...ix

DAFTAR BAGAN...xii

DAFTAR TABEL...xiii

DAFTAR LAMPIRAN...xiv

BAB I PENDAHULUAN...1

1.1Latar Belakang Masalah...1

1.2Identifikasi Masalah...7

1.3Maksud dan Tujuan Penelitian...7

1.4Kegunaan Penelitian...7

1.5Kerangka Pemikiran...8

1.6Asumsi Penelitian...17

BAB II TINJAUAN TEORI...18

2.1 Penyesuaian Sosial...18

2.1.1 Pengertian Penyesuaian Sosial...18

2.1.2 Macam-macam Bentuk Penyesuaian...18

2.1.3 Penyesuaian Terhadap Lingkungan Sosial...20

2.1.4 Bentuk-bentuk Penyesuaian Sosial...21


(3)

2.1.5.1 Determinal Lingkungan Penyesuaian Sosial...27

2.2 Masa Remaja...32

2.2.1 Definisi Masa Remaja...32

2.2.2 Batasan Masa Remaja...32

2.2.3 Ciri-ciri Masa Remaja...33

2.2.4 Tugas Perkembangan Masa Remaja...35

2.2.5 Karakteristik Masa Remaja...36

BAB III METODOLOGI PENELITIAN...38

3.1 Rancangan Penelitian...38

3.2 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional...38

3.2.1 Variabel Penelitian...38

3.2.2 Definisi Operasional...38

3.3 Alat Ukur...39

3.3.1 Distribusi Alat Ukur Penyesuaian Sosial...39

3.3.2 Sistem Penilaian...41

3.3.3 Data Penunjang...42

3.3.4 Validitas dan Reliabilitas Alat Ukur...42

3.3.4.1 Validitas Alat Ukur...42

3.3.4.2 Reliabilitas Alat Ukur...43

3.4 Populasi Sasaran dan Karakteristik Populasi...44

3.4.1 Populasi Sasaran...44

3.4.2 Karakteristik Populasi...45


(4)

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN...46

4.1 Gambaran Responden...46

4.2 Data Hasil Penelitian...47

4.2.1 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial...47

4.2.2 Tabulasi Penyesuaian Sosial dan Aspek-aspeknya...48

4.3 Pembahasan Hasil Penelitian...49

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN...57

5.1 Kesimpulan...57

5.2 Saran...58

5.2.1 Saran Teoritis...58

5.2.2 Saran Praktis...58

DAFTAR PUSTAKA...60

DAFTAR RUJUKAN...61 LAMPIRAN


(5)

DAFTAR BAGAN

1.1 Skema Kerangka Pemikiran...16 3.1 Bagan Rancangan Penelitian...38


(6)

DAFTAR TABEL

3.1 Tabel distribusi Indikator dan Item Penyesuaian Sosial...40

3.2 Tabel skor Item Positif dan Negatif...42

3.3 Tabel Kriteria Reliabilitas...44

4.1 Tabel Pendidikan Responden...46

4.2 Tabel Usia Responden...46

4.3 Tabel Lama Tinggal di Asrama...47

4.4 Tabel Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial...47


(7)

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1, Kuesioner Pengambilan Data Lampiran 2, Tabel Validitas Alat Ukur Lampiran 3, Tabel Reliabilitas Alat Ukur Lampiran 4, Data Mentah

Lampiran 5, Tabel Pengelompokan Kemampuan Penyesuaian Sosial Lampiran 6, Tabel Tabulasi Penyesuaian Sosial dan faktor yang

Mempengaruhi

Lampiran 7, Tabel Tabulasi Penyesuaian Sosial dan Data Penunjang Lampiran 8, Gambaran Asrama Putri “X” Bandung


(8)

(9)

Lampiran 1

IDENTITAS PRIBADI

• Usia : • Pendidikan saat ini :

• Sudah berapa lama tinggal di asrama :

Jawablah pertanyaan dibawah ini sesuai dengan keadaan kehidupan berkeluarga di asrama.

1. Bagaimana suasana kehidupan bersama seluruh penghuni asrama (pengurus asrama dan asramawati)?

a) Saling memahami hak masing-masing b) Saling menuntut hak masing-masing

2. Bagaimana sikap dan harapan pengurus asrama selaku orang tua di asrama terhadap Anda?

a) Memberikan kebebasan b) Membatasi tingkah laku

3. Bagaimana pengaruh sesama penghuni asrama terhadap gaya hidup, perilaku, dan kemampuan Anda dalam melakukan penyesuaian sosial?

a) Memberikan pengaruh yang baik terhadap saya b) Memberikan pengaruh yang buruk terhadap saya

4. Bagaimana hubungan Anda dengan sesama penghuni asrama (pengurus asrama dan asramawati)?

a) Erat b) Tidak erat


(10)

Jawablah pertanyaan dibawah ini sesuai dengan keadaan kehidupan berkeluarga Anda di rumah.

1. Bagaimana suasana kehidupan bersama anggota keluarga di rumah? 2. a) Saling memahami hak masing-masing

3. b) Saling menuntut hak masing-masing

2. Bagaimana sikap dan harapan orang tua terhadap Anda? a) Memberikan kebebasan

b) Membatasi tingkah laku

3. Bagaimana pengaruh anggota keluarga terhadap gaya hidup, perilaku, dan kemampuan Anda dalam melakukan penyesuaian sosial?

a) Memberikan pengaruh yang baik terhadap gaya hidup, tingkah laku dan kemampuan dalam melakukan penyesuaian sosial

b) Memberikan pengaruh yang buruk terhadap gaya hidup, perilaku, dan kemampuan dalam melakukan penyesuaian sosial

4. Bagaimana hubungan Anda dengan orang tua dan saudara Anda di rumah? a) Erat


(11)

Di bawah ini terdapat pernyataan-pernyataan dengan 4 pilihan jawaban, yaitu: sangat sesuai (SS), sesuai (S), kurang sesuai (KS), tidak sesuai (TS). Saudara diminta untuk memberi tanda checklist (√) pada pilihan jawaban yang PALING

menggambarkan keadaan diri saudara SAAT INI.

No. Pertanyaan SS S KS TS

1. Saya akan menolak dengan keras pendapat asramawati yang berbeda dengan saya

2. Saya bersedia mengantri untuk menggunakan fasilitas umum yang ada di asrama

3. Saya senang bergaul dengan sesama asramawati 4. Saya bersedia untuk menolong pengurus asrama

apabila dibutuhkan

5. Saya bangga apabila pengurus asrama mempercayakan saya untuk melakukan sesuatu 6. Lebih baik saya berpura-pura sibuk daripada harus

memberikan bantuan kepada pengurus asrama

7. Saya merasa dibatasi dengan adanya batasan dan larangan yang diberikan oleh pengurus asrama 8. Saya bersedia menjelaskan tentang suatu pelajaran

yang ditanyakan oleh sesama asramawati

9. Saya merasa tidak nyaman bila berada diantara pengurus asrama

10. Saya menghargai hukuman yang diberikan oleh pengurus asrama kepada saya apabila saya melakukan pelanggaran terhadap peraturan dan disiplin di asrama

11. Saya menyetujui aturan mengenai tata cara berpakaian yang dikeluarkan oleh pihak asrama 12. Saya bersedia untuk menjaga ketenangan pada saat

sesama asramawati sedang belajar untuk menghadapi ujian

13. Saya tidak bersedia berbagi kesenangan dengan sesama asramawati

14. Saya tidak akan memaafkan asramawati yang berbuat kesalahan terhadap saya

15. Saya merasa tidak nyaman bila berada diantara asramawati

16. Membantu asramawati untuk memahami suatu mata pelajaran merupakan tindakan yang membuang waktu


(12)

saya kepada asramawati yang membutuhkan

18. Saya menghargai peraturan yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua kami di asrama 19. Saya pikir sudah seharusnya bagi saya untuk

membantu pengurus asrama

20. Saya merasa terbebani apabila pengurus asrama mempercayakan saya untuk melakukan sesuatu 21. Saya bersedia menyimpan makanan bagi asramawati

yang tidak dapat hadir pada jam makan bersama 22. Saya merasa dekat dengan pengurus asrama layaknya

saya dengan orang tua kandung saya sendiri

23. Saya merasa terganggu dengan adanya larangan untuk tidak menerima tamu pada saat “jam tenang” 24. Saya akan tetap mendengarkan musik dengan volume

yang sayainginkan meskipun di saat jam tenang 25. Lebih baik saya berbohong kepada pengurus asrama

daripada saya diberikan hukuman karena melanggar peraturan dan disiplin yang berlaku di asrama

26. Membantu pengurus asrama adalah tindakan untuk mencari muka saja

27. Saya enggan menyumbangkan uang saya untuk kepentingan acara kegiatan bersama yang akan diadakan di asrama

28. Saya merasa malu bila berhadapan dengan pengurus di asrama

29. Saya akan menerima dan melaksanakan hukuman dari pengurus asrama jika saya melakukan pelanggaran terhadap peraturan dan disiplin di asrama

30. Saya merasa terganggu apabila asramawati meminta bantuan kepada saya

31. Saya merasa keberatan untuk selalu meminta ijin kepada pengurus asrama ketika hendak bepergian atau keluar dari asrama

32. Saya menerima pembatasan pihak asrama untuk tidak membawa teman (selain asramawati) masuk ke dalam kamar pribadi saya

33. Saya merasa asramawati-asramawati adalah saudara saya sendiri

34. Saya bersedia membantu sesama asramawati tanpa diminta terlebih dahulu

35. Saya selalu menghadiri rapat BKA yang diadakan setiap minggunya

36. Saya tidak segan untuk menceritakan masalah pribadi saya kepada pengurus asrama


(13)

37. Saya mentaati setiap peraturan yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua kami di asrama 38. Saya bersedia menolong pengurus asrama tanpa

diminta terlebih dahulu

39. Saya merasa keberatan dengan adanya larangan untuk tidak menerima telpon dari HP di area kamar pada saat “jam tenang”

40. Saya bersedia menjaga kebersihan fasilitas umum yang ada di asrama

41. Saya selalu menjaga kebersihan, kerapihan dan keindahan asrama meskipun sudah ada petugas kebersihan

42. Saya hanya bersedia memberikan bantuan kepada asramawati yang dekat dengan saya saja

43. Saya merasa terpaksa menjadi anggota seksi dalam kepengurusan BKA

44. Saya merasa sungkan jika harus berbicara dengan pengurus asrama mengenai hal-hal yang tidak bersangkutan dengan asrama

45. Saya terganggu apabila pengurus asrama meminta bantuan kepada saya

46. Saya akan memohon dengan sangat kepada pengurus asrama untuk tidak memberikan hukuman ketika saya melanggar peraturan dan disiplin yang berlaku di asrama

47. Saya terbebani dengan adanya peraturan dan disiplin yang diberikan oleh pengurus asrama

48. Saya merasa malu ketika bertemu dengan sesama asramawati

49. Saya selalu berusaha untuk menghindari perselisihan diantara sesama asramawati

50. Saya enggan menjalankan tanggung jawab yang diberikan oleh pengurus asrama

51. Saya tidak akan mengikuti rapat BKA yang diadakan setiap bulan karena membosankan

52. Saya merasa keberatan dengan adanya peraturan jam pulang terlambat di hari Sabtu dan Minggu

53. Saya merasa sedih apabila asramawati lain sedang mengalami kesulitan

54. Saya bersedia mendengarkan permasalahan atau keluh kesah sesama asramawati

55. Saya akan bertanggung jawab atas pelanggaran yang telah

saya lakukan

56. Saya bangga memiliki orang tua di asrama seperti pengurus asrama saat ini


(14)

pengurus asrama merasa kasihan dan tidak jadi memberikan hukuman ketika saya melanggar peraturan dan disiplin yang berlaku di asrama

58. Saya akan selalu mengingat hukuman dari pengurus asrama sehingga membuat saya berpikir dua kali untuk melakukan pelanggaran terhadap peraturan dan disiplin di asrama

59. Saya menerima dan melaksanakan arahan atau nasehat yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua di asrama

60. Saya merasa canggung bila berada diantara asramawati


(15)

Lampiran 2, Validitas Alat Ukur

No Item Validitas Keterangan

1 0.49 Diterima

4 0.55 Diterima

6 0.70 Diterima

7 0.50 Diterima

8 0.53 Diterima

9 0.68 Diterima

10 0.48 Diterima

11 0.42 Diterima

12 0.30 Diterima

13 0.47 Diterima

14 0.39 Diterima

15 0.40 Diterima

16 0.60 Diterima

17 0.52 Diterima

18 0.46 Diterima

19 0.32 Diterima

20 0.53 Diterima

21 0.60 Diterima

22 0.63 Diterima

23 0.41 Diterima

24 0.36 Diterima

25 0.55 Diterima

26 0.35 Diterima

29 0.46 Diterima

30 0.50 Diterima

31 0.54 Diterima

33 0.32 Diterima

34 0.38 Diterima

35 0.40 Diterima

36 0.56 Diterima

37 0.52 Diterima

38 0.51 Diterima

42 0.46 Diterima

43 0.55 Diterima

45 0.54 Diterima

46 0.54 Diterima

47 0.78 Diterima

50 0.34 Diterima

51 0.34 Diterima

52 0.64 Diterima


(16)

55 0.52 Diterima

56 0.52 Diterima

57 0.43 Diterima

59 0.62 Diterima

60 0.38 Diterima

Lampiran 3, Reliabilitas Alat Ukur Cronbach's Alpha N of Items

0,9282 46

Lampiran 4, Data Mentah

1 4 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 3 2 2 2 2 3 2 4 4 4 4 4 2 3 2 2 3 3 3 2 3 3 3 3 4 3 3 3 3 4 3 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 1 4 4 3 3 4 3 3 3 2 3 3 2 2 4 3 4 4 4 2 2 5 3 3 3 2 3 3 3 3 3 3 2 4 4 3 3 6 4 3 3 2 4 3 4 3 3 4 4 4 4 3 3 7 3 4 4 2 4 3 1 4 4 4 4 4 4 4 3 8 3 3 3 2 3 3 4 3 4 4 3 4 4 4 4 9 4 3 3 3 3 3 3 3 3 4 4 4 4 3 4 10 3 3 2 1 4 1 3 3 4 4 3 4 4 3 3 11 3 3 3 3 2 3 3 3 2 3 2 3 2 3 3 12 3 3 3 2 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 13 3 4 3 2 3 3 3 3 4 4 3 3 3 3 4 14 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 15 3 3 3 2 3 3 3 3 3 4 3 4 3 3 2 16 4 4 4 1 4 2 3 3 4 4 4 4 4 3 2 17 3 3 4 1 3 2 1 3 3 4 3 4 4 4 3 18 3 3 4 3 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 19 4 4 4 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 20 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 2 3 21 3 3 2 1 3 1 4 3 3 4 3 4 3 3 3 22 4 3 3 2 3 3 4 3 3 3 3 3 3 3 3 23 3 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 4 3 3 3 24 1 3 4 3 2 3 2 1 3 4 4 4 4 2 2


(17)

25 4 3 4 3 3 4 3 4 3 4 4 4 4 3 4 26 4 4 4 2 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 27 4 3 4 2 3 4 3 3 4 4 4 4 4 3 3 28 4 4 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 29 4 3 3 2 3 3 1 3 4 3 3 4 3 3 2 30 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 31 4 3 3 3 3 4 3 3 3 4 4 4 4 3 3 32 3 3 4 3 4 4 3 2 4 4 4 4 4 4 3 33 4 3 4 3 4 3 3 3 4 4 4 4 4 4 3 34 3 3 4 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 3 3 35 4 4 4 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 36 4 3 3 2 3 4 3 2 4 4 4 3 4 3 2 37 3 4 3 2 3 3 3 3 3 4 4 3 3 4 4 38 4 3 3 3 3 4 3 3 4 4 3 4 3 3 3 39 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 4 3 3 3 3 40 4 3 2 1 3 1 3 3 4 4 4 4 4 4 3

19 20 21 22 23 24 25 26 29 30 31 33 34 35 36 1 3 3 2 1 2 1 2 3 3 3 2 4 4 3 1 2 3 3 4 1 3 4 3 4 2 3 2 3 2 3 1 3 3 4 4 3 2 4 4 4 3 4 4 4 3 4 2 4 3 4 2 2 3 3 3 3 2 3 4 2 3 4 1 5 3 3 3 1 2 4 4 3 2 3 3 4 4 4 2 6 2 3 3 3 2 4 4 3 3 4 2 4 4 3 2 7 2 3 4 2 2 4 4 4 3 4 3 4 4 3 2 8 3 3 3 3 3 4 4 4 3 3 4 3 3 3 2 9 2 3 3 1 3 4 4 4 4 3 4 3 3 4 2 10 2 3 3 1 2 4 4 2 4 4 3 4 3 3 1 11 2 3 2 2 1 4 4 4 3 3 1 4 2 1 1 12 2 2 3 1 1 4 3 4 3 3 3 3 3 3 1 13 3 3 2 3 4 4 3 4 2 3 2 3 4 1 3 14 3 4 4 3 2 4 4 4 4 4 1 4 4 4 2 15 2 4 2 1 3 4 3 4 3 3 2 4 3 2 1 16 1 3 3 1 4 4 3 4 3 4 3 3 3 4 2 17 3 3 3 2 4 4 3 4 2 4 1 4 3 4 2 18 4 3 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 3 4 3 19 3 3 4 3 3 2 4 4 4 4 2 4 4 4 1 20 3 2 3 2 2 3 3 4 3 3 3 3 3 3 2 21 2 2 3 1 3 3 3 4 3 3 3 3 3 3 1 22 3 2 4 2 3 3 2 4 3 3 2 3 2 3 1


(18)

23 3 3 3 2 3 4 4 4 3 3 4 4 3 4 2 24 3 3 3 2 2 4 3 1 3 4 2 3 3 4 1 25 3 4 3 3 3 4 4 4 3 4 4 3 3 4 3 26 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 3 3 27 2 3 3 2 3 4 2 3 3 4 4 4 4 2 2 28 3 4 4 3 2 4 3 4 4 4 4 4 3 4 2 29 2 4 3 2 2 3 3 4 4 3 2 3 4 4 2 30 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 31 1 3 3 2 4 4 4 4 3 4 3 3 3 3 2 32 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 33 3 3 3 2 4 4 4 4 3 3 3 4 3 4 1 34 2 3 3 1 3 4 4 4 4 4 4 3 3 2 1 35 3 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 2 36 3 4 2 2 3 4 4 4 2 4 4 4 3 3 2 37 3 3 3 3 1 4 4 3 3 3 2 3 3 4 3 38 3 3 3 3 3 4 3 4 3 3 3 4 2 3 2 39 3 3 3 3 3 4 3 4 3 3 3 4 3 4 3 40 2 3 2 1 1 3 3 4 3 4 1 4 3 4 1

37 38 42 43 45 46 47 50 51 52 53 55 56 57 59 60 1 2 2 3 2 3 4 2 2 4 1 2 2 2 4 1 2 2 3 2 2 3 3 4 2 4 4 1 2 2 1 3 3 3 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 3 4 3 4 4 2 2 4 3 3 3 2 3 4 2 2 2 2 2 2 3 5 3 3 3 4 3 4 3 3 4 3 4 3 2 2 3 3 6 3 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 7 1 2 3 4 3 4 3 3 4 3 3 3 2 4 3 4 8 3 2 3 3 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 3 4 9 3 1 4 3 3 3 4 3 4 3 2 3 2 3 3 4 10 2 1 3 3 2 3 2 4 4 1 3 3 1 1 1 4 11 2 1 3 2 3 3 3 3 4 1 2 4 1 1 2 3 12 2 2 3 3 3 2 2 3 4 2 3 3 2 4 3 4 13 3 2 4 4 3 4 2 3 3 1 3 3 1 3 3 4 14 3 2 4 4 3 4 4 4 4 2 2 4 3 4 3 4 15 2 3 3 4 3 3 2 3 3 2 3 3 1 1 2 4 16 3 2 4 4 3 4 3 4 4 3 3 4 2 4 3 4 17 3 3 4 4 4 3 3 3 4 1 3 3 1 4 3 4 18 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 19 3 3 4 3 4 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 4 20 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 3 3


(19)

21 3 2 3 1 3 3 3 3 3 3 3 4 1 4 3 4 22 3 2 1 3 3 3 3 3 4 4 3 3 3 2 4 4 23 3 3 3 4 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 3 4 24 3 3 3 1 2 3 4 3 3 1 4 4 3 4 2 4 25 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 3 4 3 3 26 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 27 3 2 4 4 4 4 4 4 4 1 3 4 3 2 3 4 28 3 3 3 4 4 3 3 4 4 2 3 3 3 3 3 4 29 2 2 4 4 4 4 3 4 4 1 3 4 1 3 3 4 30 3 4 3 3 4 4 4 3 4 4 3 3 1 3 3 4 31 3 3 4 4 4 4 3 4 4 4 2 3 2 4 3 4 32 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 33 2 3 3 3 3 4 4 4 4 3 4 4 2 4 3 4 34 3 2 4 3 3 4 4 4 4 4 3 3 2 4 3 4 35 3 3 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 36 3 3 4 4 3 3 3 4 3 3 4 3 2 4 2 4 37 4 3 2 3 3 2 3 3 4 1 4 4 3 2 4 2 38 3 2 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 39 3 3 3 4 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 3 3 40 3 1 4 3 2 3 2 4 4 1 2 4 2 3 3 4


(20)

Lampiran 5, Tabel Pengelompokan Kemampuan Penyesuaian Sosial

No ∑ Skor Peny.Sosial

1 118 Krg Mampu

2 129 Krg Mampu

3 164 Mampu

4 127 Krg Mampu

5 140 Krg Mampu

6 146 Krg Mampu

7 149 Mampu

8 148 Mampu

9 146 Krg Mampu

10 126 Krg Mampu

11 116 Krg Mampu

12 128 Krg Mampu

13 138 Krg Mampu

14 164 Mampu

15 128 Krg Mampu

16 149 Mampu

17 141 Krg Mampu

18 172 Mampu

19 164 Mampu

20 135 Krg Mampu

No ∑ Skor Peny.Sosial

21 129 Krg Mampu

22 134 Krg Mampu

23 147 Mampu

24 130 Krg Mampu

25 163 Mampu

26 176 Mampu

27 150 Mampu

28 159 Mampu

39 139 Krg Mampu

30 169 Mampu

31 152 Mampu

32 169 Mampu

33 156 Mampu

34 152 Mampu

35 171 Mampu

36 148 Mampu

37 141 Krg Mampu

38 143 Krg Mampu

39 146 Krg Mampu


(21)

Lampiran6, Tabulasi Penyesuaian Sosial dan Faktor yang Mempengaruhi Tabel 4.6 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Faktor Konstelasi

Keluarga di Asrama

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Faktor % % %

Slg Memahami 19 51% 18 49% 37 100%

Slg Menuntut 0 0% 3 100% 3 100%

TOTAL 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Tabel 4.7 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Faktor Peran Sosial Dalam Keluarga di Asrama

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Faktor % % %

Bebas 4 44,5% 5 55,5% 9 100%

Terbatas 15 48,5% 16 51,5% 31 100%

TOTAL 19 47,5 21 52,5 40 100%

Tabel 4.8 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Faktor Pengaruh Anggota Keluarga di Asrama

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Faktor % % %

Pengaruh Baik 17 46% 20 54% 37 100%

Pengaruh Buruk 2 67% 1 33% 3 100%

TOTAL 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Tabel 4.9 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Faktor Kohesivitas Keluarga di Asrama

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Faktor % % %

Erat 19 50% 19 50% 38 100%

Tidak Erat 0 0 2 100% 2 100%


(22)

Tabel 4.10 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Faktor Konstelasi Keluarga Inti

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Faktor % % %

Slg Memahami 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Slg Menuntut 0 0 0 0 0 0

TOTAL 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Tabel 4.11 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Faktor Peran Sosial dalam Keluarga Inti

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Faktor % % %

Bebas 16 44% 20 56% 36 100%

Terbatas 3 75% 1 25% 4 100%

TOTAL 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Tabel 4.12 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Faktor Pengaruh Anggota Keluarga Inti

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Faktor % % %

Pengaruh Baik 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Pengaruh Buruk 0 0 0 0 0 0

TOTAL 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Tabel 4.13 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Faktor Kohesivitas Keluarga Inti

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Faktor % % %

Erat 18 47% 20 53% 38 100%

Tidak Erat 1 50% 1 50% 2 100%


(23)

Lampiran 7, Tabulasi Penyesuaian Sosial dan Data Penunjang

Tabel 4.14 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Pendidikan Responden

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Pendidikan % % %

SMP 1 100% 0 0 1 100%

SMA 18 46% 21 54% 39 100%

TOTAL 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Tabel 4.15 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Usia Responden

Peny.Sos Mampu Kurang Mampu TOTAL

Usia % % %

11-14 1 33% 2 67% 3 100%

15-18 18 49% 19 51% 37 100%

TOTAL 19 47,5% 21 52,5% 40 100%

Tabel 4.16 Gambaran Kemampuan Penyesuaian Sosial pada Lama Tinggal di Asrama

Peny.Sos Lama tinggal

Mampu Kurang Mampu TOTAL

% % %

6-12 bulan 8 47% 9 53% 17 100%

1-2 tahun 7 54% 6 46% 13 100%

2-3 tahun 4 40% 6 60% 10 100%


(24)

Lampiran 8, Gambaran Asrama Putri “X” Bandung

1. Sejarah Berdirinya Asrama Putri “X” di Kota Bandung

Di awal tahun 1930-an kebutuhan akan panti asuhan bagi anak-anak yatim piatu terasa sangat mendesak, menyadari hal itu para suster memutuskan untuk mendirikan sebuah asrama panti asuhan yang berlokasi di kota Bandung. Tahun terus berjalan, zaman berubah dan kota Bandung mulai didatangi oleh kaum muda dari berbagai daerah yang ingin menuntut ilmu lebih tinggi. Pada tahun 1955 atas saran seorang uskup para suster memutuskan untuk membuka asrama untuk mahasiswi. Demikianlah pelayanan para suster bergeser dari anak yatim piatu ke para remaja putri yang berada di persimpangan jalan menuju kematangan pribadi sebagai perempuan yang akan menghadapi dunia lebih luas sehingga mereka perlu membekali diri sambil berjalan terus. Bagi mereka para suster ingin menjadi seorang pendamping dalam perjalan hidup para remaja putri, seorang tempat berkeluh kesah, seorang kakak yang mungkin bisa membantu dalam mempersiapkan diri untuk menjadi calon sarjana dan calon ibu, seorang yang membantu mereka untuk berelasi dengan Allah dan menjadi seorang beriman sejati. Asrama putri “X” ingin menjadi sebuah ‘home’ yang hangat kekeluargaan, bebas, banyak kemungkinan, banyak pilihan, banyak memaafkan dan aman bagi penghuninya.

2. Visi dan Misi Asrama Putri “X” Bandung

Visi: Terbentuknya pribadi yang beriman, mandiri dan berkualitas dalam kasih persaudaraan kristiani yang dijiwai semangat Santa Angela.


(25)

Misi:

-Menanamkan nilai-nilai religius

-Mewujudkan kasih Allah dengan memberi perhatian kepada setiap pribadi -Menanamkan nilai-nilai etika moral dan estetika dalam kegiatan sehari-hari -Menciptakan suasana belajar dan motivasi asramawati agar berhasil dalam studi -Menumbuh-kembangkan kasih persaudaraan dalam hidup sehari-hari

-Mengembangkan kreativitas dan ketrampilan sesuai bakat dan minat asramawati -Melatih asramawati untuk menjadi kader yang terlibat dan peduli serta

bertanggung jawab dalam kegiatan sehari-hari

3. Ketentuan harian bagi setiap remaja putri penghuni asrama (asramawati) a. Menjaga kebersihan, kerapihan dan keindahan asrama.

b. Kamar tidur adalah ruang pribadi. Tidak digunakan untuk menerima tamu/ membawa teman, semua tamu diterima di ruang tamu, kecuali:

-Dengan ijin Suster Ibu asrama (Pengurus asrama).

-Ibu/kakak-adik perempuan diperkenankan menginap selama satu/dua malam,

lebih dari dua malam ijin khusus yaitu jika asramawati yang bersangkutan sakit dan perlu ditemani oleh keluarga.

-Ruang umum (kecuali gudang) tidak digunakan untuk meletakkan

barang-barang pribadi.

-Kamar mandi: digunakan hanya untuk mandi dan cuci kaki. -Kamar cuci: disiapkan untuk mencuci pakaian dan sepatu, dll.


(26)

c. Sopan santun

Cara berpakaian dilarang:

-Keluar dari kamar mandi berbalut handuk meski hanya setengah badan

-Berpakaian daster/piyama/baju tidur ke ruang makan, meskipun pada hari

libur. Di luar kamar tidur asramawati diminta berpakaian rapih, bersih dan sopan.

Jam tenang:

-Siang: pukul 15.00 17.30 WIB -Malam: pukul 20.00 06.30 WIB

Pada saat jam tenang tidak boleh ada telp atau bel tamu. Handphone dalam keadaan silent atau vibrate. Pembicaraan handphone dapat dilakukan di kebun/ di luar area kamar-kamar tidur asramawati. Gunakan earphone untuk mendengarkan musik di kamar.

Wismaria/ saraswati/ aula goretti tempat yang paling ideal untuk diskusi/ kerja kelompok/ kebersamaan yang membutuhkan suara di saat jam tenang. d. Kewajiban sebagai asramawati:

-Menjadi anggota salah satu seksi dalam kepengurusan BKA (Badan

Kesejahteraan Asramawati), hadir setiap kali rapat BKA.

-Makan malam bersama minggu s/d jumat pukul 18.15 s/d 18.45 WIB. Jika

berhalangan hadir karena kegiatan sekolah, wajib memberitahu koordinator meja makan dan mintalah sesama asramawati menyimpan makanan jika diinginkan.


(27)

bepergian/ keluar asrama di hari Senin s/d Jumat

pulang terlambat dan ijin menginap hanya dari Suster Ibu asrama. Mahasiswi paling lambat pukul 23.00 WIB.

SMA hanya Sabtu paling lambat pukul 20.00 WIB, Minggu paling lambat pukul 18.00 WIB.

-Menulis di papan/ buku yang tersedia kemana akan pergi dan menginap -Belajar bersama khusus asramawati SMA kelas X dan XI:

Hari Minggu s/d Kamis pukul 19.00 – 20.30 WIB Setiap Jumat wajib belajar sendiri

-Memberitahu hari itu juga kepada Suster Ibu asrama bila asramawati tidak

berangkat sekolah, dipersilahkan menggunakan alat komunikasi yang terjangkau.

-Selesaikan keperluan sekolah yang membutuhkan tanda tangan/ surat ijin/

surat keterangan/ persetujuan Suster ibu asrama pada waktu siang, sore, atau malam hari (sampai jam 21.00).

e. Asramawati dianjurkan mengikuti:

-Misa harian setiap hari pukul 05.45 (untuk yang beragama katolik) di kapel

susteran

-Misa hari Minggu di Paroki sesuai dengan jadwal

-Doa Taize (untuk siapa saja yang berminat) setiap hari Jumat sore pukul

18.00 di ruang doa asrama

-Kursus-kursus ketrampilan yang mengembangkan hobby, mendukung


(28)

BAB I PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang Masalah

Manusia adalah makhluk sosial, dimana manusia hidup bersama dengan orang lain dan membutuhkan orang lain dalam menjalani kehidupannya. Menurut Walgito (2001) dorongan atau motif sosial pada manusia, mendorong manusia mencari orang lain untuk mengadakan hubungan atau interaksi sehingga memungkinkan terjadi interaksi antara manusia satu dengan manusia yang lain. Agar hubungan interaksi berjalan baik diharapkan manusia mampu untuk menyesuaikan diri, baik penyesuaian terhadap dirinya sendiri maupun penyesuaian terhadap lingkungan sosialnya sehingga mereka dapat menjadi bagian dari lingkungan tanpa menimbulkan masalah pada dirinya.

Lingkungan keluarga merupakan kelompok sosial yang pertama bagi individu oleh karena itu keluarga merupakan faktor penting yang mempengaruhi kemampuan penyesuaian sosial pada seseorang. Penyesuaian sosial pada remaja merupakan sesuatu hal yang penting, terutama bagi remaja putri yang diyakini lebih memiliki sifat mengasihi, bersahabat, rendah diri, suka menolong di saat-saat sedih, dan lebih sering mengekspresikan ketakutan dan kesedihan ketika berkomunikasi dengan teman-teman dan keluarganya (Santrock 1966:378). Menurut Schneiders (1964:51) definisi penyesuaian sosial adalah kemampuan untuk bertingkah laku dalam lingkungan sosial secara efektif dan sehat sesuai dengan realitas. Kemampuan penyesuaian sosial pada remaja akan mempengaruhi


(29)

2

mereka dalam kehidupan kesehariannya. Remaja yang dapat melakukan penyesuaian sosial dengan baik akan diterima di lingkungannya. Hal tersebut dapat memberikan keuntungan bagi remaja, karena remaja akan lebih mampu melakukan penyesuaian dalam relasi sosialnya. Selain itu penyesuaian sosial yang baik juga menjadi salah satu bekal penting bagi remaja karena akan membantu mereka pada saat terjun dalam masyarakat luas.

Tidak semua remaja dapat berkumpul setiap saat bersama dengan keluarganya di rumah, hal tersebut dapat terjadi karena berbagai macam sebab seperti misalnya harus tinggal di luar kota karena melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi. Bagi remaja yang tinggal terpisah dari keluarga karena alasan pendidikan dapat memanfaatkan sarana tempat tinggal yang tersedia, salah satunya adalah asrama pelajar. Asrama pelajar merupakan salah satu sarana dalam memberikan pelayanan pemenuhan kebutuhan tempat tinggal bagi pelajar. Pada saat tinggal di asrama, remaja akan tinggal bersama dengan orang lain yang memiliki latar belakang keluarga dan budaya yang berbeda yang nantinya akan menjadi satu kesatuan keluarga dengan pengurus asrama sebagai pengganti orang tua mereka. Dalam asrama, remaja juga akan menemui berbagai macam peraturan yang wajib ditaati. Secara tidak langsung remaja yang tinggal di asrama dituntut untuk dapat melakukan penyesuaian sosial yang baik agar dapat bertingkah laku sesuai dengan yang diharapkan oleh lingkungannya.

Salah satu asrama yang cukup dikenal oleh masyarakat kota Bandung adalah asrama putri “X”. Asrama putri “X” merupakan salah satu sarana tempat tinggal yang memberikan pelayanan pemenuhan kebutuhan tempat tinggal khusus


(30)

3

bagi pelajar putri. Hingga saat ini asrama putri “X” dihuni oleh 42 pelajar putri yang berusia 14-22 tahun, dimana sebanyak 1 remaja putri merupakan pelajar SMP, 39 remaja putri merupakan pelajar SMA, dan 2 remaja putri lainnya merupakan mahasiswa perguruan tinggi. Asrama putri “X” dipimpin oleh seorang suster kepala yang merupakan pengganti orang tua remaja yang sebenarnya. Dalam pelaksanaannya suster kepala dibantu oleh wakilnya yang juga seorang suster (pengurus asrama). Mereka memiliki kewajiban untuk menjaga dan membimbing para remaja putri yang tinggal di asrama (asramawati) agar menjadi individu yang bermoral, bertanggung jawab, disiplin dan taat beragama. Setiap minggu di dalam asrama putri “X” diadakan kegiatan bersama yang wajib dihadiri oleh seluruh asramawati. Kegiatan tersebut berupa games yang sengaja dibuat agar tercipta kekompakan diantara para asramawati. Kegiatan tersebut disusun oleh panitia BKA (Badan Kesejahteraan Asramawati), dimana anggota dari panitia BKA tersebut adalah asramawati dari asrama putri “X” itu sendiri, yang setiap tahunnya ditunjuk untuk menjadi panitia BKA. Untuk menyusun kegiatan bersama, panitia BKA wajib mengadakan rapat minimal satu minggu sekali. Setiap minggu ke empat setiap bulannya panitia BKA juga mengadakan rapat yang wajib dihadiri oleh seluruh asramawati. Dalam rapat tersebut akan dibicarakan mengenai pesan, kesan, kelebihan dan kekurangan dari panitia BKA. Dalam rapat tersebut seluruh asramawati juga boleh menyampaikan pendapat, masukan, keluhan dan kritikan kepada sesama asramawati.

Asramawati yang mampu melakukan penyesuaian sosial dengan baik terhadap lingkungan asrama akan memiliki relasi yang sehat dengan sesama


(31)

4

penghuni asrama lainnya sebagai satu kesatuan keluarga, mereka juga memiliki kemauan untuk menerima otoritas dari pengurus asrama sebagai orang tua mereka di asrama, mereka juga memiliki kapasitas untuk menerima tanggung jawab dan menerima batasan dan larangan yang diberikan oleh pengurus asrama, dan memiliki usaha untuk menolong sesama penghuni asrama untuk mencapai tujuan individual maupun bersama, serta memiliki emansipasi (Schneiders, 1964:451).

Sedangkan asramawati yang tidak mampu melakukan penyesuaian sosial dengan baik terhadap lingkungan asrama akan mengalami kesulitan dalam menjalin relasi yang sehat dengan sesama penghuni asrama lainnya sebagai satu kesatuan keluarga. Bukan tidak mungkin dapat terjadi perselisihan atau konflik diantara sesama penghuni asrama yang kemudian dapat berujung pada terjadinya penolakan sehingga asramawati tidak memiliki teman di asrama, tidak dapat mengembangkan persahabatan dengan sesama penghuni asrama, dan dapat dikucilkan dari lingkungan asrama yang pada akhirnya akan menyebabkan remaja merasa kesepian, sedih, stres, frustrasi, dan munculnya rasa permusuhan. Asramawati yang tidak dapat melakukan penyesuaian sosial dengan baik terhadap lingkungan asrama juga enggan menerima otoritas yang diberikan oleh pengurus asrama sebagai orang tua mereka di asrama, mereka juga kurang memiliki kapasitas untuk menerima tanggung jawab, batasan dan larangan, serta kurangnya usaha untuk menolong sesama penghuni asrama mencapai tujuan individual maupun bersama, dan kurangnya emansipasi (Schneiders, 1964:451).

Menurut hasil wawancara yang dilakukan terhadap 10 asramawati yang tinggal di asrama putri “X” Bandung, diketahui jika 100% asramawati berusaha


(32)

5

untuk bersikap saling menghormati dan menghargai sesama penghuni asrama. Seperti misalnya tidak berlama-lama menggunakan kamar mandi di pagi hari dan saling tidak ikut campur permasalahan orang lain.

Hasil wawancara juga menunjukkan jika 10 asramawati (100%) tidak menyukai dan terpaksa menerima peraturan yang berlaku di asrama. Sebanyak 10 asramawati (100%) pernah melanggar peraturan yang berlaku di asrama. Sebanyak 8 asramawati (80%) diantaranya hingga saat ini masih sering melanggar peraturan yang berlaku di asrama. Peraturan yang sering dilanggar oleh asramawati adalah peraturan jam keluar, setiap hari asramawati wajib segera pulang ke asrama setelah jam pulang sekolah. Peraturan tersebut membuat asramawati tidak bebas melakukan kegiatan bersama dengan teman sekolahnya, seperti misalnya melakukan kegiatan belajar kelompok di luar jam sekolah. Pada hari Sabtu asramawati juga sering pulang terlambat dari jam yang telah ditentukan. Mereka menyatakan jika sebagai remaja mereka memiliki kebutuhan untuk bergaul bersama teman-teman mereka, sehingga mereka merasa lebih baik melanggar peraturan jam pulang yang berlaku di asrama daripada harus meninggalkan acara-acara seru bersama teman-teman

Sebanyak 4 asramawati (40%) yang merupakan anggota kepanitiaan BKA merasa terpaksa menjadi panitia BKA. Mereka sering tidak menghadiri rapat yang diadakan setiap minggu untuk menyusun acara bersama. Hal tersebut dikarenakan mereka enggan menghadiri rapat yang diadakan setiap pulang sekolah karena pada saat pulang sekolah mereka sudah merasa lelah dan ingin beristirahat di kamar. Sebanyak 7 asramawati (70%) sering tidak mengikuti kegiatan bersama


(33)

6

yang diadakan oleh asrama. Mereka menyatakan kegiatan tersebut tidak menarik dan tidak begitu penting bagi mereka sehingga tidak bersedia ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Begitu pula dengan rapat yang diadakan oleh BKA pada minggu ke empat setiap bulan, sebanyak 8 asramawati (80%) menyatakan mereka enggan menghadiri rapat yang wajib dihadiri tersebut.

Sebanyak 10 asramawati (100%) menyatakan mereka bersedia untuk membantu sesama penghuni asrama, meskipun tidak semua pekerjaan dapat mereka bantu. Mereka akan melihat kemampuan yang mereka miliki terlebih dahulu. Sebanyak 1 asramawati (10%) menyatakan jika dirinya sering membantu sesama asramawati yang mengalami kesulitan dalam pelajaran sekolah. Bagi asramawati yang saling bersahabat mereka juga saling membantu bahkan dalam permasalahan pribadi.

Dari hasil wawancara dapat diketahui juga bahwa 10 asramawati (100%) merasa cukup terikat dengan peraturan-peraturan yang diberikan oleh pihak asrama. Seperti misalnya banyak jadwal seperti jam makan bersama, belajar bersama, rapat BKA, dan kegiatan-kegiatan lainnya yang wajib dihadiri. Sedangkan sebagai remaja mereka ingin memiliki sedikit kebebasan untuk menikmati waktu bersama dengan teman-teman di luar asrama.

Berdasarkan fakta-fakta yang dipaparkan diatas mengenai remaja yang tinggal di asrama putri “X” dan dilihat betapa pentingnya peran penyesuaian sosial pada remaja yang tinggal di asrama, maka peneliti tertarik untuk meneliti secara lebih lanjut mengenai penyesuaian sosial pada remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung.


(34)

7

1.2Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian yang telah dipaparkan di atas, dapat dirumuskan identifikasi masalah sebagai berikut: Bagaimanakah kemampuan penyesuaian sosial pada remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung.

1.3Maksud dan Tujuan 1.3.1 Maksud

Maksud penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran mengenai kemampuan penyesuaian sosial pada remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung.

1.3.2 Tujuan

Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran yang lebih rinci mengenai kemampuan penyesuaian sosial dan faktor-faktor yang berkaitan dengan penyesuaian sosial pada remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung.

1.4Kegunaan

1.4.1 Kegunaan Ilmiah

-Sebagai masukan bagi ilmu Psikologi, khususnya Psikologi Perkembangan. -Sebagai masukan bagi peneliti lain yang hendak melakukan penelitian lanjut


(35)

8

1.4.2 Kegunaan Praktis

-Sebagai masukan bagi para remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung sehingga dapat menjadi bahan untuk pengenalan diri, dan bagi yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama dapat meningkatkan kemampuan penyesuaian sosialnya.

-Sebagai masukan bagi pengurus asrama putri “X” Bandung mengenai penyesuaian sosial sehingga dapat melakukan pendekatan dan pendampingan terhadap asramawati yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama, dengan harapan dapat meningkatkan kemampuan penyesuaian sosial asramawati tersebut.

1.5Kerangka Pemikiran

Remaja berasal dari kata latin adolescere yang berarti tumbuh atau tumbuh menjadi dewasa. Menurut Elizabeth B. Hurlock (Singgih D. Gunarsa dan Y. Singgih D. Gunarsa 1983), adolescence sebagai suatu periode peralihan, dimana seorang individu mengalami perubahan baik secara fisik maupun secara psikologis, dari masa kanak-kanak menjadi masa dewasa. Penyesuaian sosial pada remaja juga merupakan sesuatu hal yang penting, terutama bagi remaja putri yang diyakini lebih memiliki sifat mengasihi, bersahabat, rendah diri, suka menolong di saat-saat sedih, dan lebih sering mengekspresikan ketakutan dan kesedihan ketika berkomunikasi dengan teman-teman dan keluarganya (Santrock 1966:378). Menurut Schneiders (1964:51), penyesuaian sosial adalah kemampuan untuk bertingkah laku dalam lingkungan sosial secara efektif dan sehat sesuai dengan


(36)

9

realitas, agar tingkah laku dapat diterima oleh lingkungan, sehingga kebutuhan secara sosial dapat terpenuhi dan terpuaskan. Dalam hal ini penyesuaian individu terhadap lingkungan sosialnya merupakan kapasitas untuk bereaksi secara efektif terhadap kenyataan yang ada di lingkungannya, sehingga seseorang mampu untuk memenuhi tuntutan sosial dengan cara yang dapat diterima dan memuaskan bagi dirinya maupun lingkungannya.

Berdasarkan lingkungan tempat orang melakukan penyesuaian, penyesuaian sosial terdiri dari tiga area yaitu: penyesuaian sosial di rumah, sekolah dan lingkungan sosial atau masyarakat. Penyesuaian yang buruk di lingkungan rumah akan segera diikuti kesulitan di sekolah dan ketidakmampuan untuk bergaul dengan teman atau suatu perkumpulan yang akan mengganggu situasi di dalam rumah (Schneiders, 1964:451). Namun tidak semua remaja dapat berkumpul bersama dengan keluarganya di rumah. Hal tersebut dapat terjadi karena berbagai macam sebab seperti misalnya harus tinggal di luar kota karena melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi. Bagi remaja yang tinggal terpisah dari keluarga karena alasan pendidikan dapat memanfaatkan sarana tempat tinggal yang tersedia, salah satunya adalah asrama pelajar. Asrama pelajar merupakan salah satu sarana dalam memberikan pelayanan pemenuhan kebutuhan tempat tinggal bagi pelajar. Pada saat tinggal di asrama, remaja akan tinggal bersama dengan orang lain yang memiliki latar belakang keluarga dan budaya yang berbeda yang nantinya akan menjadi satu kesatuan keluarga dengan pengurus asrama sebagai orang tua mereka. Dalam asrama remaja juga akan menemui berbagai macam peraturan yang wajib ditaati. Secara tidak langsung remaja yang


(37)

10

tinggal di asrama (asramawati) akan dituntut untuk dapat melakukan penyesuaian sosial yang baik agar dapat bertingkah laku sesuai dengan yang diharapkan oleh lingkungannya.

Asramawati dikatakan memiliki kemampuan dalam melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama apabila asramawati memiliki relasi yang sehat dengan sesama penghuni asrama sebagai satu kesatuan keluarga, memiliki kesediaan menerima otoritas yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua, memiliki kapasitas untuk menerima tanggung jawab keluarga di asrama dan menerima batasan dan larangan yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua, memiliki usaha menolong sesama penghuni asrama, dan memiliki emansipasi.

Pertama, asramawati memiliki relasi yang sehat dengan sesama penghuni asrama sebagai satu kesatuan keluarga. Perasaan-perasaan yang tidak enak antara pengurus asrama (selaku orang tua) dengan asramawati, atau antara asramawati dengan asramawati, seperti misalnya kemarahan terhadap disiplin yang diberikan oleh pengurus asrama, penolakan, permusuhan dan rasa iri adalah sesuatu yang dapat mempengaruhi kemampuan penyesuaian pada situasi asrama. Asramawati yang tidak menyukai pengurus asrama atau merasa iri pada perhatian yang diberikan pengurus asrama kepada asramawati yang lain, akan mempengaruhi kehidupan bersama sebagai satu kesatuan keluarga di dalam asrama.

Kedua, Asramawati memiliki kesediaan menerima otoritas yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua di asrama. Asramawati yang tidak menyukai peraturan dan disiplin yang diberikan oleh pengurus asrama, atau


(38)

11

menerimanya dengan setengah hati hanya karena ia tidak dapat melaksanakan peraturan dan disiplin tersebut termasuk remaja yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial dalam asrama.

Ketiga, asramawati memiliki kapasitas untuk menerima tanggung jawab keluarga di asrama dan menerima batasan dan larangan yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua. Dalam hal ini asramawati yang menolak dan melalaikan tanggung jawab yang diberikan atau selalu mencoba untuk melanggar batasan yang diberikan oleh pengurus asrama menunjukkan penyesuaian yang buruk di lingkungan asrama, karena tanggung jawab atau pembatasan adalah aspek yang benar-benar realistik dalam kehidupan keluarga yang normal.

Keempat, asramawati memiliki usaha menolong sesama penghuni asrama. Seperti misalnya membantu sesama asramawati dalam mencapai sukses di sekolah. Asramawati yang lebih tua yang tidak dapat merasakan minat dan usaha asramawati yang lebih muda menunjukkan kehidupan berkeluarga yang tidak sehat. Secara umum asramawati sebagai satu kesatuan keluarga perlu mengembangkan minat-minat bersama dan saling bekerja sama.

Kelima, Emansipasi yang meningkat di asrama, dan kebebasan yang makin bertambah untuk asramawati dalam asrama juga penting. Pengurus asrama selaku orang tua juga harus belajar bagaimana mengemansipasi diri mereka dari ikatan emosional yang mengikat diri mereka terhadap asramawati. Alasan dari syarat ini adalah bahwa emosional, intelektual, kebebasan mengungkapkan kemauan terutama pada remaja akhir dan dewasa awal akan memupuk kedewasaan yang mana selalu menjadi pengaruh dalam kemampuan penyesuaian,


(39)

12

disamping kepentingan untuk mengantisipasi diri mereka dari ikatan emosional yang mengikat mereka pada anak-anak. Ukuran tertentu dari afeksi keluarga, kehangatan, penerimaan dan perasaan memiliki merupakan sesuatu yang penting dan bermanfaat untuk kehidupan keluarga yang sehat, tetapi ketika ikatan antara kelurga terlalu dekat, maka hambatan emosional akan terjadi, dan seseorang menjadi sulit menyesuaikan diri secara adekuat untuk tuntutan apapun yang mungkin muncul. Bila emansipasi gagal terjadi, maka kemampuan penyesuaian di luar rumah umumnya juga terganggu.

Schneiders (1964), mengungkapkan bahwa banyak faktor yang mengkondisikan penyesuaian manusia. Rumah dan keluarga merupakan faktor penting yang mempengaruhi kemampuan penyesuaian sosial karena keluarga dan rumah merupakan kelompok sosial yang pertama bagi individu, dimana individu menjadi bagiannya. Keluarga merupakan unit dan individu sendiri merupakan bagian integral dari unit tersebut. Menurut Schneiders (1964:145), terdapat beberapa karakteristik dalam kehidupan keluarga yang berpengaruh pada penyesuaian sosial, yaitu: Pertama, Family Constelation (kumpulan keluarga). Tindakan individu dan cara individu merespon kebutuhan internal atau tuntutan dari lingkungan akan selalu ditentukan oleh karakteristik dari kelompok utama yang dimiliki oleh individu. Dalam organisasi keluarga yang lebih kompleks, anggota keluarga harus menyesuaikan perilaku mereka terhadap hak-hak dan harapan orang lain. Situasi ini mungkin baik untuk melakukan penyesuaian, pembelajaran dan sosialisasi. Namun bisa saja situasi tersebut menciptakan adanya kecemburuan, persaingan, permusuhan, atau perkelahian. Asrama


(40)

13

termasuk organisasi keluarga yang kompleks, dalam hal ini setiap asramawati harus menyesuaikan perilaku mereka terhadap hak-hak dan harapan sesama penghuni asrama lainnya. Jika antar individu yang tinggal di asrama tidak dapat menyesuaikan perilaku mereka terhadap hak-hak dan harapan sesama penghuni asrama lainnya maka mereka akan mengalami kesulitan dalam melakukan penyesuaian sosialnya.

Kedua, Social Roles Within Family (peran sosial dalam keluarga). Sikap dan harapan dari keluarga sering kali akan mendasari konsep atau tindakan seseorang. Dimana konsep tersebut akan mempengaruhi kemampuan dalam melakukan penyesuaian. Harapan-harapan yang diberikan oleh orang tua di rumah seperti misalnya ketika seorang ayah menginginkan seorang anak laki-laki. Ia mungkin berharap atau bahkan menuntut anak perempuannya untuk menjalani peran seorang anak laki-laki, bahkan dengan memberikan nama panggilan yang bersifat maskulin terhadap anak perempuannya. Begitu juga halnya dengan pola usia, anak yang lebih tua diharapkan untuk dapat memikul peran wewenang dan tanggung jawab yang diberikan oleh orang tua, yang mana hal wewenang dan tanggung jawab tersebut tidak diberikan kepada anak yang lebih muda. Tindakan tersebut sering membantu dalam proses kematangan, kecuali jika anak menjadi iri dengan kebebasan yang lebih besar pada anak yang lebih besar. Perlindungan yang berlebihan (overprotective) juga dapat mempengaruhi kemampuan dalam melakukan tindakan penyesuaian. Penelitian menunjukkan jika perlindungan yang berlebihan pada seorang anak memungkinkan terjadinya penolakan terhadap orang tua dan dapat memberontak secara terbuka atau terperosok ke dalam


(41)

14

ketidakdewasaan patologis, yang sepenuhnya dapat melumpuhkan tanggung jawab dan penyesuaian mereka sebagai orang dewasa.

Ketiga, Group Membership (anggota keluarga). Pengaruh dari kehidupan berkeluarga adalah adanya pengaruh keluarga (kelompok) terhadap individu (anggota kelompok) yang dimulai segera sejak seseorang lahir ke dunia dan berlanjut hingga sisa hidupnya. Dalam hal ini keluarga dapat mempengaruhi gaya hidup, perilaku, dan kemampuan dalam melakukan penyesuaian bagi seseorang. Dimana pengaruh yang diberikan oleh keluarga dapat bersifat baik atau buruk. Hal ini menunjukkan bahwa suatu kelompok “memiliki cara” bagaimana membentuk suatu perilaku dari anggotanya. Kelompok juga bisa menjadi sumber pengaruh sosialisasi yang kuat, cita-cita tinggi, kode moral yang ketat, dan sikap dan kepentingan yang penyesuaian kondisi dengan cara yang memungkinkan. Hubungan antara keanggotaan kelompok dan perilaku individu adalah contoh khusus dari prinsip umum bahwa perkumpulam menentukan karakter atau fungsi dari bagian-bagian yang dimiliki itu. Selain sebagai anggota kelompok dari keluarga inti yang sesungguhnya, asramawati juga merupakan anggota kelompok dari keluarga di asrama. Kehidupan berkeluarga di dalam asrama dapat mempengaruhi gaya hidup, perilaku dan kemampuan dalam melakukan suatu penyesuaian pada asramawati.

Keempat, Family Cohesion (kepaduan keluarga). Kepaduan dan perpecahan keluarga merupakan dasar yang penting bagi kemampuan penyesuaian sosial dan kesehatan mental. Perpisahan keluarga dapat menjadi pengaruh yang paling buruk terhadap kesejahteraan psikologis seorang anak yang dependen.


(42)

15

Untuk mencapai penyesuaian dan stabilitas psikologis yang sehat bagi anak, sangat penting bagi mereka untuk dapat mengembangkan rasa aman dan rasa memiliki yang secara alami sebuah rumah keluarga yang utuh mampu menyediakan hal itu. Asramawati yang tinggal di asrama putri „X‟ merupakan remaja putri yang harus tinggal terpisah dari keluarganya dikarenakan alasan pendidikan. Dalam hal ini, iklim, suasana, dan kondisi yang ada di dalam asrama memiliki pengaruh bagi asramawati untuk melakukan suatu penyesuaian. Sebagai contoh kecil permasalahan yang cukup sering terjadi di dalam asrama yaitu ketika asramawati mengalami pertengkaran atau perselisihan dengan sesama penghuni asrama lainnya, hal ini akan mempengaruhi perasaan atau kondisi psikologis asramawati yang pada akhirnya berdampak terhadap berkurangnya rasa aman, nyaman dan memiliki diantara sesama penghuni asra ma.

Untuk lebih jelasnya mengenai bagaimana penyesuaian sosial pada remaja yang tinggal di asrama putri ”X” Bandung, dapat digambarkan pada skema kerangka pemikiran sebagai berikut:


(43)

16

Bagan 1.1 Skema kerangka Pemikiran Faktor yang mempengaruhi penyesuaian sosial: konstelasi keluarga, peran sosial dalam keluarga, pengaruh anggota keluarga, kohesivitas keluarga.

Remaja yang tinggal di

asrama putri “X” Bandung

Penyesuaian Sosial di Asrama

Kurang Mampu

Aspek:

- Relasi yang sehat

- Kemauan menerima otoritas - Kapasitas menerima tanggung

jawab, batasan dan larangan - Usaha menolong keluarga - Emansipasi


(44)

17

1.6Asumsi Penelitian

1. Remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung memiliki kemampuan penyesuaian sosial yang berbeda-beda.

2. Penyesuaian sosial remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung dilihat berdasarkan beberapa aspek, yaitu: memiliki relasi yang sehat dengan sesama penghuni asrama sebagai satu kesatuan keluarga, memiliki kesediaan menerima otoritas yang diberikan oleh pengurus asrama, memiliki kapasitas untuk menerima tanggung jawab dan menerima batasan dan larangan yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua, memiliki usaha untuk menolong sesama penghuni asrama, dan adanya emansipasi yang meningkat di asrama.

3. Karakteristik lingkungan asrama memiliki lebih banyak kesamaan dengan lingkungan keluarga di rumah daripada dengan lingkungan masyarakat.


(45)

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil yang diperoleh melalui pengolahan data dan pembahasan terhadap remaja yang tinggal di Asrama Putri “X” Bandung, maka dapat ditarik kesimpulan, yaitu:

1. Lebih banyak asramawati yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial daripada asramawati yang mampu melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama.

2. Kurangnya kemampuan asramawati dalam melakukan penyesuaian sosial di ligkungan asrama lebih terlihat pada aspek kemauan menerima otoritas, kapasitas menerima tanggung jawab, batasan dan larangan serta usaha menolong keluarga.

3. Faktor yang menunjukkan keterkaitan dengan kemampuan penyesuaian sosial asramawati di lingkungan asrama adalah suasana kehidupan bersama seluruh penghuni asrama, sikap dan harapan yang diberikan oleh pengurus asrama terhadap asramawati, dan hubungan yang terjalin antara asramawati dengan sesama penghuni asrama, serta sikap dan harapan yang diberikan oleh orang tua di rumah terhadap asrmawati.


(46)

58

5.2 Saran

Berdasarkan kesimpulan di atas, maka peneliti memberi saran bagi peneliti selanjutnya. Adapun saran yang diberikan adalah sebagai berikut:

5.2.1 Saran Teoritis

- Bagi peneliti lain yang tertarik tentang penyesuaian sosial disarankan untuk memperluas penelitian tentang penyesuaian sosial pada asrama lain sehingga dapat diketahui apakah ada perbedaan kemampuan penyesuaian sosial pada asrama yang lain.

- Bagi peneliti lain yang tertarik tentang penyesuaian sosial, disarankan melakukan penelitian lanjutan mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi penyesuaian sosial.

5.2.2 Saran Praktis

- Bagi pengurus Asrama Putri “X” Bandung, hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai informasi untuk meningkatkan kemampuan penyesuaian sosial para asramawati dengan cara melakukan pendekatan dan pendampingan agar para asramawati yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial di asrama lebih dapat menerima otoritas, tanggung jawab, batasan dan larangan, serta lebih memiliki kesediaan untuk menolong sesama penghuni di asrama.

- Bagi pengurus Asrama Putri “X” Bandung, hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai informasi untuk meningkatkan kesediaan menerima tanggung jawab, batasan dan larangan dengan cara melakukan pendekatan dan pendampingan


(47)

59

kepada asramawati yang sudah memiliki kemampuan dalam melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama.


(48)

DAFTAR PUSTAKA

Baron, R.A, Byrne, D. 1997. Social Psychology (8th ed). Boston: Allyn & Bacon.

Chaplin, J.P. 2002. Kamus Psikologi.Jakarta: Radja Grafindo Persada.

Gerungan, W.A. 1988. Psikologi Sosial. Jakarta: Eresco.

Gulo, W. 2002. Metodologi Penelitian. Jakarta: PT.Grasindo.

Hurlock, E.B. 1994. Psikologi Perkembangan; Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan. Jakarta: Erlangga.

Nazir, Moh. 2003. Metode penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Santrock, John W. 2004. Life Span Development, ninth edition. New York: Mc. Graw. Hill Companies.

Schneiders, Alexander A. 1964. Personal Adjusment and Mental Health. New York: Holt Rineheart and Winston.


(49)

DAFTAR RUJUKAN

http://www.e-psikologi.com/epsi/individual, penyesuaian diri remaja, diakses 12 februari 2010.

http://www.google.co.id/penyesuaian+sosial+pada+remaja, remaja dan masalahnya, diakses 12 februari 2010.

http://eprints.undip.ac.id, hubungan kualitas kehidupan sekolah, diakses 12 februari 2010.


(1)

17

Universitas Kristen Maranatha

1.6Asumsi Penelitian

1. Remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung memiliki kemampuan penyesuaian sosial yang berbeda-beda.

2. Penyesuaian sosial remaja yang tinggal di asrama putri “X” Bandung dilihat berdasarkan beberapa aspek, yaitu: memiliki relasi yang sehat dengan sesama penghuni asrama sebagai satu kesatuan keluarga, memiliki kesediaan menerima otoritas yang diberikan oleh pengurus asrama, memiliki kapasitas untuk menerima tanggung jawab dan menerima batasan dan larangan yang diberikan oleh pengurus asrama selaku orang tua, memiliki usaha untuk menolong sesama penghuni asrama, dan adanya emansipasi yang meningkat di asrama.

3. Karakteristik lingkungan asrama memiliki lebih banyak kesamaan dengan lingkungan keluarga di rumah daripada dengan lingkungan masyarakat.


(2)

57 Universitas Kristen Maranatha

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil yang diperoleh melalui pengolahan data dan

pembahasan terhadap remaja yang tinggal di Asrama Putri “X” Bandung, maka

dapat ditarik kesimpulan, yaitu:

1. Lebih banyak asramawati yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial daripada asramawati yang mampu melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama.

2. Kurangnya kemampuan asramawati dalam melakukan penyesuaian sosial di ligkungan asrama lebih terlihat pada aspek kemauan menerima otoritas, kapasitas menerima tanggung jawab, batasan dan larangan serta usaha menolong keluarga.

3. Faktor yang menunjukkan keterkaitan dengan kemampuan penyesuaian sosial asramawati di lingkungan asrama adalah suasana kehidupan bersama seluruh penghuni asrama, sikap dan harapan yang diberikan oleh pengurus asrama terhadap asramawati, dan hubungan yang terjalin antara asramawati dengan sesama penghuni asrama, serta sikap dan harapan yang diberikan oleh orang tua di rumah terhadap asrmawati.


(3)

58

Universitas Kristen Maranatha

5.2 Saran

Berdasarkan kesimpulan di atas, maka peneliti memberi saran bagi peneliti selanjutnya. Adapun saran yang diberikan adalah sebagai berikut:

5.2.1 Saran Teoritis

- Bagi peneliti lain yang tertarik tentang penyesuaian sosial disarankan untuk memperluas penelitian tentang penyesuaian sosial pada asrama lain sehingga dapat diketahui apakah ada perbedaan kemampuan penyesuaian sosial pada asrama yang lain.

- Bagi peneliti lain yang tertarik tentang penyesuaian sosial, disarankan melakukan penelitian lanjutan mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi penyesuaian sosial.

5.2.2 Saran Praktis

- Bagi pengurus Asrama Putri “X” Bandung, hasil penelitian ini dapat digunakan

sebagai informasi untuk meningkatkan kemampuan penyesuaian sosial para asramawati dengan cara melakukan pendekatan dan pendampingan agar para asramawati yang kurang mampu melakukan penyesuaian sosial di asrama lebih dapat menerima otoritas, tanggung jawab, batasan dan larangan, serta lebih memiliki kesediaan untuk menolong sesama penghuni di asrama.

- Bagi pengurus Asrama Putri “X” Bandung, hasil penelitian ini dapat digunakan

sebagai informasi untuk meningkatkan kesediaan menerima tanggung jawab, batasan dan larangan dengan cara melakukan pendekatan dan pendampingan


(4)

59

Universitas Kristen Maranatha kepada asramawati yang sudah memiliki kemampuan dalam melakukan penyesuaian sosial di lingkungan asrama.


(5)

60 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR PUSTAKA

Baron, R.A, Byrne, D. 1997. Social Psychology (8th ed). Boston: Allyn & Bacon.

Chaplin, J.P. 2002. Kamus Psikologi.Jakarta: Radja Grafindo Persada.

Gerungan, W.A. 1988. Psikologi Sosial. Jakarta: Eresco.

Gulo, W. 2002. Metodologi Penelitian. Jakarta: PT.Grasindo.

Hurlock, E.B. 1994. Psikologi Perkembangan; Suatu Pendekatan Sepanjang

Rentang Kehidupan. Jakarta: Erlangga.

Nazir, Moh. 2003. Metode penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Santrock, John W. 2004. Life Span Development, ninth edition. New York: Mc. Graw. Hill Companies.

Schneiders, Alexander A. 1964. Personal Adjusment and Mental Health. New York: Holt Rineheart and Winston.


(6)

61 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR RUJUKAN

http://www.e-psikologi.com/epsi/individual, penyesuaian diri remaja, diakses 12 februari 2010.

http://www.google.co.id/penyesuaian+sosial+pada+remaja, remaja dan masalahnya, diakses 12 februari 2010.

http://eprints.undip.ac.id, hubungan kualitas kehidupan sekolah, diakses 12 februari 2010.