Manajemen Pakan Ayam Broiler di farm Tambiluk PT. Surya Unggas Mandiri Desa Tambiluk, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang Banten - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

1

BAB I

PENDAHULUAN

Seiring dengan peningkatan jumlah penduduk, pertumbuhan ekonomi, dan
pendidikan yang semakin baik di Indonesia maka permintaan konsumsi komoditas
daging juga mengalami peningkatan. Pemenuhan permintaan komsumsi daging
hewani harus diiiringi dengan peternakan yang lebih maju. Unggas merupakan
salah satu komoditas yang memiliki peluang untuk pemenuhan kebutuhan daging
hewani. Hal ini disebabkan karena periode pemeliharaan yang relatif rendah
berkisar antara 30 hari dan modal yang lebih sedikit dibandingkan dengan
komoditas ternak lainnya. Namun dalam prakteknya, usaha peternakan unggas
memerlukan pengetahuan dalam mengelola manajemen pemeliharaan terkhusus
pada bidang pakan.
Manajemen pakan merupakan salah salah faktor utama penentu keberhasilan
usaha peternakan ayam broiler dan memiliki persentase yang tinggi dalam usaha
peternakan yaitu berkisar antara 70% dari total biaya total produksi. Tingginya
presentase biaya produksi untuk pakan menyebabkan perlu dilakukan manajemen
yang baik. Pemberian pakan pada unggas tergantung pada fase ternak yaitu fase

starter dan fase finisher. Perbedaan ini didasarkan pada tujuan produksi ternak
dan kebutuhan ternak yang berbeda. Ayam broiler fase starter membutuhkan
pakan dengan kandungan protein lebih tinggi sedangkan fase finisher
membutuhkan pakan dengan kandungan energi yang lebih tinggi untuk
memproduksi daging. Konsumsi ransum harus sesuai dengan kebutuhan ternak

2

dan sesuai dengan umur agar konversi pakan dapat ditekan. Penyimpanan pakan
dan distribusi pakan juga penting diperhatikan agar kualitas pakan tidak
mengalami degradasi selama penyimpanan dalam gudang.
Ransum merupakan gabungan dari beberapa bahan pakan yang dapat
memenuhi kebutuhan ternak selama 24 jam. Indikator keberhasilan ransum dapat
dilihat dari pertambahan bobot badan ternak yang tinggi sesuai dengan potensi
ternak, tidak bersifat toksin dan tidak menggangu kesehatan ternak. Ransum
berkualias baik memiliki daya dicerna tinggi oleh unggas. Daya cerna yang tinggi
berdampak pada efesiensi pakan tinggi sehingga pertumbuhan, petambahan bobot
baban, dan produksi ayam broiler maksimal.
Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL) bertujuan untuk mengetahui
manajemen pakan di Farm Tambiluk PT. Surya Unggas Mandiri Desa Tambiluk,

Kecamatan Petir, Kabupaten Serang, Banten yang meliputi cara pemberian pakan,
penyimpanan dan distribusi pakan, perhitungan kebutuhan dan konsumsi ransum,
dan pengadaan pakan. Manfaat yang diperoleh dari Praktek Kerja Lapangan yang
dilakukan adalah mengetahui secara langsung kondisi perusahaan, mengetahui
tata cara pemberian pakan ayam broiler, dan mengetahui kecukupan nutrien pada
ransum ayam broiler. Data yang diperoleh dari praktek akan dirangkum sehingga
dapat dibandingkan antara pelaksanaan peternakan di lapangan dengan teori yang
diberikan dalam perkuliahan.

Dokumen yang terkait

Manajemen Pakan Ayam Broiler di farm Tambiluk PT. Surya Unggas Mandiri Desa Tambiluk, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang Banten - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

1 7 11

Manajemen Pakan Ayam Broiler di farm Tambiluk PT. Surya Unggas Mandiri Desa Tambiluk, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang Banten - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

2 7 21

Manajemen Pakan Ayam Broiler di farm Tambiluk PT. Surya Unggas Mandiri Desa Tambiluk, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang Banten - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

0 2 2

Manajemen Pakan pada Ayam Pembibit Broiler di PT. Super Unggas Jaya Farm Desa Pamotan Kecamatan Dampit Kabupaten Malang - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

1 5 11

Manajemen Pakan pada Ayam Pembibit Broiler di PT. Super Unggas Jaya Farm Desa Pamotan Kecamatan Dampit Kabupaten Malang - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

1 23 2

Manajemen Pakan pada Ayam Pembibit Broiler di PT. Super Unggas Jaya Farm Desa Pamotan Kecamatan Dampit Kabupaten Malang - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

1 4 12

Manajemen Pakan pada Ayam Pembibit Broiler di PT. Super Unggas Jaya Farm Desa Pamotan Kecamatan Dampit Kabupaten Malang - Diponegoro University | Institutional Repository (UNDIP-IR)

2 21 2

Visibility of institutional repository c

0 4 1

Strathprints Institutional Repository id. pdf

0 1 23

Institutional Repository as a Center of

0 1 14