04 UL Undangan Pembuktian Kualifikasi Monev BBN

KEMENTERIAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL REPUBLIK INDONESIA

DIREKTORAT JENDERAL ENERGI BARU TERBARUKAN DAN KONSERVASI ENERGI
JALAN PEGANGSAAN TIMUR NO. 1, MENTENG, JAKARTA 10320
Telepon: (021) 39830077

Nomor
Hal

:
:

Faksimile: (021) 31901087

Website : www.ebtke.esdm.go.id

04-UL/5544/PNF-EBTKE/II/2016
Undangan Pembuktian Kualifikasi

Email : info@ebtke.esdm.go.id


19 Februari 2016

Kepada Yth:
(daftar terlampir)
Sehubungan dengan pelaksanaan Kualifikasi Seleksi Umum Penyedia Jasa Konsultansi,
Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi, Kementerian ESDM Tahun
Anggaran 2016 untuk pekerjaan “Monitoring Dan Evaluasi Kualitas Dan Verifikasi Volume Bahan
Bakar Nabati Untuk Biofuel (Lelang Ulang), (Kode Lelang : 5544109)”, bersama ini kami
sampaikan bahwa perusahaan Saudara masuk dalam Calon Daftar Pendek Penyedia Jasa
Konsultansi untuk pekerjaan tersebut. Dengan ini kami mengundang Saudara untuk mengikuti
Pembuktian Kualifikasi yang akan dilaksanakan pada:
Hari/ Tanggal : Senin, 22 Februari 2016
Pukul
: 09.00 s.d. 16.00 WIB
Tempat
: Hotel Aston Imperial Bekasi
Jl. K.H. Noer Ali No. 177, Bekasi Barat
Dengan membawa Dokumen Asli yang terdiri dari:
1. Surat Ijin Usaha yang masih berlaku, terdiri dari:
a. Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP) bidang usaha jasa konsultansi;

b. Surat izin Tanda Daftar Perusahaan (TDP) bidang usaha jasa konsultansi; dan
c. Surat Keterangan Domisili Perusahaan (SKDP);
2. Kartu Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) Perusahaan;
3. Surat Pengukuhan Pengusaha Kena Pajak (SPPKP)
4. Laporan kewajiban perpajakan tahun pajak terakhir (SPT Tahunan) serta laporan bulanan PPh
Pasal 25 atau Pasal 21/Pasal 23 atau PPN sekurang-kurangnya 3 (tiga) bulan terakhir sesuai
Lembar Data Kualifikasi (LDK);
5. Pengalaman perusahaan sesuai dengan LDK, terdiri dari;
a. Dokumen Kontrak ASLI;
b. Berita Acara Serah Terima (BAST) Pekerjaan; dan/atau
c. Bukti setor pajak PPN dari pekerjaan yang telah diselesaikan sebelumnya.
6. Dokumen Akta Pendirian Perusahaan dan perubahan terakhirnya (bila ada perubahan).
7. Sertifikat Akreditasi Laboratorium dan/atau Surat Keterangan Kerja Sama dengan laboratorium
yang telah terakreditasi.
Peserta diwajibkan membawa salinan (fotokopi) keseluruhan dokumen di atas. Pembuktian
kualifikasi dilakukan oleh direktur atau yang mewakili (orang yang mewakili diwajibkan membawa
surat tugas). Apabila Saudara tidak hadir pada waktu yang telah ditentukan tersebut di atas dan tidak
membawa dokumen yang disyaratkan, akan dinyatakan gugur/tidak memenuhi persyaratan kualifikasi.
Demikian undangan ini kami sampaikan, atas perhatian Saudara kami ucapkan terima kasih.
KELOMPOK KERJA-2

Direktorat Jenderal EBTKE

Ketua,

Lampiran Surat
Nomor
: 04-UL/5544/PNF-EBTKE/II/2016
Tanggal : 19 Februari 2016
DAFTAR UNDANGAN

1.

PT. SURVEYOR INDONESIA (PERSERO)

2.

PT. (PERSERO) SUCOFINDO

3.


PT. BERNALA NIRWANA

4.

PT. PPA CONSULTANTS

5.

PT. LIA TEKNINDO DINAMIKA

6.

PT. KREASI CIPTA KONSULTAN

7.

PT. MULTI GRAHITA NUSANTARA

8.


PT. Galih Karsa Utama